Anda di halaman 1dari 104

Program studi

D-III PEREKAM DAN INFORMASI KESEHATAN

MODUL CETAK BAHAN AJAR


KONSEP REKAM KESEHATAN ELEKTRONIK (RKE)

Tim Penyusun:
Fajar Maulana, S,Kom, M. Kom

PROGRAM STUDI D-III PEREKAM MEDIS DAN INFORMASI


KESEHATAN UNIVERSITAS IMELDA MEDAN
TAHUN 2020/2021
i
VISI DAN MISI UNIVERSITAS IMELDA MEDAN (UIM)

VISI

Menjadi pusat ilmu pengetahuan dan teknologi serta pengembangan karakter


kewirausahaan sehingga mampu menghasilkan produk-produk yang dapat
bersaing di tingkat nasional pada tahun 2024

MISI
1. Menyelenggarakan pembelajaran yang efektif sesuai Standar Nasional
Perguruan Tinggi (SNPT) dan KKNI, terintegrasi dengan hasil-hasil
penelitian dan pengabdian masyarakat terkini untuk menghasilkan lulusan
sesuai profil yang diharapkan
2. Melaksanakan penelitian ilmiah dan dipublikasikan secara nasional dan
internasional.
3. Melaksanakan pengabdian masyarakat yang terstruktur dan mengacu pada
hasil penelitian.
4. Membangun kerjasama produktif dengan berbagai institusi pendidikan dan
industri di Kota Medan, Sumatera Utara dan provinsi lainnya dalam
pelaksanaan praktek, penelitian serta pengabdian kepada masyarakat

ii
VISI DAN MISI

PRODI D-III PEREKAM MEDIS DAN INFORMASI KESEHATAN

VISI

Menjadi prodi yang unggul dalam bidang manajemen rekam medis dan informasi
kesehatan (RMIK) berbasis teknologi infomasi yang mengedepankan karakter
kewirausahaan sehingga mampu bersaing di tingkat nasional pada tahun 2024

MISI

1. Menyelenggarakan pendidikan RMIK berbasis teknologi informasi sesuai


dengan standar nasional dan kompentensi yang dikeluarkan oleh organisasi
profesi.
2. Mengembangkan ilmu pengetahuan teknologi RMIK melalui penelitian ilmiah
yang dapat memberikan solusi dalam pelayanan rekam medik di insitusi
pelayanan kesehatan.
3. Memanfaatkan ilmu RMIK melalui pelaksanaan pengabdian masyarakat untuk
menjawab tantangan persoalan di berbagai insitusi pelayanan kesehatan.
4. Memperkuat peran sebagai penyelenggara pendidikan tinggi RMIK melalui
kerja sama dengan asosiasi profesi, lembaga pendidikan dan institusi lainnya di
dalam negeri.

iii
KATA PENGANTAR
Puji Syukur tim penulis panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa karena
telah memberikan anugerah-Nya sehingga penulis dan tim dapat menyelesaikan
penyusunan Modul Cetak Bahan Ajar Konsep Rekam Kesehatan Elektronik
(RKE) dengan baik. Modul ini disusun sebagai salah satu bahan ajar yang
diperuntukkan kepada mahasiswa program studi D-III Perekam dan Informasi
Kesehatan UIM khususnya pada semester VI. Dengan adanya modul ini,
diharapkan dapat membantu mahasiswa dalam mempelajari dan memahami
materi-materi Konsep Rekam Kesehatan Elektronik (RKE).
Modul Bahan Ajar Konsep Rekam Kesehatan Elektronik (RKE) ini
disusun oleh beberapa tim dosen Universitas Imelda Medan (UIM) berdasarkan
pada Kurikulum D-III Perekam dan Informasi Kesehatan, dengan memperhatikan
Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL) program studi dan Capaian Pembelajaran
Mata Kuliah (CPMK). Melalui pembelajaran pada modul ini diharapkan
mahasiswa dapat mencapai CPMK yang telah ditentukan. Materi di dalam buku
ini berisi bahan kajian yang dibutuhkan sesuai CPMK dan kompetensi yang
diajarkan kepada mahasiswa sebagai salah satu referensi Konsep Rekam
Kesehatan Elektronik (RKE) bagi Mahasiswa Rekam Medis. Selain itu, modul ini
juga memuat latihan atau tugas mahasiswa yaitu tugas terstruktur dan kegiatan
mandiri dengan petunjuk yang spesifik sehingga memudahkan mahasiswa belajar
dengan metode Student Centered Learning (SCL).

i
Penulis dan tim dosen Manajemen Rekam Medis telah berusaha dalam
menyusun modul ini sesuai dengan kurikulum dan kebutuhan mahasiswa dengan
sebaik mungkin. Namun, penulis dan tim menyadari bahwa modul ini mungkin
masih memiliki kekurangan. Sehingga penulis dan tim mengharapkan adanya
saran atau masukan positif agar menjadi bahan pertimbangan untuk
menyempurnakan modul bahan ajar ini. Akhirnya, penulis dan tim berharap
modul ini dapat digunakan oleh mahasiswa dengan baik dan aktif sehingga dapat
meningkatkan pengetahuan mahasiswa tentang Konsep Rekam Kesehatan
Elektronik (RKE).

Medan, Agustus 2020

Tim

i
DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL Halaman


VISI DAN MISI UIM i
VISI DAN MISI PRODI D-IV MIK ii
KATA PENGANTAR iii
DAFTAR ISI v
GLOSARIUM xii

BAB I KONSEP DASAR REKAM KESEHATAN ELEKTRONIK


PENDAHULUAN.................................................................................. 1
A. Pengantar Pendahuluan ................................................................ 1
B. Deskripsi Materi ............................................................................. 2
C. Kemampuan/Tujuan Akhir yang Diharapkan ............................ 2
D. Uraian Materi ................................................................................. 2
Topik 1 : Konsep Dasar Rekam Kesehatan Elektronik
I. Dasar hukum RKE............................................................................ 3
II. Pengertian RKE ................................................................................ 4
III. Riwayat dan tujuan Implementasi RKE................................ ............ 5
IV. Kriteria RKE .................................................... ................................ 6
Rangkuman............................................................................................ 7
Tugas ...................................................................................................... 8
1. Tugas Terstruktur ........................................................................ 8
2. Kegiatan Mandiri ......................................................................... 8
Topik 2 : Fungsi mendasar lingkup pengelolaan dan penggunaan RKE
I. Fungsi mendasar RKE................................................ ...................... 9
II. Teknologi penyimpanan portabel ...................................................... 10
III. Fungsi portabilitas RKe .................................................................... 13
IV.Tipe data di rumah sakit..................................................... 16
V. Komponen dan urutan pelaksanaan RKE ............................. ............ 17
Rangkuman......................................................................... 18
Tugas ...................................................................................................... 19

i
1. Tugas Terstruktur ........................................................................ 19
2. Kegiatan Mandiri ........................................................................ 19
Daftar Pustaka ...................................................................................... 19

BAB II TEORI SI DAN SYSTEM DEVELOPMENT LIFE CYCLE (SDLC)


PENDAHULUAN.................................................................................. 20
A. Pengantar Pendahuluan................................................................ 20
B. Deskripsi Materi .......................................................................... 20
C. Kemampuan/Tujuan Akhir yang Diharapkan .......................... 20
D. Uraian Materi ............................................................................... 21
Topik 1 : Teori SI
I. Defenisi Sistem Informasi .............................................................. 22
Diagram DIKW ............................................................. ............... 22
II. Computer Based Information System ........................................ 24
III. Teknologi Informasi ................................................................... 25
Rangkuman............................................................................................ 36
Tugas ..................................................................................................... 37
1. Tugas Terstruktur ........................................................................ 37
2. Kegiatan Mandiri ....................................................................... 37
Topik 2 : System Development Life Cycle (SDLC)
I. Sistem Pengelolaan Berdasarkan Rekam Medis ............................... 38
II. Fungsi Sistem Informasi. ................................................................... 38
III. Sistem Informasi Inventory Barang .................................................. . 39
IV Komponen Sitem Informasi .............................................................. 39
V Jenis Sistem Informasi ....................................................................... 40
VI Penggunaan Sistem Informasi............................................................ 40
VII Metodologi Pengembangan Sistem. ................................................. 41
Rangkuman............................................................................................ 44
Tugas ...................................................................................................... 45
1. Tugas Terstruktur ........................................................................ 45
2. Kegiatan Mandiri ....................................................................... 46
Daftar Pustaka ....................................................................................... 47

ii
BAB III TANTANGAN ADOPSI RKE
PENDAHULUAN.................................................................................. 48
A. Pengantar Pendahuluan ................................................................ 48
B. Deskripsi Materi ............................................................................. 48
C. Kemampuan/Tujuan Akhir yang Diharapkan ........................... 48
D. Uraian Materi ............................................................................... 49
Topik 1 : Tantangan Adopsi RKE
I. Peraturan RME .................................................................................. 50
II. Resiko Hukum Penyelenggaraan RKE.............................................. 50
III. Manfaat Fungsional Penggunaan EMR ............................................ 55
IV. EMR dalam Pelayanan Kesehatan .................................................... 55
V. Pelaksanaan EMR Berpotensi Gagal atau Kurang Berhasil............... 55
Rangkuman ........................................................................................... 57
Tugas ...................................................................................................... 58
1. Tugas Terstruktur ........................................................................ 58
2. Kegiatan Mandiri ....................................................................... 59
Topik 2 : ERM Membawa Potensi Komplik di Rumah sakit
I. Senketa Medik Terkait Penggunaan ERM......................................... 50
II. Dampak ERM pada Yankes .............................................................. 50
III. Dokter dan Perawat dalam Sistem Manajemen ERM ....................... 55
IV. Potensi Problem hukum dalam ERM................................................ 55
V. Tantangan Hukum (tersukar) dalam ERM ......................................... 55
VI. Informasi Rekam Medis dan Kerahasiaan. ....................................... 56
Rangkuman ........................................................................................... 57
Tugas ...................................................................................................... 58
1. Tugas Terstruktur ........................................................................ 58
2. Kegiatan Mandiri ....................................................................... 59
Topik 3 : Informasi Rekam Medis dan Kerahasiaan
I. Privacy atau Convidental ................................................................... 50
II. Integrity ............................................................................................. 50
III. Authentication ................................................................................... 55

iii
IV. Availability Acces ............................................................................. 55
V. Control Non Repudiantion ................................................................. 55
Rangkuman ........................................................................................... 57
Tugas ...................................................................................................... 58
1. Tugas Terstruktur ........................................................................ 58
2. Kegiatan Mandiri ....................................................................... 59
Daftar Pustaka ....................................................................................... 60

BAB IV MANAJEMEN PROYEK RKE: PERAN DALAM


PERENCANAAN RKE

PENDAHULUAN.................................................................................. 61
A. Pengantar Pendahuluan .............................................................. 61
B. Deskripsi Materi ............................................................................ 62
C. Kemampuan/Tujuan Akhir yang Diharapkan ........................... 62
D. Uraian Materi ................................................................................ 63
Topik 1 : Manajemen Proyek RKE
I. Prasyarat Kesuksesan Proyek RKE .................................................. 64
II. Manajemen Proyek ........................................................................... 64
III. Teknik Manajemen Proyek ............................................................... 64
IV. Dashboard . ....................................................................................... 65
V. Team Bluilding . ................................................................................. 65
VI. Conclusion ....................................................................................... 66
Rangkuman............................................................................................ 72
Tugas ..................................................................................................... 75
1. Tugas Terstruktur ......................................................................... 75
2. Kegiatan Mandiri ........................................................................ 75
Topik 2 : Peran dalam Perencanaan RKE
I. Struktur organisasi dan peran dari partisipan ................................... 76
II. Composition of EHR steering committe .......................................... 76
III. Change Management........................................................................ 77

iv
Rangkuman............................................................................................ 78
Tugas ..................................................................................................... 79
1. Tugas Terstruktur ......................................................................... 79
2. Kegiatan Mandiri ........................................................................ 80
Daftar Pustaka ....................................................................................... 81
BAB V TUJUAN DAN DAMPAK RKE PADA KUALITAS PELAYANAN
PENDAHULUAN.................................................................................. 82
A. Pengantar Pendahuluan ................................................................ 82
B. Deskripsi Materi ............................................................................ 82
C. Kemampuan/Tujuan Akhir yang Diharapkan ........................... 82
D. Uraian Materi ................................................................................ 83
Topik 1. Tujuan RKE pada Kualitas Pelayanan
I. Manfaat Pelaksanaan RKE. ............................................................... 1
II. Pelaksanaan RME.............................................................................. 1
III.Teknik Perencanaan ........................................................................... 2
IV. Pengelolaan Proyek RKE ................................................................. 2
Rangkuman............................................................................................ 3
Tugas ...................................................................................................... 4
1. Tugas Terstruktur ........................................................................ 4
2. Kegiatan Mandiri ........................................................................ 4
Topik 2. Dampak RKE pada Kualitas Pelayanan
I. Strategi Manajemen Perubahan. ........................................................ 1
II. Transformasi Budaya dan Transformasi Klinis ................................. 1
III. Perubahan dalam MIK ...................................................................... 2
IV. Protokol . ........................................................................................... 2
Rangkuman............................................................................................ 7
Tugas ...................................................................................................... 8
1. Tugas Terstruktur ........................................................................ 8
2. Kegiatan Mandiri ........................................................................ 8
Daftar Pustaka ...................................................................................... 9

v
BAB VI RENCANA STRATEGIK PADA JALUR MIGRASI RKE
PENDAHULUAN ................................................................................. 10
A. Pengantar Pendahuluan ............................................................... 10
B. Deskripsi Materi............................................................................ 11
C. Kemampuan/Tujuan Akhir yang Diharapkan.......................... 11
D. Uraian Materi ................................................................................ 12
I. Modul Jalur Mingrasi RME .............................................................. 1
II. Rencana Strategi RME ..................................................................... 1
III. Komponen Roadmap SIMRS........................................................... 1
IV. Solution ............................................................................................ 2
V. Outsourcing. ....................................................................................... 3
IV. Formulir Elektronik . ........................................................................ 3
Rangkuman............................................................................................ 4
Tugas ..................................................................................................... 5
1. Tugas Terstruktur ......................................................................... 5
2. Kegiatan Mandiri ....................................................................... 5
Daftar Pustaka ....................................................................................... 6

BAB VII PEMETAAN ALUR KERJA DAN PROSES PELAYANAN


KESEHATAN
PENDAHULUAN.................................................................................. 7
A. Pengantar Pendahuluan ................................................................ 7
B. Deskripsi Materi ............................................................................ 7
C. Kemampuan/Tujuan Akhir yang Diharapkan ........................... 7
D. Uraian Materi ................................................................................ 8
I. Pengolahan Data dengan Indeks Pasien............................................ 1
II. Indeks Utama Pasien dan Kartu Berobat .......................................... 1
III. Indeks Penyakit ................................................................................ 1
IV. Indeks Tindakan ............................................................................... 2
V. Indeks Kematian ............................................................................... 2
VI. Indeks Dokter ................................................................................... 3

vi
VII. Indeks Wilayah ............................................................................... 3
Rangkuman............................................................................................ 4
Tugas ...................................................................................................... 5
1. Tugas Terstruktur ......................................................................... 5
2. Kegiatan Mandiri ........................................................................ 5
Daftar Pustaka ...................................................................................... 6

vii
GLOSARIUM
Medical Record : Sebuah rekaman atau catatan tentang siapa,
apa, mengapa, bilamana dan bagaimana
pelayanan yang diberikan kepada pasien
selama masa perawatan
Rekam Medis Elektronik : Rekaman/catatan elektronik mengenai
(RME) informasi kesehatan individu yang yang
dibuat, dikumpulkan, dikelola, digunakan dan
dirujuk oleh dokter atau tenaga kesehatan
yang berwenang di satu organisasi pelayanan
kesehatan.
Rekam Kesehatan : Rekaman/catatan elektronik mengenai
Elektronik (RKE) informasi kesehatan individu yang mengikuti
standar interoperabilitas nasional dan dibuat,
dikumpulkan, dikelola, digunakan dan dirujuk
oleh dokter atau tenaga kesehatan yang
berwenang pada lebih dari satu organisasi
pelayanan kesehatan.
Electronic Health Record : Sarana bertukar infomasi antara dokter,
(EHR) perawat, dan tenaga kesehatan lainnya secara
elektronik, mengambil data rekam medis pasien
kapan dan dimana diperlukan, dan melakukan
kolaborasi dengan memberi layanan jasa
kesehatan lainnya secara real time melalui
internet.
Pengindeksan : Membuat tabulasi sesuai dengan kode yang
sudah dibuat ke dalam indeks-indeks (dapat
menggunakan kartu indeks atau komputerisasi).
Didalam kartu indeks tidak boleh
mencantumkan nama pasien.
International : Alat diagnostik standar internasional untuk
Classification of Diseases epidemiologi, manajemen kesehatan, dan

i
(ICD) tujuan klinis.
Arsip aktif : Dokumen yang frekuensi penggunaannya
tinggi dan/atau arsip yang masih terus-menerus
dipergunakan oleh unit pengolahan suatu
organisasi.
Arsip inaktif Dokumen yang frekuensi penggunaannya telah
menurun dan pengelolaannya dilakukan oleh
unit sentral dalam suatu organisasi.
Arsip vital adalah dokumen yang
keberadaannya merupakan persyaratan dasar
bagi kelangsungan operasional pencipta arsip,
tidak dapat diperbarui, dan tidak tergantikan
apabila rusak atau hilang. Contoh : Ijazah dan
Sertifikat Tanah dan Bangunan
Arsip vital : Dokumen yang keberadaannya merupakan
persyaratan dasar bagi kelangsungan
operasional pencipta arsip, tidak dapat
diperbarui, dan tidak tergantikan apabila rusak
atau hilang. Contoh : Ijazah dan Sertifikat
Tanah dan Bangunan
Pasien Baru : Pasien yang baru pertama kali datang ke rumah
sakit untuk keperluan mendapatkan pelayanan
kesehatan. Setiap pasien baru diterima di
tempat penerimaan pasien (tpp) dan akan
diwawancarai oleh petugas guna mendapatkan
informasi mengenai data identitas sosial pasien
yang harus diisikan formulir ringkasan riwayat
klinik
Pasien Lama : Pasien yang pernah berobat/datang sebelumnya
ke rumah sakit, maka pasien mendatangi
tempat pendaftaran pasien lama atau ke tempat
penerimaan pasien yang telah ditentukan.

ii
Laporan internal : Pelaporan yang disesuaikan dengan kebutuhan
rumah sakit. Sensus harian menjadi dasar
dalam pelaksanaan pembuatan pelaporan
rumah sakit yang kegiatannya dihitung mulai
jam 00.00 s/d 24.00 WIB setiap harinya
Lapoaran eksternal : Laporan yang ditunjukkan kepada Direktorat
Jenderal Bina Pelayanan Medik Kesehatan RI,
Dinas Kesehatan Provinsi, Dinas Kesehatan
Kabupaten/Kota.
Flowchart Bagan-bagan yang mempunyai arus yang
menggambarkan langkah-langkah penyelesaian
suatu masalah.

iii
BAB I
KONSEP DASAR REKAM KESEHTAN ELEKTRONIK
Yeyi Gusla Nengsih, S.Kom, M.Kom

PENDAHULUAN
A. Pengantar Pendahuluan
Dalam UU no 29 tentang Praktik Kedokteran tahun 2004 pada bagian penjelasan
pasal 46 ayat (1), yang dimaksud dengan rekam medis adalah berkas yang berisi
catatan dan dokumen tentang identitas pasien, pemeriksaan, pengobatan, tindakan
dan pelayanan lain yang telah diberikan kepada pasien. Pengertian yang sama juga
digunakan pada Permenkes 269/2008 mengenai rekam medis.Di dalam produk
hukum tersebut disebutkan bahwa rekam medis juga dapat berbentuk elektronik.
Akan tetapi pengertian secara jelas mengenai rekam medis elektronik atau bahkan
seperti perkembangan saat ini menjadi rekam kesehatan elektronik tidak
ditemukan.
Rujukan yang lengkap mengenai hal tersebut terdapat dalam berbagai publikasi
Institute of Medicine (IOM). Meskipun dari segi aplikasi, rekam pasien berbasis
komputer sudah diterapkan sejak sekitar 40 tahun yang lalu, namun konsepnya
pertama kali diungkap secara mendalam dalam salah satu publikasi IOM pada
tahun 1991. Laporan tersebut berjudul The Computer-Based Patient Record: An
Essential Technology for Health Care. Saat itu istilah yang digunakan masih
rekam medis/pasien berbasis komputer. Semenjak itu, seiring dengan
perkembangan teknologi serta penerapannya dalam pelayanan kesehatan berbagai
konsep bermunculan.Pada akhir 1990an istilah tersebut berganti menjadi rekam
medis elektronik dan rekam kesehatan elektronik. Pada tahun 2008, National
Alliance for Health Information Technology mengusulkan definisi standar
mengenai hal tersebut (tabel 1). Perkembangan istilah tersebut menunjukkan
bahwa RME/RKE tidak hanya sekedar berubahnya kertas menjadi komputer.

