Anda di halaman 1dari 12

PROPOSAL

BUDIDAYA IKAN NILA SISTEM BIOFLOK

KELOMPOK PEMBUDIDAYA IKAN (POKDAKAN)


MINA CENRANA

DESA MALIMPUNG, KECAMATAN PATAMPANUA


KABUPATEN PINRANG, SULAWESI SELATAN
TAHUN 2022
KELOMPOK PEMBUDIDAYA IKAN (POKDAKAN)
MINA CENRANA
Alamat : Dusun Cenrana , Desa Malimpung, Kecamatan Patampanua, Kabupaten Pinrang
Nomor : 001/PR-MC/IX/2022
Lampiran : 1 (satu) Berkas
Hal : Pengajuan Proposal Permohonan
Bantuan Budidaya Ikan Nila Sistem Bioflok

Kepada Yth :
Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan
Provinsi Sulawesi Selatan
di-
Makassar

Dengan Hormat,
Bersama dengan ini kami mengajukan proposal sebagai rencana kebutuhan
kelompok untuk Budidaya Ikan Nila Intensif (Sistem Bioflok) di Dusun Cenrana, Desa
Malimpung, Kecamatan Patampanua, Kabupaten Pinrang.
Untuk itu kami mengharapkan bantuan dan partisipasi pemerintah dalam
meningkatkan penghasilan masyarakat khusunya Kelompok Pembudidaya Ikan
(Pokdakan) “MINA CENRANA” kiranya dapat dialokasikan anggaran pengadaan kolam
terpal bulat, benih ikan, pakan serta sarana dan prasarana lainnya sebagaimana
perincian dan rencana kebutuhan kelompok terlampir.
Demikian permohonan usulan kami buat dan diajukan, atas perhatian bapak
diucapkan banyak terimah kasih.
Malimpung,, 29 September 2022

Ketua Pokdakan Mina Cenrana Sekretaris Pokdakan Mina Cenrana

MALLAU PARENRENGI

Mengetahui,

Penyuluh Perikanan Kec. Patampanua Kepala Desa Malimpung


UKKAS HAMZAH, S.S.T.Pi, M.Si MUHAMMAD SAHRIR

A. LATAR BELAKANG

Pengembangan budidaya perikanan merupakan bagian integral dari


pembangunan perikanan yang pelaksanaannya terutama diarahkan untuk masyarakat
perdesaan bertujuan untuk meningkatkan pendapatan dan taraf hidup pembudidaya
ikan, memperluas lapangan pekerjaan dan kesempatan berusaha sekaligus merupakan
usaha mengoptimalkan lahan sebagai usaha budidaya ikan.
Kelompok Pembudidaya Ikan Air Tawar MINA CENRANA yang beralamat di
Dusun Cenrana, Desa Malimpung Kecamatan Patampanua Kabupaten Pinrang memiliki
peran yang sangat strategis dalam hal penyediaan sumber daya ikan, lahan dan
teknologi sehingga mampu mengatasi permasalahan peningkatan jumlah populasi, mutu
dan produktivitas ikan.
Sebagai tindak lanjut program ini diharapkan semoga kegiatan dan usaha yang
telah dirintis dan dikelola oleh Kelompok Budidaya Ikan MINA CENRANA mendapat
perhatian sepenuhnya dari semua pihak dengan menggulirkan berbagai bantuan baik
materi maupun moril, tentunya akan kami manfaatkan untuk pengembangan usaha
kami.
Ikan nila merupakan salah satu komoditas air tawar yang tidak rentang terserang
penyakit serta mudah mendapatkan pakan alami selain pakan buatan sehingga budidaya
ikan nila ini banyak digemari oleh sebagian besar masyarakat di wilayah Pinrang
khususnya di Desa Malimpung. Selama ini untuk memenuhi kebutuhan pasar akan
komsumsi ikan nila belum optimal dari segi pemanfaatan lahan, kurangnya penguasaan
teknologi budidaya dan nilaih lemahnya fungsi kelompok/Pokdakan serta keterbatasan
modal, sehingga produksi tidak bisa kontinyu.

