Anda di halaman 1dari 10

Sumpah pemuda

kelompok 2 : 8F
~Farah ~Arman
~ Aisyah ~Rehan
~Zahra ~Farhan
~ Baridin ~Japar
Sejarah singkat
sumpah pemuda
Sejarah Sumpah Pemuda dilatarbelakangi oleh
kondisi Republik Indonesia yang mana saat itu
masih dalam masa penjajahan Belanda.

Dalam kondisi tersebut, para pemuda dari


kelompok pelajar di Indonesia sepakat untuk
mendirikan organisasi bernama Indonesische
Student Bond atau PPPI pada 1926.
Kelompok PPPI ini terdiri dari para
pemuda terpelajar yang menempuh
pendidikan di Stovia, Technische
Hoogeschool te Bandoeng (THS), dan
Rechtshogeschool te Batavia (RHS).

Mereka semua mempunyai visi dan


misi sama, bahwa kawanan penjajah
yang mengekang Indonesia bisa
disingkirkan dengan kekuatan serta
persatuan semangat pemuda
bangsa.
Kongres pemuda 1
Pada 30 April hingga 2 Mei 1926 Kongres Pemuda
mulai gelar, yaitu pertemuan kelompok para
pemuda Indonesia dalam skala nasional.
Pertemuan tersebut disebut sebagai Kongres
Pemuda I dan berlangsung di Kawasan Lapangan
Banteng, Jakarta.
Maksud dan tujuan pertemuan itu untuk
membahas strategi, serta menyampaikan
gagasan terkait cara membebaskan diri dari
penjajah.
Tak hanya itu, para pemuda ini turut
mempertimbangkan banyak hal. Mulai dari peran
perempuan dalam merebut kemerdekaan,
agama, hingga bahasa persatuan bagi Indonesia.
kongres pemuda II
Berlanjut di Kongres Pemuda II yang berlangsung pada 27-
28 Oktober 1928. Pertemuan kali ini diselenggarakan di tiga
tempat, dengan konsentrasi pembahasan yang berbeda.
1. 27 Oktober 1928 Kongres Pemuda II dilaksanakan di
Gedung Katholieke Jongenlingen Bond, Lapangan
Banteng, Jakarta Pusat. Kongres ini mengurai
pembahasan soal sejarah, bahasa, hukum adat,
pendidikan, dan kemauan, sebagai unsur persatuan dan
kesatuan rakyat Indonesia.
2. 28 Oktober 1928 Kongres Pemuda II kembali berlanjut di
Gedung Oost-Java Bioscoop, dengan pembahasan
tentang pendidikan. Masih di tanggal sama tetapi berada
di tempat berbeda yaitu di Gedung Indonesische
Clubhuis Kramat. Pembahasan di tempat ini sudah lebih
mengerucut, soal nasionalisme, demokrasi, dan isi
rumusan satu visi.
Arti dan makna sumpah
pemuda
Sumpah pemuda memiliki makna
menumbuhkan semangat dan
komitmen pemuda dalam
persatuan dan kesatuan untuk
lepas dari penjajahan. Juga
menumbuhkan sikap patriotisme,
nasionalisme, dan gotong royong.
Dan membentuk Bangsa Indonesia
yang merdeka, bersatu, berdaulat,
adil dan makmur.
semangat dan komitmen peristiwa
Sumpah Pemuda bagi bangsa Indonesia,
1. Kami putra dan putri Indonesia, mengaku bertumpah darah
yang satu, tanah Indonesia. Merupakan semangat dan
komitmen para pemuda dalam menjalin persatuan dan
kesatuan, walau tersebar di berbagai daerah dan memiliki
perbedaan.

2. Kami putra dan putri Indonesia, mengaku berbangsa yang


satu, bangsa Indonesia. Mengembangkan sikap patriotisme
dengan mementingkan kepentingan negara di atas
kepentingan golongan dan pribadi.

3. Kami putra dan putri Indonesia, menjunjung bahasa


persatuan, bahasa Indonesia. Menjadikan bahasa Indonesia
sebagai bahasa pemersatu bangsa dalam mewujudkan
negara yang merdeka, berdaulat, bersatu, adil dan makmur.
Kesimpulan
Sumpah Pemuda adalah bersatunya seluruh suku
bangsa di Indonesia menjadi sebuah kesatuan
yang teguh dengan mengakui memiliki tanah air
yang sama, berasal dari bangsa yang sama, dan
menjunjung bahasa persatuan.
1. Setiap tanggal berapa kita memperingati
hari sumpah pemuda?

2. Kapan kongres pemuda I dilaksanakan?

Pertanyaaan

3. Siapa ketua dan wakil acara pada kongres


pemuda I?

4. Apa tujuan di laksanakan kongres I ini?

5. Apa tujuan didirikannya PPPI?


Terima Kasih
Semoga kamu bisa mendapatkan ilmu
yang bermanfaat dari presentasi ini.

Anda mungkin juga menyukai