1
B. Deskripsi Materi
Bab I ini disusun sedemikian rupa untuk membantu mahasiswa D-III Perekam dan
Informasi Kesehatan semester IV dalam memahami materi kuliah Konsep Dasar
Rekam Kesehatan Elektronik dengan beban 1 sks teori, dan 1 sks praktik (praktik
akan dibahas khusus di dalam modul praktikum). Sebagai bab awal di dalam
modul ini, bab I menguraikan pokok bahasan atau topik yang saling berkaitan satu
sama lain yaitu:
Topik 1 : konsep dasar rekam kesehatan elektronik
Topik 2 : Fungsi mendasar lingkup pengelolaan dan penggunaan RKE.

C. Kemampuan/tujuan akhir yang diharapkan


Pembelajaran pada bab ini membantu mahasiswa untuk mencapai kemampuan
akhir yaitu mampu menjelaskan konsep dasar rekam mesehatan (C2). Baiklah,
Pembelajaran pertama pada konsep dasar rekam kesehatan elektronik baru saja
akan dimulai. Berikut beberapa tips bagi mahasiswa agar dapat memahaminya
antara lain:
1. Awali proses belajar dengan berdo’a dan tanamkan tekad/motivasi untuk
mengetahui segala hal terkait konsep dasar rekam kesehatan elektronik
2. Baca dan pahami setiap materi, serta cari kata kunci atau catatan penting dari
materi. Bila perlu buat resume berisi catatan penting tersebut.
3. Setelah dipahami, usahakan menghafal beberapa kosakata atau rumus penting
terkait materi
4. Kerjakan latihan soal terutama soal kasus agar lebih meningkatkan
kemampuan berpikir kritis dalam memahami konsep dasar rekam kesehatan
elektronik
5. Bila ada yang tidak dipahami, segera tanyakan pada dosen pengampu mata
kuliah di setiap topik
6. Akhiri proses belajar dengan berdo’a dan Semoga Sukses!!

1
D. Uraian Materi
I. KONSEP DASAR REKAM KESEHATAN ELEKTRONIK
• Dasar Hukum Rekam Kesehatan Elektronik (RKE)
Penggunaan rekam medis elektronik pada pelayanan rawat jalan
direkomendasikan sebagai metode untuk mengurangi kesalahan, meningkatkan
kualitas pelayanan kesehatan, serta mengurangi pembiayaan (Goodman, 2005).
Dengan direkomendasikannya penggunaan rekam medis elektronik, banyak
penyelenggara pelayanan kesehatan mengimplementasikan rekam medis
elektronik sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas pelayanan, meningkatkan
kepuasan pasien, dan mengurangi medical errors (Schenarts & Schenarts, 2012).
Namun hingga saat ini belum ada regulasi pemerintah yang secara spesifik
mengatur tentang penyelenggaraan rekam medis elektronik.
Dalam Permenkes No. 269 tahun 2008 Bab II pasal 2 disebutkan bahwa:
a. Rekam medis harus dibuat secara tertulis, lengkap dan jelas atau secara
elektronik.
b. Penyelenggaraan rekam medis dengan menggunakan teknologi informasi
elektronik diatur lebih lanjut dengan peraturan tersendiri.
b. Ayat (1) menunjukkan bahwa rekam medis dapat dan boleh dibuat secara
elektronik. Namun merujuk pada
c. ayat (2), sampai saat ini masih belum ada peraturan lebih lanjut yang khusus
membahas tentang penyelenggaraan rekam medis dengan menggunakan
teknologi informasi.
d. Peraturan yang dapat dirujuk saat ini yang mengatur transaksi elektronik
secara umum adalah Undang-Undang No. 11 Tahun 2008 tentang Informasi
dan Transaksi Elektronik yang kita kenal dengan UU ITE.
Pada UU ITE disebutkan ada istilah “tanda tangan elektronik”, “sertifikat
elektronik”, dan “penyelenggara sertifikasi elektronik”. Tanda tangan elektronik
melekat pada sertifikat elektronik yang dikeluarkan oleh penyelenggara sertifikasi
elektronik. Lebih jauh Anda dapat membaca dengan detail isi dari UU tersebut.
“Tanda Tangan Elektronik adalah tanda tangan yang terdiri atas Informasi
Elektronik yang dilekatkan, terasosiasi atau terkait dengan Informasi Elektronik
lainnya yang digunakan sebagai alat verifikasi dan autentikasi”. “Sertifikat

1
Elektronik adalah sertifikat yang bersifat elektronik yang memuat Tanda Tangan
Elektronik dan identitas yang menunjukkan status subjek hukum para pihak dalam
Transaksi Elektronik yang dikeluarkan oleh Penyelenggara Sertifikasi
Elektronik”. “Penyelenggara Sertifikasi Elektronik adalah badan hukum yang
berfungsi sebagai pihak yang layak dipercaya, yang memberikan dan mengaudit
Sertifikat Elektronik”.
• Pengertian
Rekam Kesehatan Elektronik (RKE) adalah Rekaman/catatan elektronik
mengenai informasi kesehatan individu yang mengikuti standar
interoperabilitas nasional dan dibuat, dikumpulkan, dikelola, digunakan dan
dirujuk oleh dokter atau tenaga kesehatan yang berwenang pada lebih dari satu
organisasi pelayanan kesehatan.
Rekam Medis Elektronik (RME) adalah Rekaman/catatan elektronik mengenai
informasi kesehatan individu yang yang dibuat, dikumpulkan, dikelola,
digunakan dan dirujuk oleh dokter atau tenaga kesehatan yang berwenang di
satu organisasi pelayanan kesehatan.
• Riwayat dan Tujuan Implementasi RKE
Riwayat Rekam Medik Elektronik
Rekam Medis Elektronik telah sangat membantu dalam proses pelayanan
kesehatan di zaman ini. Mari kita pandang ke belakang sejenak betapa pentingnya
perkembangan Rekam Medis Elektronik yang pada akhirnya berkembang menjadi
Rekam Medis Kesehatan Elektronik ini.
RKE adalah kependekan dari electronic health record. Ini adalah system yang
menciptakan informasi rekam medis pasien yang dirangkum dari setiap konsultasi
ataupun perawatan medis yang telah dijalani. Informasi tersebut termasuk tes lab,
catatan klinis, rujukan oleh dokter, tagihan pengobatan dan lain sebagainya.
Penggunaan layanan kesehatan menggunakan banyak kertas. Sehingga pada tahun
1967, RS Latter Day Saints adalah RS pertama di Amerika yang menggunakan
RKE, melalui Software Health Evaluation Through Logical Programming
(HELP).Pada tahun 1985, diluncurkan sistem skedul pasien, CADENCE
Pada tahun 1988, pemerintah Amerika menginfestasi $1.02 miliar ke Science
Application International Corporation COMPOSITE HEATH CARE SYSTEM

2
untuk masyarakat dan pusat kesehatan militer OCONUS. Sistem ini selanjutnya
digunakan sebagai fondasi dari Rekam Medis Elekronik Departemen Pertahanan.
Pada tahun 1992, Epic Care diluncurlkan. Ini adalah platform RKE pertama
berbasis Windows.
Pada tahun 2004, Presiden Brush bersumpah untuk membuat RKE tersedia bagi
masyarakat Amerika dalam beberapa decade berikutnya.Pada tahun 2009,
presiden obama siap menyambut system RKE nasional pada tahun 2014
Dari tahun 2001 hingga 2011, dokter yang menggunakan system RKE/RME
meningkat dari 18% menjadi 57%.Pada tahun 2013, 72% dokter menggunakan
tablet untuk mengakses RKE. Hingga 2017 RKE sudah tersedia.
Dari perjalanan rekam medik tersebut , semua akan berujung ke Computerized
Physician Order Entry (CPOE) jika dilakukan pada satu tempat/rumah sakit dan
Computerized Provider Order Entry (CPOE) jika dilakukan pada tempat terpisah-
pisah. Rekam medik saat ini tidak lagi hanya mengenai berkas akan tetapi banyak
hal yang harus dilakukan oleh bagian rekam medik seperti coding dan grouping,
apalagi saat ini jumlah pengunjung yang berobat di rumah sakit terus meningkat
dan rumah sakit tidak boleh menolak pasien baik umum maupun jaminan.
Sehingga sudah harus mulai di pikirkan untuk tidak bertahan di teknologi manual
dan berpindah ke teknologi elektronik.
Bagaimana pihak rekam medik menyikapi peraturan yang sudah mulai berlaku
sedangkan untuk memakai teknologi memerlukan biaya yang sangat besar. Hal ini
harus disikapi dengan bagaimana cara memilih teknologi yang tepat dalam
penerapan rekam medik elektronik. Oleh karena itu teknologi yang dipakai harus
memiliki output seperti di bawah ini yaitu :
a. Rekam medik harus Aman, hanya bisa diakses oleh dokter pemeriksa yang
memiliki login dan password. Selain itu Revisi rekam medik hanya bisa
dilakukan melalui supervisor atau dokter yang memiliki password khusus dan
sesuai dengan hak akses tertentu;
b. Rekam medik harus Informatif, data SOAP (Subjective, Objective,
Assessment, Planning) harus clear, correct, dan complete (3C) sesuai dengan
kebutuhan masing-masing;

3
c. Rekam Medik harus Efektif dan Efisien, data rekam medik tidak boleh ada
redundansi atau double record, kemudian harus single registration number
system, oleh karena itu harus memakai barcode dalam sistem penomoran
rekam medik;
d. Rekam Medik harus Manusiawi/Mutu, proses registrasi dan pelayanan kepada
pasien lebih bermutu, cepat dan akurat sehingga pasien merasa puas ketika
mendapatkan pelayanan di rumah sakit.
Tujuan Implementasi Rekam Medik Elektonik
Electronic Medical Record sudah banyak digunakan di berbagai rumah sakit di
dunia sebagai pengganti atau pelengkap rekam medik kesehatan berbentuk kertas.
Di Indonesia dikenal dengan Rekam Medik Elektronik (RME).
Sejalan dengan perkembangannya, RME menjadi jantung informasi dalam sistem
informasi rumah sakit. Namun demikian para tenaga kesehatan dan pengelola
sarana pelayanan kesehatan masih ragu untuk menggunakannya karena belum ada
peraturan perundangan yang secara khusus mengatur penggunaannya. Sejak
dikeluarkannya Undang-undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE)
Nomor 11 Tahun 2008 telah memberikan jawaban atas keraguan yang ada. UU
ITE telah memberikan peluang untuk implementasi RME.
Salah satu penggunaan teknologi informasi (TI) di bidang kesehatan yang menjadi
trend dalam pelayanan kesehatan secara global adalah Rekam Medik Elektronik.
Selama ini rekam medik mengacu pada Pasal 46 dan Pasal 47 UU No. 29 Tahun
2004 tentang Praktik Kedokteran dan Permenkes No.269/Menkes/PER/III/2008
tentang Rekam Medik, sebagai pengganti dari Peraturan Menteri Kesehatan
No.749a/Menkes/PER/XII/1989.
Undang-undang No.29 Tahun 2004 sebenarnya telah diundangkan saat RME
sudah banyak digunakan di luar negeri, namun belum mengatur mengenai RME.
Begitu pula Peraturan Menteri Kesehatan No.269/Menkes/PER/III/2008 tentang
Rekam Medik belum sepenuhnya mengatur mengenai RME. Hanya pada Bab II
pasal 2 ayat 1 dijelaskan bahwa “Rekam medik harus dibuat secara tertulis,
lengkap dan jelas atau secara elektronik”. Secara tersirat pada ayat tersebut
memberikan ijin kepada sarana pelayanan kesehatan membuat rekam medik
secara elektronik (RME).

4
Sehingga sesuai dengan dasar-dasar di atas maka membuat catatan rekam medik
pasien adalah kewajiban setiap dokter dan dokter gigi yang melakukan
pemeriksaan kepada pasien baik dicatat secara manual maupun secara elektronik.
• Komputerisasi Rekam Medis
Level 1 Rekam Medis Terotomasi
Beberapa fungsi seperti registrasi, penjadwalan, hasil, transcript suara terotomasi,
tetapi rekam medis kertas masih menjadi media utama.
Level 2 Rekam Medis Berbasis Komputer
Digitasi rekam medis kertas (di scan), belum bisa di analisis lebih lanjut.
Level 3 Rekam Medis Elektronik
RM aktif memberikan dukungan untuk pengambilan keputusan, remainder, alert,
dikelola satu organisasi.
Level 4 Rekam Pasien Elektronik
Memuat informasi kesehatan personal terkait dengan lifestyle, pasien sebagai
center, bersifat longitudinal.
Level 5 Rekam Kesehatan Elektronik
Dikelola lebih dari satu organisasi, komprehensi, longitudinal.
• Bentuk Pelayanan Rekam Medis
Pelayanan RM yang ada saat ini dapat dibagi dalam 5 bentuk pelayanan :
a. Pelayanan RM berbasis kertas : RM manual (paper based document) adalah
RM yang berisi lembar administrasi dan medis yang diolah ditatat/assembling
dan disimpan secara manual.
b. Pelayanan RME/Pelayanan RM secara komputerisasi : semua pemberi
pelayanan langsung mengentry ke komputer, sehingga tidak ada lagi
menggunakan berkas RM dalam bentuk kertas kecuali untuk hal yang terkait
dengan hukum
c. Pelayanan Sistem Informasi terpadu (Computerized Patient Record) : RM
dengan networking internal. Pelayanan RM secara komputerisasi yang
berjalan dalam satu sistem secara otomatis di unit kerja MIK dan telah
mempunyai networking dengan semua bagian di instansi pelayanan kesehatan
tersebut.

5
• Kriteria RKE
Sebagai alat komunikasi rekam medis harus selalu tersedia secara cepat dan dapat
menampilkan kembali data yang telah tersimpan sebelumnya. Untuk rekam
kesehatan ekektronik juga harus mempunyai sifat ketersediaan. Hal tersebut diatur
dalam UU ITE pasal 16 yaitu : (1) Sepanjang tidak ditentukan lain oleh undang
undang tersendiri, setiap Penyelengaraan Sistem Elektronik wajib
mengoperasikan sisten elektronik yang memenuhi persyaratan minimum sebagai
berikut:
a. Dapat menampilkan kembali Informasi elektronik dan/atau dokumen
elektronik secara utuh sesuai dengan masa retensi yang diterapkan dalam
peraturan perundang-undangan.
b. Dapat melindungi ketersediaan, keutuhan. Keoutentikan, kerahasiaan. Dan
keteraksesan informasi elektronk dalam Penyelengaraan Sistem Elektronik
tersebut.
c. Dapat beroperasi sesuai dengan prosedur atau petunjuk dalam Penyelengaraan
Sistem Elektronik tersebut.
d. Dilengkapi dangan prosedur atau petunjuk yang diumumkan dengan bahasa,
informasi, atau symbol yang dapat dipahami oleh pihak yang bersangkutan
dengan Penyelengaraan Sistem Elektronik tersebut.
e. Memiliki mekanisme yang berkelanjutan untuk menjaga kebaruan, kejelasan,
dan kebertanggungjawaban prosedur atau petunjuk.
f. Access Control
Selain itu kriteria dari rekam kesehatan elektronik adalah :
a. Primary Source Information
b. Integrasi Data
c. Provide Desicion Support
Dari berbagai sumber yang telah di kumpulkan seperti undang-undang praktek
kedokteran, undang-undang ITE, Permenkes menyangkut rekam medik dan
Permenkes menyangkut SIRS. Ada beberapa unsur atau persyaratan yang harus
dipenuhi ketika akan melakukan peralihan dari rekam medik manual ke rekam
medik elektronik, yaitu :

6
a. Privacy atau confidentiality, dalam pencatatan rekam medik harus di jaga
privacy dan confidentiality-nya, keamanan data harus terjaga dan tersimpan
dalam satu tempat yang aman sesuai dengan standar;
b. Integrity, yaitu harus terintegrasi. Bagaimana cara mengintegrasikan yaitu
dengan cara dari semua pintu masuk pasien ke rumah sakit harus diakomodir
dengan satu nomor rekam medik dengan sistem barcode sehingga dari pintu
manapun pasien masuk akan menggunakan satu nomor dan dapat dilayani di
semua instalasi;
c. Authentication, di dalam undang-undang ITE otentifikasinya harus
menggunakan PIN artinya setiap dokter yang memasukkan data rekam medik
elektronik harus memiliki pin untuk akses ke sistem rekam medik;
d. Availability, data yang telah dimasukan harus bisa di akses kapanpun sesuai
kebutuhan; Access control, di sini harus jelas level mulai dari user, supervisor
dan manajemen, baik yang melakukan entry, update maupun melakukan
pencetakan terhadap dokumen rekam medik; Non-repudiation, dalam
FORMIKI disebutkan bahwa
Non-repudiation/tidak ada sanggahan adalah log perubahan data yang mencatat
kapan waktu dilakukan perubahan, alamat komputer (dimana dilakukan
perubahan), data apa yang diubah dan siapa yang melakukan perubahan. Sehingga
LOG dari perubahan bisa terlihat dan terekam secara sistem.

Rangkuman
Pengertian Rekam Kesehatan Elektronik (RKE) merupakan Rekaman/catatan
elektronik mengenai informasi kesehatan individu yang mengikuti standar
interoperabilitas nasionaldan dibuat, dikumpulkan, dikelola, digunakan dan
dirujuk oleh dokter atau tenaga kesehatan yang berwenang pada lebih dari satu
organisasi pelayanan kesehatan. Peraturan yang dapat dirujuk saat ini yang
mengatur transaksi elektronik secara umum adalah Undang-Undang No. 11 Tahun
2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik yang kita kenal dengan UU
ITE.Dalam perjalanannya rekam medik lebih dititikberatkan pada bagaimana
mengatur dokumen rekam medik. Dimana status rekam medik manual akan
disimpan di sebuah gudang penyimpanan, perlu diketahui bahwa media

7
penyimpanan seperti kertas adalah bahan yang mudah rusak dan mudah hilang
baik dibawa pulang pasien ataupun di pinjam oleh instalasi lain. Sehingga bagian
rekam medik akan sulit mengeluarkan data secara lengkap, apalagi berkas rekam
medik di sebuah rumah sakit tidaklah sedikit.Sejalan dengan perkembangannya,
RME menjadi jantung informasi dalam sistem informasi rumah sakit. Namun
demikian para tenaga kesehatan dan pengelola sarana pelayanan kesehatan masih
ragu untuk menggunakannya karena belum ada peraturan perundangan yang
secara khusus mengatur penggunaannya. Sejak dikeluarkannya Undang-undang
Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE) Nomor 11 Tahun 2008 telah
memberikan jawaban atas keraguan yang ada. UU ITE telah memberikan peluang
untuk implementasi RME. Sebagai alat komunikasi rekam medis harus selalu
tersedia secara cepat dan dapat menampilkan kembali data yang telah tersimpan
sebelumnya. Untuk rekam kesehatan ekektronik juga harus mempunyai sifat
ketersediaan.Selain itu kriteria dari rekam kesehatan elektronik adalah Primary
Source Information, Integrasi Data,dan Provide Desicion Support.

