Anda di halaman 1dari 7

GERHANA MATAHARI DAN BULAN TAHUN 2023

Lutfi Pary, S.Si, M.Si


PMG Muda Stasiun Geofisika Ambon

Peredaran benda-benda langit silih berganti disetting sedemikian rupa dengan sangat teratur oleh sang
pencipta alam semesta, salah satu manfaatnya atau dampak dari peredaran benda-benda langit tersebut
adalah terjadinya fenomena gerhana. Dalam ilmu astronomi gerhana adalah proses tertutupnya arah
pandang pengamat ke benda langit oleh benda langit lainnya yang lebih dekat dengan pengamat
(Jayusman. M, 2011).

Gerhana matahari adalah suatu fenomena alam dimana ketika sinar matahari terhalang oleh bulan
sehingga sinar matahari tidak dapat mencapai bumi. Hal ini dikarenakan pergerakan dinamis posisi antara
matahari, bulan dan bumi berada pada posisi satu garis lurus. Sedangkan gerhana bulan adalah suatu
fenomena alam dimana ketika sinar matahari terhalang oleh bumi sehingga sinar matahari tidak dapat
mencapai bulan.

Gerhana Matahari
Terdapat 3 jenis gerhana matahari yaitu Gerhana Matahari Total / GMT, Gerhana Matahari Cincin / GMC,
dan Gerhana Matahari Sebagian / Parsial.
1. Gerhana Matahari Total
Saat gerhana matahari total terjadi seluruh permukaan/bundaran matahari tertutup oleh bulan,
dimana diameter sudut bulan lebih besar dibanding dengan diameter sudut matahari.
2. Gerhana Matahari Cincin
Dikarenakan sudut bulan lebih kecil dibandingkan dengan diamater sudut matatahari maka
bundaran bulan berada di dalam bundaran matahari. Penampakan dari fenomena ini, matahari
terlihat seperti bercahaya dan membentuk seperti cincin.
3. Gerhana Matahari Sebagian
Fenomen ini terjadi ketika sebagian bundaran bulan menutupi sebagian bundaran matahari.
Sehingga penampakan dari matahari terlihat ada bagaian yang tidak terang.

Gerhana Bulan
Lain halnya dengan gerhana matahari, gerhana bulan dibagi menjadi 2 jenis yaitu Gerhana Bulan Total
dan Gerhana Bulan Sebagian. Gerhana bulan total terjadi ketika bulan tepat berada pada daerah
penumbra sehingga permukaan bulan tertutupi oleh bumi sehingga bulan tampak gelap keseluruhan.
Sedangkan gerhana bulan sebagian terjadi ketika hanya sebagian bulan berada pada daerah umbra dan
penumbra sehingga sinar matahari sebagian masih sampai ke permukaan bulan dan tidak terhalangi oleh
bumi secara keseluruhan.

Gerhana Tahun 2023


Berdasarkan almanak 2023 yang diterbitkan oleh Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG),
pada tahun 2023 fenomena gerhana terjadi sebanyak 4 kali yaitu 2 gerhana matahari dan 2 gerhana bulan.
Gerhana Matahari:
1. Gerhana Matahari Hybrid
Yaitu gerhana yang terjadi dalam satu waktu fenomena yaitu gerhana matahari cincin dan total.
Gerhana ini terjadi pada tanggak 20 April 2023 dan dapat dilihat di Asia Tenggara, Samudera
Hindia bagian Timur, Australia, Filipina, New Zealand, Papua New Guine.
Prosess fase gerhana matahari hybrid secara global adalah sebagai berikut :

Tabel 1. Fase Gerhana Matahari Hybrid 20 April 2023


WAKTU
FASE GERHANA (JAM MENIT) BUJUR LINTANG
UT WIB
Mulai (Kontak Awal) 01:34.3 07:34.3 E 76° 00.8’ S 40° 17.5’
Mulai Memasuki Batas Utara Penumbra 02:34.5 08:34.5 E 54° 45.4’ S 17° 25.5’
Mulai Memasuki Batas Selatan Umbra 02:37.0 08:37.0 E 63° 39.1’ S 48° 28.3’
Mulai Memasuki Garis Pusat; Puncak 02:37.0 08:37.0 E 63° 38.8’ S 48° 27.4’
Gerhana Mulai
Mulai Memasuki Batas Utara Umbra 02:37.0 08:37.0 E 63° 38.6’ S 48° 26.5’
Mulai Memasuki Batas Selatan Penumbra 03:39.2 09:39.2 E 157° 04.1’ S 76° 36.2’
Puncak Gerhana Pada Siang Hari 03:55.5 09:55.5 E 120° 53.4’ S 14° 50.4’
Meninggalkan Batas Selatan Penumbra 04:54.8 10:54.5 W 174° 59.2’ S 43° 26.4’
Meninggalkan Batas Selatan Umbra 05:56.5 11:56.5 W 178° 47.2’ N 2° 53.2’
Meninggalkan Batas Utara Umbra 05:56.5 11:56.5 W 178° 47.0’ N 2° 57.8’
Mulai Meninggalkan Garis Pusat; Puncak 05:56.5 11:56.5 W 178° 47.1’ N 2° 55.5’
Gerhana Berakhir
Meninggalkan Batas Utara Penumbra 05:58.7 11:58.7 W 172° 00.6’ N 34° 14.2’
Gerhana Berakhir (Kontak Akhir) 06:59.3 12:59.3 W 167° 14.9’ N 11° 16.6’
Gambar 1. Peta Magnitudo Gerhana Matahari Hybrid 20 April 2023 di Wilayah Indonesia