B. TUJUAN

Tujuan pengajuan Proposal dalam pengadaan kolam terpal bulat sebagai wadah
budidaya ikan nila sistem bioflok adalah :

1. Mengoptimalkan pemanfaatan potensi lahan yang ada untuk budidaya perikanan.


2. Mempercepat nilaa panen ikan nila menggunakan kolam terpal bulat sistem bioflok.
3. Menyerap tenaga kerja dan memperluas kesempatan berusaha.
4. Mengembangkan kultur kewirausahaan melalui kegiatan pembudidayaan ikan
menggunakan kolam terpal bulat sistem bioflok yang dikelola dalam manejemen
kelompok secara produktif dan berkelanjutan.
5. Meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat.
C.  HASIL YANG INGIN DI CAPAI 

Hasil yang ingin dicapai dalam pengadaan kolam terpal bulat untuk budidaya
ikan nila sistem bioflok adalah :

1. Optimalnya manfaat lahan yang ada untuk usaha budidaya ikan air tawar.
2. Terciptanya lapangan pekerjaan dan kesempatan berusaha.
3. Tumbuhnya wirausaha baru di bidang perikanan budidaya ikan air tawar.
4. Meningkatnya kesejahteraan masyarakat.

D. JENIS BUDIDAYA DAN KOMODITAS YANG AKAN DIKEMBANGKAN

Jenis budidaya yang akan dikembangkan adalah usaha budidaya ikan nila sistem
bioflok di kolam terpal bulat sebagai komoditasnya. Ikan nila dipilih sebagai komoditas
yang akan dikembangkan karena jenis ikan ini lebih mudah dalam hal pemeliharaan,
lebih cepat nilaa panennya dan lebih mudah pemeliharaannya jika dalam
pelaksanaannya menerapkan cara budidaya ikan yang baik dengan disertai manajemen
dan teknologi secara tepat.
Budidaya ikan nila adalah budidaya yang sangat menjanjikan dengan pasaran atau
harga yang stabil bahkan terus meningkat. Sedangkan pasokan ikan nila yang belum
mencukupi terutama di wilayah Kabupaten Pinrang. Apalagi pada saat ini petani atau
pembudidaya nila terbilang sedikit. Padahal kebutuhan semakin meningkat sekarang
banyak rumah makan yang menyediakan atau menyajikan ikan nila bakar, goreng dan
lainnya sebagai sajian. Begitu juga di pasar-pasar tradisional dan pasar modern banyak
menjual ikan yang siap di konsumsi.
Harga ikan nila yang relatif stabil membuat banyak yang memilih untuk
dibudidayakan. Usaha ikan nila dapat dilakukan sesuai dengan kondisi modal, dari
modal kecil sampai modal yang besarpun bisa untuk mengembangkan budidaya ini. Oleh
karena itu usaha budidaya ikan nila terbuka untuk siapa saja baik itu kalangan bawah
maupun kalangan atas.
Bagi yang tidak mempunyai lahan yang cukup untuk membudidayakan ikan nila
anda bisa membuat kolam ikan nila secara fleksibel dengan menggunakan terpal bentuk
bulat sebagai tempat misalnya di pekarangan rumah, di lahan persawahan dan lain
sebagainya asalkan pasokan air ada untuk mengisi kolam yang dibuat serta anda harus
sabar merawatnya maka ikanakan tetap tumbuh dengan baik.Jika kolam terpal anda
ukurannya tidak besar maka tentu saja tidak bisa menampung ikan nila dalam jumlah
besar. Jika dipaksakan maka akan menimbulkan kematian. Jadi pada intinya jumlah ikan
harus disesuaikan dengan ukuran kolam terpal. Untuk kolam ukuran 1m persegi dengan
kedalaman 1 m kira-kira bisa diisi dengan 100 - 250 ekor ikan nila.
Lampiran 1. Gambar Kolam Terpal Bulat

Kolam Terpal Bulat D3

E.  WADAH BUDIDAYA
Berdasarkan hasil survey pada kelompok pembudidaya ikan di wilayah Pinrang
ternyata ikan Nila juga dapat berkembang baik jika dibudidayakan dalam kolam terpal
bulat dan kotak. Untuk itu dalam kegiatan ini dipilih kolam terpal bulat sebagai wadah
budidaya karena jenis kolam ini lebih mudah,dan lebih cepat dalam pembuatannya serta
dapat diterapkan pada tipe tanah tanah berpasir (porous) dengan jumlah air yang
terbatas.