8
Tugas:
1. Tugas Terstruktur
Petunjuk:
• Bacalah dan cermati tugas di bawah ini, kemudian kerjakan secara
berkelompok
• Dikumpulkan paling lama 1 minggu setelah tugas ini diumumkan
• Sampaikan hasil tugas secara berurutan kepada dosen dan kelompok
lainnya.
• Membagi menjadi 4 kelompok yang terdiri dari 7-8 mahasiswa, yang mana
masing-masing kelompok mencari jurnal tentang “Rekam Kesehatan
Elektronik”. Adapun tema nya sebagai berikut :
a. Kelompok 1 : Konsep RKE
b. Kelompok 2 : Riwayat dan Tujuan Implementasi RKE
c. Kelompok 3 : Pembaruan Kriteria EMRAM
d. Kelompok 4 : Kreteria RKE
• Laporan tugas dituangkan kedalam bentuk Makalah dengan kertas A4
times new roman font 12 spasi 1,5 rata kiri kanan.
• Bentuk laporan tugas disusun dengan mengikuti format sebagai berikut:
SAMPUL DEPAN (COVER)
DAFTAR ISI
BAB I
SKENARIO/TEMA : JUDUL TUGAS DISKUSI
PENDAHULUAN
Latar Belakang
Tujuan
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA
BAB III
PROBLEM/ANALISIS MASALAH
BAB IV
PEMBAHASAN
BAB V
1
KESIMPULAN DAN PENUTUP
DAFTAR PUSTAKA

2. Kegiatan Mandiri
Petunjuk: Membuat laporan tugas individu kedalam file word times new
roman size 12 spasi 1,5 ukuran kertas A4 sertakan nama dan nim.
Soal : Membuat tabel perbandingan bentuk pelayanan rekam medis berbasis
kertas dan terkomputerisasi beserta contohnya

2
DAFTAR PUSTAKA
Amatayakul, Margret K., Electronic Health Record A Practical Guide For
Professionals And Organizations (Chichago : AHIMA, 2013).
Krumen S,M ., The Impact Of Electronic Medical Record On Patient Safety And
Care, (USA : Kentucky university, 2010). Diakses pada tanggal 6 mei 2019
www.proquest.com
Rustiyanto, Ery. Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit Yang Terintegrasi
(Yogyakarta: Graha Ilmu, 2011).
Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, Peraturan Menteri Kesehatan
Republik Indonesia Nomor : 269/Menkes/PER/III/2008 Tentang Rekam Medis
(Jakarta : KEMENKES RI, 2008).
Douglas page, Integration : Linking Infection Control And Emrs Hospital&Health
Networks (ABI/INFORM Global, 2010).

1
II. FUNGSI MENDASAR LINGKUP PENGELOLAAN & PENGGUNAAN
REKAM KESEHATAN ELEKTRONIK
• Fungsi Mendasar RKE
Fungsi Mendasar RKE, yaitu :
a. Perekaman, meliputiRegistrasi Admisi, CatatanKlinis, Unit Penunjang, dan
Resume Medis.
b. Penyimpanan, dapat menyimpan banyak rekam kesehatan dan membutuhkan
ruang yang sedikit.
c. Pengolahan, meliputi descriptive analytics, diagnostic analytics, predictive
analytics, dan prescriptive analytics.
d. Keamanan, tidak takut rekam kesehatan akan termakan waktu seperti kertas.
e. Komunikasi
f. Penyajian, menyajikan data lebih mudah.
g. Pemusnahan, bertujuan untuk mengurangi penyimpanan RM manual.
• Teknologi Penyimpanan Portabel
Salah satu aspek penting dalam pelayanan kesehatan yang menggunakan
pendekatan rujukan (referral system) adalah continuity of care
pelayanan kesehatan di tingkat primer memiliki tingkat konektivitas yang
tinggi dengan tingkat rujukan di atasnya mejadi syaratnya adanya komunikasi
data medis secara mudah dan efektif.
Smart Card:
a. Kartu magnetis yg dapat menyimpan data
b. Dapat digunakan sebagai kartu pasien/dokter
c. pendekatan yang dilakukan menggunakan teknologi informasi adalah
penggunaan smart card (kartu cerdas yang memungkinkan penyimpanan data
sementara)
d. Smart card sudah digunakan di beberapa negara Eropa maupun AS sehingga
memudahkan pasien, dokter maupun pihak asuransi kesehatan
e. Dalam smart card tersebut, selain data demografis, beberapa data diagnosisi
terakhir juga akan tercatat

1
Bar Code
a. Kode batang sebagai pengidentifikasi unik objek tertentu (suplemen terhadap
pengidentifikasi unik atau nomer MR)
b. Masih memerlukan barcode reader
c. Aplikasi penyimpan data portabel sederhana adalah bar code (atau kode
batang)
d. Kode batang ini sudah jamak digunakan di kalangan industri sebagai penanda
unik sehingga mempermudah merek datang tertentu supermarket dan gudang
dalam manajemen retail dan inventori.
e. Food and Drug Administration (FDA) di AS telah mewajibkan seluruh pabrik
obat di AS untuk menggunakan barcode sebagai penanda obat.
f. Penggunaan bar code juga akan bermanfaat bagi apotik dan instalasi farmasi
di rumah sakit dalam mempercepat proses inventori.
g. penggunaan barcode juga dapat digunakan sebagai penanda unik pada kartu
dan rekam medis pasien.
Media portabel lain (flashdisk, CD, online storage.....)
RFID (radio frequency identifier)
a. Teknologi penanda unik yang sekarang semakin populer adalah RFID (radio
frequency identifier) yang memungkinkan pengidentifikasikan identitas
melalui radio frekuensi.
b. Jika menggunakan barcode, rumah sakit masih memerlukan barcode reader,
maka penggunaan RFID akan mengeliminasi penggunaan alat tersebut.
c. Setiap barang (misalnya obat ataupun berkas rekam medis) yang disertai
dengan RFID akan mengirimkan sinyal terus menerus ke dalam database
komputer. Sehingga pengidentifikasian akan berjalan secara otomatis.

1
• Fungsi Portabilitas RKE
Fungsi portabilitas RKE
a. Pencegahan adverse event.
Salah satu contoh pencegahan adverse event adalah dengan penerapan system
penunjang keputusan dimana dokter bisa diberikan peringatan mengenai
kemungkinan terjadinya hal-hal yang membahayakan keselamatan pasien
mulai dari kemungkinan alergi, kontraindikasi pengobatan, maupun kegagalan
prosedur tertentu.
b. Memberikan respon cepat setelah terjadinya adverse event.
Dengan adanya respon cepat untuk penanggulangan adverse event, maka hal-
hal yang tidak diinginkan akan cepat dihindari. Misalkan adanya penarikan
obat karena telah ditemukan adanya kontraindikasi yang tidak diharapkan.
Maka, sistem informasi yang telah dibangun, bisa saling berinteraksi untuk
mencegah pemakaian obat tersebut lebih lanjut.
c. Melacak dan menyediakan feedback secara cepat.
Teknologi Informasi saat ini memungkinkan komputer untuk melakukan
pengolahan terhadap data pasien dalam jumlah besar dan menghasilkan
analisa secara lebih cepat dan akurat. Dengan metode datamining maka
komputer bias mendeteksi pola-pola tertentu dan mencurigakan dari data
klinis pasien. Teknik analisa ini relatif tidak memerlukan para tenaga
kesehatan untuk melakukan analisa, melainkan komputer sendiri yang
melakukan analisa dan memberikan hasil interpretasinya.

• Tipe Data Di Rumah Sakit


Data Primer = data yang didapatkan dari sumber langsung. Contoh : rekam
medis pasien dari hasil pemeriksaan petugas medis, sensus harian rawat inap
yang dikumpulkan dari pelayanan rawat inap
Data Sekunder = data yang didapatkan dari hasil dokumentasi atau bukan
kegiatan secara langsung. Contoh : indeks pasien rumah sakit, register statistik

1
• Komponen dan Urutan Pelaksanaan RKE
Komponen Fungsional RME adalah:
a. Data pasien terintegrasi
b. Dukungan keputusan klinik
c. Pemasukan perintah klinikus
d. Akses terhadap sumber pengetahuan
e. Dukungan komunikasi terpadu
Alur kerja: urutan langkah-langkah dalam proses.
Proses:cara menyelesaikan suatu pekerjaan untuk mencapai hasil tertentu.
Sebuah alur kerja dan peta proses adalah penggambaran alur kerja dan proses
yang sedang dipelajari, dan tindakan melakukannya disebut pemetaan proses.
Alur kerja dan proses pemetaan harus dibarengi dengan alur kerja dan proses
perbaikan, atau analisis dari proses untuk menentukan cara agar pelaksanaan lebih
efisien dan efektif. Proses perbaikan disebut juga sebagai proses/rekayasa ulang.

Rangkuman
Salah satu aspek penting dalam pelayanan kesehatan yang menggunakan
pendekatan rujukan (referral system) adalah continuity of care pelayanan
kesehatan di tingkat primer memiliki tingkat konektivitas yang tinggi dengan
tingkat rujukan di atasnya mejadi syaratnya adanya komunikasi data medis secara
mudah dan efektif.
Alur kerja: urutan langkah-langkah dalam proses.
Proses: cara menyelesaikan suatu pekerjaan untuk mencapai hasil tertentu Sebuah
alur kerja dan peta proses adalah penggambaran alur kerja dan proses yang sedang
dipelajari, dan tindakan melakukannya disebut pemetaan proses.

1
Tugas:
1. Tugas Terstruktur
Petunjuk:
• Bacalah dan cermati tugas di bawah ini, kemudian kerjakan secara
berkelompok
• Dikumpulkan paling lama 1 minggu setelah tugas ini diumumkan
• Sampaikan hasil tugas secara berurutan kepada dosen dan kelompok
lainnya.
• Membagi menjadi 4 kelompok yang terdiri dari 7-8 mahasiswa, yang mana
masing-masing kelompok mencari jurnal tentang “Fungsi mendasar
lingkup pengelolaan dan penggunaan RKE”. Adapun tema nya sebagai
berikut :
Kelompok 1: Komponen dan Urutan Pelaksanaan RKE
Kelompok 2: Dampak RKE pada fungsi Unit Kerja RMIK
Kelompok 3: Fungsi mendasar lingkup pengelolaan dan penggunaan RKE
Kelompok 4 : Startegi Implementasi RKE
• Laporan tugas dituangkan kedalam bentuk Makalah dengan kertas A4
times new roman font 12 spasi 1,5 rata kiri kanan.
• Bentuk laporan tugas disusun dengan mengikuti format sebagai berikut:
SAMPUL DEPAN (COVER)
DAFTAR ISI
BAB I
SKENARIO/TEMA : JUDUL TUGAS DISKUSI
PENDAHULUAN
Latar Belakang
Tujuan
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA
BAB III
PROBLEM/ANALISIS MASALAH
BAB IV
1
PEMBAHASAN
BAB V
KESIMPULAN DAN PENUTUP
DAFTAR PUSTAKA

2. Kegiatan Mandiri
Petunjuk: Membuat laporan individu kedalam file word times new roman
size 12 spasi 1,5 ukuran kertas A4 sertakan nama dan nim.
Soal: Membuat Roadmap RKE berbentuk skema tentang Fungsi mendasar
lingkup pengelolaan dan penggunaan RKE.

2
DAFTAR PUSTAKA
Amatayakul, Margret K., Electronic Health Record A Practical Guide For
Professionals And Organizations (Chichago : AHIMA, 2013).
Krumen S,M ., The Impact Of Electronic Medical Record On Patient Safety And
Care, (USA : Kentucky university, 2010). Diakses pada tanggal 6 mei 2019
www.proquest.com
Rustiyanto, Ery. Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit Yang Terintegrasi
(Yogyakarta: Graha Ilmu, 2011).
Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, Peraturan Menteri Kesehatan
Republik Indonesia Nomor : 269/Menkes/PER/III/2008 Tentang Rekam Medis
(Jakarta : KEMENKES RI, 2008).
Douglas page, Integration : Linking Infection Control And Emrs Hospital&Health
Networks (ABI/INFORM Global, 2010).

1
BAB II
TEORI SISTEM INFORMASI &
SYSTEM DEVELOPMENT LIFE CYCLE (SDLC)
Yeyi Gusla Nengsih, S.Kom, M.Kom

PENDAHULUAN
A. Pengantar Pendahuluan
System Development Life Cycle (SDLC) merupakan proses suatu penentuan
bagaimana sistem informasi (SI) di rancang atau di bangun sehingga dapat
digunakan oleh pengguna sebagai pendukung kebutuhan bisnis. SDLC terdiri dari
4 tahap yaitu: perencanaan, analisis, desain, dan implementasi.

B. Deskripsi Materi
Bab II ini disusun sedemikian rupa untuk membantu mahasiswa D-III Perekam
dan Informasi Kesehatan semester IV dalam memahami materi kuliah Konsep
Dasar RKE dengan beban 1 sks teori, dan 1 sks praktik (praktik akan dibahas
khusus di dalam modul praktikum). Sebagai bab kedua di dalam modul ini, bab II
menguraikan pokok bahasan atau topik yang saling berkaitan satu sama lain yaitu:
Topik 1 : Teori SI, System Development Life Cycle (SDLC).

C. Kemampuan/tujuan akhir yang diharapkan


Pembelajaran pada bab ini membantu mahasiswa untuk mencapai kemampuan
akhir yaitu mampu menjelaskan Teori SI, System Development Life Cycle (SDLC)
(C2). Baiklah, Pembelajaran kedua pada Konsep Dasar Rekam Kesehatan
Elektronikbaru saja akan dimulai. Berikut beberapa tips bagi mahasiswa agar
dapat memahaminya antara lain:
1. Awali proses belajar dengan berdo’a dan tanamkan tekad/motivasi untuk
mengetahui segala hal terkait Teori SI, System Development Life Cycle
(SDLC).
2. Baca dan pahami setiap materi, serta cari kata kunci atau catatan penting dari
materi. Bila perlu buat resume berisi catatan penting tersebut.
3. Setelah dipahami, usahakan menghafal beberapa kosakata atau rumus penting
terkait materi

1
4. Kerjakan latihan soal terutama soal kasus agar lebih meningkatkan
kemampuan berpikir kritis dalam memahami Teori SI, System Development
Life Cycle (SDLC)
5. Bila ada yang tidak dipahami, segera tanyakan pada dosen pengampu mata
kuliah di setiap topik
6. Akhiri proses belajar dengan berdo’a dan Semoga Sukses!!

D. Uraian Materi
I. TEORI SI (SISTEM INFORMASI)
• Definisi Sistem Informasi
Sistem informasi adalah kumpulan informasi di dalam sebuah basis data
menggunakan model dan media teknologi informasi digunakan di dalam
pengambilan keputusan bisnis sebuah organisasi. Di dalam suatu organisasi,
informasi merupakan sesuatu yang penting di dalam mendukung proses
pengambilan keputusan oleh pihak manajemen. Sistem ini memanfaatkan
perangkat keras dan perangkat lunak komputer, prosedur manual, model
manajemen dan basis data.
Dari definisi di atas terdapat beberapa kata kunci :
1. Berbasis komputer dan sistem manusia dan mesin
Berbasis komputer: perancang harus memahami pengetahuan komputer dan
pemrosesan informasi. Sistem manusia mesin : ada interaksi antara manusia
sebagai pengelola dan mesin sebagai alat untuk memroses informasi. Ada proses
manual yang harus dilakukan manusia dan ada proses yang terotomasi oleh mesin.
Oleh karena itu diperlukan suatu prosedur/manual sistem.
2. Sistem basis data terintegrasi
Adanya penggunaan basis data secara bersama-sama (sharing) dalam sebuah data
base manajemen system.
3. Mendukung operasi
Informasi yang diolah dan di hasilkan digunakan untuk mendukung operasi
organisasi.
• Diagram DIKW

2
• Computer Based Information System
Computer Based Information System (CBIS) atau Sistem Informasi Berbasis
Komputer merupakan suatu sistem pengolah data menjadi sebuah informasi yang
berkualitas dan dipergunakan untuk suatu alat bantu pengambilan keputusan.
Sistem Informasi “berbasis komputer” mengandung arti bahwa komputer
memainkan peranan penting dalam sebuah sistem pembangkit informasi. Dengan
integrasi yang dimiliki antar subsistemnya, sistem informasi akan mampu
menyediakan informasi yang berkualitas, tepat, cepat dan akurat sesuai dengan
manajemen yang membutuhkannya. Secara teori, penerapan sebuah Sistem
Informasi memang tidak harus menggunakan komputer dalam kegiatannya. Tetapi
pada prakteknya tidak mungkin sistem informasi yang sangat kompleks itu dapat
berjalan dengan baik jika tanpa adanya komputer. Sistem Informasi yang akurat
dan efektif, dalam kenyataannya selalu berhubungan dengan istilah “computer-
based” atau pengolahan informasi yang berbasis pada komputer. Beberapa istilah
yang terkait dengan CBIS antara lain adalah data, informasi, sistem, sistem
informasi dan basis komputer. Berikut penjelasan masing-masing istilah tersebut.

3
Data
Data merupakan deskripsi dari sesuatu dan kejadian yang kita hadapi.Jadi pada
intinya, data merupakan kenyataan yang menggambarkan suatu kejadian dan
merupakan kesatuan nyata yang nantinya akan digunakan sebagai bahan dasar
suatu informasi.
Informasi
Informasi merupakan hasil dari pengolahan data menjadi bentuk yang lebih
berguna bagi yang menerimanya yang menggambarkan suatu kejadian-kejadian
nyata dan dapat digunakan sebagai alat bantu untuk pengambilan suatu keputusan.
Sistem Sistem merupakan entitas, baik abstrak maupun nyata, dimana terdiri dari
beberapa komponen yang saling terkait satu sama lain. Objek yang tidak memiliki
kaitan dengan unsur-unsur dari sebuah sistem bukanlah komponen dari sistem
tersebut.
Sistem Informasi
Sistem Informasi merupakan sistem pembangkit informasi. Dengan integrasi yang
dimiliki antar subsistemnya,sistem informasi akan mampu menyediakan informasi
yang berkualitas, tepat, cepat dan akurat sesuai dengan manajemen yang
membutuhkannya.
Berbasis Komputer
Sistem Informasi “berbasis komputer” mengandung arti bahwa komputer
memainkan peranan penting dalam sebuah sistem informasi. Secara teori,
penerapan sebuah Sistem Informasi memang tidak harus menggunakan komputer
dalam kegiatannya. Tetapi pada prakteknya tidak mungkin sistem informasi yang
sangat kompleks itu dapat berjalan dengan baik jika tanpa adanya komputer.
Sistem Informasi yang akurat dan efektif, dalam kenyataannya selalu
berhubungan dengan istilah “computer-based” atau pengolahan informasi yang
berbasis pada komputer.
• Teknologi Informasi
Teknologi informasi adalah berbagai fasilitas yang terdiri dari hardware dan
software untuk mendukung dan meningkatkan kualitas informasi bagi masyarakat
dengan cepat dan berkualitas. Dari penjelasan singkat yang ada pastinya sudah
dapat diketahui betapa pentingnya teknologi informasi ini untuk manusia. Untuk

1
mengetahui pembahasan lebih lanjut mengenai pengertian, fungsi, manfaat
teknologi informasi maka simaklah penjelasan dibawah ini.
Tujuan Teknologi Informasi adalah untuk memecahkan suatu masalah, membuka
kreativitas, meningkatkan efektivitas dan efisiensi dalam melakukan pekerjaan.
Jadi dapat dikatakan karena dibutuhkannya pemecahan masalah, membuka
kreativitas dan efisiensi manusia dalam melakukan pekerjaan, menjadi penyebab
atau acuan diciptakannya teknologi informasi. Dengan adanya teknologi informasi
membuat pekerjaan manusia menjadi lebih mudah dan efisien. Dengan kata lain,
karena sangat solusi, kreativitas, efektivitas dan efisiensi dibutuhkan dalam
sebuah sistem kerja maka teknologi informasi ini kemudian diciptakan.
Banyaknya dampak positif yang diberikan dengan adanya teknologi informasi,
terdapat sisi negatifnya. Dampak negatifnya adalah seperti generasi muda yang
semakin kecanduan serta ketergantungan dengan hadirnya perkembangan
teknologi ini. Oleh karena itu, di tengah majunya perkembangan teknologi
tersebut sudah seharusnya Anda menyikapi nya dengan bijak. Hal ini dilakukan
untuk menghindari dampak negatif tersebut.

Rangkuman
Sistem informasi adalah kumpulan informasi di dalam sebuah basis data
menggunakan model dan media teknologi informasi digunakan di dalam
pengambilan keputusan bisnis sebuah organisasi. Di dalam suatu organisasi,
informasi merupakan sesuatu yang penting di dalam mendukung proses
pengambilan keputusan oleh pihak manajemen. Sistem ini memanfaatkan
perangkat keras dan perangkat lunak komputer, prosedur manual, model
manajemen dan basis data.
Computer Based Information System (CBIS) atau Sistem Informasi Berbasis
Komputer merupakan suatu sistem pengolah data menjadi sebuah informasi yang
berkualitas dan dipergunakan untuk suatu alat bantu pengambilan keputusan.
Sistem Informasi “berbasis komputer” mengandung arti bahwa komputer
memainkan peranan penting dalam sebuah sistem pembangkit informasi. Dengan
integrasi yang dimiliki antar subsistemnya, sistem informasi akan mampu

2
menyediakan informasi yang berkualitas, tepat, cepat dan akurat sesuai dengan
manajemen yang membutuhkannya.
Teknologi informasi adalah berbagai fasilitas yang terdiri dari hardware dan
software untuk mendukung dan meningkatkan kualitas informasi bagi masyarakat
dengan cepat dan berkualitas. Banyaknya dampak positif yang diberikan dengan
adanya teknologi informasi, terdapat sisi negatifnya. Dampak negatifnya adalah
seperti generasi muda yang semakin kecanduan serta ketergantungan dengan
hadirnya perkembangan teknologi ini. Oleh karena itu, di tengah majunya
perkembangan teknologi tersebut sudah seharusnya Anda menyikapi nya dengan
bijak. Hal ini dilakukan untuk menghindari dampak negatif tersebut.

