Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN LOMBOK BARAT

DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS GERUNG
Jl. Selaparang No. 5 Kecamatan Gerung Kode Pos 83363
Telp. (0370) 6814422, 087752628909
Email: pkm.grg@gmail.com

KERANGKA ACUAN PELAYANAN IMUNISASI

1. PENDAHULUAN

Pembangunan bidang kesehatan di Indonesia saat ini mempunyai beban ganda (double burden),
yaitu beban masalah penyakit menular dan penyakit degenerative. Pemberantasan penyakit menular
sangat sulit karena penyebarannya tidak mengenal batas wilayah administrasi. Imunisasi merupakan salah
satu tindakan pencegahan penyebaran penyakit ke wilayah lain yang terbukti sangat cost effective.
Dengan imunisasi penyakit cacar telah berhasil dibasmi, dan Indonesia dinyatakan bebas dari penyakit
cacar pada tahun 1974.
Menurut Undang-Undang Kesehatan Nomor 36 Tahun 2009, Imunisasi merupakan salah satu
upaya untuk mencegah terjadinya penyakit menular yang merupakan salah satu kegiatan prioritas
Kementrian Kesehatan sebagai salah satu bentuk nyata komitmen pemerintah untuk mencapai Millenium
Development Goals (MDGs) khususnya untuk menurunkan angka kematian pada anak.

2. LATAR BELAKANG

Program Imunisasi merupakan upaya kesehatan masyarakat yang terbukti paling cost effective
dan telah diselenggarakan di Indonesia sejak tahun 1956. Dengan program ini, Indonesia dinyatakan
bebas dari penyakit cacar sejak tahun 1974. Mulai tahun 1977 kegiatan imunisasi diperluas menjadi
Program Pengembangan Imunisasi (PPI) dalam rangka pencegahan penularan terhadap beberapa
Penyakit yang Dapat Dicegah Dengan Imunisasi (PD3I) yaitu Tuberkulosis, Difteri, Pertusis, Campak,
Polio, Tetanus, Hepatitis B, serta Pneumonia.

3. TUJUAN UMUM DAN TUJUAN KHUSUS


a. Tujuan Umum
Secara umum tujuan imunisasi adalah menurunkan angka kesakitan, kematian serta kecacatan
akibat Penyakit yang Dapat Dicegah Dengan Imunisasi (PD3I).
b. Tujuan Khusus
1) Tercapainya Universal Child Imunization (UCI) yaitu cakupan imunisasi lengkap minimal 80% bayi
secara merata di seluruh desa/kelurahan.
2) Tervalidasinya Eliminasi Tetanus Maternal dan Neonatal (Insiden dibawah 1 per 1000 kelahiran
hidup dalam satu tahun).
3) Eradikasi Polio tahun 2015
4) Tercapainya Eliminasi Campak pada tahun 2015
5) Terselenggaranya pemberian Imunisasi yang aman serta pengelolaan limbah medis (safety
injection practice and waste disposal management).

4. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN


a. Kegiatan Pokok :
Pemberian Imunisasi Rutin setiap Bulan
b. Rincian Kegiatan :
1) Penyusunan Jadwal Imunisasi Rutin
2) Pemenuhan kebutuhan logistic vaksin
3) Pencatatan sasaran yang akan diimunisasi sebelum berangkat ke tempat pelayanan

5.1.4.4 KA
4) Melaksanakan kegiatan imunisasi
5) Mencatat dan mendokumentasikan hasil kegiatan imunisasi
6) Membahas/menyampaikan hasil kegiatan imunisasi pada minilok.

5. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN


a. Sehari sebelum pelayanan, memastikan kepada kader bahwa semua sasaran sudah mendapatkan
informasi dan kesiapan pelaksanaan posyandu.
b. 30 menit sebelum ke posyandu, memastikan semua vaksin dan logistik (termasuk anafilaktik kit)
dalam kondisi VVM A/B dan tidak kadaluarsa disiapkan dalam vaksin carrier, serta telah menulis
sasaran imunisasi di form B.41.
c. Pada saat pelayanan vaksin carrier harus diletakkan pada meja yang tidak terpapar sinar matahari
langsung, disebelahnya diletakkan alat suntik, kapas, air hangat, format pencatatan dan anafilaktik
kit. Meletakkan safety box dan plastik sampah dibawah meja.
d. Melaksanakan Prokes : Menggunakan APD level 1 , Mencuci tangan dengan sabun/ handsanitiser
setiap akan memberikan imunisasi , jaga jarak ( berlaku selama masa pandemi )
e. Melakukan skrinning setiap sasaran meliputi umur, riwayat imunisasi sebelumnya, KIPI yang pernah
dialami, riwayat penyakit, keadaan kesehatan saat ini.
f. Menentukan dan informasikan kepada orang tuanya jenis dan manfaat imunisasi yang akan
diberikan saat ini.
g. Memberikan imunisasi kepada sasaran sesuai jenis imunissasi yang akan didapatkan saat ini
h. Melakukan manajemen pengananan limbah
i. Memberikan informasi kepada orang tua tentang kapan kunjungan berikutnya, dan kemungkinan
efek simpang yang akan dialami oleh anak sesudah imunisasi serta cara penanggulangannya.
j. Memberitahu orangtua agar menunggu sekitar 30 menit di posyandu untuk memantau kemungkinan
terjadinya efek simpang.
k. Mencatat hasil imunisasi sesuai dengan kolom yang tersedia pada buku kohort bayi/ibu/buku dusun
l. Mencuci tangan dengan sabun/handsanitiser setiap selesai pemberian imunisasi.
m. Setelah selesai semua pelayanan, melakukan evaluasi kegiatan bersama kader dengan tahapan:
1) Mengitung jumlah sasaran yang datang untuk tiap jenis vaksin yang diberikan
2) Membandingkan dengan data target sasaran pada bulan ini, diskusikan dengan kader
kemungkinan penyebab ketidakhadiran sasaran.
3) Menyusun rencana tindak lanjut termasuk bagaimana memotivasi sasaran yang tidak hadir.
n. Membawa pulang sisa logistik yang belum digunakan dan limbah ke puskesmas.
o. Setiba di puskesmas, simpan kembali vaksin di dalam lemari es pada tempat yang terpisah atau
diberi tanda.
p. Mencatat hasil imunisasi dan pemakaian logistic diserahkan kepada koordinator imunisasi.

6. SASARAN
Sasaran pada kegiatan ini adalah :
a. Bayi
b. Balita
c. Ibu Hamil

7. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN


12 kali dalam 1 tahun (setiap bulan).

8. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN


a. Evaluasi kegiatan pelayanan imunisasi dilakukan setiap 1 bulan sekali sesuai dengan perencanaan
yang dilakukan oleh programmer Imunisasi.
b. Laporan dibuat berdasarkan hasil kegiatan dan disampaikan pada saat pertemuan Minilok.

5.1.4.4 KA
9. PENCATATAN DAN PELAPORAN
a. Pencatatan : Manual (Form B41, Buku Dusun, elektronik / dokumentasi).
b. Pelaporan : Manual dan elektonik yang akan diserahkan kepada sektor terkait
c. Evaluasi : Evaluasi dilakukan pada saat pertemuan.

10. TATA NILAI KEGIATAN


Kegiatan ini dilakukan sesuai dengan tata nilai UPT BLUD Puskesmas Gerung :
1. Bertindak cepat dan tepat
2. Berpihak kepada masyarakat
3. Menegakkan kedisiplinan
4. Menunjukkan transparansi
5. Mewujudkan akuntabilitas

Gerung, 4 Januari 2021


Mengetahui
Pimpinan UPT BLUD Puskesmas Gerung

Ns.H.Hasmuni Budiawan,S.Kep
NIP.19680702 199003 1 006

5.1.4.4 KA

Anda mungkin juga menyukai