Anda di halaman 1dari 8

Solusi Ujian Nasional Bahasa Indonesia

SMP/MTs Kelas IX Berdasarkan Kurikulum 2013


Edisi 2019/2020
Sanksi pelanggaran Pasal 113 Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta

(1) Setiap Orang yang dengan tanpa hak melakukan pelanggaran hak ekonomi sebagaimana dimaksud dalam Pasal 9 ayat (1) huruf
i untuk Penggunaan Secara Komersial dipidana dengan pidana penjara paling lama 1 (satu) tahun dan/atau pidana denda paling
banyak Rp100.000.000 (seratus juta rupiah).
(2) Setiap Orang yang dengan tanpa hak dan/atau tanpa izin Pencipta atau pemegang Hak Cipta melakukan pelanggaran
hak ekonomi Pencipta sebagaimana dimaksud dalam Pasal 9 ayat (1) huruf c, huruf d, huruf f, dan/ atau huruf h untuk
Penggunaan Secara Komersial dipidana dengan pidana penjara paling lama 3 (tiga) tahun dan/atau pidana denda paling banyak
Rp500.000.000,00 (lima ratus juta rupiah).
(3) Setiap Orang yang dengan tanpa hak dan/atau tanpa izin Pencipta atau pemegang Hak Cipta melakukan pelanggaran hak
ekonomi Pencipta sebagaimana dimaksud dalam Pasal 9 ayat (1) huruf a, huruf b, huruf e, dan/ atau huruf g untuk Penggunaan
Secara Komersial dipidana dengan pidana penjara paling lama 4 (empat) tahun dan/atau pidana denda paling banyak
Rp1.000.000.000,00 (satu miliar rupiah).
(4) Setiap Orang yang memenuhi unsur sebagaimana dimaksud pada ayat (3) yang dilakukan dalam bentuk pembajakan, dipidana
dengan pidana penjara paling lama 10 (sepuluh) tahun dan/atau pidana denda paling banyak Rp4.000.000.000,00 (empat
miliar rupiah).
Solusi Ujian Nasional Bahasa Indonesia
SMP/MTs Kelas IX Berdasarkan Kurikulum 2013
Edisi 2019/2020

Siska Yuniati
Rusmantara
Rina Harwati
Septy Andari Putri
Solusi Ujian Nasional Bahasa Indonesia
SMP/MTs Kelas IX Berdasarkan Kurikulum 2013
Edisi 2019/2020

Penulis : Siska Yuniati


Rusmantara
Rina Harwati
Septy Andari Putri
Tata letak : M. Afnan
Desain kover : Dany RGB

Cetakan I, Desember 2019

Diterbitkan oleh
Magnum Pustaka Utama
Jl. Parangtritis KM 4, RT 03, No 83 D
Salakan, Bangunharjo, Sewon, Bantul, DI Yogyakarta
Telp. 0878-3981-4456, 0821-3540-1919
Email: penerbit.magnum@gmail.com
Homepage: www.penerbitmagnum.com

ISBN: 978-602-5789-72-4
ISI BUKU

ISI BUKU ............................................................................................................................................................. v

PRAKATA ............................................................................................................................................................ vi

PENDALAMAN MATERI ................................................................................................................................. 1

A. Membaca Nonsastra ..................................................................................................................................... 2


B. Membaca Sastra .......................................................................................................................................... 15
C. Menulis Terbatas ......................................................................................................................................... 26
D. Menyunting Kata, Kalimat, dan Paragraf ................................................................................................. 39
E. Menyunting Ejaan dan Tanda Baca ........................................................................................................... 48

CONTOH SOAL UN 2018/2019 BAHASA INDONESIA DAN PEMBAHASAN .............................. 60


UJI KOMPETENSI 1 ..................................................................................................................................... 83
UJI KOMPETENSI 2 .................................................................................................................................... 99
UJI KOMPETENSI 3 ................................................................................................................................... 115
UJI KOMPETENSI 4 ................................................................................................................................... 133
UJI KOMPETENSI 5 ................................................................................................................................... 150