II. SYSTEM DEVELOPMENT LIFE CYCLE (SDLC)


• Aplikasi Komputer
Aplikasi komputer adalah sistem yang dijalankan oleh komputer untuk melakukan suatu
fungsi tertentu. Misal : aplikasi pemrosesan kata (word processor). Aplikasi komputer
merujuk pada suatu sistem kecil yang tidak terlalu kompleks.
• Fungsi Sistem Informasi
Berikut beberapa fungsi dari sistem informasi:
a. Meningkatkan aksesiblitas data secara efektif dan efisien kepada pengguna,
tanpa dengan perantara sistem informasi
b. Menjamin ketersediaan kualitas dan keterampilan dalam memanfaatkan sistem
informasi secara kritis
c. Memperbaiki produktivitas aplikasi pengembangan dan pemeliharaan sistem
d. Menetapkan investasi yang hendak diarahkan pada sistem informasi
Mengantisipasi dan memahami akan konsekuensi ekonomi
e. Mengidentifikasi kebutuhan mengenai keterampilan pendukung sistem
informasi
f. Mengembangkan proses perencanaan yang efektif
• Sistem Informasi Inventory Barang
Inventory adalah stok dari suatu item atau sumber daya yang digunakan dalam
suatu organisasi perusahaan. Sistem inventory adalah sekumpulan kebijakan dan
pengendalian, yang memonitor tingkat inventory, dan menentukan tingkat mana

3
yang harus dijaga, bila stok harus diisi kembali dan berapa banyak yang harus
dipesan. Sistem inventory akan memberikan kemungkinan struktur organisasi dan
kebijakan operasi produksi, untuk menjaga dan mengawasi barang-barang untuk
distok. Dengan sistem inventori ini, diharapkan manajemen dapat bertanggung
jawab terhadap pemesanan dan penerimaan barang yang dipesan. Hal ini dapat
dilakukan dengan mengawasi waktu penempatan pesanan, dan menjaga atau
mengawasi jalanya jalur dari apa yang dipesan, serta berapa banyak barang yang
dipesan dan dari siapa vendor-nya. (Assauri, 2016).
• Komponen Sistem Informasi
Sistem informasi terdiri dari delapan komponen yang membentuk sebuah building
block. Komponen-komponen tersebut meliputi input, output, model, teknologi,
hardware, software, basis data, dan kontrol. Untuk lebih jelasnya, simak
rangkuman jurnal sistem informasi berikut ini.
1. Komponen Input
Hal-hal yang masuk dalam komponen input ini meliputi kumpulan data-data.
Dalam komponen ini, harus ada semacam metode serta media untuk
mengumpulkan data-data yang nantinya akan diolah menjadi informasi. Data yang
akan dimasukkan bisa berupa dokumen-dokumen dasar.
2. Komponen Model
Selanjutnya, sistem informasi juga membutuhkan komponen model. Komponen
yang satu ini terdiri dari kombinasi antara prosedur, logika, serta model matematik
yang berfungsi memanipulasi dan mengolah data input atau data yang tersimpan.
Setelah melalui komponen ini, diharapkan data yang diolah akan menghasilkan
keluaran atau informasi yang diinginkan.
3. Komponen Output
Setelah melalui komponen model, data atau informasi keluar melalui komponen
output. Dalam komponen output, informasi yang keluar sudah sesuai dengan apa
yang dibutuhkan. Semua pemakai sistem bisa menggunakan data yang berkualitas
tersebut.
4. Komponen Teknologi
Teknologi menjadi semacam tool box dalam sebuah sistem informasi. Teknologi
ini digunakan untuk menerima input, menjalankan model, menyimpan sekaligus

4
mengakses data, menghasilkan keluaran, hingga membantu pengendalian dari
seluruh sistem. Teknologi yang canggih adalah modal utama sebuah sistem.
5. Komponen Hardware
Hardware atau perangkat keras berfungsi untuk alat penyimpanan informasi.
Hardware adalah tempat menampung database untuk memperlancar kerja sistem
informasi.
6. Komponen Software
Software atau perangkat lunak merupakan tempat yang berfungsi untuk mengolah,
menghitung, sekaligus memanipulasi data. Software mengambil data dari
hardware untuk menciptakan sebuah informasi berkualitas.
7. Komponen Basis Data
Seperti namanya, basis data merupakan data-data yang saling berkaitan satu
dengan yang lainnya. Kumpulan data ini tersimpan di perangkat keras. Data
tersebut kemudian diolah di perangkat lunak untuk memanipulasinya. Data di
basis data perlu diolah sedemikian rupa sehingga bisa menghasilkan informasi
yang berkualitas. Pengorganisasian basis data yang bagus dapat bermanfaat pula
untuk efisiensi kapasitas penyimpanan. Basis data ini bisa diakses atau diolah
melalui perangkat lunak yang disebut dengan Database Management System
(DBMS).
8. Komponen Kontrol
Komponen terakhir yang harus ada dalam sistem informasi adalah komponen
kontrol. Dalam sebuah sistem, ada banyak faktor yang berisiko untuk merusak
sistem informasi. Faktor-faktor seperti bencana alam, temperature, debu, hingga
kegagalan dalam sistem berpotensi merusak sistem informasi. Untuk itu, kamu
tetap membutuhkan pengendalian untuk menghindari risiko kerusakan sistem.
Komponen kontrol inilah yang punya tugas tersebut.
Dalam komponen kontrol, terdapat beberapa pengendalian yang harus dirancang.
Pengendalian ini disusun untuk memastikan bahwa tidak ada hal-hal yang bisa
merusak sistem. Kalaupun ada, sistem kontrol harus punya solusi untuk
mengurangi dampak kerusakan.

5
• Jenis Sistem Informasi
Jenis Sistem Informasi
1. Sistem Informasi Manajemen
Jenis sistem informasi yang pertama adalah SIM (Sistem Informasi Manajemen).
Sesuai dengan namanya sistem ini menyasar untuk kegiatan manajerial. Yang
termasuk kedalam manajerial adalah setiap orang yang memiliki kedudukan
dalam organisasi dan pekerjaan yang memiliki tanggung jawab untuk manajemen
pada suatu divisi atau bagian dalam perusahaan.
Fungsi sistem informasi manajemen ini seperti :
a. Monitoring kinerja karyawan
b. Memberikan penilaian karyawan
c. Menerima laporan dari karyawan Melaksanakan fungsi pengawasan terhadap
karyawan
d. Memberikan masukan kepada direksi
e. Dan masih banyak lagi
2. Sistem Informasi Akuntansi
Jenis yang kedua adalah sistem informasi akuntansi atau disebut SIA. SIA
merupakan implementasi sistem informasi yang berhubungan dengan sistem
akuntansi dari suatu organisasi atau perusahaan. Akuntansi memiliki fungsi untuk
melihat kondisi keuangan suatu organisasi apakah sedang surplus atau minus.
Dengan adanya sistem informasi akuntansi ini akan membantu tugas seorang
akuntan untuk melakukan audit kondisi keuangan perusahaan, menampilkan data-
data pemasukan dan pengeluaran, melihat keuntungan dan kerugian bisnis,
merapikan pencatatan pelaporan keuangan dan masih banyak lainnya.
3. Sistem Informasi Keuangan
Sistem informasi keuangan merupakan sistem informasi yang berada dibawah
manajemen dengan fungsi untuk mengatur keuangan perusahaan. Sistem
informasi keuangan ini nantinya akan terintegrasi dengan sistem informasi
akuntansi untuk masalah pencocokan datanya. Ada beberapa alasan penting
kenapa harus mengimplementasikan sistem informasi keuangan dalam bisnis:
a. Untuk mencatat semua transaksi keuangan dalam waktu tertentu
b. Dapat diintegrasikan dengan sistem informasi akuntansi

6
c. Sebagai audit dan kroscek terhadap pemasukan dan pengeluaran bisnis
d. Membantu dalam perhitungan pajak
e. Mempercepat auditor dalam melakukan audit keuangan perusahaan.
4. Sistem Informasi Manufaktur
Untuk bisnis Anda yang bergerak dalam bidang manufaktur atau produksi,
memiliki sistem informasi manajemen ini adalah hal yang wajib. Ada beberapa
manfaat yang akan diperoleh dari sistem informasi manufaktur seperti:
a. Untuk pencatatan produksi dalam bisnis
b. Untuk mencatat hasil produksi yang tidak lulus quality check
c. Mencatat pemesanan barang
d. Mencatat biaya produksi
e. Analisa kebutuhan produksi
f. Memberikan data realtime kegiatan produksi yang berlangsung
g. Dan masih banyak lainnya.
5. Sistem Informasi Sumber Daya Manusia
Sistem informasi ini sering digunakan pada bagian HRD dan personalia dalam
perusahaan untuk menyimpan data diri karyawan, gaji pokok, tunjangan, bonus,
masa kerja, jabatan dan lain sebagainnya. Dengan adanya sistem informasi ini
kerjaan dari bagian SDM bisa lebih mudah. Selain itu sistem informasi sumber
daya manusia ini juga bisa dikombinasikan dengan sistem informasi manajemen,
keuangan dan lain sebagainnya.
6. Sistem Informasi Pemasaran
Sistem informasi pemasaran sangat penting bagi divisi pemasaran dalam
perusahaan. Dengan sistem pemasaran ini akan membantu dalam proses
pencatatan dan memberikan segala informasi mengenai penjualan yang telah
dilakukan dari perusahaan. Manfaat lainnya dari sistem informasi pemasaran ini
seperti:
a. Mengetahui jumlah produk yang terjual
b. Mengetahui produk yang paling laku
c. Mengetahui produk yang jarang peminat
d. Mengetahui metode pemasaran yang tepat
e. Mengetahui respon pasar terhadap produk

7
7. Sistem Informasi Eksekutif
Nah yang terakhir adalah sistem informasi eksekutif. Sistem informasi eksekutif
dikembangkan dan juga digunakan untuk mereka yang berada di level eksekutif
dari suatu perusahaan. Sistem informasi ini akan memberikan kemudahan dalam
arus informasi dari divisi di bawahnya kepada mereka. Lalu siapa saja yang
termasuk level eksekutif adalah mereka yang memiliki hak penuh atas perusahaan,
CEO, Komisaris, Pimpinan tertinggi, Direksi dan element eksekutif lain yang
memiliki kewenangan dalam perusahaan.
• Penggunaan Sistem Informasi
Sistem informasi manajemen atau SIM (management information system) adalah
sistem informasi yang dirancang untuk menyediakan informasi akurat, tepat
waktu, dan relevan yang dibutuhkan untuk pengambilan keputusan oleh para
manajer. Konsep SIM adalah meniadakan pengembangan yang tidak efisien dan
penggunaan komputer yang tidak efektif. Konsep SIM sangat penting untuk
sistem informasi yang efektif dan efisien oleh karena:
Menekankan pada orientasi manajemen (management orientation) dari
pemrosesan informasi pada bisnis yang bertujuan mendukung pengambilan
keputusan manajemen (management decision making). Menekankan bahwa
kerangka sistem (system framework) harus digunakan untuk mengatur
penggunaan sistem informasi. Penggunaan sistem informasi pada bisnis harus
dilihat sebagai suatu integrasi dan berhubungan, tidak sebagai proses yang berdiri
sendiri.
Secara garis besar SIM terdiri dari 3 macam yakni:
Information Reporting Systems
Information reporting systems (IRS) menyediakan informasi produk bagi
manajerial end users untuk membantu mereka dalam pengambilan keputusan dari
hari ke hari. Akses data IRS berisi informasi tentang operasi internal yang telah
diproses sebelumnya oleh transaction processing systems. Informasi produk
memberi gambaran dan laporan yang dapat dilengkapi (1) berdasarkan
permintaan, (2) secara periodik, atau (3) ketika terjadi situasi pengecualian.

8
Sebagai contoh, manajer penjualan dapat menerima laporan analisa penjualan
setiap minggunya untuk mengevaluasi hasil penjualan produk.
Decision Support Systems
Decision support systems (DSS) merupakan kemajuan dariinformation reporting
systems dan transaction processing systems. DSS adalah interaktif, sistem
informasi berbasis komputer yang menggunakan model keputusan dan database
khusus untuk membantu proses pengambilan keputusan bagi manajerial end users.
Sebagai contoh, program kertas kerja elektronik memudahkan manajerial end user
menerima respon secara interaktif untuk peramalan penjualan atau keuntungan.
Executive Information Systems
Executive information systems (EIS) adalah tipe SIM yang sesuai untuk
kebutuhan informasi strategis bagi manajemen atas. Tujuan dari sistem informasi
eksekutif berbasis komputer adalah menyediakan akses yang mudah dan cepat
untuk informasi selektif tentang faktor-faktor kunci dalam menjalankan tujuan
strategis perusahaan bagi manajemen atas. Jadi EIS harus mudah untuk
dioperasikan dan dimengerti (O’brien, 2000).
• Berdasarkan Cara Akses
• User Langsung: User menggunakan sistem komputer secara langsung untuk
memasukkan data dan menerima informasi.
• User Tidak Langsung: User menggunakan perantara user lain dalam
menggunakan sistem computer. Misalkan seorang manajer yang menerima
laporan dari stafnya dalam bentuk dokumen yang sudah tercetak
• Metodologi Pengembangan Sistem
Metodologi pengembangan sistem adalah metode-metode, prosedur-prosedur,
konsep-konsep pekerjaan, aturan-aturan yang akan digunakan sebagai pedoman
bagaimana dan apa yang harus dikerjakan selama pengembangan ini. Sedangkan
metode adalah suatu cara/teknik sistematis untuk mengerjakan sesuatu. Urut-
urutan prosedur untuk penyelesaian masalah ini dikenal dengan istilah algoritma.
Metodologi pengembangan sistem yang akan digunakan dalam hal ini adalah
pendekatan terstruktur. Pendekatan terstruktur mengenalkan penggunaan alat-alat
dan teknik-teknik untuk mengembangkan sistem yang terstruktur. Tujuan
pendekatan terstruktur adalah agar pada akhir pengembangan perangkat lunak

9
dapat memenuhi kebutuhan user, dilakukan tepat waktu, tidak melampaui
anggaran biaya, mudah dipergunakan, mudah dipahami dan mudah dirawat.

Rangkuman
Berikut beberapa fungsi dari sistem informasi:
a. Meningkatkan aksesiblitas data secara efektif dan efisien kepada pengguna,
tanpa dengan perantara sistem informasi
b. Menjamin ketersediaan kualitas dan keterampilan dalam memanfaatkan sistem
informasi secara kritis
c. Memperbaiki produktivitas aplikasi pengembangan dan pemeliharaan sistem
d. Menetapkan investasi yang hendak diarahkan pada sistem informasi
Mengantisipasi dan memahami akan konsekuensi ekonomi
e. Mengidentifikasi kebutuhan mengenai keterampilan pendukung sistem
informasi
f. Mengembangkan proses perencanaan yang efektif
Sistem inventory adalah sekumpulan kebijakan dan pengendalian, yang
memonitor tingkat inventory, dan menentukan tingkat mana yang harus dijaga,
bila stok harus diisi kembali dan berapa banyak yang harus dipesan. Sistem
inventory akan memberikan kemungkinan struktur organisasi dan kebijakan
operasi produksi, untuk menjaga dan mengawasi barang-barang untuk distok.
Sistem informasi manajemen atau SIM (management information system) adalah
sistem informasi yang dirancang untuk menyediakan informasi akurat, tepat
waktu, dan relevan yang dibutuhkan untuk pengambilan keputusan oleh para
manajer. Konsep SIM adalah meniadakan pengembangan yang tidak efisien dan
penggunaan komputer yang tidak efektif.
Metodologi pengembangan sistem adalah metode-metode, prosedurprosedur,
konsep-konsep pekerjaan, aturan-aturan yang akan digunakan sebagai pedoman
bagaimana dan apa yang harus dikerjakan selama pengembangan ini.

10
Tugas:
1. Tugas Terstruktur
Petunjuk:
• Bacalah dan cermati tugas di bawah ini, kemudian kerjakan secara
berkelompok
• Dikumpulkan paling lama 1 minggu setelah tugas ini diumumkan
• Sampaikan hasil tugas secara berurutan kepada dosen dan kelompok lainnya.
• Membagi menjadi 4 kelompok yang terdiri dari 7-8 mahasiswa, yang mana
masing-masing kelompok mencari jurnal tentang “Teori Sistem Informasi dan
System Development Life Cycle (SDLC)”. Adapun tema nya sebagai berikut :
Kelompok 1: System Development Life Cycle (SDLC)
Kelompok 2: Teori Sistem dan Informasi
Kelompok 3: Metodologi pengembangan sistem informasi
Kelompok 4 : Pendekatan Pengembangan Sistem
• Laporan tugas dituangkan kedalam bentuk Makalah dengan kertas A4 times
new roman font 12 spasi 1,5 rata kiri kanan.
• Bentuk laporan tugas disusun dengan mengikuti format sebagai berikut:
SAMPUL DEPAN (COVER)
DAFTAR ISI
BAB I
SKENARIO/TEMA : JUDUL TUGAS DISKUSI
PENDAHULUAN
Latar Belakang
Tujuan
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA
BAB III
PROBLEM/ANALISIS MASALAH
BAB IV
PEMBAHASAN
BAB V
KESIMPULAN DAN PENUTUP
1
DAFTAR PUSTAKA

2. Kegiatan Mandiri
Petunjuk: Membuat laporan individu kedalam file word times new roman size 12
spasi 1,5 ukuran kertas A4 sertakan nama dan nim.
Soal: Mahasiswa membuat diagram/bagan System Development Life Cycle
berdasarkan rekam medis elektronik.

2
DAFTAR PUSTAKA
Amatayakul, Margret K., Electronic Health Record A Practical Guide For
Professionals And Organizations (Chichago : AHIMA, 2013).
Krumen S,M ., The Impact Of Electronic Medical Record On Patient Safety And
Care, (USA : Kentucky university, 2010). Diakses pada tanggal 6 mei 2019
www.proquest.com
Rustiyanto, Ery. Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit Yang Terintegrasi
(Yogyakarta: Graha Ilmu, 2011).
Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, Peraturan Menteri Kesehatan
Republik Indonesia Nomor : 269/Menkes/PER/III/2008 Tentang Rekam Medis
(Jakarta : KEMENKES RI, 2008).
Douglas page, Integration : Linking Infection Control And Emrs Hospital&Health
Networks (ABI/INFORM Global, 2010).

1
BAB III
TANTANGAN ADOPSI REKAM KESEHATAN ELEKTRONIK
Yeyi Gusla Nengsih, S.Kom, M.Kom

PENDAHULUAN
A. Pengantar Pendahuluan
Para dokter memandang EHR sangat berbeda di poliklinik/ rawat jalan dengan di
rawat inap dimana ia sangat dihargai. Di poliklinik para dokter merupakan
pengambil keputusan utama jika dia menerapkan EHR dan menetapkan sendiri
bagaimana pelaksanaanya. Perlu diingat perawat dan staf lainnya merupakan
mayoritas pengguna EHR , jadi tidak boleh ditinggalkan saat proses pengambilan
keputusan. Bila tidak ada penggunaan oleh para dokter , ini bukanlah EHR.
Tantangan RKE, yaitu :
1. Keterbatasan secara teknis
2. Peraturan yang belum ada/ tidak jelas
3. Para dokter mengentry akan lebih lama dari menulis
4. Biaya terbatas
5. Keamanan dan kerahasiaan data pasien
6. Keterbatasan desain
7. Persepsi:
Banyak dokter percaya bahwa entri data lama. CEO percaya bahwa biaya RKE
mahal
8. Vendor:
Produk vendor yang tidak nyata/ tidak sepenuhnya memenuhi harapan mereka
Ketidak pastian dan kepercayaan pada vendor

B. Deskripsi Materi
Bab III ini disusun sedemikian rupa untuk membantu mahasiswa D-III Perekam
dan Informasi Kesehatan semester IV dalam memahami materi kuliah Konsep
Dasar RKE dengan beban 1 sks teori, dan 1 sks praktik (praktik akan dibahas
khusus di dalam modul praktikum). Sebagai bab ketiga di dalam modul ini, bab
III menguraikan pokok bahasan atau topik yang saling berkaitan satu sama lain
yaitu :

1
Topik 1 : Tantangan Adopsi RKE, ERM Membawa Potensi Komplik di Rumah
sakit Informasi Rekam Medis dan Kerahasiaan.

C. Kemampuan/Tujuan Akhir Yang Diharapkan


Pembelajaran pada bab ini membantu mahasiswa untuk mencapai kemampuan
akhir yaitu mampumengklasifikasikan Konsep Dasar Rekam Kesehatan
Elektronik. Baiklah, Pembelajaran ketiga pada Konsep Dasar Rekam Kesehatan
Elektronik akan dimulai. Berikut beberapa tips bagi mahasiswa agar dapat
memahaminya antara lain:
1. Awali proses belajar dengan berdo’a dan tanamkan tekad/motivasi untuk
mengetahui segala hal terkait mengklasifikasikan konsep flowchart
2. Baca dan pahami setiap materi, serta cari kata kunci atau catatan penting dari
materi. Bila perlu buat resume berisi catatan penting tersebut.
3. Setelah dipahami, usahakan menghafal beberapa kosakata atau rumus penting
terkait materi
4. Kerjakan latihan soal terutama soal kasus agar lebih meningkatkan
kemampuan berpikir kritis dalam memahami Tantangan Adopsi RKE.
5. Bila ada yang tidak dipahami, segera tanyakan pada dosen pengampu mata
kuliah di setiap topik
6. Akhiri proses belajar dengan berdo’a dan Semoga Sukses!!

