Anda di halaman 1dari 2

Peran dan Tugas-tugas Wali Kelas

Muhammad Junaidi 12:27:00 PM

Jabatan dan tugas wali kelas adalah jabatan yang sangat penting dalam peningkatan gairah
belajar kelas. Wali kelas adalah guru yang paling dekat hubungannya dengan seluruh siswa
yang ada di kelas bersangkutan. Hubungan tersebut tidak hanya sebatas hubungan guru dan
siswa semata, namun, sampai pada hubungan dengan orangtua atau wali semua siswa yang
ada pada kelas tersebut.

Biasanya, jika ada masalah yang dihadapi oleh guru dalam menyampaikan materinya pada
kelas tersebut maka orang pertama yang akan dicari oleh si guru bersangkutanadalah wali
kelas untuk diajak berdiskusi memecahkan masalah.

Seringkali wali kelas menjadi orang yang memediasi pertemuan antara para guru dengan
siswa yang ada di kelas tersebut atau pertemuan guru dengan orangtua/wali siswa. Pertemuan
tersebut biasanya membicarakan hal-hal penting yang berhubungan dengan prestasi, masalah,
dan kenyamanan semua pihak dalam melaksanakan proses belajar mengajar di kelas
bersangkutan.

Masing-masing satuan pendidikan atau sekolah pasti telah menetapkan standar, kriteria,
fungsi, dan tugas-tugas yang harus dijalankan oleh wali kelas yang bertugas di sekolah
tersebut. Hal-hal tersebut disusun menjadi aturan yang harus selalu ditaati dan menjadi
pedoman dalam melaksanakan tugas-tugas sehari-hari.

Tentu saja standar, kriteria, fungsi, dan tugas-tugas tersebut berbeda antara sekolah yang satu
sekolah yang lain. Hal ini disebabkan oleh visi dan misi sekolah, kondisi, lingkungan, dan
faktor-faktor lain yang mempengaruhi.

Namun, secara umum fungsi dan tugas-tugas seorang wali kelas adalah membantu kepala
sekolah dalam kegiatan-kegiatan sebagai berikut:

a. Pengelolaan kelas

b. Penyelenggaraan administrasi kelas meliputi:


    1. Denah tempat duduk siswa
    2. Papan absensi siswa
    3. Daftar pelajaran kelas
    4. Daftar piket kelas
    5. Buku absensi siswa
    6. Buku kegiatan pembelajaran/buku batas pembelajaran kelas
    7. Tata tertib siswa

c. Penyusunan pembuatan statistik bulanan siswa

d. Pengisian daftar kumpulan nilai siswa (legger)


Baca juga artikel menarik lainnya:
Fungsi dan Tugas-Tugas Kepala Sekolah
Fungsi dan Tugas-tugas Wakil Kepala Sekolah
Fungsi dan Tugas-tugas Guru di Sekolah
Peran dan Tugas-tugas Guru Bimbingan dan Konseling (BK)
di Sekolah
e. Pembuatan catatan khusus tentang siswa

f. Pencatatan mutasi siswa

g. Pengisian buku laporan penilaian hasil belajar

h. pembagian buku laporan penilaian hasil belajar.

Anda mungkin juga menyukai