Anda di halaman 1dari 15

PENILAIAN AKHIR SEMESTER (PAS)

TAHUN PELAJARAN 2021/2022

Mata Pelajaran : PPKn Waktu : 90 menit


Kelas : VIII (Delapan)
` Hari/Tgl : …………………..

I. PILIHAN GANDA
Petunjuk : Pilihlah salah satu jawaban yang paling benar !
1. Istilah Pancasila dalam kehidupan kenegaraan dikenalkan pertama kali oleh Ir. Soekarno
dalam sidang BPUPKI tanggal 1 Juni 1945. Menurut Ir. Soekarno.Pancasila adalah....

A. batu sendi atau asas yang lima

B. pelaksanaan kesusilaan yang lima

C. lima sendi, dasar atau peraturan tingkah laku yang baik dan penting

D. isi jiwa bangsa Indonesia yang turun temurun terpendam oleh kebudayaan Barat

2. Pancasila ditetapkan tanggal 18 Agustus 1945 oleh PPKI sebagai dasar negara
sebagaimana tertuang dalam UUD 1945 alinea....

A. satu

B. kedua

C. ketiga

d. keempat

3 Secara umum fungsi dan peranan Pancasila menurut TAP MPR NO. III / MPR / 2000
tentang sumber hukum nasional dan tata urutan perundangan dinyatakan bahwa
Pancasila berfungsi sebagai dasar negara. Hal ini mengandung maksud Pancasila ….

A. dijadikan kerangka, acuan, parameter, arah dan tujuan pembangunan

B. sebagai dasar untuk mengatur penyelenggaraan ketatanegaraan negara

C. sebagai jiwa bangsa Indonesia berfungsi agar Indonesia tetap hidup

D. menjadi cita-cita bangsa Indonesia memiliki fungsi kemakmuran

4 Pancasila memberikan corak khas bangsa Indonesia yang membedakan bangsa kita
dengan bangsa lain. Hal tersebut merupakan fungsi dan peranan Pancasila sebagai...

A. jiwa bangsa Indonesia

B. tujuan bangsa Indonesia


C. kepribadian bangsa Indonesia

D. perjanjian luhur bangsa Indonesia

5 Cita-cita ,keyakinan, dan kepercayaan yang dijunjung tinggi oleh suatu bangsa dan
dijadikan pedoman hidup dalam seluruh gerak aktifitas bangsa tersebut dinamakan...

A. idiologi

B. wawasan Nusantara

C. kepribadian bangsa

D. moral pembangunan

6 Para pendiri negara Indonesia sudah menyatakan bahwa bangsa Indonesia


membutuhkan sebuah dasar negara biasanya juga disebut dengan...

A. jiwa bangsa Indonesia

B. pandangan hidup bangsa

C. idiologi negara

D. tujuan negara

7 Perhatikan pernyataan di bawah ini !

(1) Andi belajar dengan rajin supaya mendapat nilai bagus

(2) Ayah mengenakan helm saat berkendaraan

(3) Tono dan Raihan bersalaman ketika bertemu di jalan

(4) Mahasiswa melakukan unjuk rasa dengan damai dan tertb

(5) Pak Budi selalu membayar pajak tepat waktu

Bentuk penerapan fungsi Pancasila sebagai sumber dari segala sumber hukum
ditunjukkan pada pernyataan nomor...

A. (1), (2), dan (3)

B. (1), (3), dan (4)

C. (2), (3), dan (5)

D. (2), (4), dan (5)


8 Perhatikan pernyataan berikut !

(1) Pancasila

(2) UUD 1945

(3) Negara Kesatuan Republik Indonesia

(4) Bhinneka Tunggal Ika

(5) Ketetapan MPR

(6) Peraturan Pemerintah

Dari pernyataan di atas yang termasuk empat pilar kehidupan berbangsa dan bernegara
terdapat pada nomor...

A. (1), (2), (3), dan (4)

B. (1), (2), (3), dan (5)

C. (1), (2), (3), dan (6)

D. (1), (3), (4), dan (6)

9 Pancasila sebagai pandangan hidup sering disebut way of life. Pancasila sebagai
pandangan hidup bangsa dipergunakan sebagai...