DAFTAR PUSTAKA ...................................................................................................................................... 166

GLOSARIUM ................................................................................................................................................. 167

PROFIL PENULIS .......................................................................................................................................... 174

v
PRAKATA

Ujian Nasional akan memasuki tahun ke-69 setelah pelaksanaan pertama dengan nama Ujian
Penghabisan. Sepanjang pelaksanaannya, permasalahan esensial yang dihadapi adalah terkait penyiapan diri
siswa agar mampu mengerjakan soal-soal dengan baik dan maksimal. Kendati sejak dua tahun lalu telah
digelar Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) di beberapa daerah, persiapan-persiapan siswa pada
hakikatnya tidak banyak berubah.
Pada praktiknya, Ujian Nasional hanyalah satu di antara sederet pekerjaan yang perlu ditunaikan siswa
selama dirinya duduk di kelas VI (untuk Sekolah Dasar sederajat, sekarang bernama USBN), kelas IX (untuk
Sekolah Menengah Pertama sederajat), serta kelas XII (untuk Sekolah Menengah Atas sederajat). Dengan
banyaknya pekerjaan yang perlu ditunaikan, para siswa perlu memiliki strategi belajar yang baik dan sesuai
dengan karakteristik pribadinya. Selain itu, dibutuhkan juga piranti dan sumber belajar yang cukup agar
proses belajar siswa dapat fokus dan terarah. Hadirnya buku Solusi Ujian Nasional Bahasa Indonesia SMP/MTs
Kelas IX Berdasarkan Kurikulum 2013 Edisi 2019/2020 ini dalam rangka turut berkontribusi menyiapkan
para siswa, khususnya siswa kelas IX untuk dapat belajar dengan baik.
Buku ini terdiri atas tiga bagian utama, yaitu pendalaman materi dan contoh soal, pembahasan soal UN,
serta soal-soal uji kompetensi. Pendalaman materi berisi materi yang berdasarkan analisis penulis berpotensi
muncul di soal-soal Ujian Nasional yang akan datang. Materi pendalaman yang disajikan dalam buku ini
meliputi membaca nonsastra, membaca sastra, menulis terbatas, menyunting kata, kalimat, dan paragraf, serta
menyunting ejaan dan tanda baca. Setiap materi disertai contoh soal agar siswa lebih mudah memahaminya.
Pada bagian pembahasan soal UN, disajikan soal-soal yang pernah diujikan pada Ujian Nasional 2018/2019.
Selain ditentukan jawabannya, soal-soal pada bagian ini juga dibahas secara proporsional. Selanjutnya, disajikan
lima paket soal masing-masing lima puluh butir soal (sesuai standar Ujian Nasional) untuk digunakan para
siswa berlatih.
Berdasarkan pengalaman penulis, makna kata sering menjadi permasalahan siswa. Hal ini cukup esensial
karena kunci dari pemahaman atas sebuah teks di antaranya adalah kemampuan memahami makna kata. Oleh
karena itu, pada bagian akhir disajikan glosarium yang berisi istilah-istilah yang digunakan dalam buku ini.
Atas bantuan banyak pihak, para penulis telah berusaha keras untuk menyajikan materi buku ini secara
baik. Namun, jika di kemudian hari ditemukan berbagai hal yang dirasa perlu didiskusikan, para penulis sangat
terbuka untuk berbicara. Pada akhirnya, para penulis hanya berharap, semoga usaha ini diridai oleh Tuhan Yang
Maha Esa dan membawa manfaat bagi siswa dan guru, khususnya siswa dan guru-guru kelas IX di Sekolah
Menengah Pertama atau Madrasah Tsanawiyah.

Yogyakarta, Desember 2019


Tim Penulis

vi
DAFTAR PUSTAKA

Arifin, E. Zaenal dan S. Amran Tasai. 2006. Cermat Berbahasa Indonesia. Jakarta: Akapres.

Endarmoko, Eko. 2008. Tesaurus Bahasa Indonesia. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.