D. Uraian Materi
I. Tantangan Adopsi RKE
• Peraturan RME
Penggunaan sistem informasi kesehatan berbasis elektronik membutuhkan dasar
hukum pengaturan yang lebih konkrit dan nyata, sehingga membuat penggunaan
UU ITE dianggap kurang relevan lagi. Pemerintah menyikapi hal ini dengan
mengeluarkan Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 82 Tahun 2012
Tentang Penyelenggaraan Sistem dan Transaksi Elektronik yang selanjutnya
disebut PP No.82 tahun 2012. Peraturan Pemerintah ini memang tidak mengatur
khusus tentang rekam medis, namun didalamnya berisi aturan-aturan yang harus
dimiliki dalam suatu RME. Hal ini mengingat di dalam RME terdapat informasi

2
dan dokumen elektronik, sehingga PP No.82 tahun 2012 ini dapat menjadi dasar
hukum pelaksanaannya.
Dasar hukum lain yang menjadi acuan dalam rekam medis elektronik adalah
Permenkes Nomor 269 tahun 2008 tentang Rekam Medis yang selanjutnya
disebut Permenkes No.269 tahun 2008, Undang-Undang Nomor 44 Tahun 2009
tentang Rumah Sakit yang selanjutnya disebut UU No.44 tahun 2009, dan
Undang-Undang Nomor 29 Tahun 2004 tentang Praktik Kedokteran. Rekam
medis menurut UU Nomor 29 Tahun 2004 tentang Praktik Kedokteran
yaitu“Berkas yang berisi catatan dan dokumen tentang identitas pasien,
pemeriksaan, pengobatan, tindakan, dan pelayanan lain yang telah diberikan
kepada pasien”. Aturan-aturan hukum tersebut mengatur hanya mengatur rekam
medis secara umum.
• Resiko Hukum Penyelenggaraan RKE
Keakuratan dan kelengkapan data rekam medis pasien harus dipelajari , dikoreksi
dan ditandatangani oleh dokter yang merawat. Saat ini banyak rumah sakit
menyediakan staf dokter untuk melengkapi rekam medis. Namun demikian
tanggung jawab utama dari isi rekam medis tetap berada pada dokter yang
merawat. Nilai ilmiah dalam berkas rekam medis adalah sesuai dengan standar
pengobatan dan perawatan yang diberikan kepada pasien oleh dokter yang
merawat. Oleh karena itu ditinjau dari beberapa segi rekam medis sanksi bernilai
penting karena:
1. Rekam medis berguna bagi pasien, untuk kepentingan riwayat perkembangan
penyakitnya dimasa sekarang maupun dimasa yang akan datang.
2. Rekam medis dapat melindungi rumah sakit maupun dokter dalam segi hukum
(medico legal). Jika terdapat rekam medis yang tidak lengkap dan tidak benar
maka kemungkinan akan merugikan bagi pasien, dokter maupun rumah sakit
itu sendiri.
3. Rekam medis dapat dipergunakan untuk meneliti rekaman kegiatan dan
pencatatan medik maupun rekaman kegiatan dan pencatatan administrasi atas
diri pasien. Petugas rekam medis hanya dapat mempergunakan data yang
tertera di dalam berkas rekam medis.

3
4. Jika terdapat diagnosa yang tidak benar ataupun tidak lengkap maka secara
otomatif kode penyakitpun tidak tepat, hal tersebut dapat mempengaruhi
terhadap pengisian indeks penyakit dan laporan rumah. Data statistik dan
laporan yang dilaporkan kepada instansi terkait harus berisi data-data yang
akurat dan lengkap.
Kewajiban setiap dokter dan Dokter gigi untuk membuat rekam medis disetiap
menjalankan praktik kedokteran sudah jelas diatur dalam Pasal 46 UU No. 29
Tahun 2009 tentang Praktek kedokteran, maka apabila seorang dokter atau dokter
gigi lalai tidak membuat rekam medis dan karenanya menimbulkan suatu
permasalahan maka dokter atau dokter gigi tersbut dapat dikenai sanksi.
Pasal 79 ayat (2) UU No. 29 tahun 2009 tentang Praktek Kedokteran
menyebutkan :
“Dipidana dengan pidana kurungan paling lama 1 (satu) atau denda paling banyak
50.000.000 (lima puluh juta), setiap dokter atau dokter gigi yang ;
(2). Dengan sengaja tidak membuat rekam medis sebagaimana dimaksud pasal 46
ayat ( 1);
• Manfaat Fungsional Penggunaan EMR
Manfaat teknologi informasi dalam rekam kesehatan elektronik yang paling tinggi
adalah mengurangi medical error danmeningkatkan keamanan pasien (patient
safety). Salah satu peranan kecil teknologi informasi dalam tindakan pencegahan
medical error, yakni dengan melakukan pengaturan rekam medis pada suatu
sistem aplikasi manajemen rekam medis. Salah satu cara meningkatkan pelayanan
kesehatan adalah dengan menggunakan Teknologi Informasi untuk melakukan
tindakan pencegahan medical error melalui 3 mekanisme, yakni :
Pencegahan adverse event.
Salah satu contoh pencegahan adverse event adalah dengan penerapan system
penunjang keputusan dimana dokter bisa diberikan peringatan mengenai
kemungkinan terjadinya hal-hal yang membahayakan keselamatan pasien mulai
dari kemungkinan alergi, kontraindikasi pengobatan, maupun kegagalan prosedur
tertentu.
Memberikan respon cepat setelah terjadinya adverse event.

4
Dengan adanya respon cepat untuk penanggulangan adverse event, maka hal-hal
yang tidak diinginkan akan cepat dihindari. Misalkan adanya penarikan obat
karena telah ditemukan adanya kontraindikasi yang tidak diharapkan. Maka,
sistem informasi yang telah dibangun, bisa saling berinteraksi untuk mencegah
pemakaian obat tersebut lebih lanjut.
Melacak dan menyediakan feedback secara cepat.
Teknologi Informasi saat ini memungkinkan komputer untuk melakukan
pengolahanterhadap data pasien dalam jumlah besar dan menghasilkan analisa
secara lebih cepat dan akurat. Dengan metode datamining maka komputer bias
mendeteksi pola-pola tertentu dan mencurigakan dari data klinis pasien. Teknik
analisa ini relatif tidakmemerlukan para tenaga kesehatan untuk melakukan
analisa, melainkankomputer sendiri yang melakukan analisa dan memberikan
hasil interpretasinya.
• EMR Dalam Pelayanan Kesehatan
Electronic Medical Record (EMR) atau sering dikenal Rekam medis elektronik,
merupakan catatan medis pasien dalam format elektronik tentang informasi
kesehatan seseorang yang dituliskan oleh satu atau lebih petugas kesehatan secara
terpadu. Rekam medis elektronik bisa diaksesdengan komputer atau sistem
elektronik dari suatu jaringan, dengan tujuan utama menyediakan atau
meningkatkan perawatan serta pelayanan kesehatan yang efesien dan terpadu
(Heinzer, M. 2010).
Pada dasarnya Electronic Medical Record, merupakan sistem informasi yang
memiliki framework lebih luas dan harus memenuhi fungsi dan kriteria sebagai
berikut:
a. Mengintegrasikan data dari berbagai sumber (Integrated data from multiple
source)
b. Mengumpulkan data pada titik pelayanan (Capture data at the point of care)
c. Mendukung pemberi pelayanan dalam pengambilan keputusan
(Support caregiver decision making).

EMR Dalam Pelayanan Kesehatan :

5
a. Membutuhkan sdm yang mengerti sistim dan mampu mengerjakan dengan
konsisten
b. Didukung dengan komputer/device yang memadai dan nonstop
c. Harus menjadi komitment semua unsur, pemilik, managemen t dan sdm tanpa
sekecil pun celah
d. Dalam kebersamaan dalam hal diketahui ada kelemahan maka perlu segera
dilakukan langkah2 untuk menutup kelemahan yg terjadi
e. Membutuhkan sosialisasi yg kuat kepada masyarakan agar dapat memeberi
impact sebagai rs reformatif yang clean & clear
• Pelaksanaan EMR Berpotensi Gagal atau Kurang Berhasil
Dalam pelaksanaan EMR berpotensi gagal atau kurang berhasil, bila :
a. Ada sesuatu yang menganggu kerahasiaan pasien sehingga mereduksi
kepercayaan publik pada rumah sakit/dokter.
b. Ada yang tidak menjaga standard dan ada yang tidak taat pada regulasi
operasional RS: banyak penyimpangan mis, dokter bisa merubah laporan
operasi bila ada kasus terjadi.
c. Ada penyimpangan pada sistem: EMR setengah hati.
d. Ada pelanggaran pada kondisi obyektif yang sudah disepakati : data dijual
pada perusahaan farmasi, dsb.
• EMR Membawa Potensi Konflik Di Rumah Sakit
Senketa Medik Terkait Penggunaan ERM
Sengketa medik baru timbul ketika adanya tuntutan ke rumah sakit, pengaduan ke
polisi, atau gugatan ke pengadilan. Sengketa medik11 berawal dari adanya
perasaan tidak puas dari pihak pasien karena adanya pihak dokter yang tidak
memenuhi prestasi sebagaimana dijanjikan, sehingga pasien atau keluarganya
mencari sebab ketidakpuasan tersebut. Penyebab terjadinya sengketa antara dokter
dan pasien adalah jika timbul ketidakpuasan pasien terhadap dokter dalam
melaksanakan upaya pengobatan atau melaksanakan tindakan medik.
Terjadinya ketidakpuasan pasien terhadap layanan dokter atau rumah sakit dan
tenaga kesehatan lainnya sebagai akibat dari:
(1) semakin tinggi pendidikan rata-rata masyarakat, sehingga membuat mereka
lebih tahu tentang haknya dan lebih arsetif;

6
(2) semakin tingginya harapan masyarakat kepada layanan kedokteran sebagai
hasil dari luasnya arus informasi;
(3) komersialisasi dan tingginya biaya layanan kedokteran, sehingga masyarakat
semakin tidak toleran terhadap layanan yang tidak sempurna, dan
(4) provokasi oleh ahli hukum dan oleh tenaga kesehatan sendiri. Ketidakpuasan
tersebut dikarenakan adanya pelanggaran yang mengandung sifat perbuatan
melawan hukum dalam melaksanakan profesi kedokteran yang menyebabkan
kerugian di pihak pasien, di mana hal tersebut terjadi apabila ada anggapan bahwa
isi perjanjian terapeutik (kontrak terapeutik) tidak dipenuhi atau dilanggar dokter.
Sengketa medik antara pasien atau keluarganya dengan tenaga kesehatan atau
pasien dengan rumah sakit/fasilitas kesehatan biasanya yang dipermasalahkan
adalah hasil atau hasil akhir pelayanan kesehatan dengan tidak memperhatikan
atau mengabaikan prosesnya. Padahal, dalam hukum kesehatan diakui bahwa
tenaga kesehatan atau pelaksanaan pelayanan kesehatan saat memberikan
pelayanan hanya bertanggung jawab atas proses atau upaya yang dilakukan
(inspaning verbintenis) dan tidak menjamin/menggaransi hasil akhir (resultalte
verbintenis). Oleh karena itu, sebelum ada putusan dari peradilan profesi maupun
ketidaksesuaian logika medis antara pasien dan dokter/rumah sakit, maka istilah
yang tepat adalah sengketa medik bukan malapraktik kedokteran. Hal itu
berkaitan dengan ada atau tidaknya putusan dan pertimbangan logika medis dan
logika hukum untuk menentukan apakah perbuatan/tindakan medik yang
dilakukan dokter tersebut masuk dalam kategori malapraktik kedokteran.
Sengketa medic, yaitu :
a. Sengketa antara pasien/keluarga pasien dengan dokter/rs tentang hal-hal yang
terkait pelayanan dan perawatan kesehatan pasien
b. Sengketa medik selalu atau hampir selalu didasarkan karena perbedaan atas
harapan dan kenyataan/realitas yang terjadi pada pasien
c. Sengketa medik biasanya dipicu karena komunikasi yang buruk dari dokter
atau pihak manajemen rumah sakit

• Dampak ERM pada Yankes

7
Ketika baru mulai mengukur dampak sebuah resiko, dapat saja resiko tersebut
memiliki lebih dari satu dampak. Walaupun demikian risk owner bisa saja
memilih satu dampak yang paling dominan, signifikan, dan/atau mempunyai
tingkat/bobot yang tertinggi.
a. Akan sangat memudahkan yankes karena kemudahan membuka riwayat
penyakit sebelumnya
b. Terkait dengan unsur kecepatan kerja
c. Ada hubungan dengan akurasi data, terhindar dari salah baca tulisan
d. Memudahkan semua pihak dalam pelayanan karena dibantu dengan data
• Dokter dan Perawat dalam Sistem Manajemen ERM
Implementasi program manajemen risiko klinis di semua tingkat organisasi
merupakan tantangan bagi para dokter dan manajer. Risiko yang terkait dengan
model keterlibatan dokter termasuk menarik dan mempertahankan panel dokter
yang berpengalaman untuk operasional di RSRisk Categories Physician Strategy
and Relations. Risiko yg terkait dengan pengendalian infeksi, perizinan dan
kredensial dokter, dokumentasi dan pelaporan BPJS, standar dan praktik klinis,
prosedur darurat, audit klinis, dllRisk CategoriesQuality and Accreditations.
a. Secara umum tenaga kesehatan/tenaga medis akan terbantu karena unsur
kecepatan dalam membuka EMR
b. Tenaga kesehatan/tenaga medis memikul beban psikologis yang tinggi agar
tidak ada kesahan sekecil apapun juga dalam penulisan karena EMR dibaca
oleh banyak orang.
c. Perlu diciptakan sistem yang melindungi, bagian-bagian dari EMR tertentu
hanya dibaca oleh bagian-bagian tertentu saja.
• Potensi Problem hukum dalam ERM
Perkembangan bisnis yang semakin antisipatif terhadap cepatnya perubahan, telah
menjadikan risk management sebagai frasa penting dalam dunia bisnis modern
saat ini. Menurut ISO 31000, “risk is the effect of uncertainty on objectives.”
Risiko tersebut dapat merupakan deviasi positif ataupun negatif dari hal-hal yang
diharapkan sebelumnya.
Dalam kerangka risk management, aspek hukum merupakan salah satu unsur dari
external context yang memasukkan setiap parameter dan faktor yang berada di

8
luar lingkungan perusahaan yang mempengaruhi perusahaan dalam mengelola
risiko dan mencapai tujuan-tujuannya. Sehubungan dengan itu, hal-hal yang
ditentukan oleh hukum merupakan risk source atau asal dari munculnya risiko.
Dengan pertimbangan pentingnya memperhatikan aspek hukum dalam
menjalankan kegiatan perusahaan, maka aspek hukum pun menjadi materi dalam
risk management. Contohnya, Basel Committee on Banking Supervision 2006
memasukkan aspek risiko hukum dalam framework-nya. Basel II tersebut
menyebutkan bahwa: “Legal risk includes, but not limited to, exposure to fines,
penalties, or punitive damage resulting from supervisory actions, as well as
private settlements.”
Dari definisi tersebut tidak ada pembedaan pemaknaan risiko hukum antara risiko
hukum dengan akibat hukum sebagaimana diulas sebelumnya. Hal ini dapat
dipahami, mengingat kerangka risk management merupakan “ … a process,
affected by an entity’s board of directors, management and other personnel,
applied in strategy setting and across the enterprise, designed to identify potential
events that may affect the entity, and manage risk to be within its risk apetite, to
provide reasonable assurance regarding the achievement of entity objectives”
(COSO ERM framework, 2004).
Dengan demikian, dapat dipahami bahwa risiko hukum dalam pemahaman bisnis
modern sudah mengalami perkembangan sekaligus perluasan makna
dibandingkan pemaknaannya dalam pandangan tradisional. Kini, risiko hukum
tidak hanya dipandang sebagai hal-hal yang menjadi akibat dari faktor overmacht
saja, tetapi juga meliputi hal-hal yang menjadi akibat dari proses yang dilakukan
perusahaan dalam mencapai tujuan-tujuannya.
Potensi Problem hukum dalam ERM, yaitu :
a. Siapa yang berhak memegang kunci untuk membuka EMR.
b. Apakah semua bagian/unit RS bisa membuka EMR pasien?
c. Siapa yang berhak menulis & menghapus isi EMR
d. Bagaimana bila terjadi kemacetan tehnologi?
e. Bagaimana mengatur pengamanan isi EMR agar tidak hilang karena sebab-
sebab teknis?
f. Bagaimana menjaga kerahasiaan isi EMR.

9
g. Semua masalah teknis diatas harus terjawab dengan baik sehingga dapat
mengurangi potensi problem hukum atau sengketa.
• Tantangan Hukum (tersukar) dalam ERM
a. Adanya tanda tangan elektronik (electronic signature)
b. Adanya device yangbekerja secara stempel waktu : unitrust
c. Proteksi sistem yangdapat atau tidak dapat merubah EMR oleh pihak yang
tidak memiliki otoritas untuk itu tiga hal diatas adalah kunci dalam terjadinya
pelanggaran hukum dalam penggunaan EMR
Pertanyaan: apakah dokter DPJP bisa seenaknya memiliki kunci untuk merubah
apalagi saat ada problem hukum?
• Informasi Rekam Medis dan Kerahasiaan
Informasi Rekam Medis dan Kerahasiaan
Informasi tentang identitas, diagnosis, riwayat penyakit, riwayat pemilikan dan
riwayat pengobatan dapat dibuka dalam hal:
1. Untuk kepentingan kesehatan pasien;
2. Memenuhi permintaan aparatur hukum atas perintah pengadilan;
3. Permintaan dan/atau persetujuan pasien sendiri;
4. Permintaan institusi/lembaga berdasarkan ketentuan perundang-undangan; dan
5. Untuk penelitian, pendidikan, dan audit medis, sepanjang tidak menyebut
identitas pasien.
6. Rekam medis berisi catatan-catatan dan dokumen
7. Rekam medis yang baik harus akurat, benar, dan tepat waktu
8. Rekam medis adalah alat bukti dalam bidang hukum baik Pidana maupun
Perdata
9. Rekam Medis elektronik dapat saja di buat untuk catatan-catatan rekam medis
tetapi tidak sebagai alat bukti hukum yang utama
10. Alat bukti hukum yang utama pada rekam medis adalah rekam medis yang
dibuat dalam surat/dokumen atau bukti tertulis

Privacy atau confidential


Hal utama dari aspek privacy atau confidentiality adalah penjagaan informasi dari
pihak-pihak yang tidak memiliki hak untuk mengakses informasi.Keamanan data

10
harus terjaga dan tersimpan dalam satu tempat yang aman sesuai dengan
standard.
Integrity
Integrity berkaitan dengan perubahan informasi.
Authentication
Authentication berhubungan dengan akses terhadap informasi.
Availability Acces
Availability atau ketersediaan adalah aspek yang menekankan pada ketersediaan
informasi apabila dibutuhkan oleh pihak-pihak terkait.Data yang telah dimasukan
harus bisa di akses kapanpun sesuai kebutuhan.Jelas level mulai dari
user,supervisor dan manajemen,melakukan entry, update maupun
melakukanpencetakan terhadapdokumen rekam medic.
Control Non Repudiantion
Access control adalah aspek yang menekankan pada cara pengaturan akses
terhadap informasi. Non repudiation erat kaitannya dengan suatu transaksi atau
perubahan informasi. Tidak ada sanggahan adalah log perubahan data yang
mencatat kapan waktu dilakukan perubahan, alamat komputer (dimana dilakukan
perubahan), data apa yang diubah dan siapa yang melakukan perubahan.