A. penyelenggaraan pemerintahan suatu negara yang ada di Indonesia

B. petunjuk dalam kehidupan sehari-hari masyarakat Indonesia

C. cita-cita bangsa yang memiliki fungsi yaitu menciptakan masyarakat adil dan makmur

D. dasar negara dan juga merupakan perwujudan pancasila secara murni dan
konsekuen

10 Sebagai norma hukum, Pancasila mempunyai sifat imperatif atau memaksa yang
berarti....

A. aturan yang berlaku untuk setiap warga negara

B. pedoman yang diberikan kepada setiap warga negara

C. tingkah laku warga negara yang taat kepada Pancasila

D. mengikat dan memaksa setiap warga negara untuk tunduk kepada Pancasila

11 Salah satu sikap menghargai nilai-nilai Pancasila adalah dengan mempertahankan


Pancasila.Mempertahankan Pancasila mengandung pengertian bahwa kita ...

A. wajib melaksanakan dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila apabila dibutuhkan

B. menuruti apa yang diperintah oleh pimpinan dalam mengamalkan Pancasila

C. belajar tentang Pancasila dalam kehidupan sehari-hari di berbagai lingkungan

D. harus melaksanakan dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan


sehari-hari

12 Upaya melaksanakan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan bermasyarakat,berbangsa


dan bernegara telah disarikan dalam butir-butir pengamalan Pancasila.Di bawah ini yang
termasuk pelaksanaan Pancasila pada sila Kemanusiaan yang adil dan beradab adalah
mengembangkan ...

A. sikap tidak semena-mena terhadap orang lain

B. rasa kebanggaan kebangsaan dan bertanah air

C. rasa cinta kepada tanah air

D. sikap adil terhadap sesama

13 Kita dituntut untuk membiasakan perilaku yang sesuai dengan nilai-nilai Pancasila baik
dalam lingkungan keluarga, sekolah, dan masyarakat. Perilaku yang sesuai dengan nilai
Pancasila di lingkungan keluarga antara lain...

A. patuh terhadap orang tua

B. menaati tata tertib sekolah

C. menghargai pendapat teman

D. tdak mengganggu ibadah orang lain

14. Bangsa Indonesia menjadikan Pancasila sebagai kepribadian bangsa. Sikap warga
negara Indonesia yang memiliki kepribadian Pancasila yaitu ....

A. menjunjung tinggi hak dan mengesampingkan kewajiban

B. selalu bertegur sapa ketika berpapasan di jalan

C. bersikap rendah diri di hadapan bangsa lain

D. menonjolkan sikap individualis dalam pergaulan

15. Perhatikan pernyataan berikut !


(1) Anggota DPR mengambil keputusan melalui musyawarah

(2) Warga masyarakat menjaga sikap dan perilaku yang terpuji

(3) Anggota DPD dipilih secara langsung melalui PEMILU

(4) Anggota MPR menyantuni anak yatim piatu

Cerminan nilai kerakyatan dalam kedudukan Pancasila sebagai dasar negara


ditunjukkan pada pernyataan nomor….

A. (1) dan (2)

B. (1) dan (3)

C. (2) dan (3)

D. (2) dan (4)

16. Ketika hendak menyeberang jalan raya tiba-tiba Nia melihat seorang nenek yang hendak
menyeberang jalan juga. Terdorong oleh rasa pedulinya maka Nia membantu
membimbing nenek tersebut untuk bersama-sama menyeberang jalan. Perilaku Nia
tersebut menunjukkan bahwa ia sudah menerapkan Pancasila sebagai...

A. dasar negara

B. moral pembangunan

C. kepribadian bangsa

D. pandangan hidup bangsa

17. Salah satu sikap menghargai nilai-nilai Pancasila adalah dengan mempertahankan Pancasila.
Mempertahankan Pancasila dapat dilakukan dengan….

A. mengajak negara lain untuk menjadikan Pancasila sebagai dasar negara

B. memperkenalkan nilai-nilai Pancasila kepada bangsa lain

C. menjadikan nilai-nilai Pancasila sebagai bahan pada forum diskusi pemuda

D. melaksanakan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari di manapun berada

18. Berikut ini merupakan upaya yang dapat dilakukan untuk menjaga kerukunan antarumat
beragama adalah….

A. menghormati teman yang sedang melaksanakan ibadah

B. menutup diri berteman dengan yang berbeda keyakinan

C. tidak menghargai agama atau kepercayaan orang lain


D. menjauhi teman yang berbeda agama dengan kita

19. Sebagai ketua kelas kamu mengusulkan untuk melakukan kerja bakti membersihkan
kelas untuk persiapan PTMT pada hari Minggu. Adi kurang setuju dengan usul yang
kamu berikan. Akan tetapi teman sekelasmu yang lain setuju dan mendukung usulmu
tersebut. Mereka beranggapan kerja bakti membersihkan kelas diperlukan karena sudah
lama tidak ditempati, sehingga kelas perlu dibersihkan agar pada saat PTMT
berlangsung kelas sudah bersih dan akan membuat nyaman ketika belajar.

