Anda di halaman 1dari 22

Menulis Press

Release
PERTEMUAN #4
SLAMET PARSONO/IMAN S NURDIN
Pengertian Press Release
⚫ Press Release atau siaran pers menurut Soemirat dan Ardianto
(2004) adalah informasi dalam bentuk berita yang dibuat oleh
Public Relations (PR) suatu organisasi/ perusahaan yang
disampaikan kepada pengelola pers/ redaksi media massa (tv,
radio, media cetak, media online) untuk dipublikasikan dalam
media massa tersebut.
Press Release Berdasarkan Informasinya
⚫ BasicPressReleasemencakup berbagai informasi yang terdapat di dalam
suatu organisasi/ perusahaan yang memiliki berbagai nilai berita
untuk media lokal, regional atau pun nasional;
⚫ Product Release mencakup transaksi tentang target suatu produk
khusus atau produk reguler lainnya untuk suatu publikasi
perdagangan di dalam suatu industri;
⚫ Financial Release digunakan terutama dalam membina hubungan
dengan pemegang saham.
Menulis Press Release
⚫ Penulisan press release layak muat apabila cara
menulisnya seperti halnya wartawan menulis
berita langsung (straight news) dengan gaya
piramida terbalik (inverted pyramid).
⚫ Dimulai dengan membuat lead/ teras berita/
kepala berita sebagai paragraf pertama yang
mengandung unsur 5W + 1H (What: apa yang
terjadi? Where: dimana terjadinya? When: kapan
peristiwa tersebut terjad? Who: siapa yang terlibat
dalam peristiwa tersebut? Why: mengapa
peristiwa tersebut terjadi? How: bagaimana
berlangsungnya peristiwa tersebut?).
Mengapa Piramida Terbalik?
⚫ Pertama, Redaksi banyak menerima press release dari berbagai
perusahaan/organisasi, sehingga model piramida terbalik akan
menarik perhatian redaksi dalam waktu singkat.
⚫ Kedua, redaksi media massa harus memotong Press Release
tersebut tanpa mengurangi isi pokoknya.
⚫ Ketiga, redaksi tidak mempunyai cukup waktu untuk membaca
keseluruhan PressRelease. Sebelum redaksi memutuskan dibuang
atau dipakai release tersebut, mereka harus tahu dengan cepat
apa keseluruhan isi release itu (Cole dalam Soemirat dan
Ardianto, 2004).
Struktur Penulisan Press Release

Mappatoto (1993)
Anatomi Pers Release
(1) Headline (Judul)

(2) Lead (Paragraf


utama/pertama/resume/terpenting)

(3) Body (Tubuh berita sebagai lanjutan berita


dari headline dan lead)
Headline • Judul adalah etalase/teras bagi press
release kita. Kesempatan pertama/utama
menarik perhatian media massa dan
Indonesia Tidak Akan khalayak.
• Judul semakin pendek semakin bagus.
Impor Lagi Vaksin Dibuat dalam kalimat singkat (maksimal 10-
COVID-19 12 kata)
• Judul harus dibuat dalam kalimat aktif (-me,
KOTA BANDUNG -- Indonesia tidak bukan -di) dan gunakan kosakata yang
akan mengimpor lagi vaksin COVID-19, umum
setelah Presiden Joko Widodo
meluncurkan vaksin IndoVac di kantor • Judul harus menarik perhatian,
PT Bio Farma, Jalan Terusan Pasteur, menggambarkan isi berita
Kota Bandung, Kamis (13/10/2022).
Direktur Utama PT Bio Farma Honesti • Judul harus mengesankan dan menyentak
Basyir menyatakan hal itu sebagai pembaca (impressed)
komitmen produksi vaksin dalam
negeri yang mampu setara dengan • Judul jangan dibuat di awal tulisan (akan
vaksin buatan luar negeri. mengekang), tapi setelah selesai semua
baru buat judul
TIDAK
ADA
Bukan Bahasa
JUDUL
Umum

….Luncurkan Pusat Riset


Kecerdasan Buatan
Cetak Para Talenta Data-Tech Baru,
Diskominfo Jabar Gelar JDVF 2022