Rangkuman
Dasar hukum lain yang menjadi acuan dalam rekam medis elektronik adalah
Permenkes Nomor 269 tahun 2008 tentang Rekam Medis yang selanjutnya
disebut Permenkes No.269 tahun 2008, Undang-Undang Nomor 44 Tahun 2009
tentang Rumah Sakit yang selanjutnya disebut UU No.44 tahun 2009, dan
Undang-Undang Nomor 29 Tahun 2004 tentang Praktik Kedokteran.Penjelasan
Pasal 46 ayat (3) UU PK “Apabila dalam pencatatan Rekam Medis menggunakan
teknologi informasi elektronik, kewajiban membubuhi tanda tangan dapat diganti
dengan menggunakan nomor identitas pribadi (Personal Identification Number)”.
Manfaat teknologi informasi dalam rekam kesehatan elektronik yang paling tinggi
adalah mengurangi medical error danmeningkatkan keamanan pasien (patient
safety). Salah satu peranan kecil teknologi informasi dalam tindakan pencegahan
medical error, yakni dengan melakukan pengaturan rekam medis pada suatu

11
sistem aplikasi manajemen rekam medis.Rekam medis elektronik bisa
diaksesdengan komputer atau sistem elektronik dari suatu jaringan, dengan tujuan
utama menyediakan atau meningkatkan perawatan serta pelayanan kesehatan yang
efesien dan terpadu (Heinzer, M. 2010).
Sengketa medic, yaitu :
a. Sengketa antara pasien/keluarga pasien dengan dokter/rs tentang hal-hal yang
terkait pelayanan dan perawatan kesehatan pasien
b. Sengketa medik selalu atau hampir selalu didasarkan karena perbedaan atas
harapan dan kenyataan/realitas yang terjadi pada pasien
c. Sengketa medik biasanya dipicu karena komunikasi yang buruk dari dokter
atau pihak manajemen rumah sakit
Ketika baru mulai mengukur dampak sebuah resiko, dapat saja resiko tersebut
memiliki lebih dari satu dampak. Walaupun demikian risk owner bisa saja
memilih satu dampak yang paling dominan, signifikan, dan/atau mempunyai
tingkat/bobot yang tertinggi.
Secara umum tenaga kesehatan/tenaga medis akan terbantu karena unsur
kecepatan dalam membuka EMR. Tenaga kesehatan/tenaga medis memikul beban
psikologis yang tinggi agar tidak ada kesahan sekecil apapun juga dalam
penulisan karena EMR dibaca oleh banyak orang. Perlu diciptakan sistem yang
melindungi, bagian-bagian dari EMR tertentu hanya dibaca oleh bagian-bagian
tertentu saja.
Potensi Problem hukum dalam ERM, yaitu :
a. Siapa yang berhak memegang kunci untuk membuka EMR.
b. Apakah semua bagian/unit RS bisa membuka EMR pasien?
c. Siapa yang berhak menulis & menghapus isi EMR
d. Bagaimana bila terjadi kemacetan tehnologi?
e. Bagaimana mengatur pengamanan isi EMR agar tidak hilang karena sebab-
sebab teknis?
f. Bagaimana menjaga kerahasiaan isi EMR.
g. Semua masalah teknis diatas harus terjawab dengan baik sehingga dapat
mengurangi potensi problem hukum atau sengketa.

12
Pengelolaan rekam medis dibedakan menjadi dua yaitu secara manual dan
elektronik. Pengelolaan rekam medis secara manual menggunakan media kertas
mempunyai banyak kelemahan diantaranya selain membutuhkan waktu yang lama
dan dari segi keakuratan kurang atau tidak akurat. Penggunaan teknologi
informasi dan metode komputerisasi dikembangkan untuk aplikasi proses
anamnesis, diagnosis, terapi dan prognosis. Tantangan penggunaan sistem
pencatatan rekaman medik secara digital secara umum ada dua, yaitu aspek
finansial dan aspek legal dan security (Nugraheni, 2018). Secara umum rekam
medis elektronik dinilai belum memiliki payung legalitas yang jelas. Hal ini
terkait dengan upaya untuk menjamin data yang tersimpan didalam RME dapat
melindungi privacy dan cofidentiality. Keamanan komputer khususnya dalam
bidang kesehatan mencakup enam aspek yaitu privacy atau confidentiality,
integrity, authentication, availability, access control dan non repudiation. Hal
utama dari aspek privacy atau confidentiality adalah penjagaan informasi dari
pihak-pihak yang tidak memiliki hak untuk mengakses informasi. Integrity
berkaitan dengan perubahan informasi. Authentication berhubungan dengan akses
terhadap informasi. Availability atau ketersediaan adalah aspek yang menekankan
pada ketersediaan informasi apabila dibutuhkan oleh pihak-pihak terkait. Access
control adalah aspek yang menekankan pada cara pengaturan akses terhadap
informasi. Non repudiation erat kaitannya dengan suatu transaksi atau perubahan
informasi.

13
Tugas:
1. Tugas Terstruktur
Petunjuk:
• Bacalah dan cermati tugas di bawah ini, kemudian kerjakan secara
berkelompok
• Dikumpulkan paling lama 1 minggu setelah tugas ini diumumkan
• Sampaikan hasil tugas secara berurutan kepada dosen dan kelompok lainnya.
• Membagi menjadi 4 kelompok yang terdiri dari 7-8 mahasiswa, yang mana
masing-masing kelompok mencari jurnal tentang “Teori Sistem Informasi dan
System Development Life Cycle (SDLC)”. Adapun tema nya sebagai berikut :
Kelompok 1: Resiko Hukum penyelengaraan EMR
Kelompok 2: EMR yang membawa potensi konflik di rumah sakit
Kelompok 3: Dampak EMR pada Yankes
Kelompok 4 : Startegi Implementasi RKE
• Laporan tugas dituangkan kedalam bentuk Makalah dengan kertas A4 times
new roman font 12 spasi 1,5 rata kiri kanan.
• Bentuk laporan tugas disusun dengan mengikuti format sebagai berikut:
SAMPUL DEPAN (COVER)
DAFTAR ISI
BAB I
SKENARIO/TEMA : JUDUL TUGAS DISKUSI
PENDAHULUAN
Latar Belakang
Tujuan
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA
BAB III
PROBLEM/ANALISIS MASALAH
BAB IV
PEMBAHASAN
BAB V
KESIMPULAN DAN PENUTUP
1
DAFTAR PUSTAKA

2. Kegiatan Mandiri
Petunjuk: Membuat laporan individu kedalam file word times new roman size 12
spasi 1,5 ukuran kertas A4 sertakan nama dan nim.
Soal: Mahasiswa mencari dan mengumpulkan regulasi-regulasi terkait hukum
penyelenggaraan rekam medis elektronik.

2
DAFTAR PUSTAKA

Amatayakul, Margret K., Electronic Health Record A Practical Guide For


Professionals And Organizations (Chichago : AHIMA, 2013).
Krumen S,M ., The Impact Of Electronic Medical Record On Patient Safety And
Care, (USA : Kentucky university, 2010). Diakses pada tanggal 6 mei 2019
www.proquest.com
Rustiyanto, Ery. Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit Yang Terintegrasi
(Yogyakarta: Graha Ilmu, 2011).
Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, Peraturan Menteri Kesehatan
Republik Indonesia Nomor : 269/Menkes/PER/III/2008 Tentang Rekam Medis
(Jakarta : KEMENKES RI, 2008).
Douglas page, Integration : Linking Infection Control And Emrs Hospital&Health
Networks (ABI/INFORM Global, 2010).

1
BAB IV
MANAJEMEN PROYEK REKAM KESEHATAN ELEKTRONIK
PERAN DALAM PERENCANAAN REKAM KESEHATAN
ELEKTRONIK
Fajar Maulana, S,Kom, M. Kom

PENDAHULUAN
A. Pengantar Pendahuluan
Maraknya proyek-proyek multinasional, termasuk proyek-proyek kemanusiaan
internasional, semisal pada saat terjadi bencana tsunami di Aceh pada tahun 2004
silam, menyiratkan betapa teknologi informasi telah mengglobal sehingga tidak
ada satu perkembangan informasi pun yang terlewat di mata dunia internasional.
Begitu pula pertumbuhan ekonomi suatu negara serta kepentingan proyek publik
suatu negara, mau tidak mau, terkena dampak dari globalisasi teknologi informasi
yang berimbas pada globalisasi ekonomi dan tentunya akan mempengaruhi
pengambilan keputusan atau kebijakan. Sehingga keberadaan dan kinerja proyek-
proyek yang menyangkut kepentingan publik dipengaruhi pula oleh
perkembangan lingkungan eksternal yang terglobalisasi. Oleh sebab itu, peran
manajemen proyek untuk menyelaraskan kebutuhan internal dan kondisi eksternal
menjadi sangat penting. Manajemen proyek dengan segala fungsi manajemen dan
aktivitasnya merupakan kolaborasi ilmu dan seni manajemen dalam mencapai
kinerja proyek yang berhasil guna dan berdaya guna. Adanya manajemen proyek
dapat memosisikan eksistensi dan pengadaan proyek sesuai tujuannya dengan
nilai tambah tertentu seperti yang diharapkan oleh para pemangku kepentingan
(stakeholders), antara lain pemerintah pusat dan lokal, pihak swasta dan pihak
masyarakat atau publik.

B. Deskripsi Materi
Bab IV ini disusun sedemikian rupa untuk membantu mahasiswa D-III Perekam
danInformasi Kesehatan semester IV dalam memahami materi kuliah Konsep
Dasar Rekam Kesehatan Elektronik dengan beban 1 sks teori, dan 1 sks praktik
(praktik akan dibahas khusus di dalam modul praktikum).Sebagai bab keempat di
1
dalam modul ini, bab IV menguraikan pokok bahasan atau topik yang saling
berkaitan satu sama lain yaitu:
Topik 1: Manajemen Proyek RKE, Peran dalam Perencanaan RKE.

C. Kemampuan/Tujuan Akhir Yang Diharapkan


Pembelajaran pada bab ini membantu mahasiswa untuk mencapai kemampuan
akhir yaitu mampumenjelaskan Manajemen Proyek RKE, Peran dalam
Perencanaan RKE(C2). Baiklah, Pembelajaran keempatpada Konsep Dasar
Rekam Kesehatan Elektronikbaru saja akan dimulai. Berikut beberapa tips bagi
mahasiswa agar dapat memahaminya antara lain:
1. Awali proses belajar dengan berdo’a dan tanamkan tekad/motivasi untuk
mengetahui segala hal terkait Manajemen Proyek RKE, Peran dalam
Perencanaan RKE
2. Baca dan pahami setiap materi, serta cari kata kunci atau catatan penting dari
materi. Bila perlu buat resume berisi catatan penting tersebut.
3. Setelah dipahami, usahakan menghafal beberapa kosakata atau rumus penting
terkait materi
4. Kerjakan latihan soal terutama soal kasus agar lebih meningkatkan
kemampuan berpikir kritis dalam memahami Manajemen Proyek RKE, Peran
dalam Perencanaan RKE
5. Bila ada yang tidak dipahami, segera tanyakan pada dosen pengampu mata
kuliah di setiap topik
6. Akhiri proses belajar dengan berdo’a dan Semoga Sukses!!

D. Uraian Materi
I. Manajemen Proyek RKE
• Definisi Manajemen Proyek
Manajemen Proyek adalah organisasi dalam hal teknisi manajemen. Manajemen
Proyek perlu memastikan bahwa proyek EHR berkaitan erat dengan banyak pihak,
membutuhkan waktu dan budget.

2
• Standar Manajemen Proyek
- MP mengaplikasikan pengetahuan, ketrampilan, alat dan teknik untuk
melaksanakan aktivitas proyek untuk memenuhi syarat proyek.
- MP merupakan ”batang tubuh”yang disetujui oleh ANSI
- Ada sertifikat untuk Profesional MP (PMP) dan sertifikat untuk asosiasi MP
(CAPM)
MP formal sering diperlukan jika :
a. Proyek berkompetisi dengan proyek-proyek lain atau untuk menangani
aktifitas sehari-hari, waktu, biaya, resiko dan kualitas.
b. Membantu pertemuan berbagai pihak dengan tingkat keperluan dan harapan
yang berbeda
• Tahapan Projek dan Life cycle
Tahapan Proyek
1. Suatu yang khusus pada awal dan akhir.
2. Adakala sudah dilakukan migration path seb proyek dimulai
3. Kadang kala Teknisi MP baru ada sesudah timbul masalah:
a. Kemajuan yang tidak adekuat.
b. Persaingan kepentingan sulit dipecahkan.
c. Proyek dengan waktu dan biaya yang meningkat. Tujuan proyek tidak
dicapai.
Life cycle
a. Proyek juga mempunyai akhir yang spesifik. Sulit dicapai proyek EHR sebab
perjalanannya yang panjang dan bergelombang, dan komponen baru secara
berkesinambungan diidentifikasi.
b. Proyek mempunyai titik akhir, dan baru dievaluasi hasilnya.
c. Tetap dilakukan monitoring dan evaluasi terus menerus.
d. Perbaikan mungkin memerlukan proses yang baru samasekali.
• Prasyarat Kesuksesan Proyek RKE
Prasyarat untuk EHR yang berhasil ;
1. Perencanaan,
2. Dukungan:
a. manajer senior,

3
b. staf medis ,
c. pengguna yang terlibat dan
d. sumber lainnya.
Perencanaan
Strategik EHR juga untuk mencapai tujuan yang lain:
a. EHR menetapkan tujuannya dari manfaat yang ingin dicapai melalui berbagai
jalan. Ini memastikan integrasi silang inisiatif/ gagasan dari org.
b. Manfaat dari inisiatif/ gagasan yang masuk telah diantisipasi dan dihitung
c. Gagasan menjadi sumber yang tepat dan mendapat perhatian dari manajemen
senior, karenanya EHR menerima kebersamaan dari sumber daya yang ada.
Dukungan Manajemen Eksekutif
Dukungan manajemen senior merupakan prasyarat untuk mensukseskan EHR
yang tidak dapat dicapai dalam semalam.
Beberapa faktor yg mempengaruhi dukungan manajemen:
a. Beberapa CEO, CFO dan CIO dan anggota lainnya dari badan direksi tidak
sepenuhnya mengerti konsep dan tujuan EHR . Mendidik manajemen senior
dengan membangun kepercayaan dan studi banding. Mungkin perlu waktu
yang lebih panjang untuk mendapat berbagai pertimbangan dan berbagai
pendukung untuk membujuk para pemimpin bahwa EHR adalah pilihan yang
tepat untuk mendukung strategik dari perusahaan organisasi
b. CEO mungkin menanyakan staf medis yang akan menggunakan EHR untuk
mencapai hasil yang maksimum. Memberikan beberapa data perbandingan
mengenai dokter yang menggunakannya di org lain yang sebanding yang
mungkin dapat membantu.
c. CEO menjadi lebih mendukung proyek EHR jika org. dapat memberikan
beberapa kasus yang realistis dan menguntungkan dari EHR.
Portofolio keuntungan sudah mencakupi keuntungan baik secara moneter maupun
kualitatif, tetapi keuntungan kualitatif harus dapat dihitung untuk mendukungnya.
• Manager Proyek
Manager proyek adalah orang yang bisa berorganisasi, mempunyai perhatian akan
org. dalam hal ini peran/ tugas. Teknisi manajemen proyek perlu memastikan

4
bahwa proyek EHR berkaitan erat dengan banyak pihak, membutuhkan waktu dan
budget.
• Teknik Manajeman Proyek
a. perlu ada alat dan teknik berupa software yang membantu perencanaan.
Biasanya dipakai Microsoft Proyect.
1) Komponen dasar:
- Gantt chart memberi ilustrasi tentang tugas, tahap-tahap, kejadian penting,
awal dan akhir serta tanggal.
- Pertchart membantu mengevaluasi jadwal, membuat keputusan
berdasarkan keterkaitan, mengkritisi tugas , min, max, dan AVG waktu
dari tugas.
2) Mengkalkulasi dan menelusuri biaya proyek dan memberi scenario untuk
mengurangi biaya dalam ruang lingkup proyek dan sumber daya yang ada.
3) memberi peluang untuk bertukar informasi dan file proyek diantara anggota
tim melalui : email, hyperlink dan berbagai software lainnnya seperti “Lotus
Note” , intranet designer juga bisa mengcreate file untuk di sharing.
b. Balance scorecards, suatu system untuk mengukur dan mengelola metrics
yang telah ditetapkan yang berasal dari SD dan meluruskan metrics dengan
tujuan strategic dari org.
c. Key Performance Indicators (KPI), pengukuran secara kuantitatif, yang
sebelumnya telah disepakati, yang mencerminkan factor-faktor keberhasilan
dari org.
d. Dashboard. alat untuk mengumpulkan data dari berbagai sumber yang
disatukan dari berbagai ukuran menjadi satu
• Team Building
a. Membangun Tim
b. Memastikan adanya kerjasama Tim Asuhan Kesehatan
c. Memfasilitasi Pertemuan
Dashboard
Tujuan: Mengembangkan dashboard manajemen rumah sakit sebagai sistem
pendukung keputusan berdasarkan data rekam medis pasien.

5
Isi: Pada era digitalisasi saat ini, untuk memenuhi kebutuhan terhadap informasi
diperlukan peranan teknologi informasi untuk menghasilkan informasi yang tepat
dan cepat. Selain itu, informasi juga diharapkan dapat disajikan secara ringkas
dengan visualisasi yang menarik. Dashboard merupakan solusi terhadap
kebutuhan tersebut. Dashboard merupakan visualisasi penyajian informasi yang
mudah dipahami layaknya sebuah dashboard sebuah mobil. Dashboard dapat
memberikan visualisasi tentang kondisi rumah sakit berupa trend dan atau pola
yang akan membantu manajemen rumah sakit dalam pengambilan keputusan yang
efektif sehingga mampu menentukan arah kebijakan ke depan. Data dasar dalam
dashboard berdasarkan dari data rekam medis pasien rumah sakit. Pada rekam
medis pasien, semua data kegiatan pelayanan akan tercatat baik secara
konvensional maupun secara elektronik.
Beberapa data pada rekam medis pasien yang dapat diambil untuk menghasilkan
dashboard manajemen, seperti : registrasi pasien, data sosial pasien, diagnosa,
obat yang diberikan, tanggal masuk dan atau tanggal keluar rumah sakit, dan data
pembayaran. Data-data tersebut dapat disajikan dalam visualisasi informasi
dashboard, berupa : trend kunjungan baru-lama dalam bentuk grafik, pola jaminan
pembayaran pasien dalam bentuk pie chart, 10 besar penyakit dalam bentuk
grafik, efisiensi rumah sakit (BOR, LOS, TOI, BTO), pola sebaran asal pasien
dalam bentuk peta, warning system untuk stok obat di farmasi, indikator
perbandingan target dan realisasi pendapatan dalam bentuk speedometer, dan lain
sebagainya. Pada penulisan ini akan menggunakan metode pengembangan
dashboard yang diintegrasikan ke dalam metode perancangan perangkat lunak
berbasis user-centered design sehingga akan mendapatkan dashboard sesuai
dengan kebutuhan pengguna. Framework yang akan digunakan menggunakan
CodeIgniter dengan tools bootstrap. Pelajaran: Dengan pemanfaatan dashboard
diharapkan informasi-informasi penting dalam suatu manajemen rumah sakit
dapat disajikan dengan visualisasi yang ringkas dan menarik sehingga dapat
menjadi sistem pendukung keputusan yang baik.

6
Conclusion
a. Dapat dijelaskan bahwa banyak individu berkontribusi untuk mencapai visi,
mengembangan dan mengadopsi EHR .
b. Sebagai suatu proyek yang berproses untuk mencapai suatu EHR yang
meliputi komitmen dari M Senior, melalui PM pada setiap individu dari
anggota tim dan terakhir pengguna EHR.
c. Sebagai away of life in the future kebutuhan EHR mengubah peningkatan dari
semua aspek asuhan kesehatan, dari produktifitas professional melalui kualitas
asuhan pasien/ kepuasan pelanggan.
• Peran dalam Perencanaan RKE
Struktur Organisasi dan Peran Dari Partisipan
Pengorganisasian atau Struktur Organisasi tergantung RENCANA Rencana
berganti Struktur Organisasi harus mengikuti.
Partisipasi adalah peran serta seseorang atau sekelompok orang terhadap suatu
kegiatan. Partisipasi dalam konteks kebijakan publik adalah partisipasi aktif pihak
yang berada pada posisi rentan tidak hanya pada proses pembuatan melainkan
hingga terlibat secara langsung terhadap dampak yang diakibatkan oleh kebijakan
tersebut. Klasifikasi dan jadwal retensi arsip merupakan dua dari empat pilar
penyelenggaraan kearsipan dinamis. Keberadaannya diperlukan sebagai
pendukung keberlangsungan sistem informasi organisasi.