Menyikapi situasi tersebut, Adi harus….

A. menolak pendapat teman-temannya untuk bekerja bakti

B. tetap teguh pada pendiriannya tidak ikut bekerja bakti

C. mencoba terbuka terhadap pendapat teman-teman sekelasnya

D. mempengaruhi teman-temannya untuk menolak kegiatan kerja bakti

20. Contoh nilai luhur yang tercermin dalam sila kedua Pancasila yaitu…

A. tidak memaksakan agama kepada orang lain

B. aktif mengikuti kegiatan-kegiatan sosial

C. membina kerukunan antar umat beragama

D. menjunjung tinggi nilai-nilai demokrasi

21. Perhatikan kutipan pidato Ir. Soekarno berikut !

Kita hendak mendirikan suatu negara “semua buat semua”. Bukan buat satu orang,
bukan buat satu golongan, baik golongan bangsawan, maupun golongan yang kaya,
tetapi “semua buat semua”. Kita mendirikan suatu negara semua untuk semua, yaitu
kebangsaan Indonesia.

Nilai-nilai luhur yang terdapat pada kutipan pidato Ir. Soekarno di atas adalah….

A. Ketuhanan Yang Maha Esa

B. Kemanusiaan yang adil dan beradab

C. Persatuan Indonesia

D. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia


22. Perhatikan pernyataan berikut !

(1) Bangsa Indonesia menyatakan kepercayaan dan ketakwaannya terhadap Tuhan


Yang Maha Esa

(2) Suka memberi pertolongan kepada orang lain agar dapat berdiri sendiri

(3) Tidak menggunakan hak milik untuk hal-hal yang bersifat pemborosan dan gaya
hidup mewah

(4) Melakukan kegiatan dalam rangka mewujudkan kemajuan yang merata dan
berkeadilan sosial

(5) Mengembangkan sikap hormat-menghormati dan bekerjasama dengan bangsa lain

(6) Mengembangkan persatuan dan kesatuan Indonesia atas dasar Bhinneka Tunggal
Ika

Pernyataan yang sesuai dengan butir sila kelima Pancasila ditunjukkan pada nomor….

A. (1), (2), dan (3)

B. (2), (3), dan (4)

C. (3), (4), dan (5)

D. (4), (5), dan (6)

23. Penerapan nilai-nilai Pancasila khususnya sila keempat oleh peserta didik adalah….

A. menghargai pendapat teman saat berdiskusi

B. membantu teman yang kesulitan dalam belajar

C. bersikap sopan kepada semua warga sekolah

D. melaksanakan ibadah sesuai ajaran agamanya

24. Contoh perilaku yang sesuai dengan nilai-nilai Pancasila di lingkungan keluarga adalah….

A. menghargai teman yang berbeda agama

B. tidak mengganggu ibadah orang lain

C. taat dan patuh terhadap orang tua

D. mematuhi nasihat yang diberikan oleh guru

25. Penerapan nilai Pancasila di lingkungan sekolah terdapat dalam kegiatan….


A. memberi contekan saat ujian

B. melaksanakan tugas piket kelas

C. membantu adik mgerjakan PR

D. memberi uang kepada pengemis

26. Membantu tetangga yang terkena musibah merupakan contoh perilaku sesuai nilai-nilai
Pancasila dalam lingkungan….

A. keluarga

B. sekolah

C. masyarakat

D. bernegara

27 Sebagai tertib hukum nasional, kedudukan Pembukaan UUD 1945 adalah….

A. sejajar dengan Penjelasan UUD 1945

B. lebih rendah daripada Batang Tubuh UUD 1945

C. lebih rendah daripada Pasal Pasal UUD 1945

D. lebih tinggi daripada Pasal Pasal UUD 1945

28 Sebagai bagian yang tidak terpisahkan satu dengan lainnya, hubungan pembukaan UUD 1945
dengan proklamasi kemerdekaan adalah….

