Anda di halaman 1dari 11

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Nama Sekolah : MIN Antasari Banjarmasin


Mata Pelajaran : Fikih
Materi : Kurban
Kelas/Semester : V / I
Alokasi Waktu : 1 Jam Pelajaran (35 Menit)
A. Kompetensi Inti
1. Menerima dan menjelaskan ajaran agama Islam yang dianutnya.
2. Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, da
percaya diri dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru dan
tetangganya.
3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati (mendengar, melihat,
membaca) dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk
ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah
dan di Sekolah.
4. Menyajikan pengetahuan factual dalam bahasa yang jelas, sistematis dan
logis, dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak
sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan
berakhlak mulia.

B. Kompetensi Dasar
1. Menghayati hikmah ketentuan kurban
2. Menunjukkan sikap rela menerima ketentuan kurban

1
C. Indikator Pencapaian
1. Menjelaskan pengertian kurban
2. Menjelaskan hukum kurban
3. Menyebutkan syarat-syarat kurban

D. Tujuan Pembelajaran
Setelah mempelajari materi ini, diharapkan siswa mampu:
1. Menjelaskan pengertian kurban dengan tepat.
2. Menjelaskan hukum kurban dengan tepat.
3. Menyebutka syarat-syarat kurban dengan baik dan benar.

E. Materi Pokok
Pengertian, Hukum dan Syarat Kurban
1. Pengertian kurban
Kurban disebut juga “ ُ‫حيَّة‬
ِ ْ‫ ”ض‬yaitu binatang ternak yang disembelih
pada hari raya nahr (kurban). Kurban secara bahasa berasal dari bahasa Arab
“qaraba” yang artinya “dekat”. Sedangkan secara istilah, kurban adalah
beribadah kepada Allah Swt dengan cara menyembelih hewan tertentu pada
hari raya haji dan hari-hari Tasyriq tanggal 11, 12 dan 13 Dzulhijah yang
diniatkan semata-mata untuk mendekatkan diri kepada Allah Swt.
2. Hukum kurban
Melaksanakan kurban hukumnya sunnah muakkad atau sunnah yang
sangat dianjurkan dan mendekati wajib bagi mereka yang memenuhi syarat-
syarat sebagai berikut:
a. Islam
b. Baligh dan berakal
c. Merdeka (Bukan budak atau hamba sahaya)
d. Mampu untuk berkurban

2
Allah Swt berfirman:

‫األبَت ُر‬
ْ ‫ك ُه َو‬ َ ِّ‫ص ِّل لَِرب‬
َ ‫) ِإ َّن َشانَِئ‬٢( ‫ك َوانْ َح ْر‬ َ َ‫ِإنَّا َأ ْعطَْين‬ 
َ َ‫) ف‬١( ‫اك الْ َك ْو َث َر‬
Artinya:
Sesungguhnya kami telah memberikan kepadamu nikmat yang banyak.
Maka dirikanlah solat karena Tuhanmu dan berkurbanlah. Sesungguhnya
orang-orang yang membencimu adalah (dialah) yang terputus. (QS. Al-
Kautsar 1-3)
Ukuran mampu berkurban hakikatnya sama dengan kemampuan
seseorang hamba mengeluarkan sedekah yakni mempunyai ke lebihan harta
setelah terpenuhi semua kebutuhan pokok sandang, pangan dan papan serta
kebutuhan penyempurna yang umum bagi seseorang. Jika seseorang masih
membutuhkan uang untuk memenuhi kebutuhankebutuhan tersebut maka dia
terbebas dari menjalankan sunnah kurban. Diriwayatkan dari Abu
Hurairah radhiallahu ‘anhu dari Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam,
bahwasanya Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:

(( ‫صالَّنَا‬
َ ‫ض ِّح فَال َي ْق َربَ َّن ُم‬
َ ُ‫م ْن َو َج َد َس َعةً َفلَ ْم ي‬.
َ ))

“Barang siapa mendapatkan kelapangan tetapi tidak berqurban, maka


janganlah dia mendekati tempat shalat kami.

F. Metode, Strategi, dan Pendekatan Pembelajaran


Metode : Ceramah, tanya jawab, dan penugasan
Strategi : Kalung Mei-Mei, dan True Or False
Pendekatan : Scientific

3
G. Media, Alat, dan Sumber Belajar
1. Media dan Alat
Papan tulis, spidol, penghapus, kalung kata, tongkat emoticon.
2. Sumber Belajar
Buku siswa Fikih pendekatan saintifik kurikulum 2013

H. Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran

Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu

1. Guru memulai pelajaran dengan mengucap salam


dan menanyakan kabar siswa, meminta peserta
didik berdo’a bersama.
2. Guru memeriksa kehadiran, kebersihan kelas, posisi
dan tempat duduk peserta didik yang menunjang
kegiatan pembelajaran.
3. Guru mengadakan apersepsi sebagai awal ±5
Pendahuluan komunikasi guru sebelum melaksanakan Menit
pembelajaran inti.
4. Guru memberi motivasi kepada siswa agar
semangat dalam mengikuti pembelajaran.
5. Siswa mendengarkan penjelasan guru tentang
kegiatan yang akan dilakukan hari ini dan apa yang
akan dicapai dari kegiatan KBM dengan bahasa
yang sederhana dan mudah dipahami.
Kegiatan Inti a. Mengamati ± 50
1. Guru meminta siswa mengamati penjelasan Menit
yang disampaikan.

