Anda di halaman 1dari 1

CARPAL TUNNEL SYNDROME

INSTALASI REHABILITAS MEDIK RSKIA SADEWA

Apa itu.........?

CARPAL TUNNEL SYNDROME

Pengertian

Carpal Tunnel Syndrome atau CTS (sindrom terowongan/lorong karpal) adalah kondisi yang
menyebabkan jari tangan mengalami sensasi kesemutan, mati rasa, atau nyeri akibat tekanan pada
saraf median pergelangan tangan Anda.

Penyebab

Penyebab sindrom ini adalah tekanan pada saraf median karena adanya pembengkkan atau
penyempitan carpal tunnel. Beberapa hal yang dapat menyebabkan carpal tunnel syndrome antara
lain:

 Obesitas
 Cidera pada pergelangan tangan dan tulang taji
 Penyakit misalnya; reumatoid arthritis, diabetes, gangguan muskuloskeletal.
 Faktor keturunan keluarga yang menderita CTS.
 Cedera pada pergelangan tangan.
 Kehamilan. Hampir setengah dari wanita hamil mengalami CTS disebabkan karena
perubahan hormon dan penumpukan cairan. Namun, gejala ini biasanya menghilang
sesaat setelah bayi lahir.
 Pekerjaan berat dan berulang-ulang dengan memakai tangan, seperti mengetik,
menulis, dll.

Gejala

CARPAL TUNNEL SYNDROME

Carpal tunnel syndrome dapat menyebabkan jari atau tangan anda kesemutan, baal, lemah, atau
nyeri. Berikut ini adalah beberapa gejala lain yang mungkin terjadi:

1) Ibu jari melemah.

2) Muncul rasa seperti tertusuk pada jari tangan.

3) Muncul rasa sakit yang menjalar ke tangan atau lengan.

Yang Bisa dilakukan di rumah

Beberapa perawatan yang dapat Anda lakukan untuk membantu tangan Anda dan pergelangan
tangan anda menjadi lebih baik:

 Hentikan kegiatan penyebab baal dan nyeri.


 Kompres dingin pergelangan tangan Anda selama 10-15 menit sebanyak 1 atau 2 kali.

Anda mungkin juga menyukai