Anda di halaman 1dari 5

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP) 7.11

Satuan Pendidikan : SMP NU ASSALAM


Mata Pelajaran : Matematika
Kelas/Semester : VII/ I (satu)
Materi : Bentuk Aljabar
Alokasi Waktu: 40 menit
Tahun Pelajaran : 2021/2022

A. Tujuan Pembelajaran
Melalui kajian materi dan latihan, peserta didik diharapkan dapat:
1. Menjelaskan Bentuk Aljabar.
2. Mengenal bentuk aljabar
3. Mengidentifikasi unsur-unsurbentukaljabar
4. Menjelaskan koefesien dan variable pada bentuk aljabar

B. Langkah-Langkah Pembelajaran
Kegiatan Pendahuluan ( 5 menit)
1. Guru membuka pelajaran dengan salam dan doa
2. Guru mengecek kehadiran peserta didikdan mengkondisikan suasana belajar yang
menyenangkan.
3. Guru mengingatkan kembali materi sebelumnya yaitu operasi bilangan bulat sebagai
apersepsi.
4. Guru menyampaikan tujuan dan manfaat pembelajaran dan mengaitkannya dengan
kehidupan sehari-hari.
Kegiatan Inti (30 menit)
KEGIATAN LITERASI
Peserta didik diberi motivasi dan panduan untuk melihat, mengamati, membaca dan
menuliskannya kembali. Mereka diberi tayangan dan bahan bacaan terkait materi
Menjelaskan Koefesien Dan Variabel Pada Bentuk Aljabar.
CRITICAL THINKING (BERPIKIR KRITIK)
Guru memberikan kesempatan untuk mengidentifikasi sebanyak mungkin hal yang belum
dipahami, dimulai dari pertanyaan faktual sampai ke pertanyaan yang bersifat hipotetik.
Pertanyaan ini harus tetap berkaitan dengan materi Menjelaskan Koefesien Dan Variabel
Pada Bentuk Aljabar.
COLLABORATION (KERJASAMA)
Peserta didik dibentuk dalam beberapa kelompok untuk mendiskusikan, mengumpulkan
informasi, mempresentasikan ulang, dan saling bertukar informasi mengenai Menjelaskan
Koefesien Dan Variabel Pada Bentuk Aljabar pada LKPD.
COMMUNICATION (BERKOMUNIKASI)
Peserta didik mempresentasikan hasil kerja kelompok atau individu secara klasikal,
mengemukakan pendapat atas presentasi yang dilakukan kemudian ditanggapi kembali
oleh kelompok atau individu yang mempresentasikan.
CREATIVITY (KREATIVITAS)
Guru dan peserta didik membuat kesimpulan tentang hal-hal yang telah dipelajari terkait
Menjelaskan Koefesien Dan Variabel Pada Bentuk Aljabar. Peserta didik kemudian diberi
kesempatan untuk menanyakan kembali hal-hal yang belum dipahami
Kegiatan Penutup (5 menit)
Peserta didik membuat rangkuman/simpulan pelajaran.tentang point-point penting yang
muncul dalam kegiatan pembelajaran yang baru dilakukan.
Guru membuat rangkuman/simpulan pelajaran.tentang point-point penting yang muncul
dalam kegiatan pembelajaran yang baru dilakukan.
Guru menutup dengan doa dan salam
C. Penilaian Pembelajaran
1. Sikap : observasi
2. Pengetahuan : tes tertulis
3. Keterampilan : tes tertulis
D. Media : Video, LCD
Sumber Belajar : buku lembar kerja siswa

Mengetahui, Jepara, 9 Agustus 2022


Kepala Sekolah Guru Matematika

Arif Rahman Hakim, S.Pd.I Wiwin Kholbiyanasari, S.Pd

MATERI 7.11
MENGENAL BENTUK ALJABAR
Untuk memahami tentang bentuk-bentuk aljabar, mari kita amati ilustrasi berikut :

Suatu ketika terjadi percakapan antara Pak Erik dan Pak Tohir. Mereka berduabaru saja
membeli buku di suatu toko grosir.
Erik : “Pak Tohir, kelihatannya beli buku tulis banyak sekali.”
Tohir : “Iya, Pak. Ini pesanan dari sekolah saya. Saya beli dua kardus dan 3 buku.
Pak Erik beli apa saja?”
Erik : “Saya hanya beli 5 buku Pak. Buku ini untuk anak saya yang kelas VII SMP.”
Dalam percakapan tersebut terlihat dua orang yang menyatakan banyak buku dengan
satuan yang berbeda. Pak Tohir menyatakan jumlah buku dalam satuankardus, sedangkan
Pak Erik langsung menyebutkan banyak buku yang ia belidalam satuan buku.

Perhatikan tabel, Bentuk aljabar dari Masalah di atas, simbol x menyatakan banyak buku
yang ada dalam kardus

Simbol x tersebut bisa mewakili sebarang bilangan, yakni seperti berikut.