7
Compatition of HER Steering Commite
Composition of EHR Steering Committee
Members Purpose

Memberikan arahan dan dukungan


EHR Project Manger
bagi proyek HER

Mengerti akan data yang diminta dan


User representative (dari fungsi arus kerja, mengevaluasi secara
Utama dan unit bisnis termasuk: ahli fungsional system yang baru dan
informatika, staf medis, kemampuasn untuk
Bag.Penelitian, QI, pengguna dan mengimplementasikan proses dan
pengirim data klinis lainnya arus kerja, dapat menerima EHR
adoption

IT Professionals: application, Mengerti dan mengevaluasi


operations, network, kemampuan teknis dari system dan
telecommunications tingkat yang”fit”

Melakukan analisis data, memastikan


kualitas data, mendukung arus kerja
HIM Proffesionals
dan data, mengawasi data sets,
beraksi sebagai perantara data

Internal consultants ( bila diperlukan: Memberikanestimasi probabilitas dan


analis keuangan, Manejer yang kritikalitas, memberikan cara untuk
dikontrak, SDM, Terkait dg buruh , mengontrol, mewakili kepentingan
Hukum) pelanggan

8
Memberi pandangan untuk membuat
Trainers
pelatiahan dan program pelatihan

Corporate Compliance Official


Mengkoordinasikan aktifitas
Information Privacy Official
Information Security Official

Mewakili Manajemen.Senior :
Executive Sponsor
mengintepretasikan pesan untuk
Manajemen Senior

Change Management
a. Perubahan MIK
Standar Informasi Manajemen yang didisain bisa digunakan untuk system paper
based, system elektronik, atau system hybrid. (JCAHO)
1) meningkatkan hasil pelayanan pada pasien,
2) meningkatkan dokumentasi asuhan kesehatan,
3) memastikan keselamatan pasien,
4) meningkatkan kinerja asuhan pasien, pengobatan, pelayanan, peraturan,
manajemen dan proses pendukung. (JCAHO 2004)
EHR tidak hanya mengubah dokumen dokter dan menggunakan HI tapi akan
mengubah secara signifikan dep. IT dan HIM
b. Perubahan Departemen IT
pencapaian yang lebih signifikan, keterlibatan user, dan focus pada data &
informasi lebih dari teknologi
Mengimplementasi dan memelihara teknologi merupakan fungsi pokok mode
“ Dept without walls”.
Bekerja lebih dekat secara fisik dan logic dengan pengguna IS.

9
Teknisi menjadi suatu tim dengan ahli informatika yang mungkin
beranggotakan dokter, perawat, atau profesi lainnya.
Teknisi mungkin perlu lebih mengetahui dibidang data dan informasi dalam
prosestidak hanya machinery untuk mengumpulkan data, menyimpan, dan
medisain screen dan mencetak laporan.
Perlu untuk melatih kreatifitas dan inovasi mereka melalui adopsi expanded
dari IS
Diharapkan mempunyai ketrampilan dalam berkomunikasi dan operasional
asuhan kesehetan
Outsourcing IT atau melatih staf
HIMSS (Healthcare Information System Society) mengembangkan pendidikan
dan sertifikasi untuk membantu staf IT dalam IT asuhan kesehatan
c. Perubahan Departemen HIM
• Dept. HIM juga diharap sebagai” “ Dept without walls”
• berarti tidak menangani paper charts,
• tidak ada lembaran yang hilang,
• tidak ada fotocopy RM.
• Koding diagnosa dan prosedur sudah dibuat secara online.
• Dengan menggunakan standard medical vocab., koding akan otomatis terjadi ,
professional koding memonitor kualitas data, mengelola standard vocab dan
membuka sumber data. .
• Dengan teknologi yang tinggi dan mutakhir transkripsi/ pencatatan juga telah
dipengaruhi dengan cara suara dan tulisan tangan, dimana professional
traskripsi .
• AHIMA secara terus menerus memonitor peran dan fungsi professional HIM
• Profesional HIM harus mengambil peluang dari peran yang lebih luas dan
baru ini, dan kesempatan kerja dengan ahli informatika dan menggaji ahli
informatika.
• Sebagai anggota inti dari tim Proyek EHR
• Sebagai penghubung antara dokter yang menggunakan dan staf IT
• mereka harus memastikan privacy dan security (termasuk kerahasiaan,
integritas, dan ketersediaan dari IK dan penggunaan data.
10
d. Perubahan Ahli Informatika
AMIA (The American Medical Informatics Association) 2004:
a. Medical Informatics merupakan suatu disiplin “ to do with all aspects of
understanding and promoting the effective organization, analysis, management
and use of information in health care”
b. Setiap dokter, perawat dan disiplin kesehatan dapat mengembangkan khusus
diareanya masing-masing untuk memastikan bahwa penggunaan teknologi
sebagai alat integral dalam membantu mengorganisasi, menganalisa dan
menggunakan informasi.
c. Sejumlah universitas membuka program master dibidang disiplin Informatika.

Rangkuman
Prasyarat untuk EHR yang berhasil ;
1. Perencanaan,
2. Dukungan:
a. manajer senior,
b. staf medis ,
c. pengguna yang terlibat dan
d. sumber lainnya.
Profesional MP adalah orang yang bisa berorganisasi, mempunyai perhatian akan
org. dalam hal ini peran/ tugas. Teknisi manajemen proyek perlu memastikan
bahwa proyek EHR berkaitan erat dengan banyak pihak, membutuhkan waktu dan
budget.
Life cycle :
a. Proyek juga mempunyai akhir yang spesifik. Sulit dicapai proyek EHR sebab
perjalanannya yang panjang dan bergelombang, dan komponen baru secara
berkesinambungan diidentifikasi.
b. Proyek mempunyai titik akhir, dan baru dievaluasi hasilnya.
c. Tetap dilakukan monitoring dan evaluasi terus menerus.
d. Perbaikan mungkin memerlukan proses yang baru samasekali.
Tujuan dashboard: Mengembangkan dashboard manajemen rumah sakit sebagai
sistem pendukung keputusan berdasarkan data rekam medis pasien.

11
Team Building
d. Membangun Tim
e. Memastikan adanya kerjasama Tim Asuhan Kesehatan
Memfasilitasi Pertemuan
Pengorganisasian atau Struktur Organisasi tergantung RENCANA Rencana
berganti Struktur Organisasi harus mengikuti.
Partisipasi adalah peran serta seseorang atau sekelompok orang terhadap suatu
kegiatan. Partisipasi dalam konteks kebijakan publik adalah partisipasi aktif pihak
yang berada pada posisi rentan tidak hanya pada proses pembuatan melainkan
hingga terlibat secara langsung terhadap dampak yang diakibatkan oleh kebijakan
tersebut.
Change Management :
1. Perubahan MIK
2. Perubahan Departemen IT
3. Perubahan Departemen MIK
4. Perubahan Ahli Informatika

12
Tugas:
1. Tugas Terstruktur
Petunjuk:
• Bacalah dan cermati tugas di bawah ini, kemudian kerjakan secara
berkelompok
• Dikumpulkan paling lama 1 minggu setelah tugas ini diumumkan
• Sampaikan hasil tugas secara berurutan kepada dosen dan kelompok lainnya.
• Setiap mahasiswa menyelesaikann soal pilihan berganda serta membuat
pembahasan soal dengan mengaitan teori dan konsep
• Laporan tugas dituangkan kedalam bentuk Makalah dengan kertas A4 times
new roman font 12 spasi 1,5 rata kiri kanan.
• Bentuk laporan tugas disusun dengan mengikuti format sebagai berikut:
SAMPUL DEPAN (COVER)
SOAL
PEMBAHASAN
DAFTAR PUSTAKA

2. Kegiatan Mandiri
Petunjuk: Membuat laporan individu kedalam file word times new roman size 12
spasi 1,5 ukuran kertas A4 sertakan nama dan nim.
Soal: Mahasiswa membuat glosarium terkait manajemen proyek RKE dalam
proses pengelolaan dan penggunaan

1
DAFTAR PUSTAKA
Amatayakul, Margret K., Electronic Health Record A Practical Guide For
Professionals And Organizations (Chichago : AHIMA, 2013).
Krumen S,M ., The Impact Of Electronic Medical Record On Patient Safety And
Care, (USA : Kentucky university, 2010). Diakses pada tanggal 6 mei 2019
www.proquest.com
Rustiyanto, Ery. Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit Yang Terintegrasi
(Yogyakarta: Graha Ilmu, 2011).
Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, Peraturan Menteri Kesehatan
Republik Indonesia Nomor : 269/Menkes/PER/III/2008 Tentang Rekam Medis
(Jakarta : KEMENKES RI, 2008).
Douglas page, Integration : Linking Infection Control And Emrs Hospital&Health
Networks (ABI/INFORM Global, 2010).

1
BAB V
TUJUAN DAN DAMPAK REKAM KESEHATAN ELEKTRONIK
PADA KUALITAS PELAYANAN
Fajar Maulana, S,Kom, M. Kom

PENDAHULUAN
A. Pengantar Pendahuluan
Mewujudkan penerapan rekam medis elektronik, sebelumnyadiperlukan proses
migrasi rekam medis kertas ke rekam medis elektronik yaitudengan serangkaian
proses yang dimulai dengan pengenalan rekam mediselektronik berikut
manfaatnya, pelatihan penggunaan rekam medis elektronikpada users (pengguna)
sehingga mereka mampu menggunakan saat memberikanpelayanan kepada
pasien.Motivasi kepada users sangat diperlukan agar merekamemahami
pentingnya menggunakan sistem dan senantiasa menggunakan sistemdalam
aktivitas pelayanan kepada pasien, motivasi berupa penjelasan tentangmanfaat
sistem, akibat jika tidak menerapkan sistem sehingga users menganggapsistem
adalah suatu kebutuhan. Dukungan manajemen mutlak diperlukan dalamhal
pemenuhan kebutuhan penerapan rekam medis elektronik serta dapatmerumuskan
kebijakan terkait dengan penerapan rekam medis elektronik.Penelitian ini
bertujuan untuk menilai manfaat penggunaan sistem berbasis. elektronik dari
aspek waktu dan kelengkapan catatan medis pasien pada fasilitas
B. Deskripsi Materi
Bab V ini disusun sedemikian rupa untuk membantu mahasiswa D-III Perekam
dan Informasi Kesehatan semester VI dalam memahami materi kuliah Konsep
Dasar Rekam Kesehatan Elektronik dengan beban 2 sks teori, dan 1 sks praktik
(praktik akan dibahas khusus di dalam modul praktikum). Sebagai bab lima di
dalam modul ini, bab V menguraikan pokok bahasan atau topik yang saling
berkaitan satu sama lain yaitu:
Topik 1 : Tujuan dan Dampak Kualitas Pelayanan Rekam Kesehatan Elektronik

1
C. Kemampuan/tujuan akhir yang diharapkan
Pembelajaran pada bab ini membantu mahasiswa untuk mencapai kemampuan
akhir yaitu mampumenjelaskan tujuan dan dampak RKE pada kualitas pelayanan.
Baiklah, Pembelajaran kelima pada konsep dasar rekam kesehatan elektronik baru
saja akan dimulai. Berikut beberapa tips bagi mahasiswa agar dapat
memahaminya antara lain:
1. Awali proses belajar dengan berdo’a dan tanamkan tekad/motivasi untuk
mengetahui segala hal terkait penyajian dan interpretasi hasil analisis RM
2. Baca dan pahami setiap materi, serta cari kata kunci atau catatan penting dari
materi. Bila perlu buat resume berisi catatan penting tersebut.
3. Setelah dipahami, usahakan menghafal beberapa kosakata atau rumus penting
terkait materi
4. Kerjakan latihan soal terutama soal kasus agar lebih meningkatkan
kemampuan berpikir kritis dalam memahami tujuan dan dampak RKE pada
kualitas pelayanan. Bila ada yang tidak dipahami, segera tanyakan pada dosen
pengampu mata kuliah di setiap topik
5. Akhiri proses belajar dengan berdo’a dan Semoga Sukses!!

D. Uraian Materi
I. Tujuan RKE Pada Kualitas Pelayanan
• Manfaat Pelaksanaan RKE
Penelusuran dan pengiriman informasi mudah, Bisa dikaitkan dengan informasi
diluar rumah sakit, Penyimpanan lebih ringkas, data dapat ditampilkan dengan
epat sesuai kebutuhan, Pelaporan lebih mudah dan secara otomatis, Kualitas data
dan standar dapat dikendalikan, Dapat diintegrasikan dengan perangkat lunak
pendukung keputusan.
• Pelaksanaan RME
Terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam pelaksanaan Rekam Medis
Elektronik, yaitu:
a. Sistem Identifikasi Pasien dan Pemberian Nomor Rekam Medis
- Identifikasi pasien dilakukan pada setiap kali pasien melakukan pendaftaran
pada pertamakali dating dengan melengkapi identitasnya sesuai dengan

2
ketentuan yang berlaku, data identifikasi pasien ini berlaku selama pasien
melakukan pelayanan kesehatan dan apabila terjadi perubahan seperti alamat
atau status pernikahan dapat memberikan konfirmasi ulang kepada petugas
pendaftaran pada saat berkunjung kembali.
- Dengan menggunakan sistem digital, secara otomatis pasien akan diberikan
nomor rekam medis sesuai dengan kunjungannya.
- Setiap awal mendaftar dan data tersimpan, maka nomor secara otomatis akan
diberikan kepada pasien.
b. Proses Alur Pasien dan Dokumen Pasien
- Prosedur ataupun proses alur pasien dan dokumen pasien hampir sama, yang
membedakan adalah jika pasien setelah selesai pemeriksaan dan membayar
biaya pemeriksaan kemudian pulang, sedangkan dokumen pasien disimpan
disarana pelayanan kesehatan.
- Secara prosedur, pasien rawat jalan yang mendaftar di pendaftaran dapat
langsung mendapatkan nomor antrian dan hanya tinggal menunggu dipanggil
oleh perawat sesuai nomor antrian.
- Jika pasien sudah dipanggil dan berada diruang dokter hanya tinggal
membuka file pasien yang sedang diperiksa dengan memanggil nomor rekam
medisnya ataupun nama yang sesuai dengan yang tertera dinomor antrian.
- Segala bentuk pemeriksaan pasien, dari mulai anamnesa dan pemeriksaan
fisik, tensi, suhu, nadi, diagnosa serta terapi yang diberikan hanya tinggal klik
dan memasukan data sesuai dengan pemeriksaan, apabila tedapat pemeriksaan
penunjang yang akan dilakukan seperti laboratorium ataupun diagnostik
imaging, maka dokter yang bersangkutan hanya tinggal memilih menu
pemeriksaan penunjang dan memasukan jenis pemeriksaannya, secara
otomatis di komputer petugas administrasi penunjang sudah tertera pasien
yang akan dilakukan pemeriksaan penunjang dan sudah muncul juga
pembiayaan yang harus dibayar oleh pasien yang bersangkutan.
- Hasil dari pemeriksaan penunjang jika sudah selesai dapat langsung dilihat di
komputer dokter yang merujuk pasien tersebut sehingga dokter tersebut sudah
dapat mengetahui hasil dari pemeriksaan tersebut.

3
- Apabila rangkaian pemeriksaan tersebut selesai dan pasien sudah membayar
dikasir dan petugas kasir menutup kegiatan pada hari itu, maka petugas rekam
medis akan mengetahui file-file pasien yang sudah dapat diolah datanya yaitu
dengan terdapatnya sinyal di komputer yang khusus mengkategorikan pasien
menurut jenisnya yaitu rawat jalan, rawat inap, gawat darurat maupun
pemeriksan penunjang.
- Tidak ada bedanya dengan pasien rawat inap dan gawat darurat semua
diproses dengan komputer dan seluruh peringatan mengenai kegiatan pasien-
pasien sudah diatur oleh komputer.
c. Kebijakan dalam Pelayanan Kegiatan Medis
Kegiatan pelayanan medis yang dilakukan di rumah sakit yang bertanggung jawab
terhadap pengisian isi rekam medisnya adalah :
­ Dokter umum,
­ Dokter Spesialis,
­ Dokter gigi,
­ Dokter gigi spesialis,
­ Dokter tamu yang merawat pasien,
­ Tenaga para medis,
­ Tenaga non medis non perawat yang langsung terlibat di dalam pengisian
rekam medis.
Jika dalam kebijkan manual terdapat beberapa ketentuan yang telah berlaku, maka
jika elektronik dilaksanakan maka akan terdapat beberapa kebijakan baru yang
disesuaikan dengan prosedur digital seperti:
- Setiap tindakan konsultasi yang dilakukan terhadap pasien, harus langsung
dimasukan ke dalam file pasien di komputer karena jika ditunda-tunda
kemungkinan malah akan terlupakan, Karena tidak seperti manual yang masih
bisa diberi toleransi 1x24 jam.
- Semua pencatatan yang dibuat oleh dokter atau tenaga kesehatan lainnya harus
diberi kode identitas, hal ini sebagai pengganti paraf atau tandatangan yang
biasanya dilakukan jika menggunakan sistem rekam medis manual.

4
- Setiap menghapus atau mengganti keterangan harus dilakukan dengan
menggunakan PIN yang berkepentingan dan harus sepengetahuan kepala
bagian rekam medis, karena ditakutkan akan terjadinya rekayasa.
- Untuk penggunaan formulir-formulir rekam medis secara digital diwakili oleh
masing-masing jenis kegiatan pasien yaitu kedalam kelompok pasien rawat
jalan, rawat inap, dan gawat darurat. Masing-masing sudah diatur sesuai
dengan kebutuhannya, sama seperti formulir manual hanya saja bentuknya
dalam komputer.
d. Proses pengolahan Rekam Medis
- Setiap kali pasien selesai pemeriksaan, maka berkas rekam medisnya harus
dikembalikan kepada rekam medis, tetapi apabila dalam bentuk digital, maka
sudah secara otomatis pasien yang sudah selesai pemeriksaan dan ditutup
proses kegiatannya dengan melakukan transaksi pelunasan pembayaran, maka
akan muncul direkam medis data file pasien yang sudah beres dan siap untuk
dilakukan pengelolahan rekam medis yaitu dengan melakukan beberapa
kegiatan, seperti kodefikasi, analisa rekam medis dan pelaporan.
- Terdapat beberapa kegiatan yang tidak dilakukan dalam proses rekam medis
elektronik, yaitu Assembling atau menyusun berkas/formulir sesuai dengan
urutannya serta penyimpanan file di dalam rak, karena apabila melakukan
rekam medis elektronik tidak akan nada kertas yang perlu disusun, dirapikan
dan disimpan.
• Teknik Perencanaan
A. Pengelolaan Proyek RKE
- Fase Perencanan Sistem, Dalam fase perencanaan sistem :
• Dibentuk suatu struktur kerja strategis yang luas dan pandangan sistem
informasi baru yang jelas yang akan memenuhi kebutuhan-kebutuhan
pemakai informasi.
• Proyek sistem dievaluasi dan dipisahkan berdasarkan prioritasnya. Proyek
dengan prioritas tertinggi akan dipilih untuk pengembangan.
• Sumber daya baru direncanakan untuk, dan dana disediakan untuk
mendukung pengembangan sistem.
• Selama fase perencanaan sistem, dipertimbangkan :
5
1. faktor-faktor kelayakan (feasibility factors) yang berkaitan dengan
kemungkinan berhasilnya sistem informasi yang dikembangkan dan
digunakan,
2. faktor-faktor strategis (strategic factors) yang berkaitan dengan
pendukung sistem informasi dari sasaran bisnis dipertimbangkan untuk
setiap proyek yang diusulkan. Nilai-nilai yang dihasilkan dievaluasi
untuk menentukan proyek sistem mana yang akan menerima prioritas
yang tertinggi.
• Suatu sistem yang diusulkan harus layak, yaitu sistem ini harus memenuhi
kriteria-kriteria sebagai berikut :
1. Kelayakan teknis untuk melihat apakah sistem yang diusulkan dapat
dikembangkan dan diimplementasikan dengan menggunakan teknologi
yang ada atau apakah teknologi yang baru dibutuhkan.
2. Kelayakan ekonomis untuk melihat apakah dana yang tersedia cukup
untuk mendukung estimasi biaya untuk sistem yang diusulkan.
3. Kelayakan legal untuk melihat apakah ada konflik antara sistem yang
sedang dipertimbangkan dengan kemampuan perusahaan untuk
melaksanakan kewajibannya secara legal.
4. Kelayakan operasional untuk melihat apakah prosedur dan keahliah
pegawai yang ada cukup untuk mengoperasikan sistem yang diusulkan
atau apakah prosedur dan keahlian yang ditambahkan akan dihasilkan.
5. Kelayakan rencana berarti bahwa sistem yang diusulkan harus telah
beroperasi dalam waktu yang telah ditetapkan.
• Selain layak, proyek sistem yang diusulkan harus mendukung faktor-faktor
strategis,seperti:
1. Produktivitas mengukur jumlah output yang dihasilkan oleh input yang
tersedia. Tujuan produktivitas adalah mengurangi atau menghilangkan
biaya tambahan yang tidak berarti. Produktivitas ini dapat diukur dengan
rasio antara biaya yang dikeluarkan dengan jumlah unit yang dihasilkan.
2. Diferensiasi mengukur bagaimana suatu perusahaan dapat menawarkan
produk atau pelayanan yang sangat berbeda dengan produk dan
pelayanan dari saingannya. Diferensiasi dapat dicapai dengan

6
meningkatkan kualitas, variasi, penanganan khusus, pelayanan yang
lebih cepat, dan biaya yang lebih rendah.
3. Manajemen melihat bagaimana sistem informasi menyediakan
informasi untuk menolong manajer dalam merencanakan,
mengendalikan dan membuat keputusan. Manajemen ini dapat dilihat
dengan adanya laporan-laporan tentang efisiensi produktivitas setiap
hari.
- Fase Analisis Sistem, dalam hal ini meliputi :
• Dilakukan proses penilaian, identifikasi dan evaluasi komponen dan
hubungan timbal-balik yang terkait dalam pengembangan sistem; definisi
masalah, tujuan, kebutuhan, prioritas dan kendala-kendala sistem; ditambah
identifikasi biaya, keuntungan dan estimasi jadwal untuk solusi yang
berpotensi.
• Fase analisis sistem adalah fase profesional sistem melakukan kegiatan
analisis sistem.
• Laporan yang dihasilkan menyediakan suatu landasan untuk membentuk
suatu tim proyek sistem dan memulai fase analisis sistem.
• Tim proyek sistem memperoleh pengertian yang lebih jelas tentang alasan
untuk mengembangkan suatu sistem baru.
• Ruang lingkup analisis sistem ditentukan pada fase ini. Profesional sistem
mewawancarai calon pemakai dan bekerja dengan pemakai yang
bersangkutan untuk mencari penyelesaian masalah dan menentukan
kebutuhan pemakai.
• Beberapa aspek sistem yang sedang dikembangkan mungkin tidak
diketahui secara penuh pada fase ini, jadi asumsi kritis dibuat untuk
memungkinkan berlanjutnya siklus hidup pengembangan sistem.
• Pada akhir fase analisis sistem, laporan analisis sistem disiapkan. Laporan
ini berisi penemuan-penemuan dan rekomendasi. Bila laporan ini disetujui,
tim proyek sistem siap untuk memulai fase perancangan sistem secara
umum. Bila laporan tidak disetujui, tim proyek sistem harus menjalankan
analisis tambahan sampai semua peserta setuju.