A. pembukaan UUD 1945 merupakan pernyataan kemerdekaan Indonesia yang terperinci

B. pembukaan UUD 1945 merupakan inti dari proklamasi kemerdekaan

C. proklamasi kemerdekaan merupakan penjelasan dari pembukaan UUD 1945

D. proklamasi kemerdekaan merupakan ringkasan dari pembukaan UUD 1945

29 Sistematika UUD 1945 setelah perubahan (amandemen) terdiri dari….

A. pembukaan dan penjelasan

B. pembukaan dan pasal-pasal

C. pembukaan, batang tubuh, dan penjelasan


D. pembukaan, pasal-pasal, dan penjelasan

30 Berikut ini adalah sikap positif yang dapat ditunjukkan warga negara terhadap pelaksanaan
amandemen UUD 1945 adalah….

A. menentang pelaksanaan amandemen UUD 1945 karena tidak sepaham

B. mengabaikan ketentuan amandemen UUD 1945 yang tidak dikehendaki

C. mengaktualisasikan nilai nilai UUD 1945 hasil amandemen hanya sebagian saja.

D. melaksanakan isi amandemen UUD 1945 dengan murni dan konsekuen

31 Pembukaan UUD 1945 memiliki kedudukan sebagai pokok kaidah negara fundamental (staats
fundamentalnorm) yang berarti….

A. memiliki kedudukan yang rendah dalam tertib hukum Indonesia

B. hanya bersifat teoritis dan tidak bisa dilaksanakan

C. memiliki nilai-nilai yang dijunjung tinggi oleh bangsa asing

D. memuat hal-hal yang bersifat pokok kenegaraan dan memiliki kedudukan yang kuat

32 Perhatikan makna dalam alinea Pembukaan UUD 1945 berikut ini!

(1) Tujuan negara yang akan diwujudkan oleh pemerintah negara.

(2) Motivasi spiritual pernyataan kemerdekaan Indonesia.

(3) Ketentuan diadakannya Undang-Undang Dasar.

(4) Bentuk negara, yaitu bentuk republik yang berkedaulatan rakyat

Yang termasuk makna alenia keempat Pembukaan UUD 1945 yaitu….

A. (1), (2) dan (3)

B. (1), (2) dan (4)

C. (1), (3) dan (4)

D. (2), (3) dan (4)

33 Undang-Undang Dasar 1945 memiliki kedudukan sebagai hukum dasar yang menempati
kedudukan tertinggi dalam tertib hukum di Indonesia. Hal ini memberikan konsekuensi bahwa….
A. peraturan perundang-undangan di bawahnya mengabaikan kedudukan UUD 1945

B. peraturan perundang-undangan di bawahnya harus berlandaskan dan bersumberkan pada


UUD 1945

C. UUD 1945 sudah sempurna dan tidak perlu dilakukan perubahan

D. UUD 1945 harus disesuaikan dengan peraturan perundang-undangan di bawahnya

34 Sebagai sebuah konstitusi, UUD 1945 memiliki sifatnya sendiri, yaitu supel yang berarti….

A. dapat diubah menyesuaikan dengan perkembangan masyarakat

B. hanya memuat sendi-sendi pokok hukum dasar negara

C. tidak memerlukan perubahan karena sudah sempurna

D. memuat aturan yang secara rinci berlaku di masyarakat

35 Keberadaan UUD 1945 berperan untuk memastikan agar kekuasaan negara disusun, dibagi dan
dilaksanakan sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Dengan demikian, UUD 1945 memiliki
fungsi yaitu….

A. alat kontrol

B. pengatur

C. penentu

D. perlindungan

36 Berikut ini adalah dampak yang ditimbulkan jika tidak ada UUD 1945 adalah….

A. negara memiliki tujuan yang jelas

B. terjaminnya perlindungan hak asasi manusia

C. munculnya tindakan sewenang wenang dari penguasa

D. adanya invasi dari negara lain

37 Arti penting dibuatnya peraturan perundang-undangan dalam sistem hukum nasional di


Indonesia yaitu….