4
2. Siswa menyimak penjelasan guru sambil
melakukan permainan Kalung Mei-Mei.
3. Guru membagikan kalung yang berisi sebuah
kata terkait materi.
4. Guru menjelaskan jalannya permainan.
5. Guru membacakan materi dan siswa diminta
mengamati dengan seksama, apabila kata pada
kalung mei-mei disebutkan maka siswa
diminta berdiri, tepuk tangan, sambil
mengucapkan “saya suka” 2 kali.
6. Siswa yang tidak melakukannya ketika kata
yang didapat diucapkan guru, maka diminta
kedepan dan menyanyikan lagu terkait materi.
b. Menanya
1. Melalui motivasi guru menanyakan tentang
bagaimana pendapat siswa mengenai materi
kurban.
2. Guru memberikan penguatan dan tambahan
penjelasan tentang kurban.
c. Eksplorasi
1. Guru mengajak siswa untuk belajar sambil
bermain, yaitu permainan Tongkat True Or
False.
2. Guru membagikan tongkat true or false kepada
setiap peserta didik.
3. Guru menjelaskan jalannya permainan kepada
peserta didik.
4. Guru membacakan pertanyaan yang akan

5
disampaikan, setiap tongkat memiliki dua
gambar emoticon yaitu tersenyum dan
cemberut. Apabila guru selesai membacakan
pertanyaan maka dalam hitungan 1,2,3 siswa
diminta mengangkat tongkat yang sesuai
dengan jawaban. apabila jawaban benar, maka
pilih emoticon tersenyum sambil mengucapkan
kata betul betul betul, jika jawaban salah maka
pilih emoticon cemberut sambil mengucapkan
kata tak patut.
5. Apabila terlambat mengangkat tongkat maka
siswa tersebut maju kedepan dan diminta
membacakan surah beserta artinya terkait
materi kurban.
6. Bagi siswa tidak maju ke depan dan bisa
menjawab soal, maka akan diberikan reward.
d. Mengasosiasi
Guru mengajak siswa untuk mengaitkan materi
dengan kehidupan sehari-hari.
e. Mengkomunikasikan
Guru dan siswa saling tanya jawab mengenai
materi yang telah dipelajari.
Penutup 1. Guru menanyakan kepada siswa tentang materi ± 10
yang telah dipelajari. Dengan arahan guru, Menit
siswa melakukan refleksi mengenai materi yang
telah dipelajari.
2. Guru bersama-sama pesrta didik menyimpulkan
tentang apa-apa saja yang telah dipelajari pada

6
kegiatan pembelajaran tersebut.
3. Guru memberikan pesan kepada siswa agar
selalu rajin belajar dirumah dan mengerjakan
pekerjaan rumah yang diberikan.
4. Guru bersama-sama siswa menutup pelajaran
dengan membaca hamdallah dan mengakhiri
dengan salam.

I. Penilaian Hasil Pembelajaran


1. Aspek Kognitif

Penilaian
Indikator
Pencapaian Bentuk Contoh
Kompetensi Teknik
Instrumen Instrumen

1. Menjelaskan (Latihan soal)


pengertian Berilah tanda silang (X) pada
huruf a, b, c atau d di depan
kurban.
jawaban yang paling benar!

2. Menjelaskan 1. Menurut bahasa “kurban”


memiliki arti….
hukum kurban. a. Hampir
b. Jauh
c. Dekat
3. Menyebutkan d. Kemenangan
syarat-syarat
a.Tes Tertulis a.Soal secara 2. Umat muslim yang sudah
kurban.
tertulis mampu menyembelih hewan
kurban dilaksanakan pada bulan
….
a. Ramadhan
b. Syawal

7
Penilaian
Indikator
Pencapaian Bentuk Contoh
Kompetensi Teknik
Instrumen Instrumen

c. Dzulhijah
d. Dzulqa’dah

3. Dalil al-Quran tentang kurban


terdapat pada surat ….
a. Al-Lahab
b. Al-Kautsar
c. Al-Falaq
d. Al-Insyirah

4.Kurban bagi muslim


hukumnya….
a. Fardu ‘ain
b. Sunnah mu`akkad
c. Wajib setahun sekali
d. Mubah

5. Tanggal 11, 12 dan 13


Dzulhijah disebut juga dengan
hari….
a. Arafah
b. Tarwiyah
c. Kurban
d. Tasyriq

Petunjuk penskoran:
Skor yang diperoleh peserta didik
Nilai akhir = x 100
Skor total (5 jika benar semua)

8
Kunci Jawaban Tamrinat(latihan soal)
1. c
2. c
3. b
4. b
5. d

2. Aspek Afektif
Lembar pengamatan sikap
Jumlah
Aspek yang diamati dan bobot (1-4) Ket.
No. Nama Skor
Keaktifan Sportivitas Kerjasama
1.
2.
3.
4.
5.

Keterangan:
Skor 4: Sangat baik
Skor 3: Baik
Skor 2: Cukup baik
Skor 1: Kurang baik
Petunjuk Penskoran:
Skor yang diperoleh peserta didik
Nilai akhir = x 100
Skor total (12)

9
3. Aspek Psikomotorik
a. Rubrik penilaian
Nama peserta didik: .....................................
Dilakukan
No. Aspek Keterampilan
Ya Tidak
1. Kelancaran membaca
2. Ketangkasan gerak
3. Ketepatan

b. Skala penilaian
Skor
No. Aspek Penilaian
1 2 3 4
1. Kelancaran membaca
2. Ketangkasan gerak
3. Ketepatan

Keterangan:
Skor 4: Sangat baik
Skor 3: Baik
Skor 2: Cukup baik
Skor 1: Kurang baik
Petunjuk Penskoran:
Skor yang diperoleh peserta didik
Nilai akhir = x 100
Skor total (12)

10
Banjarmasin, Desember 2018

Guru Pamong, Praktikan,

Annisa Rahmah, M.Pd Kelompok 7

NIP. NIM.

11

Anda mungkin juga menyukai