KOTA BANDUNG -- Dinas Komunikasi dan


Lead
Informatika Provinsi Jawa Barat melalui
unit kerja Jabar Digital Service (JDS)
menggelar Jabar Data Viz Festival (JDVF) • Kalimat/paragraf pertama guna menarik
8-22 Oktober 2022. perhatian, merangsang selera pembaca, dan
memandu kisah berita keseluruhan
Kampanye JDVF digelar untuk
meningkatkan literasi data pada • Intro, pembuka kisah berita rilis; Harus memuat
masyarakat dan menciptakan talenta fakta terpenting dari sebuah rilis.
data baru (data-tech) di Jabar. JDVF
dimulai dengan workshop visualisasi data
• Lead yang bagus itu berbicara, didengarnya enak.
yang sudah dilakukan secara daring pada Baca keras-keras, jika kehabisan nafas, maka lead
Sabtu (8/10/2022). tidak berbicara/enak.
Tercatat 300 orang lebih ikut dalam
• Lead berisikan kesimpulan paling penting dari
workshop sesi pertama. Selain
keseluruhan berita. Ini teras/etalase, tulis seperti
masyarakat umum, workshop juga jurnalis, dahulukan esensi bukan kronologis!
dihadiri aparatur sipil negara di
lingkungan Pemdaprov Jabar. Para
• Sebelum menulis berita keseluruhan, pikirkan
peserta siap menjadi talenta data baru.
lead yang bisa gambarkan body dan headline
Jenis Lead
5W&1H
Mengandung unsur 5 W & 1H, sebuah teknik Empat Merek Kriya Jabar Jadi
mendasar untuk sampaikan rilis dg cepat,
akurat, dan menarik. Prakteknya, minimal ada Suvenir Resmi KTT G20
4 W di lead. How dan why biasanya disimpan di
body berita. KOTA BANDUNG - Empat produk
kerajinan tangan atau kriya Jabar menjadi
suvenir resmi Konferensi Tingkat Tinggi
Lead Hardnews dan Softnews G20 yang akan diselenggarakan di Bali
→ Lead hardnews itu sangat lugas, kaku, 15-16 November 2022. Keempat kriya
kering tanpa bumbu berita/berbunga-bunga, tersebut yaitu radio kayu dari Faber
cocok untuk mayoritas press release. Instrument, jam tangan kayu dari Pala
→ Lead softnews itu kreatif, berbunga-bunga, Nusantara, aksesori kulit dari Wonnow
tidak lugas, hanya cocok untuk kisah humanis. Handcrafted, dan custom packaging dari
Imagenation.
Body
• Mengembangkan lead dalam susunan
cerita dalam urutan yang logis. Jika
lead: Inti cerita, Body: Jalan cerita.
• Mengembangkan dari poin ke poin
tanpa kembali ke belakang atau
meninggalkan pembaca dalam
penjelasan membingungkan
• Body mulai memunculkan kalimat
kutipan, dengan cara:
“……………………………….,”
katanya/ujarnya/jelasnya, dst.
• Gunakan kata kerja, jangan kata sifat.
• Hindari kata dan ungkapan teknis yang
tak familiar
• Posisikan sebagai pembaca yang
belum tahu peristiwa dan berbeda
pengetahuannya
Aturan Menulis Press Release
⚫ Memilih judul yang positif (aktif) dan bukannya pasif.
⚫ Paragraf pertama (lead) harus tajam dan ringkas; antara 12 sampai
20 kata merupakan ukuran yang ideal.
⚫ Usahakansupaya kalimat dan paragraf pendek-pendek.
⚫ Hindari beropini. Kata yang berlebihan seperti “ini”dan “itu”,
serta kata keterangan dan kata sifat yang tidak perlu. Tidak
perlu mengatakan bahwa sesuatu “hebat” atau “fantastis”. Kalau
itu sehebat yang anda nyatakan,maka akan jelas dengan
sendirinya dari teks yang anda tulis.
⚫ Hindari kata-kata panjangkarena kolom surat kabar sempit.
⚫ Hindari istilah khusus dan penggunaan singkatan.
⚫ Jawabenampertanyaan ––siapa,mengapa,apa,bilamana,di manadan
bagaimana.Kalau anda tidak menjawab keenam pertanyaan ini maka
siaran pers anda tidak berisi semua informasi yang diperlukan
wartawan.
⚫ Jangan menulis awal, bagian tengah dan akhir. Masukkan semua
butir yang penting pada AWAL siaran pers. Kalau artikelnya terlalu
panjang mereka akan memotongnya dari bawah dan jika Anda
meletakkan butir-butir yang paling penting pada akhir berita, maka
bagian itu tidak akan termuat.
⚫ Tulislah berita dan bukan pandangan (harus berdasarkan
fakta).
⚫ Selalu periksa kembali ejaan nama orang.
⚫ Ketiklah siaran pers hanya pada satu sisi kertas saja
dengan spasi rangkap. Berikan margin yang cukup pada
semua sisi halaman.
⚫ Sertakan logo perusahaan/organisasi di atas
siara pers.
⚫ Selalu beri tanggal pada siaran pers.
⚫ Selalu cantumkan nama kontak person untuk
memudahkan redaksi mengonformasi.
⚫ Buatlah siaran pers sesingkat mungkin.
Penting !!!
⚫ Kirimkan sesegera mungkin. Artinya, jika
kegiatan berlangsung hari itu, kirimkan hari itu
juga. Janganmenunda hingga esok harinya.
⚫ Jika pengirim siaran pers sudah mengenal nama
wartawan sesuai bidangnya, tujukanlah pada
wartawan tadi.
⚫ Pengiriman bisa pula melalui email, atau aplikasi
pesan.
⚫ Konfirmasikan kembali melalui telepon, apakah
siaran pers tadi sudah diterima atau belum.
Buat Judul & 1 Paragraf Lead & 1 Paragraf Body

Kata kunci: 4 Fakultas di Tel-U, Danau Galau, Menuju Kampus Hijau


Buat Judul & 1 Paragraf Lead & 2 Paragraf Body

Kata kunci:
TelU Choir, tampil di Indonesia
Morning Show Net TV, Selasa
(2/2/2013), Berfoto bersama anchor
Net TV.
Buat Judul & 1 Paragrad Lead & 3 Paragraf Body

BTP Telkom University berdiri gagah sejak


2010 lalu, Menjadi percontohan
technopark lainnya se-Indonesia.

Kata kunci:
Presiden Joko Widodo kunjungi
Bandung Techno Park (BTP) Telkom
University, 12 Januari 2014
(Instruksi sama dg slide sebelumnya)
Aktivitas riset berbasis teknologi
informasi komunikasi di BTP dilakukan
sejumlah mahasiswa maupun
masyarakat umum yang menggeluti
sektor tersebut.

Presiden RI Joko Widodo di dalam BTP saat


peroleh penjelasan aktivitas techno park.
HATUR NUHUN

Anda mungkin juga menyukai