A. memberikan perlindungan kepada golongan mayoritas

B. sebagai alat memperoleh kekuasaan


C. memperoleh dukungan politik warga negara

D. memberi rasa keadilan bagi setiap warga negara

38 Setiap peraturan perundang-undangan harus memperhitungkan efektifitas peraturan


perundang-undangan tersebut di dalam masyarakat, baik secara filosofis, sosiologis, maupun
yuridis. Dengan demikian, pembentukan peraturan perundang-undangan menerapkan azas….

A. dapat dilaksanakan

B. kejelasan rumusan

C. kejelasan tujuan

D. keterbukaan

39 Perhatikan jenis peraturan perundang-undangan nasional di bawah ini!

(1) UUD 1945

(2) UU/Perppu

(3) Peraturan Presiden

(4) Ketetapan MPR

(5) Peraturan Pemerintah

(6) Peraturan Daerah Provinsi

(7) Peraturan Daerah Kabupaten/Kota

Berdasarkan Pasal 7 UU No 12 Tahun 2011, hierarki tata urutan peraturan perundang-undangan


nasional secara urut, yaitu….

A. (1), (2), (3), (4), (5), (6), dan (7)

B. (1), (3), (2), (5), (4), (6), dan (7)

C. (1), (4), (2), (5), (3), (6), dan (7)

D. (1), (5), (4), (3), (2), (6), dan (7)

40 Perhatikan pernyataan di bawah ini!

(1) Mengarahkan kita pada kehidupan yang tertib dan teratur

(2) Mempermudah kita mencapai masyarakat yang sejahtera


(3) Memperkokoh kedudukan penguasa negara/pejabat pemerintah

(4) Menjadikan UUD 1945 sebagai pandangan hidup bangsa

Semua peraturan perudang-undangan yang dibuat di Indonesia berpedoman pada UUD 1945.
Sebagai warga negara Indonesia, kita patuh pada ketentuan yang terdapat dalam UUD 1945.
Akibat yang dapat kita rasakan jika kita patuh pada UUD 1945 ditunjukkan pada pernyataan
nomor ….

A. (1) dan (2)

B. (1) dan (3)

C. (2) dan (3)

D. (3) dan (4)

41 Perhatikan pernyataan di bawah ini!

(1) kehidupan bernegara mengarah pada ketidakharmonisan

(2) akan terjadi kerenggangan/perpecahan dalam masyarakat

(3) kekuasaan pejabat negara tidak dapat bertahan lama

(4) tidak terwujudnya kesejahteraan dalam masyarakat

Jika UUD 1945 tidak dipatuhi maka akan menimbulkan dampak negatif. Dampak yang timbul jika
UUD 1945 tidak dipatuhi ditunjukkan pada pernyataan nomor ….

A. (1), (2), dan (3)

B. (1), (2), dan (4)

C. (1), (3), dan (4)

D. (2), (3), dan (4)

42 Perhatikan pernyataan di bawah ini!

(1) Tidak mengubah Pembukaan UUD 1945

(2) Mempertahankan sistem pemerintahan parlementer

(3) Tetap mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia

(4) Penjelasan yang memuat hal-hal normatif akan dimasukkan ke dalam pasal-pasal
Dalam melakukan perubahan UUD 1945, ada kesepakatan dasar berkaitan dengan perubahan
UUD 1945. Kesepakatan dasar dalam melakukan perubahan UUD 1945 ditunjukkan pada
pernyataan nomor ….

A. (1), (2), dan (3)

B. (1), (2), dan (4)

C. (1), (3), dan (4)

D. (2), (3), dan (4)

43 Rudi adalah seorang siswa yang rajin belajar. Dia tidak pernah terlambat datang ke sekolah.
Seluruh PR selalu dikerjakan oleh Rudi sehingga dia tidak pernah ditegur oleh guru. Rudi sangat
hormat kepada gurunya. Pada akhir semester, nilai rapor pengetahuan, sikap, maupun
keterampilan Rudi sangat baik. Orang tua Rudi merasa bangga terhadap nilai yang telah
diperoleh putranya.

Dari cerita di atas, dapat disimpulkan bahwa seseorang ….

A. Jika rajin belajar pasti akan mendapat hadiah dari kedua orang tuanya

B. yang mematuhi peraturan akan memperoleh keuntungan bagi dirinya

C. akan mendapat balasan sesuai dengan perbuatan yang dilakukan

D. yang melanggar peraturan akan mendapat sanksi bagi dirinya

44 Menaati peraturan perundang-undangan perlu dibiasakan dalam kehidupan sehari-hari dalam


berbagai lingkungan seperti sekolah, masyarakat, bangsa dan negara.

