Anda di halaman 1dari 8

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Satuan Pendidikan : SMA Cahaya Islam


Mata Pelajaran : Matematika Wajib
Kelas/semester : X /1
Materi Pokok : Sistem Persamaan Linear Tiga Variabel
Sub materi pokok : Himpunan Penyelesaian SPLTV
Alokasi Waktu : 2 x 45 menit (90 menit)

A. Kompetensi Inti
1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya
2. Mengembangkan perilaku (jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli, santun, ramah lingkungan,
gotong royong, kerjasama, cinta damai, responsif dan proaktif) dan menunjukkan sikap
sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan bangsa dalam berinteraksi secara
efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan
bangsa dalam pergaulan dunia
3. Memahami,menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural
berdasarkan rasa ingintahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan
humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait
fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang
spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah.
4. Mengolah, menalar, menyaji, dan mencipta dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait
dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu
menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan.

B. Kompetensi dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi


KD Pengetahuan KD Keterampilan
3.3 Menyusun sistem persamaan linear 4.3 Menyelesaikan masalah kontekstual yang
tiga variabel dari masalah berkaitan dengan sistem persamaan linear
kontekstual tiga variabel
IPK Pengetahuan IPK Keterampilan
3.3.5 Menentukan himpunan 4.3.3 Menyelesaikan masalah kontekstual yang
penyelesaian dari sistem berkaitan dengan sistem Persamaan
persamaan linear tiga variabel Linear Tiga Variabel dengan metode
gabungan (substitusi-eliminasi)
dengan metode gabungan
(substitusi-eliminasi)

C. Tujuan Pembelajaran
Melalui kegiatan pembelajaran menggunakan model Problem Based Learning dipadukan
dengan diskusi kelompok dengan bantuan LKPD dan video pembelajaran dengan rasa ingin tahu,
bekerja sama dan dapat bertanggung jawab, peserta didik diharapkan dapat :
1. Menentukan himpunan penyelesaian dari sistem persamaan linear tiga variabel dengan
metode gabungan (substitusi-eliminasi) dengan tepat
2. Menyelesaikan masalah kontekstual terkait sistem Persamaan Linear Tiga Variabel dengan
metode gabungan (substitusi-eliminasi) dengan benar

D. Materi Pembelajaran
Sistem Persamaan Linear Tiga Variabel
1. Fakta:
• Bentuk Umum persamaan linear tiga variabel adalah 𝑎𝑥 + 𝑏𝑦 + 𝑐𝑧 = 𝑑, dengan 𝑎, 𝑏, 𝑐
adalah koefisien, 𝑥, 𝑦, 𝑧 adalah variabel dan d adalah kontanta
• Penyelesaian dari persamaan linear tersebut adalah tiga bilangan 𝑥, 𝑦, 𝑑𝑎𝑛 𝑧 yang
memenuhi persamaan, dituliskan (𝑥, 𝑦, 𝑧)
2. Konsep
• Persamaan Linear Tiga Variabel adalah kalimat terbuka yang dihubungkan dengan tanda
sama dengan (=) dan hanya mempunyai tiga variable yang berpangkat satu
• Sistem Persamaan Linear Tiga Variabel adalah sekelompok persamaan linear yang
memuat tiga variabel dengan koefisien bilangan real serta pangkat tertinggi satu yang
saling berkaitan dan mempunyai solusi.
3. Prinsip
• Himpunan penyelesaian sistem persamaan linear dengan tiga variabel adalah suatu
himpunan semua triple terurut (x, y, z) yang memenuhi setiap persamaan linear pada sistem
persamaan tersebut.
• Bentuk umum sistem persamaan linear dengan tiga variabel x, y, dan z adalah
a1x + b1y + c1z = d1
a2x + b2y + c2z = d2
a3x + b3y + c3z = d3
dengan a1, a2, a3, b1, b2, b3, c1, c2, c3, d1, d2, d3, x, y, dan z ∈ R, dan a1, b1, dan
c1 tidak sekaligus ketiganya 0 dan a2, b2, dan c2 tidak sekaligus ketiganya 0, dan
a3, b3, dan c3 tidak sekaligus ketiganya 0.
x, y, dan z adalah variabel
a1, a2, a3 adalah koefisien variabel x.
b1, b2, b3 adalah koefisien variabel y.
c1, c2, c3 adalah koefisien variabel z.
d1, d2, d3 adalah konstanta persamaan.
4. Prosedur
Langkah – Langkah menyelesaikan system persamaan linear tiga variabel dengan metode
gabungan
1. Eliminasi variabel x, y, atau z dengan memasang-masangkan dua persamaan dari keriga
persamaan sehingga diperoleh SPLDV
2. Selesaikan SPLDV yang diperoleh dengan metode substitusi atau metode eliminasi
3. Substitusikan nilai variael yang diperoleh sehingga diperoleh nilai variabel yang lain

