Anda di halaman 1dari 2

    

Perihal : Cerai Gugat

Kepada Yang Terhormat,


Ketua Pengadilan Agama Cianjur
Di Cianjur.

Assalamu Alaikum Wr. Wb.


Yang bertanda tangan di bawah ini :

RUDI PRANATA, S.H., dan HENDRA WIJAYA, S.H., Advokat / Pengacara & Konsultan
Hukum pada Firma Hukum RUDI PRANATA, S.H. & Partners yang
beralamat di Cluster Pramuka Regency Blok E No.3 RT 002 RW 010 Desa
Bojong Kecamatan Karang Tengah Kabupaten Cianjur Provinsi Jawa
Barat 43211 Telp. 081912732377/085860040200, berdasarkan Surat
Kuasa Nomor: 132/SKK/FHRP/VIII/2022, tanggal 9 Agustus 2022, dalam
hal ini memilih domisili hukum dikantor kuasanya tersebut diatas,
bertindak sendiri-sendiri maupun bersama-sama untuk dan atas nama :

Rin Rin Rindiawati binti Ahmad Jajuli, NIK: 3203184407990006, tempat lahir
Cianjur, Tanggal lahir 04 Juli 1999, agama Islam, Pendidikan Sekolah
Tinggi Lanjutan Pertama, Pekerjaan Mengurus Rumah Tangga, bertempat
tinggal di Kampung Padaasih RT 002 RW 003 Desa Pagelaran
Kecamatan Pagelaran Kabupaten Cianjur, selanjutnya disebut sebagai
Penggugat;

Dengan ini Penggugat mengajukan Gugatan Cerai terhadap :


Ade Kusuma bin Kosmos Andray Syah, NIK : 1304021706950001 tempat lahir
Pitalah, tanggal lahir 17 Juni 1996, agama Islam, Pendidikan Sekolah
Lanjutan Tingkat Atas , Pekerjaan Wiraswasta, semula bertempat tinggal
Kampung Padaasih RT 002 RW 003 Desa Pagelaran Kecamatan
Pagelaran Kabupaten Cianjur namun saat ini keberadaannya tidak dapat
diketahui di seluruh wilayah Republik Indonesia, selanjutnya disebut
sebagai Tergugat;

Adapun alasan/dalil-dalil gugatan Penggugat adalah sebagai berikut:

1. Bahwa Penggugat dengan Tergugat telah menikah pada tanggal 13 Juni 2018.
bertepatan dengan tanggal 29 Ramadha 1439 H., yang dicatat oleh Kantor Urusan
Agama (KUA) Kecamatan Pagelaran Kabupaten Cianjur, sesuai Kutipan Akta Nikah
Nomor 0248/003/VI/2018, tanggal 13 Juni 2018;
2. Bahwa setelah pernikahan tersebut, Penggugat dengan Tergugat tinggal di
kediaman orang tua Penggugat di Kampung Padaasih RT 002 RW 003 Desa
Pagelaran Kecamatan Pagelaran Kabupaten Cianjur
3. Bahwa selama pernikahan antara Penggugat dengan Tergugat telah tidak dikaruniai
anak;
    

4. Bahwa semula rumah tangga Penggugat dengan Tergugat rukun dan harmonis,
namun sejak awal bulan agustus 2020 rumah tangga Penggugat dengan Tergugat
mulai goyah dikarenakan sering terjadi perselisihan dan pertengkaran;
5. Bahwa penyebab terjadinya perselisihan dan pertengkaran disebabkan:
- Tergugat kurang bertanggung jawab mengenai nafkah keluarga sehari-
hari;
6. Bahwa puncaknya perselisihan dan pertengkaran antara Penggugat dengan
Tergugat terjadi sejak tanggal 10 Agustus 2020 yang akibatnya antara Penggugat
dengan Tergugat pisah tempat tinggal, tergugat telah meninggalkan kediaman
bersama, dan sejak itu antara Penggugat dengan Tergugat tidak pernah kumpul
kembali yang sampai sekarang telah berjalan selama 1 tahun 10 bulan;
7. Bahwa Penggugat telah berusaha mempertahankan rumah tangga bersama
Tergugat, bahkan Penggugat telah meminta bantuan kepada pihak keluarga namun
upaya tersebut tidak berhasil;
8. Bahwa karena beberapa alasan diatas, keadaan rumah tangga Penggugat dengan
Tergugat sudah tidak dapat dibina dengan baik, sehingga sulit untuk membentuk
rumah tangga yang sakkinah, mawaddah, dan warahmah, serta tidak ada jalan
terbaik kecuali perceraian;
9. Bahwa Penggugat sanggup membayar seluruh biaya yang timbul akibat perkara ini;
Bahwa berdasarkan alasan-alasan tersebut di atas Penggugat mohon kepada Ketua
Pengadilan Agama Cianjur cq. Majelis Hakim yang memeriksa perkara ini berkenan
memutuskan sebagai berikut :
Primair :
1. Mengabulkan gugatan Penggugat;
2. Menjatuhkan talak satu bain sugra Tergugat (Ade Kusuma bin Kosmos Andray
Syah) terhadap Penggugat (Rin Rin Rindiawati binti Ahmad Jajuli);
3. Menetapkan biaya perkara menurut ketentuan hukum dan perundang-undangan
yang berlaku;
Subsidair :
- Atau bilamana Majelis Hakim yang memeriksa perkara ini berpendapat lain, mohon
putusan yang seadil-adilnya;
Demikian gugatan Penggugat, dan atas terkabulnya Penggugat ucapkan terima kasih.

Demikianlah gugatan ini diajukan, atas perhatian dan dikabulkannya gugatan ini, kami
ucapkan terima kasih.
 Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Cianjur, 9 Agustus 2022


Kuasa Hukum Penggugat

(Rudi Pranata, S.H.)                                                (Hendra Wijaya, S.H.)

Anda mungkin juga menyukai