Anda di halaman 1dari 2

Ini, Komponen Infrastruktur dalam IT

Pengetahuan Pintar October 19, 2017 Technology IT, Komputer, teknologi

IT infrastructure merupakan sebuah layanan dalam bidang teknologi yang menyediakan


platform, dan berperan penting untuk menjalankan sistem informasi maupun aplikasi peranti
lunak dalam sebuah perusahaan. Biasanya, jika salah satu perusahaan memanfaatkan layanan
dari infrastrukstur IT ini, maka akan langsung berdampak besar pada bisnis perusahaan sekaligus
strategi informasi yang tengah dijalani. Oleh sebab itu, tidak mengherankan jika banyak
perusahaan yang saling bekerjasama dengan lulusan yang memiliki kemampuan di bidang IT ini.

Source: widevision solutions

Berbicara mengenai infrastruktur IT, saat ini infrastrukstur canggih satu ini sudah menghasilkan
komponen utama yang bisa dibilang sangat dibutuhkan oleh sebuah perusahaan. Adapun
beberapa komponen tersebut adalah sebagai berikut ini.

1. Komponen hardware Untuk komponen hardware komputer atau dikenal dengan


komponen perangkat keras di komputer ini terbagi menjadi dua bagian, yakni komponen
mesin sekaligus komponen mainframe. Dimana, komponen mesin terdiri dari personal
data assistant, laptop, server, pc, dan mesin server. Sedangkan, yang termasuk ke dalam
komponen mainframe adalah seperti communication device, disk storage device, tape,
cpu, dan lainnya.
2. Komponen software Berbeda dengan hardware komputer, untuk komponen software
komputer ini dikhususkan untuk bagian dalam komputer. Yang mana, menjalankan
sistem operasi Microsoft Windows (Windows XP, Windows 7, Windows 2000, Windows
Vista, Windows CE), Linux, dan Unix.
3. Komponen telekomunikasi/jaringan. Dan untuk komponen telekomunikasi/jaringan
disediakan oleh perusahaan telekomunikasi yang menawarkan berbagai perangkat berupa
akses internet, WAN, akses internet, dan sebagainya.
4. Komponen penyimpanan data dan managemen. Komponen satu ini dianggap cukup
penting dalam infrastruktur IT, sebab bisa dijadikan sebagai sarana untuk mengatur
sekaligus merapikan data yang tersimpan dalam perusahaan sehingga bisa digunakan
secara efisien. Seperti misalnya, penggunaan Microsoft SL dan hard disk.
5. Komponen konsultasi integritasi sistem dan layanan. Komponen ini pun sangat
dibutuhkan oleh perusahaan, karena bisa digunakan sebagai sarana untuk
mengembangkan bisnis yang dijalani oleh sebuah perusahaan. Lantaran, memang cara
pengerjaannya melalui perangkat lunak.
6. Komponen platform internet. Seperti yang kita tahu, komponen platform internet
memang menjadi andalan dalam sebuah perusahaan. Karena dimanfaatkan untuk
memasarkan bisnis sebuah perusahaan. Maka dari itu, tidak heran bila komponen ini
masuk ke dalam infrastruktur IT.
7. Komponen software aplikasi enterprise. Ini bisa dibilang sebagai komponen yang juga
memiliki peran penting dalam IT, sebab berhubungan dengan perangkat lunak seperti
misalnya Microsoft, Oracle, People Soft, dan SAP.

Itulah beberapa komponen yang terdapat dalam infrastruktur IT. Dan pastikan Anda melakukan
perawatan server terutama industri ecommerce dengan baik agar setiap infrastruktur IT bisa
bekerja dengan baik. Semoga bermanfaat –SH–

Anda mungkin juga menyukai