F.  ANGGARAN BIAYA
1. Alat dan Bahan
Alat dan bahan yang diperlukan kelompok dalam kegiatan ini tertuang dalam tabel
1 sebagai berikut:

Tabel 1. Kebutuhan Alat


Alat
No
Nama Barang Jumlah Kegunaan

1. Terpal Bulat dan Rangka 10 unit Sebagai wadah untuk ikan nila
Besi D3

2. Mesin Air Pump 230 Watt 1 unit Sebagai alat oksigen dalam air untuk
ikan

3. Mesin Pompa Honda 4 1 unit Sebagai pompa air untuk kekolam


inch

Tabel 2. Kebutuhan Bahan


Bahan
No
Nama Barang Jumlah Kegunaan

1. Bibit ikan Nila 3-5 30.000 Sebagai bahan komuditas yang dibudidayakan
cm ekor

2. Pakan Frima Feed PF 30 sak Sebagai pakan nila


1000

3. Probiotik 60 liter Bakteri baik sebagai pengurai ammonia dalam


air

2. Kebutuhan Anggaran

Tabel 1. Kebutuhan Alat


Alat
No Harga Total Harga Satuan
Nama Barang Jumlah
Satuan (Rp) (Rp)

1. Terpal Bulat dan Rangka Besi 10 unit 2.000.000 20.000.000,-


D3

2. Mesin Air Pump 100 watt 1 unit 1.500.000 1.500.000,-

3. Mesin Pompa Honda 4 inch 1 unit 5.000.000 5.000.000,-

Total 26.500.000,-

Tabel 2. Kebutuhan Bahan


Bahan

No Harga Total Harga Satuan


Nama Barang Jumlah Satuan (Rp)
(Rp)

1. Bibit Ikan Nila ukuran 2-3 10.000 ekor 300 3.000.000,-

2. Pakan Frima Feed PF 1000 30 sak 200.000 6.000.000,-

3. Probiotik air 60 liter 15.000 900.000,-

Total 9.900.000,-

Malimpung,, 29 September 2022

Ketua Pokdakan Mina Cenrana Sekretaris Pokdakan Mina Cenrana

MALLAU PARENRENGI

Mengetahui,

Penyuluh Perikanan Kec. Patampanua Kepala Desa Malimpung


UKKAS HAMZAH, S.S.T.Pi, M.Si MUHAMMAD SAHRIR
G. PROFIL KELOMPOK

1. Nama Kelompok : MINA CENRANA


2. Pengurus
Ketua : MALLAU
Sekretaris : PARENRENGI
Bendahara : JUMIATI
Anggota : ARMAN
DIMAS SETIA PUTRA
BAHARUDDIN
MAPPILE
MUHAMMAD. ISMAIL
ABDUL HAMID
H.TADI
3. Alamat : Dusun Cenrana, Desa Malimpung,
Kecamatan Patampanua, Kabupaten Pinrang
Provinsi Sulawesi Selatan
4. Titik Koordinat : 3.7513345S - 119.718018E
5. No HP : 081354976400 - 08114717747
6. Penumbuhan Kelompok
Tgl/Bln/Tahun : 12 Juli 2018
Kelas : Pemula
Nomor : 1.1.73.15.05.2006.0718.1118
7. Peta Kelompok
H. PENUTUP

Demikian Proposal yang dapat kami sampaikan, semoga bisa menjadi bahan
pertimbangan untuk dapat dikabulkan. Akhirnya kami mengucapkan terimakasih atas
segala perhatiannya.

Pinrang, 29 September 2022

Ketua Pokdakan Mina Cenrana Sekretaris Pokdakan Mina Cenrana

MALLAU PARENRENGI

Mengetahui,

Penyuluh Perikanan Kec. Patampanua Kepala Desa Malimpung

UKKAS HAMZAH, S.S.T.Pi, M.Si MUHAMMAD SAHRIR

Anda mungkin juga menyukai