2. Gerhana Matahari Cincin


Gerhana matahari cincin akan terjadi pada tanggal 14 Oktober 2023, namun gerhana ini tidak
dapat dilihat di wilayah Indonesia. Adapun wilayah yang dapat melihat GMC yaitu Amerika Utara,
Amerika Tengah, dan Amerika Selatan.
Proses fase gerhana matahari cincin secara global adalah sebagai berikut :

Tabel 2. Fase Gerhana Matahari Cincin 14 Oktober 2023


WAKTU (UT)
FASE GERHANA BUJUR LINTANG
JAM MENIT
mulai (kontak awal) 15:03.7 W 132° 07.9’ N 41° 19.7’
Mulai Memasuki Batas Selatan Penumbra 16:10.1 W 153° 31.0’ N 16° 51.6’
Mulai Memasuki Batas Selatan Umbra 16:11.6 W 147° 05.1’ N 48° 15.7’
Mulai Memasuki Garis Pusat; Puncak 16:12.3 W 146° 53.5’ N 49° 20.5’
Gerhana Mulai
Mulai Memasuki Batas Utara Umbra 16:13.0 W 146° 41.4’ N 50° 25.8’
Mulai Memasuki Batas Utara Penumbra 17:19.1 W 38° 09.1’ N 78° 24.4’
Puncak Gerhana Pada Siang Hari 17:36.5 W 87° 37.8’ N 16° 58.2’
Meninggalkan Batas Utara Penumbra 18:40.4 W 21° 08.1’ N 42° 03.7’
Meninggalkan Batas Utara Umbra 19:46.0 W 29° 20.3’ S 4° 36.0’
Mulai Meninggalkan Garis Pusat; Puncak 19:46.7 W 29° 21.3’ S 5° 41.3’
Gerhana Berakhir
Meninggalkan Batas Selatan Umbra 19:47.4 W 29° 21.7’ S 6° 46.2’
Meninggalkan Batas Selatan Penumbra 19:48.5 W 24° 02.3’ S 38° 17.0’
Gerhana Berakhir (Kontak Akhir) 20:55.2 W 45° 15.1’ S 13° 48.2’

Gerhana Bulan
1. Gerhana Bulan Penumbra
Gerhana ini terjadi pada tanggal 5 – 6 Mei 2023. Gerhana bulan penumbra dapat dilihat di wilayah
Indonesia, Afrika, Asia, dan Australia.
Proses fase gerhana bulan penumbra adalah sebagai berikut :

Tabel 3. Fase Gerhana Bulan Penumbra 5 - 6 Mei 2023


WAKTU SETIAP FASE GERHANA
FASE GERHANA
UT WIB WITA WIT
Gerhana Penumbra mulai (P1) 16:12.0 22:12.0 23:12.0 00:12.0
Puncak Gerhana (MID) 18:22.8 00:22.8 01:22.8 02:22.8
Gerhana Penumbra Berakhir 20:33.7 02:33.7 03:33.7 04:33.7

Gambar 2. Ilustrasi Proses Gerhana Bulan Penumbra 5-6 Mei 2023


Gambar 3. Peta Visibilitas Gerhana Bulan Penumbra 5-6 Mei 2023 di Dunia

2. Gerhana Bulan Sebagian


Gerhana ini terjadi pada tanggal 28 Oktober 2023 waktu Universal Time (UT) atau tanggal 29
Oktober Waktu Indonesia. Gerhana bulan sebagian dapat dilihat di wilayah Indonesia, Amerika
bagian Timur, Eropa, Afrika, Asia , dan Australia.
Proses fase gerhana bulan sebagian adalah sebagai berikut :

Tabel 4. Fase Gerhana Bulan Sebagian 29 Oktober 2023


WAKTU SETIAP FASE GERHANA
FASE GERHANA
UT WIB WITA WIT
Gerhana Penumbra mulai (P1) 17:59.8 00:59.8 01:59.8 02:59.8
Gerhana Sebagian mulai (U1) 19:34.3 02:34.3 03:34.3 04:34.3
Puncak Gerhana (MID) 20:14.0 03:14.0 04:14.0 05:14.0
Gerhana Sebagian berakhir (U4) 20:53.5 03:53.5 04:53.5 05:53.5
Gerhana Penumbra Berakhir (P4) 22:28.2 05:28.2 06:28.2 07:28.2
Gambar 4. Ilustrasi Proses Gerhana Bulan Sebagian 29 Oktober 2023

Gambar 5. Peta Visibilitas Gerhana Bulan Sebagian 29 Oktober 2023 di Dunia


Gambar 6. Peta Visibilitas Gerhana Bulan Sebagian 29 Oktober 2023 di Indonesia

Referensi
Jayusman M (2011). Fenomena Gerhana Dalam Wacana Hukum Islam dan Astronomi. AL-‘Adalah Vol.
X, No. 2 Juli 2011
Mujab S (2014). Gerhana; Antara Mitos, Sains, dan Islam. Yudisia, Vol.5 No.1, Juni 2014
Suprihatin. S. H, S.Kom dkk (2021) : Almanak 2022

Anda mungkin juga menyukai