Anda di halaman 1dari 8

KAJIAN TEKNIS

PERUBAHAN DESAIN SISTEM KONTROL PADA


EDG PLTGU MUARA TAWAR 2x25 MVA

PROJECT : PENGADAAN FASILITAS EDG


PLTGU MUARA TAWAR 2 x 2.5 MVA
CLIENT : PT. PLN NUSANTARA POWER
UNIT PEMBANGKIT MUARA TAWAR

LOCATION : KABUPATEN BEKASI,


PROVINSI JAWA BARAT

DOCUMENT NO. : 215802-00-E-03-BD-001

JOB NO: 215802

KAJIAN TEKNIS 21/02/2023 GTA/DLM ARI KRS/ABD

DESCRIPTION DATE PREPARED CHECKED APPROVED

P.T. R E K A D A Y A E L E K T R I K A
KAJIAN TEKNIS
EDG MUARA TAWAR 2x2.5 MVA

REVISION HISTORICAL SHEET

Rev No Date Description

0 21/02/2023 ISSUE FOR INFORMATION

Page 2 of 8
KAJIAN TEKNIS
EDG MUARA TAWAR 2x2.5 MVA

DAFTAR ISI

1. PENDAHULUAN ................................................................................................................. 4
2. IDENTIFIKASI MASALAH ..................................................................................................... 4
3. DAMPAK MASALAH ........................................................................................................... 4
4. ANALISA PERMASALAHAN ................................................................................................. 4
4.1. DESAIN AWAL – SISTEM KONTROL EDG ............................................................. 4
4.2. DESAIN PERUBAHAN – SISTEM KONTROL EDG .................................................. 6
5. KESIMPULAN ..................................................................................................................... 8

Page 3 of 8
KAJIAN TEKNIS
EDG MUARA TAWAR 2x2.5 MVA

1. PENDAHULUAN
Sebagai salah satu bakcbone dari sistem Jawa-Bali 500kV, kecepatan recovery PLTGU Muara Tawar pada
saat Blackout sangat diharapkan dalam melakukan blackstart. Untuk menunjang kemampuan blackstart
tersebut, diperlukan fasilitas EDG dalam memenuhi kebutuhan supply saat blackstart.
Syarat untuk mempermudah dan mempercepat blackstart, maka sistem EDG perlu dilengkapi dengan
peralatan Control, Monitoring, Protection dan Automation, dimana fasilitas EDG secara otomatis dapat
berfungsi tanpa harus menjalankan perintah pada local panel. Untuk menunjang kebutuhan di atas dalam
kajian ini disampaikan konfigurasi sistem yang efisien dan handal pada fasilitas EDG.

2. IDENTIFIKASI MASALAH
Permasalahan yang teridentifikasi pada desain sistem EDG :
- Switchgear existing tidak menggunakan protokol komunikasi IEC 61850
- EDG Controller menggunakan protokol CAN bus dan Modbus RTU yang selanjutnya dikonversi
menjadi IEC 61850. Agar dapat berkomunikasi, maka diperlukan converter dan pekerjaan interfacing
untuk menyamakan protokol serta mengakses parameter EDG Controller.
- Operasi EDG memerlukan logic/sequence yang simple namun beroperasi kontinyu 7x24 jam, sehingga
diperlukan piranti tipe industrial.
- SAS/SCADA merupakan software untuk mengontrol satu Gardu Induk dengan beberapa bay,
sementara EDG system tidak terkoneksi langsung ke Gardu Induk 500kV Muara Tawar.

3. DAMPAK PERMASALAHAN
Berdasarkan permasalahan tersebut di atas, maka beberapa dampak yang mungkin timbul adalah:
- Penambahan equipment seperti converter, aux relay, profibus module dan sebagainya.
- Pekerjaan programming dan integrasi memerlukan tahapan yang lebih panjang untuk menjembatani
komunikasi antara komponen Switchgear, Controller, HMI dan lainnya.
- Software SAS/SCADA memiliki fitur kompleks yang memberatkan sistem kerja HMI.

4. ANALISA PERMASALAHAN
4.1 SISTEM SAS/SCADA
Pada desain awal yang diajukan, Software SICAM Microgrid digunakan untuk memonitor status switchgear.
SICAM merupakan SCADA software yang dapat berkomunikasi menggunakan Open protocol meliputi IEC
104, IEC 61850/GOOSE dan sebagainya. Sistem ini terdiri dari komponen utama:
− HMI (Human Machine Interface)
− Sicam SCC Software
− Sicam A8000 Automatic Generation Controller

Page 4 of 8
KAJIAN TEKNIS
EDG MUARA TAWAR 2x2.5 MVA

Konfigurasi sistem dapat dilihat pada gambar 4.1. Sistem ini memiliki kelebihan pada skala besar di mana
posisi switchgear terdistribusi, protokol komunikasi universal serta brand independent. Namun terdapat
beberapa kekurangan diantaranya:
- Pada sistem SAS/SCADA pemrosesan dilakukan pada sisi Server selain berperan sebagai HMI utama
sehingga jika ada trouble akan lebih susah jika di tracing permasalahannya.
- Jika Server SAS/SCADA bermasalah maka logic juga ikut bermasalah sehingga di HMI display juga
akan mengalami kegagalan.
- Spare part atau sistem SAS yang rusak lebih mahal
- SAS/SCADA merupakan software untuk Gardu Induk

Gambar 4.1. Sistem Konfigurasi SAS/SCADA - EDG Control

Pada sistem SAS/SCADA, spesifikasi teknisnya adalah sebagai berikut:

No. Description Specification Qty Unit


− RS900 Ethernet Switch support 6 Fast
Ethernet RJ45 ports and 2 x 100FX – Multimode 1300nm,
Ethernet Switch
1. MTRJ connector. 1 Set
RSG 2488
− The RSG2488 is the type with more ports and can also be
add with grand master clock feature
− SIMATIC IPC547J (rack PC, 19", 4 U)
− Interfaces: 2x USB 3.0 on the front
− COM1, audio on the rear side
− 7 slots: 5x PCI Express, 2x PCI, temp and fan monitoring
watchdog
− Core i3-10100E (4C/8T, 3.2 (3.8) GHz, 6 MB cache),
2. Server mainboard (chipset H410, 2x Gbit Ethernet, 1x DVI-D, 1x 1 Set
DisplayPort, 4x USB 2.0, 2x USB 3.1 Gen. 1.1x USB 2.0)
− 1 TB HDD 3.5 SATA
− 100/240 V AC industrial power supply
− 8GB DDR4 SDRAM (2x 4 GB), dual channel
− PCIe x16 graphics card NVIDIA Quadro P400 (3x mDP: 3x
adapter mDP to DP) (1 slot occupied)

Page 5 of 8
KAJIAN TEKNIS
EDG MUARA TAWAR 2x2.5 MVA

No. Description Specification Qty Unit


LED MONITOR 24 inch
3. Display 2 Ea
HP Z24n, 1920 x 1200 @ 60Hz

− SIMATIC IPC547J (rack PC, 19", 4U)


− interfaces: 2x USB 3.0 on the front; COM1, audio on the
rear side
− 7 slots: 5x PCI Express, 2x PCI, temperature and fan
monitoring
4. CPU − watchdog 2 Ea
− Core i3-10100E (4C/8T, 3.2 (3.8) GHz, 6 MB cache)
− mainboard (chipset H410, 2xGbit Ethernet, 1x DVI-D, 1x
DisplayPort, 4x USB 2.0, 2x USB 3.1 Gen. 1.1x USB 2.0)
− 1 TB HDD 3.5 SATA, 100/240 VAC industrial PSU
− 8 GB DDR4 SDRAM (2x4 GB)

5. Accessoris Include Paket UPS 1 lot

Substation Automation System (SICAM SCC)


with permanent license.
6. Software 1 set
The logics are to be based on the CAEX programming from the
SICAM A8000 controller

4.2 SISTEM PLC/HMI

Pada sistem PLC, terdapat optimasi di mana SAS/SCADA akan digantikan oleh PLC. Semua fungsi
pada software SAS/SCADA meliputi action, monitoring dan historian tetap terpenuhi pada software
PLC. Penggunaan PLC ini memudahkan dalam maintenance, di mana bila timbul kegagalan pada
modul PLC maka tidak akan berimbas pada sistem EDG keseluruhan.

Secara umum optimasi sistem PLC meliputi:


- PLC Controller menggantikan SAS/SCADA Controller
- HMI Software menggantikan SAS/SCADA software
- Kabel FO digunakan untuk komunikasi antara EDG Room dan CCR
- Koneksi antara PLC dan EDG menggunakan hardwired

Sistem konfigurasi PLC dapat dilihat pada Gambar 4.2 sedangkan Single Line Diagram synchronizer
terdapat pada Gambar 4.3

Page 6 of 8
KAJIAN TEKNIS
EDG MUARA TAWAR 2x2.5 MVA

Gambar 4.2. Sistem Konfigurasi PLC - EDG Control

Gambar 4.3 Design Single Line Diagram Syncro EDG Muara Tawar

Sehingga Technical Particular Guarantee yang akan di propose sesuai TOR sebagai berikut :

No. Description Specification Qty Unit

Ethernet Switch with 16 port configurable as 10/100/1000TX


1. Ethernet Switch 1 Set
copper, 100FX or 1000SX Fiber

Page 7 of 8
KAJIAN TEKNIS
EDG MUARA TAWAR 2x2.5 MVA

PC Server (Rack PC, 19", 4AHU),


Interfaces:2x GBIT LAN (RJ45); 1x Serial (Com1);
6x USB Backside, 2xUSB, Frontside 2xPS/2 Audio;7 slots
2. Server 1 Set
(4xPCI Long, 1xPCIE X16), 1xPCIEx8(1Line),1xPCIEx1; Drive
Bays:6(3x5,25", 1x3,5"), FrontAcces: 2x3,5", Internal :
Temperature and Fan,

3. Display LCD 24 inch resolusi 1920x1080 (FHD) 2 Ea

Xeon Gold; Memory DDR4 minimum


16GB (2x8 GB);HDD minimum 2 TB 7.2K RPM
SATA 3.5 " Hot Plug Hard Drive, SSD minimum
4. CPU 512 GB, DVDRW+/- RW&FDD, 2 Ea
Interfaces:2xGBIT LAN (RJ45); 1xSerial(Com1);
4x USB Backside, 2xUSB; Software Windows 10,
Office 2019; mouse & keyboard
5. Accessoris Include Paket UPS

Software HMI set (free license, unlock access, open source dan
6. Software 1 lot
master software HMI)

5. KESIMPULAN
Kesimpulan kajian teknis ini adalah sebagai berikut:
1. Optimasi konfigurasi sistem kontrol EDG dapat menggunakan sistem PLC dan HMI.
2. Dengan konfigurasi pada poin 1 di atas, tidak menghilangkan esensi dari Sistem Control EDG yang
dipersyaratkan pada TOR dan dapat bekerja secara normal:
3. Perubahan desain dapat menurunkan lead time pengadaan equipment

Page 8 of 8

Anda mungkin juga menyukai