7
- Fase Perancangan Sistem secara Umum/Konseptual, dalam fase ini meliputi :
• membentuk alternatif-alternatif perancangan konseptual untuk pandangan
pemakai. Alternatif ini merupakan perluasan kebutuhan pemakai. Alternatif
perancangan konseptual memungkinkan manajer dan pemakai untuk
memilih rancangan terbaik yang cocok untuk kebutuhan mereka.
• pada fase ini analis sistem mulai merancang proses dengan meng
identifikasikan laporan-laporan dan output yang akan dihasilkan oleh
sistem yang diusulkan. Data masing-masing laporan ditentukan. Biasanya,
perancang sistem membuat sketsa form atau tampilan yang mereka
harapkan bila sistem telah selesai dibentuk. Sketsa ini dilakukan pada
kertas atau pada tampilan komputer.
• Jadi, perancangan sistem secara umum berarti untuk menerangkan secara
luas bagaimana setiap komponen perancangan sistem tentang output, input,
proses, kendali, database dan teknologi akan dirancang. Perancangan sistem
ini juga menerangkan data yang akan dimasukkan, dihitung atau disimpan.
Perancang sistem memilih struktur file dan alat penyimpanan seperti disket,
pita magnetik, disk magnetik atau bahkan file-file dokumen. Prosedur-
prosedur yang ditulis menjelaskan bagaimana data diproses untuk
menghasilkan output.
- Fase Evaluasi dan Seleksi Sistem meliputi :
• Akhir fase perancangan sistem secara umum menyediakan point utama
untuk keputusan investasi. Oleh sebab itu dalam fase evaluasi dan seleksi
sistem ini nilai kualitas sistem dan biaya/keuntungan dari laporan dengan
proyek sistem dinilai secara hati-hati dan diuraikan dalam laporan evaluasi
dan seleksi sistem.
• Jika tak satupun altenatif perancangan konseptual yang dihasilkan pada fase
perancangan sistem secara umum terbukti dapat dibenarkan, maka semua
altenatif akan dibuang. Biasanya, beberapa alternatif harus terbukti dapat
dibenarkan, dan salah satunya dengan nilai tertinggi dipilih untuk pekerjaan
akhir. Bila satu alternatif perancangan sudah dipilih, maka akan dibuatkan
rekomendasi untuk sistem ini dan dibuatkan jadwal untuk perancangan
detailnya.
8
- Fase Perancangan Sistem secara Detail/Fungsional
• Fase perancangan sistem secara detail menyediakan spesifikasi untuk
perancangan secara konseptual. Pada fase ini semua komponen dirancang
dan dijelaskan secara detail.
• Perencanaan output (layout) dirancang untuk semua layar, form-form
tertentu dan laporan-laporan yang dicetak. Semua output direview dan
disetujui oleh pemakai dan didokumentasikan. Semua input ditentukan dan
format input baik untuk layar dan form-form biasa direview dan disetujui
oleh pemakai dan didokumentasikan.
• Berdasarkan perancangan output dan input, proses-proses dirancang untuk
mengubah input menjadi output. Transaksi-transaksi dicatat dan
dimasukkan secara online atau batch. Macam-macam model dikembangkan
untuk mengubah data menjadi informasi. Prosedur ditulis untuk
membimbing pemakai dan pesonel operasi agar dapat bekerja dengan
sistem yang sedang dikembangkan.
• Database dirancang untuk menyimpan dan mengakses data. Kendali-
kendali yang dibutuhkan untuk melindungi sistem baru dari macam-macam
ancaman dan error ditentukan. Pada beberapa proyek sistem, teknologi baru
dan berbeda dibutuhkan untuk merancang kemampuan tambahan macam-
macam komputer, peralatan dan jaringan telekomunikasi.
• Kemudian direview untuk mengurangi resiko kesalahan sistem.
- Fase Implementasi Sistem dan Pemeliharaan Sistem, dalam fase ini meliputi :
• sistem siap untuk dibuat dan diinstalasi.
• Sejumlah tugas harus dikoordinasi dan dilaksanakan untuk implementasi
sistem baru.
• laporan implementasi yang dibuat pada fase ini ada dua bagian, yaitu
rencana implementasi dalam bentuk Gantt Chart atau Program and
Evaluation Review Technique (PERT) Chart dan Penjadwalan proyek
dan teknik manajemen.
• Bagian kedua adalah laporan yang menerangkan tugas penting untuk
melaksanakan implementasi sistem, seperti :
- pengembangan perangkat lunak
9
- Persiapan lokasi peletakkan sistem
- Instalasi peralatan yang digunakan
- Pengujian Sistem
- Pelatihan untuk para pemakai sistem
- Persiapan dokumentas
• Perubahan Dalam MIK
Standar Informasi Manajemen yang didisain bisa digunakan untuk system
paper based, system elektronik, atau system hybrid. (JCAHO)
1. meningkatkan hasil pelayanan pada pasien,
2. meningkatkan dokumentasi asuhan kesehatan,
3. memastikan keselamatan pasien,
4. meningkatkan kinerja asuhan pasien, pengobatan, pelayanan, peraturan,
manajemen dan proses pendukung. (JCAHO 2004)
EHR tidak hanya mengubah dokumen dokter dan menggunakan HI tapi akan
mengubah secara signifikan dep. IT dan HIM

Rangkuman
Terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam pelaksanaan Rekam Medis
Elektronik, yaitu:sistem identifikasi pasien dan pemberian nomor rekam medis;
Proses Alur Pasien dan Dokumen Pasien; Kebijakan dalam Pelayanan Kegiatan
Medis. Pada pengelolan proyek RKE terdiri dari beberapa fase yaitu : fase
perencanan sistem, fase analisis sistem, fase perancangan sistem secara
umum/kelompok, fase perancangan sistem secara detail/fungsional, dan fase
implementasi sistem dan pemeliharan sistem.

10
Tugas:
1. Tugas Terstruktur
Petunjuk:
• Bacalah dan cermati tugas di bawah ini, kemudian kerjakan secara
berkelompok
• Dikumpulkan paling lama 1 minggu setelah tugas ini diumumkan
• Sampaikan hasil tugas secara berurutan kepada dosen dan kelompok lainnya.
• Setiap mahasiswa menyelesaikann soal mengenai menganalisis teknik
perencanaan dan pengelolaan proyek RKE, meliputi strategi manejemen
perubahan dan transformasi budaya yang dibutuhkan pada transformasi klinis
dalam RKE.
• Laporan tugas dituangkan kedalam bentuk Makalah dengan kertas A4 times
new roman font 12 spasi 1,5 rata kiri kanan.
• Bentuk laporan tugas disusun dengan mengikuti format sebagai berikut:
SAMPUL DEPAN (COVER)
DAFTAR ISI
SOAL
PEMBAHASAN
DAFTAR PUSTAKA

• Kegiatan Mandiri
Petunjuk: Membuat laporan individu kedalam file word times new roman size 12
spasi 1,5 ukuran kertas A4 sertakan nama dan nim.
Soal: Mahasiswa membuat flowchart/alur dokumen rekam medis pasien pada
rumah sakit tertentu.

1
DAFTAR PUSTAKA
Amatayakul, Margret K., Electronic Health Record A Practical Guide For
Professionals And Organizations (Chichago : AHIMA, 2013).
Krumen S,M ., The Impact Of Electronic Medical Record On Patient Safety And
Care, (USA : Kentucky university, 2010). Diakses pada tanggal 6 mei 2019
www.proquest.com
Rustiyanto, Ery. Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit Yang Terintegrasi
(Yogyakarta: Graha Ilmu, 2011).
Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, Peraturan Menteri Kesehatan
Republik Indonesia Nomor : 269/Menkes/PER/III/2008 Tentang Rekam Medis
(Jakarta : KEMENKES RI, 2008).
Douglas page, Integration : Linking Infection Control And Emrs Hospital&Health
Networks (ABI/INFORM Global, 2010).

1
BAB VI
RENCANA STRATEGI JALUR MIGRASI RKE
Fajar Maulana, S,Kom, M. Kom

PENDAHULUAN
A. Pengantar Pendahuluan

B. Deskripsi Materi
Bab VI ini disusun sedemikian rupa untuk membantu mahasiswa D-III Perekam
dan Informasi Kesehatan semester II dalam memahami materi kuliah Manajemen
Rekam Medis Dan Infokes dengan beban 2 sks teori, dan 1 sks praktik (praktik
akan dibahas khusus di dalam modul praktikum). Sebagai bab awal di dalam
modul ini, bab VII menguraikan pokok bahasan atau topik yang saling berkaitan
satu sama lain yaitu:
Topik 1 : Rencana Strategi Jalur Migrasi RKE

C. Kemampuan/tujuan akhir yang diharapkan


Pembelajaran pada bab ini membantu mahasiswa untuk mencapai kemampuan
akhir. Pembelajaran keenam pada manajemen rekam medis dan infokes baru saja
akan dimulai. Berikut beberapa tips bagi mahasiswa agar dapat memahaminya
antara lain:
1. Awali proses belajar dengan berdo’a dan tanamkan tekad/motivasi untuk
mengetahui segala hal terkait materi pembelajaran.
2. Baca dan pahami setiap materi, serta cari kata kunci atau catatan penting dari
materi. Bila perlu buat resume berisi catatan penting tersebut.
3. Setelah dipahami, usahakan menghafal beberapa kosakata atau rumus penting
terkait materi
4. Kerjakan latihan soal terutama soal kasus agar lebih meningkatkan
kemampuan berpikir kritis dalam memahami menguraikan jenis-jenis indeks
5. Bila ada yang tidak dipahami, segera tanyakan pada dosen pengampu mata
kuliah di setiap topik
6. Akhiri proses belajar dengan berdo’a dan Semoga Sukses!!
D. Uraian Materi
1
• Rencana Strategi Pada Jalur Migrasi RKE
• Model Jalur Migrasi RM

SIMRS yang diinginkan

Yang dipahami manager proyek

Rancangan sistem analisis

Hasil programmer

Pemahaman konsultan manajemen

Dokumentasi proyek yang terinstal

Pembayaran termin proyek

Pendampingan & maintenance

SIMRS terwujud

2
• Rencana Strategi Migrasi

3
• Komponen Roadmap SIMRS

• Solutions
a. outsource (kelebihan = Instand Brand Name) (kelemahan = Relatif Mahal
Closed Code)
b. in-house (kelebihan = sesuai prosedur bisnis di RS) (kelemahan = relative
lama, perlu sistem analisi dan tim IT yang handal)
c. open source (kelebihan = customable artinya dapat menyesuaikan proses
bisnis dan relative cepat) (kelemaham = perlu tim IT yang handal serta
dukungan komunitas yang labil)
d. mix
e. Outsourcing
f. Formulir Elektronik
Formulir elektronik merupakan ruang yang ditayangkan dalam layar
komputer (smartphone, tablet PC, dan PC) yang digunakan untuk menangkap
data yang akan diolah dalam pengolahan data elektronik.

1
Data input
• Magnetic ink character Recognition (MICR)
• Optical Mark recognito (OMR)
• Optical Character recogniton (OCR)
• Digitizer
• Mouse
• Image scanner
• Point-of-sales (POS) devices
• Automatic teller machine (ATM)

Rangkuman
Diatas telah dipaparkan jalur migrasi RME serta rencana strategi RME.
Komponen roadmap SIMRS terdiri dari infrastructure, governance leadership
serta applications. Adapun solusi pada strategi RME ini terdiri dari outsource, in-
house, open source serta mix.

2
Tugas:
1. Tugas Terstruktur
Petunjuk:
• Bacalah dan cermati tugas di bawah ini, kemudian kerjakan secara
berkelompok
• Dikumpulkan paling lama 1 minggu setelah tugas ini diumumkan
• Sampaikan hasil tugas secara berurutan kepada dosen dan kelompok
lainnya.
• Membagi menjadi 4 kelompok yang terdiri dari 7-8 mahasiswa, yang mana
masing-masing kelompok mencari jurnal tentang “Rekam Kesehatan
Elektronik”. Adapun tema nya sebagai berikut :
Kelompok 1 : Magnetic Ink Character Recognition
Kelompok 2 : Optical Mark Recognito
Kelompok 3 : Optical Character Recognition
Kelompok 4 : Point of Sales
• Laporan tugas dituangkan kedalam bentuk Makalah dengan kertas A4
times new roman font 12 spasi 1,5 rata kiri kanan.
• Bentuk laporan tugas disusun dengan mengikuti format sebagai berikut:
SAMPUL DEPAN (COVER)
DAFTAR ISI
BAB I
SKENARIO/TEMA : JUDUL TUGAS DISKUSI
PENDAHULUAN
Latar Belakang
Tujuan
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA
BAB III
PROBLEM/ANALISIS MASALAH
BAB IV
PEMBAHASAN
BAB V
1
KESIMPULAN DAN PENUTUP
DAFTAR PUSTAKA

• Kegiatan Mandiri
Petunjuk: Membuat laporan tugas individu kedalam file word times new
roman size 12 spasi 1,5 ukuran kertas A4 sertakan nama dan nim.
Soal: Mahasiswa membuat alur/flowchart tentang pendaftaran pasien
menggunakan SIMRS

2
DAFTAR PUSTAKA
Amatayakul, Margret K., Electronic Health Record A Practical Guide For
Professionals And Organizations (Chichago : AHIMA, 2013).
Krumen S,M ., The Impact Of Electronic Medical Record On Patient Safety And
Care, (USA : Kentucky university, 2010). Diakses pada tanggal 6 mei 2019
www.proquest.com
Rustiyanto, Ery. Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit Yang Terintegrasi
(Yogyakarta: Graha Ilmu, 2011).
Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, Peraturan Menteri Kesehatan
Republik Indonesia Nomor : 269/Menkes/PER/III/2008 Tentang Rekam Medis
(Jakarta : KEMENKES RI, 2008).
Douglas page, Integration : Linking Infection Control And Emrs Hospital&Health
Networks (ABI/INFORM Global, 2010).

1
BAB VII
PEMETAAN ALUR KERJA DAN PROSES PELAYANAN KESEHATAN
Fajar Maulana, S,Kom, M. Kom

PENDAHULUAN
A. Pengantar Pendahuluan

B. Deskripsi Materi
Bab VII ini disusun sedemikian rupa untuk membantu mahasiswa D-III Perekam
dan Informasi Kesehatan semester II dalam memahami materi kuliah Manajemen
Rekam Medis Dan Infokes dengan beban 2 sks teori, dan 1 sks praktik (praktik
akan dibahas khusus di dalam modul praktikum). Sebagai bab ketujuh di dalam
modul ini, bab VII menguraikan pokok bahasan atau topik yang saling berkaitan
satu sama lain yaitu:
Topik 1 : Pemetaan Alur Kerja dan Proses Pelayanan Kesehatan

C. Kemampuan/tujuan akhir yang diharapkan


Pembelajaran pada bab ini membantu mahasiswa untuk mencapai kemampuan
akhir. Pembelajaran keenam pada manajemen rekam medis dan infokes baru saja
akan dimulai. Berikut beberapa tips bagi mahasiswa agar dapat memahaminya
antara lain:
1. Awali proses belajar dengan berdo’a dan tanamkan tekad/motivasi untuk
mengetahui segala hal terkait materi pembelajaran.
2. Baca dan pahami setiap materi, serta cari kata kunci atau catatan penting dari
materi. Bila perlu buat resume berisi catatan penting tersebut.
3. Setelah dipahami, usahakan menghafal beberapa kosakata atau rumus penting
terkait materi
4. Kerjakan latihan soal terutama soal kasus agar lebih meningkatkan
kemampuan berpikir kritis dalam memahami Pemetaan Alur Kerja dan Proses
Pelayanan Kesehatan
5. Bila ada yang tidak dipahami, segera tanyakan pada dosen pengampu mata
kuliah di setiap topic
6. Akhiri proses belajar dengan berdo’a dan Semoga Sukses!!
1
D. Uraian Materi

Rangkuman

Tugas:
1. Tugas Terstruktur
Petunjuk:
• Bacalah dan cermati tugas di bawah ini, kemudian kerjakan secara
berkelompok
• Dikumpulkan paling lama 1 minggu setelah tugas ini diumumkan.
• Sampaikan hasil tugas secara berurutan kepada dosen dan kelompok
lainnya.
• Setiap mahasiswa menyelesaikann soal pilihan berganda yang disediakan
dosen kemudian membuat pembahasan soal dengan mengaitkan kepada
teori dan konsep.
• Laporan tugas dituangkan dalam bentuk makalah dengan kertas kertas A4
times new roman font 12 spasi 1,5 rata kiri kanan.
2. Kegiatan Mandiri
Petunjuk: Membuat tugas individu dalam bentuk resume kedalam file word
times new roman size 12 spasi 1,5 ukuran kertas A4 sertakan nama dan nim.
Soal: Mahasiswa membuat flowchart/alur Kerja dan Proses Pelayanan
Kesehatan.

2
DAFTAR PUSTAKA
Amatayakul, Margret K., Electronic Health Record A Practical Guide For
Professionals And Organizations (Chichago : AHIMA, 2013).
Krumen S,M ., The Impact Of Electronic Medical Record On Patient Safety And
Care, (USA : Kentucky university, 2010). Diakses pada tanggal 6 mei 2019
www.proquest.com
Rustiyanto, Ery. Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit Yang Terintegrasi
(Yogyakarta: Graha Ilmu, 2011).
Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, Peraturan Menteri Kesehatan
Republik Indonesia Nomor : 269/Menkes/PER/III/2008 Tentang Rekam Medis
(Jakarta : KEMENKES RI, 2008).
Douglas page, Integration : Linking Infection Control And Emrs Hospital&Health
Networks (ABI/INFORM Global, 2010).

Anda mungkin juga menyukai