Anda di halaman 1dari 2

UNIVERSITAS INDRAPRASTA PGRI

(UNINDRA)
FAKULTAS BAHASA DAN SENI
SOAL UJIAN AKHIR SEMESTER GASAL
TAHUN AKADEMIK 2022/2023

Program Studi : DESAIN KOMUNIKASI VISUAL


Mata Kuliah : Kewirausahaan
Hari/ Tanggal : Jum’at, 13 Januari 2023 PAGI
Waktu : 24 Jam (12.30)
Sifat Ujian : Buku Terbuka/ Daring

Catatan: Lembar Jawaban dikirim langsung ke dosen pengampu masing-masing, sesuai


petunjuk dari dosen bersangkutan, selambat-lambatnya 24 jam dari naskah diterima

PETUNJUK PENGERJAAN SOAL


a. a.Tulis identitas Nama, NPM, Kelas dan No.HP(WA) aktif pada lembar jawaban
b. b.Diketik rapih menggunakan computer
c. c.Dilarang memberikan atau menerima salinan jawaban ke/ dari teman. Integritas Diri adalah
keberhasilan dari diri anda

1. Sebagian besar mahasiswa saat ini sudah mulai sadar betapa pentingnya kewirausahaan sebagai
salah satu alternatif dan solusi yang efektif dalam mengurangi tingkat pengangguran yang terus
melonjak pasca covid-19. jelaskanhal-hal dibawahh ini sebagai wujud kewirausahaan sebagai
solusi di era pasca covid -19 ini : (Bobot Nilai 20 %)
a. Di masa pandemi dan menuju normal teknologi sangat berpengaruh untuk sejauh ini
dikembangkan teknologi di era Indonesia 4.0. berikan penjelasan kewirausahaan dalam
usaha anda
b. Bagaimana faktor peluang perilaku wirausaha yang dimiliki dalam pengembangan usaha
mengatasi kegagalan dan meraih kesuksesan.
c. Buatlah Analisis SWOT terhadap diri Anda
d. Menurut anda mengapa kewirausahaan itu penting, berikan alasannya!
e. Anda pasti mengalami Kesuksesan dan Kegagalan dalam hidup anda dalam meraih suatu
tujuan. Sebutkan faktor apa saja yang menjadikan anda sukses dan faktor apa yang
menjadikan anda gagal? Buatlah suatu quote untuk memotivasi diri anda untuk mengatasi
kegagalan dan meraih kesuksesan!
2. Sebelum merumuskan strategi bisnis, yang biasa dilakukan pengusaha/ calon pengusaha adalah
menganalisis lingkungan internal dan eksternal, menggunakan analisis SWOT. Jika kamu
termasuk karyawan/tim Manajemen Unindra dan Unindra adalah bisnis jasa bidang
pendidikan, (Bobot Nilai 20 %)
a. Lakukan analisis SWOT atas kampus Unindra dari apa yang kamu lihat dan rasakan saat ini.
b. Buatkan Business Model Canvas (BMC) atas kampus UNINDRA untuk merumuskan
strategi apa yang sesuai untuk mengembangkan UNINDRA.
c. Berdasarkan BMC, kelemahan dan peluang yang kamu temukan, tuliskan minimal 3 strategi
yang mungkin bisa dilakukan untuk kemajuan kampus Unindra!
3. Izin Usaha yang dibutuhkan oleh tiap-tiap Pelaku Usaha berbeda, tergantung jenis bidang usaha
apa yang akan digeluti oleh perusahaannya. Jelaskan jenis-jenis izin usaha yang perlu kamu
ketahui untuk mempersiapkan pendirian sebuah usaha sesuai dengan hukum yang berlaku di
Indonesia. seperi hal-hal di bawah ini : (Bobot nilai 15%)
a. Surat Keterangan Domisili Usaha (SKDU)
b. Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP)
c. Izin Usaha Dagang (UD)
d. Surat Izin Tempat Usaha (SITU)
e. Surat Ijiin Prinsip (SIP)
f. Surat Ijin Usaha Industri (SIUP)
g. Surat Ijin Usaha Perdagangan (SIUP)
h. Tanda Daftar Perusahaan (TDP)
Ijin BPOM
4. Bu Marti’ah, Bu Ridho, Bu Rita, Bu Agus, Bu Nurlaela, Bu Berta dan Ibu-ibu yang lain semua
akan sepakat kualitas dari suatu Produk dan Pelayanan terhadap usaha jasa merupakan
tanggung jawab moral dari etika berbisnis yang harus terus terjaga sehingga konsumen
potensial yang dimiliki akan mendapatkan kepuasan yang continue. Jelaskan prinsip-prinsip
yang harus dimiliki oleh pembisnis dalam menjalankan usaha nya serta berikan gambaran
contoh kasus yang menurut anda melanggar kode etik dalam berbisnis serta solusi dari kasus
tersebut. (Point 10 )
5. Hak Kekayaan Intelektual (HKI) adalah hak eksklusif yang diberikan kepada seseorang atau
sekelompok orang untuk memegang monopoli dalam menggunakan dan mendapatkan manfaat
dari kekayaan intelektual. Anda akan melakukan kegiatan kewirausahaan tentunya berurusan
dengan produk usaha dagangan anda, Jelaskan HKI jenis apa yang kamu pilih untuk melindungi
produk usaha tersebut. (Bobot Nilai 15%)

Setiap Jawaban yang anda tulis mempengaruhi nilai anda


Maksimalkan usaha pengerjaan soal UAS anda dan semoga berhasil

Anda mungkin juga menyukai