E. Pendekatan, Metode dan Model Pembelajaran


Pendekatan : Saintifik
Metode : diskusi kelompok, tanya jawab dan presentasi
Model : Problem Based Learning

F. Penguatan Pendidikan Karakter


Adapun karakter yang akan dikembang dalam pembelajaran ini adalah :
1. Religius
2. Nasionalisme
3. Tanggung jawab
4. Kemandirian
5. Kerja sama

G. Media / Alat
Alat : Laptop, Proyektor, Spidol, Papan Tulis
Media : LKPD, Power Point, Video Pembelajaran

H. Sumber Belajar
a. Yuana, Rosihan Ari. 2019. Buku Siswa Matematika jilid 1 untuk SMA/MA Kelas X
kelompok Wajib. Solo: PT.Tiga Serangkai Pustaka Mandiri.
b. Suparmin, Estikarini Putri.2018. Matematika untuk SMA/MA/SMK Kelas X
(Wajib)Buku Peserta didik. Surakarta.Mediatama
c. Sumber belajar dari video yang didownload dari Youtube
https://www.youtube.com/watch?v=mNhnx1gibIc
d. https://www.konsep-matematika.com/2015/09/sistem-persamaan-linear-tiga-
variabel-spltv.html
I. Kegiatan Pembelajaran

Bentuk Deskripsi Kegiatan Alokasi


Kegiatan Waktu
Kegiatan Orientasi 10
Pendahuluan • Guru mengucapkan salam, menanyakan kabar dan mengajak Menit
peserta didik untuk berdoa. Doa dipimpin oleh ketua kelas
• Guru memeriksa kehadiran peserta didik dan mengajak
peserta didik untuk memeriksa kesiapan sebelum belajar
• Guru menyampaikan Kompetensi Dasar yang akan dipelajari
• Guru menyampaikan indikator dan tujuan pembelajaran yang
akan dicapai (ditayangkan di slide PPT)
Apersepsi
• Guru melakukan apersepsi dengan mengingat kembali konsep
sistem persamaan linear tiga variabel dan cara penyelesaian
SPLTV yang sudah dipelajari
“Siapa yang masih ingat pengertian persamaan linear tiga
variabel?
“Metode apa saja yang sudah kita pelajari untuk
menyelesaikan SPLTV pada pertemuan sebelumnya?
“Hari ini kita akan mempelajari cara penyelesaian SPLTV
dengan menggabungkan metode substitusi dan eliminasi
Motivasi
• Guru memberikan motivasi kepada peserta didik bahwa
dengan mempelajari metode gabungan (substitusi dan
eliminasi), peserta didik dapat menggunakannya untuk
menyelesaikan permasalahan yang berkaitan dengan SPLTV
dan peserta didik juga bisa membandingkan metode
gabungan dengan metode lain yang sudah dipelajari pada
pertemuan sebelumnya sehingga peserta didik dapat memilih
metode mana yang paling efektif dan efisien yang dapat
digunakan dalam menyelesaikan masalah SPLTV
Kegiatan Inti 60
Sintaks Menit
Nilai-nilai
Model Kegiatan Pembelajaran
karakarakter
Pembelajaran
Fase1: Mengamati PPK:Ingin
Orientasi tahu,
Peserta Didik 1. Guru meminta peserta didik untuk bertanggung
Pada Masalah jawab,
mengamati masalah pada video
pembelajaran yang disajikan guru. 4C: kritis,
kreatif.

