Anda di halaman 1dari 2

Nama : Mochamad Yudha eka putra

Nim : 41620010006

Matkul : pengendalian dan penjaminan kualitas

1. Mengapa sulit mendefinisikan kualitas ?

Sebagian besar orang sulit untuk mendefinisikan kata “kualitas” dengan cepat karena
maknanya akan berbeda bagi masing-masing orang dan tergantung pada konteks yang
dibicarakan. Namun, kita dapat memahami apa itu kualitas melalui sebuah ilustrasi
sederhana. sulit untuk menentukan kualitas karena ada ambiguitas dalam mendefinisikan
kualitas itu sendiri. Tidak adanya definisi yang terukur secara umum dan dapat diterima
karena ada beberapa perspektif kualitas yakni dari perspektif penyedia, pembayar dan
pasien itu sendiri.

Kualitas dapat di definisikan secara sederhana, namun untuk memvisualkan sebuah


makna kualitas tergantung definisi apa yang kita gunakan. semakin tepat definisi yang
digunakan, maka semakin dekat arti kualitas yang dimaksud. Pemahaman mengenai
kualitas sangat beragam dan memiliki sifat relatif. Belum ada definisi kualitas yang dapat
diterapkan secara mutlak, karena untuk mewujudkan kualitas dalam arti yang mutlak
sangat sulit sebab banyak kendala internal dan kendala eksternal yang menjadi
penghambat (Constraint) dalam proses mewujudkan kualitas tersebut. Ada ahli yang
menghubungkan kualitas dengan tingkat kepuasan, artinya jika semakin puas maka
dianggap semakin berkualitas. Ada juga yang mengukur sebuah kualitas berdasarkan
tingkat kesalahan, artinya semakin kecil kesalahan yang terjadi berarti proses tersebut
semakin berkualitas. Dalam kegiatan proses produksi produk atau jasa, produk atau jasa
dikatakan berkualitas jika customer bersedia menerima produk dan jasa tersebut,
sebaliknya jika customer menolaknya artinya produk atau jasa yang diproduksi belum
dapat dikatakan berkualitas. Membentuk persepsi kualitas harus dilakukan secara bersama
antara produsen dengan konsumen, artinya setiap produk yang dihasilkan dan di
persembahkan kepada konsumen mendapat persetujuan dan dapat diterima dengan baik
oleh konsumen.
https://www.researchgate.net/publication/
331385433_KONSEP_KUALITAS_DAN_PELAYANAN_YANG_SANGAT_MEMUA
SKAN

https://www.maxmanroe.com/vid/manajemen/pengertian-kualitas.html

http://mutupelayanankesehatan.net/

2. Pilih produk atau layanan tertentu, dan diskusikan bagaimana delapan dimensi
kualitas berdampak pada penerimaan keseluruhan oleh konsumen.

Anda mungkin juga menyukai