Jika x = 10, maka 2 x + 3 = 2 × 10 + 3 = 20 + 3 = 23
Jika x = 15, maka 2 x + 3 = 2 × 15 + 3 = 30 + 3 = 33
Jika x = 20, maka 2 x + 3 = 2 × 20 + 3 = 40 + 3 = 43
Jika x = 40, maka 2 x + 3 = 2 × 40 + 3 = 80 + 3 = 83
Jika x = 50, maka 2 x + 3 = 2 × 50 + 3 = 100 + 3 = 103
Nilai pada bentuk aljabar di atas bergantung pada nilai x.

Contoh bentuk aljabar


1. 5 p adalah bentuk alajbar suku satu
2. 2 x + 3 adalah bentuk aljabar suku dua (binom)
3. 3a – 4b + 6 adalah bentuk aljabar suku tiga (trinom)
4. 5x2 – 2x + y + 3 adalah bentuk aljabar suku banyak (polinom)
3 disebut f disebut-5 disebut

INSTRUMEN PENILAI
A. PENILAIAN SIKAP
1. Jenis penilaian
Teknik : Pengamatan
Bentuk : Lembar observasi
2. Instrumen
Catatan Jurnal Perkembangan Sikap Spiritual dan Sosial
Kelas :
N Hari, Nama Catatan Butir Tindak
Ket.
o tanggal Peserta Perilaku Sikap Lanjut

B. Penilaian Pengetahuan

1. Suatu ketika Pak Veri membeli dua karung beras untuk kebutuhan hajatan di
rumahnya. Setelah dibawa pulang, istri Pak Veri merasa beras yang dibeli kurang.
Kemudian Pak Veri membeli lagi sebanyak 5 kg. Nyatakan bentuk aljabar dari beras
yang dibeli Pak Veri.
2. Bu Niluh seorang pengusaha kue. Suatu ketika Bu Niluh mendapat pesanan untuk
membuat berbagai macam kue dalam jumlah yang banyak. Bahan yang harus dibeli
Bu Niluh adalah dua karung tepung, sekarung kelapa, dan lima krat telur. Nyatakan
bentuk aljabar harga semua bahan yang dibeli oleh BuNiluh.
C. Penilaian Keterampilan

Gunakan variabel x dan y untuk menuliskan bentuk aljabar dari setiap kalimat berikut.
a. Aku adalah suatu bilangan. Jika aku dikalian 2 kemudian dikurangi 5 akan
menghasilkan bilangan 9
b. Ukuran panjang dari persegi panjang 10 cm lebih dari ukuran panjang persegi
c. Delapan merupakan lebihnya dari keliling suatu persegi
d. Umur Pak Tohir tiga kali umurnya Udin, sedangkan 10 tahun yang akan datang
jumlah umur mereka adalah 72 tahun

D. Rubrik Penilaian

Nilai pengetahuan = (skor yang diperoleh : skor maksimal) x 100


Nilai keterampilan = (skor yang diperoleh : skor maksimal) x 100
LKPD (Lembar Kerja Peserta Didik)

MENGENAL BENTUK ALJABAR

Bu Halimah mempunyai sekeranjang apel. Bu Halimah ingin membagikan apel yang ia miliki
tersebut kepada setiap orang yang ia temui. Setengah keranjang ditambah satu apel untuk
orang pertama. Kemudian setengah dari sisanya ditambah satu, ia berikan kepada orang kedua
yang ia temui. Selanjutnya, setengah dari sisanya ditambah satu, diberikan kepada orang
ketiga yang ia temui. Sekarang, Bu Halimah hanya memiliki satu apel untuk ia makan sendiri.
Tentukan banyak apel semula. Kalian mungkin bisa memecahkan permasalahan tersebut
dengan cara mencoba-coba dengan suatu bilangan. Namun berapa bilangan yang harus kalian
coba, tidak jelas. Cara tersebut terlalu lama, tidak efektif, dan terkesan kebetulan. Kalian bisa
memecahkan persoalan tersebut dengan cara memisalkan banyak apel mula-mula dalam
keranjang dengan suatu simbol. Lalu kalian bisa membuat bentuk matematisnya untuk
memecahkan permasalahan tersebut. Bentuk tersebut selanjutnya disebut dengan bentuk
aljabar, dan operasi yang digunakan untuk memecahkan disebut operasi aljabar. Untuk lebih
mengenal tentang bentuk dan operasi aljabar, mari mengikuti pembahasan berikut.

Diskusikanlah Bagaimana cerita di atas menjadi bentuk aljabar

Untuk soal nomor 1 sampai 3, sajikan permasalahan tersebut dalam bentuk aljabar.
Jelaskan makna variabel yang kalian gunakan.

1. Suatu ketika Pak Veri membeli dua karung beras untuk kebutuhan hajatan di rumahnya.
Setelah dibawa pulang, istri Pak Veri merasa beras yang dibeli kurang. Kemudian Pak
Veri membeli lagi sebanyak 5 kg. Nyatakan bentuk aljabar dari beras yang dibeli Pak
Veri.
2. Bu Niluh seorang pengusaha kue. Suatu ketika Bu Niluh mendapat pesanan untuk
membuat berbagai macam kue dalam jumlah yang banyak. Bahan yang harus dibeli Bu
Niluh adalah dua karung tepung, sekarung kelapa, dan lima krat telur. Nyatakan bentuk
aljabar harga semua bahan yang dibeli oleh BuNiluh.

Anda mungkin juga menyukai