“Pada jam istirahat sekolah, Jessica,


Marvel dan Clarissa membeli jajan di
koperasi Sekolah. Clarissa membeli 1 air
mineral, 2 roti dan 1 biskuit dengan harga
Rp 9.000. Jessica membeli 2 roti dan 3
biskuit habis Rp 8.000. Marvel membeli 1
air mineral, 1 roti dan 3 biskuit dengan
harga Rp 8.500. Clarissa ingin membeli 1
roti dan 1 biskuit lagi tetapi uangnya tinggal
Rp 3.000. Apakah uang Clasrisa cukup
untuk membeli 1 roti dan 1 biskuit lagi?
Menanya
2. Peserta didik diberi kesempatan untuk
mengajukan pertanyaan yang berkaitan
dengan masalah
3. Guru memberikan pertanyaan pemancing
“Permasalahan apa yang ada pada video?
“Informasi apa saja yang diperoleh dari
permasalahan tersebut?”
Fase 2: Mengumpulkan Informasi dan Mengolah PPK: Ingin
tahu,
Mengorganisasi informasi
bertanggungja
kan Peserta 1. Peserta didik diarahkan duduk sesuai dengan wab,
kerjasama
Didik untuk kelompoknya masing-masing
Belajar 2. Guru membagikan LKPD kepada masing- 4C: kritis,
masing kelompok kreatif,
komunikatif,
kolaboratif
3. Peserta didik diminta untuk mengumpulkan
informasi dari berbagai sumber untuk
menyelesaikan LKPD
➢ Membaca sumber lain selain buku teks
seperti bahan ajar
➢ Mengumpulkan informasi melalui
diskusi kelompok
4. Peserta didik secara berkelompok
menggunakan data yang telah dikumpulkan
untuk menyelesaikan LKPD
5. Selama diskusi berlangsung, guru memantau
kondisi kelas agar tetap kondusif
Fase 3: Mengolah Informasi PPK: Ingin
tahu, kerja
Membimbing 1. Guru berkeliling untuk mengamati dan
sama, dan
penyelidikan membimbing kelompok dalam memahami bertanggungja
wab
individu atau setiap langkah pengerjaan masalah pada
kelompok LKPD 4C: kritis,
kreatif,
2. Guru memberikan kesempatan kepada
komunikatif,
kelompok untuk bertanya hal-hal yang tidak kolaboratif.
dimengerti ketika mengerjakan LKPD
3. Guru memberi bantuan apabila ada
kelompok yang mengalami kesulitan dalam
menyelesaikan masalah
Fase 4: Mengomunikasikan PPK: Ingin
tahu, kerja
Mengembangka 1. Guru menunjuk salah satu kelompok secara
sama, dan
n dan acak untuk mempresentasikan hasil diskusi bertanggung
jawab
menyajikan kelompok
4C: kritis,
hasil karya 2. Kemudian perwakilan kelompok kreatif,
komunikatif,
menjelaskan hasil diskusinya di depan kelas
dan
dengan penuh percaya diri. kolaboratif.
3. Guru memberikan pujian serta tepuk tangan
untuk kelompok yang sudah berani
mempresentasikan hasil diskusinya.
Fase 5: Menyimpulkan PPK:
Menganalisis Kemandirian,
1. Kelompok lain diberi kesempatan untuk
dan tanggung
mengevaluasi mengajukan pertanyaan atau memberi jawab dan
proses kerjasama.
pemecahan tanggapan dari hasil presentasi kelompok 4C: kritis,
masalah komunikatif,
penyaji
dan
2. Guru menanggapi hasil diskusi dan bersama- kolaboratif
sama peserta didik mengambil kesimpulan
Catatan
Selama pembelajaran berlangsung, guru mengamati sikap peserta didik dalam
pembelajaran yang meliputi sikap: ingin tahu, kerja sama, dan dapat
bertanggung jawab.
Kegiatan 1. Memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk membuat 15
Penutup rangkuman dan refleksi pembelajaran Menit
✓ Apakah kalian sudah paham dengan materi yang kita
pelajari hari ini?
✓ Menurut kalian, metode apa yang paling mudah
digunakan untuk menyelesaikan masalah SPLTV?
✓ Bagaimana perasaan selama pembelajaran?
✓ Apa yang harus dipertahankan dalam kegiatan
pembelajaran hari ini?

2. Guru memberikan post test sebagai umpan balik hasil


pembelajaran
3. Guru memberikan tugas yang harus diselesaikan dan
dikumpulkan pada pertemuan berikutnya
4. Guru menyampaikan rencana pembelajaran untuk pertemuan
berikutnya
5. Guru menutup pembelajaran dengan doa
6. Guru membaca salam

J. Penilaian
1. Sikap
a. Presedur : Proses
b. Teknik : Observasi
c. Bentuk : Observasi
d. Instrumen : Lembar Observasi
2. Pengetahuan
a. Prosedur : Hasil
b. Teknik : Tes Tertulis
c. Bentuk : Essai
d. Instrumen : Soal Tes
3. Keterampilan
a. Prosedur : Hasil
b. Teknik : Penugasan
c. Bentuk : Essay
d. Instrumen : Soal Tes

K. Rencana Remedial dan Pengayaan


➢ Remedial
• Pembelajaran remedial dilakukan bagi sisa yang capaian IPK nya belum tuntas
• Tahapan pembelajaran remedial dilaksanakan melalui remedial teaching atau
tutor sebaya atau tugas dan diakhiri dengan tes
• Tes remedial dilakukan sebanyak 3 kali dan apabila setelah 3 kali tes remedial
belum mencapai nilai ketuntasan maka remedial dilakukan dalam bentuk tugas
tanpa tes tertulis
➢ Pengayaan
• Bagi peserta didik yang sudah mencapai nilai ketuntasan, diberikan pembelajaran
pengayaan sebagai berikut
Peserta didik yang sudah mencapai nilai 90, diberikan materi melebihi cakupan
KD dengan pendalaman sebagai pengetahuan tambahan

Mengetahui : Limapuluh Kota, …. November 2022


Kepala SMA Cahaya Islam Guru Matematika

Ultriandi, S.Pd Mutia Sari Yunanda, S.Pd


NIP. ……………………………….. NIP. ………………………

Anda mungkin juga menyukai