Anda di halaman 1dari 2

Kromosom :

- pengertian

- klasifikasi

- susunan/struktur

- jumlah

- tipe/bentuk

Kromosom adalah bagian dari sel organisme yang mengandung materi genetik (gen).
kromosom tersusun atas DNA (Deoxyribo Nucleic Acid), RNA (Rybo Nucleid Acid), protein.
Pada kromosom terdapat elemen yang disebut sentromer. Kromosom ada dua macam, yaitu
gonosom (yang menentukan jenis kelamin) dan autosom (yang tidak menentukan jenis kelamin).
Berdasarkan letak sentromernya, terdapat 4 bentuk kromosom:

a. Metasentris : sentomer terletak ditengah kromosom sehingga bagian lengan kromosom terbagi
sama panjang, bentuknya seperti huruf V.

b. Submetasentris : sentromer terletak di arah salah satu ujung kromosom sehinggga kromosom
memiliki dua lengan yang panjangnya berbeda, bentuknya seperti huruf J.

c. akrosentris : sentromer terletak mendekati ujung kromosom, sehingga kromosom tetap lurus
tanpa membengkok. Lengan kromosom memiliki perbedaan panjang yang cukup jelas, yang satu
sangat pendek dan yang lain sangat panjang.

d. telosentris : sentromer terletak di ujung kromosom, sehingga kromosom hanya memiliki


sebuah lengan.

Pada manusia, kromosom berjumlah 23 pasang (46 buah), 22 kromosom autosom dan
1 pasang kromosom gonosom. berikut struktur dari kromosom :

a. kromatid, merupakan bagian lengan kromosom yang terikat satu sama lain, dua
kromatid diikat oleh sentromer.
b. sentromer, bagian kromosom yang menyempit dan memiliki warna terang. Sentromer
merupakan daerah pada kromosom yang tidak mengandung informasi genetik. Sentromer
merupakan tempat melekatnya lengan-lengan kromosom.

c. kromomer, struktur yang merupakan akumulasi dari materi kromatid yang kadang-
kadang terlihat pada pembelahan interfase.

d. telomer, bagian berisi DNA yang berfungsi untuk menjaga stabilitas ujung kromosom
agar DNA tidak terurai.

e. kinetokor, tonjolan didekat sentromer yang berfungsi untuk melekat pada benang
spindel.

f. lengan kromosom, tersusun atas selapu, matriks dan kromonema.

Berdasarkan lokasinya pada individu, kromosom dibedakan menjadi 2 :

1. Kromosom Prokariotik, kromosom yang sangat sederhana daaannn hanya ada pada organisme
prokariotik. Contohnya, kromosom virus mozaik pada tembakau, dan kromosom pada bakteri E.
coli.

2. Kromosom Eukariotik, kromosom yang terdapat pada organisme multi seluler.

Anda mungkin juga menyukai