Waluyo, Herman J. 2006. Pengkajian dan Apresiasi Prosa Fiksi. Surakarta: Universitas Sebelas Maret

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. 2015. Peraturan Menteri Pendidikan dan
Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 50 Tahun 2015 tentang Pedoman Umum Ejaan Bahasa
Indonesia. Jakarta: Kemdikbud RI.

Langan, John. 2008. College Writing Skils with Readings. New York: The McGraw Hill.

Mustakim. 2015. Bentuk dan Pilihan Kata. Jakarta: Pusat Pembinaan dan Pemasyarakatan Badan Pengembangan
dan Pembinaan Bahasa Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan

Sayuti, Suminto A. 2000. Berkenalan dengan Prosa Fiksi. Yogyakarta: Gama Media.

Yuniati, Siska, Rusmantara, Rina Harwati, dan Septy Andari Putri. 2018. Solusi Ujian Nasional Bahasa Indonesia
SMP/MTs Kelas IX Berdasarkan Kurikulum 2013. Yogyakarta: Magnum Pustaka Utama.

Sudjiman, Panuti. 1988. Memahami Cerita Rekaan. Jakarta: Pustaka Jaya.

Wellek, Rene dan Austin Warren. 2014. Teori Kesusastraan. Jakarta: Pustaka Raya.

166
PROFIL PENULIS

Siska Yuniati, M.Pd. adalah guru bahasa Indonesia di Madrasah Tsanawiyah Negeri 3 Bantul. Selain itu, dirinya
pernah mengajar Bahasa Indonesia di MAU Al-Imdad. Siska juga aktif menulis sastra dan nonsastra. Beberapa
tulisannya dimuat di media massa, diterbitkan dalam bentuk buku, serta memenangkan kompetisi lokal dan
nasional. Tahun 2018, Siska terlibat dalam pengelolaan hasil studi PISA di Indonesia. Saat ini ia menjadi Ketua
Umum Perkumpulan Guru Madrasah Penulis (Pergumapi).

Drs. Rusmantara adalah guru bahasa Indonesia di MTs Negeri 1 Bantul. Selain mengajar, dirinya aktif di
MGMP Bahasa Indonesia SMP dan menjadi Ketua di MGMP Bahasa Indonesia MTs Kabupaten Bantul
dan menulis beberapa buku. Rusmantara juga merupakan anggota Perkumpulan Guru Madrasah Penulis
(Pergumapi).

Rina Harwati, M.Pd. adalah guru Bahasa Indonesia di MTs Negeri 6 Bantul. Lulusan Program Pascasarjana
UNY ini merupakan Sekretaris MGMP Bahasa Indonesia MTs Bantul serta Sekretaris Bidang Humas, Informasi,
dan Kerjasama Antarlembaga Pergumapi. Karyanya dimuat di berbagai media lokal dan nasional serta antologi
bersama. Tahun 2017 bersama penulis lain menulis Buku Pendamping Bahasa Indonesia Kelas IX Kurikulum
2013. Tahun 2018, Rina menjadi salah satu penulis soal Puspendik Balitbang Kemdikbud RI.

Septy Andari Putri, M.Pd. merupakan guru bahasa Indonesia di MTs Negeri 1 Kulon Progo. Tulisannya dimuat
dalam majalah, jurnal, serta antologi bersama. Pada tahun 2017 menjadi pemenang II lomba inovasi pendidikan
UNY. Pada tahun yang sama menjadi juara III guru berprestasi Kemenag Tingkat Nasional. Tahun 2018, Septy
menjadi salah satu penulis soal Puspendik Balitbang Kemdikbud RI. Septy juga merupakan Instruktur Nasional
Bedah Kisi-kisi Mapel Bahasa Indonesia. Dirinya aktif dalam organisasi, di antaranya menjadi pengurus MGMP
SMP dan MTs Kabupaten Kulon Progo, pengurus PGRI, serta Bendahara Perkumpulan Guru Madrasah
Penulis (Pergumapi).

174

Anda mungkin juga menyukai