Perwujudan menaati peraturan perundang-undangan di lingkungan sekolah antara lain ....

A. membayar pajak tepat waktu

B. rajin mengerjakan PR di sekolah

C. memakai seragam sekolah sesuai ketentuan

D. mengikuti kegiatan kerja bakti yang ada di kampung

45 Perhatikan pernyataan di bawah ini!

(1) Mengikuti kegiatan kerja bakti membersihkan lingkungan

(2) Mengikuti upacara bendera setiap hari Senin dengan khidmat


(3) Melapor kepada ketua RT jika ada tamu yang menginap di rumah

(4) Membayar pajak kendaraan bermotor sebelum habis masa berlakunya

Perwujudan menaati peraturan perundang-undangan di lingkungan masyarakat ditunjukkan


pada pernyataan nomor ....

A. (1) dan (2)

B. (1) dan (3)

C. (2) dan (3)

D. (3) dan (4)

46 Warga negara yang baik adalah warga negara yang mematuhi peraturan perundang-undangan.
Perilaku mematuhi peraturan perundang-undangan dapat dilakukan dengan cara ....

A. menghukum pencuri yang tertangkap

B. melakukan perundungan terhadap teman

C. menyebarkan berita hoaks di media sosial

D. menerapkan protokol kesehatan dengan ketat

47 Sikap warga negara untuk mematuhi hukum atau peraturan perundang-undangan yang berlaku
mutlak diperlukan. Hal ini disebabkan karena ….

A. kepatuhan terhadap hukum akan menciptakan keadilan di kalangan masyarakat

B. proses penyusunannya membutuhkan waktu yang lama dan biaya yang besar

C. di dalam aturan hukum termuat sanksi yang tegas bagi yang melanggarnya

D. yang membuat hukum adalah pejabat negara yang mempunyai kekuasaan

48 Laporan lalu lintas setiap tahun selalu mencatat kecelakaan lalu lintas di Indonesia sangat tinggi.
Anak-anak usia sekolah di Indonesia banyak yang mengalami kecelakaan dan meninggal akibat
melanggar aturan mengendarai kendaraan bermotor. Data kecelakaan lalu lintas tersebut
seharusnya menyadarkan kita semua bahwa pelajar SMP dilarang mengendarai kendaraan
bermotor karena merupakan pelanggaran dan mengundang terjadinya kecelakaan.

Faktor yang menjadi penyebab terjadinya kecelakaan lalu lintas di kalangan pelajar adalah ….

A. jalan raya yang semakin padat dengan kendaraan besar pengangkut bahan industri
B. pelajar sering mengendarai motor dengan kecepatan tinggi dan tidak memakai helm

C. tingkat kemacetan yang semakin tinggi karena kurangnya petugas lalulintas

D. kerusakan jalan yang parah akibat hujan deras dan banjir bandang

49 Perhatikan pernyataan di bawah ini!

(1) Disediakan jalur khusus pengendara sepeda motor bagi pelajar SMP dan SMA

(2) Adanya sarana bus sekolah untuk pelajar ketika berangkat dan pulang sekolah

(3) Tersedianya sarana transportasi umum yang layak, nyaman, dan memadai

(4) Siswa diantar oleh orang tuanya saat pergi dan pulang sekolah

Banyaknya peristiwa kecelakaan lalulintas di kalangan pelajar dapat diatasi dengan berbagai
cara. Solusi untuk mengatasi permasalahan tersebut ditunjukkan pada pernyataan nomor ….

A. (1), (2), dan (3)

B. (1), (2), dan (4)

C. (1), (3), dan (4)

D. (2), (3), dan (4)

50 Upaya mencegah penyebaran virus corona (Covid-19) adalah dengan menerapkan 3 M :


memakai masker, menjaga jarak aman, mencuci tangan memakai sabun dengan air yang
mengalir.

Upaya pencegahan tersebut di atas dapat berhasil dengan baik apabila setiap warga negara
memiliki perilaku …

A. takut tertular virus sehingga tidak berhubungan dengan orang lain

B. melarang saudara atau teman untuk berkunjung ke rumah kita

C. mematuhi protokol kesehatan yang ditetapkan pemerintah

D. mengurung semua anggota keluarga di dalam rumah

Anda mungkin juga menyukai