Anda di halaman 1dari 4

Nama: karlina Oktaviana Putri

NIM: 1420122051

Kelas: 1B

“ANATOMI”

PENDAHULUAN

Latar Belakang

Anatomi berasal dari bahasa yunani “ana dan tome”,yang berarti


memotong /memisahkan. Anatomi adalah ilmu yang mempelajari susunan
atau struktur dari tubuh manusia dan hubungan antara bagian yagng satu
dengan yang lainnya .Dari sudut medis, anatomi terdiri dari berbagai
pengetahuan tentang bentuk,letak,ukuran dan hubungan berbagai struktur dari
tubuh manusia .

Anatomi merupakan cabang dari biologi yang berhubungan dengan


stuktur dan organisasi mahluk hidup. Anatomi juga kerap disebut dengan ilmu
urai tubuh.anatomi terdiri dari anatomi hewan atau zootomi dan anatomi
tumbuhan alias fitotomi. Tak hanya itu ada juga beberapa cabanag ilmu
anatomi lain,yakni anatomi perbandingan,histologi,dan anatomi manusia.

Ilmu anatomi adalah ilmu pengetahuan yang mempelajari kronologi


masalah anatomi mulai dari kejadian pemeriksaan kurban persembahan pada
masa purba hingga analisa rumit akan bagian-bagian tubuh oleh para ilmuan
modern. Dalam perkembangannya ,manusia kian memahami fungsi”dan
struktur tubuh melalui ilmu anatomi. Metode pemeriksaan selalu
berkembangan, dari pemeriksaan tubuh hewan,pembedahan mayat,sampai ke
teknik-teknik kompleks yang dikembangkan pada satu abad terakhir.

Baik disadari maupun tidak,tubuh manusia selalu melakukan gerak .


bahkan seseorang g tidak memiliki ketidak sempurnaan alat gerakpun
melakukan gerak saat tersenyum ,mengedipkan mata atau bernafas
sesungguhnya telah terjadi gerak yang disebabkan oleh kontraksi otot . dalam
satu hari ,banyak aktifitas yang kita lakukan ,misalnya
mandi,makan,berjalan,berlari,berolahraga ,dan sebagainya.Manusia dapat
melakukan segala macam aktivitas bergerak itu karena dia memiliki sistem
organ gerak yaitu sistem musculoskeletal.

Gerak adalah suatu tanggapan terhadap rangsangan baik dari d alam


maupun dari laur. Gerak tidak terjadi begitu saja ,gerak terjadi melaui
mekanisme yang rumit dan melibatkan banyak bagian tubuh .

Gerak pada manusia disebabkan oleh kontraksi otot yang


menggerakkan tulang . jadi ,gerak merupakan kerjasama antara tulang dan
otot. Maka dari itu, tubuh manusia terdapat system musculoskeletal yang
berperan dalam situasi tersebut .Muskoloskeletal terdiri dari otot dan tulang .
Tulang sebagai alat gerak pasif karena hanya mengikuti kendali
otot,sedangkan otot disebut alat gerak aktif karena mampu
berkontraksi ,sehingga mampu menggerakkan tulang.

Anatomi juga merupakaqn ilmu yang mempelajari struktur tubuh pada


tubuh manusia ( Sloane , 2003:1 ) , pada anatomi tubuh manusia,akan telihat
bahwa manusia memiliki banyak sekali eleme-elemen yang menyusun satu
tubuh manusia . Elemen tersebut adalah oragan tubuh yang terdiri atas
jaringan dan tersusun lagi dari sel. Hal yang paling utama adalah sistem
respirasi atau pernafasan,system peredaran darah,dan system pencernaan. Pada
pendahuluan ini dilakukan pembahasan system pernafasan manusia sebagai
bagian dari anatomi tubuh manusia.

Pengetahuan mengenai anatomi tubuh manusia sangatlah


penting,terutama di usia dini. Kita dapat mengetahui proses normal dan
mengetahui kondisi yang buruk jika ada penyakit yang menyerang anatomi
tubuh sehinggga dapat melakukan antisipasi berupa pencegahan demi
kesehatan tubuh. Karena itulah pembelajaran anatomi tubuh manusia menjadi
materi penting yang harus dimengerti sejak disekolah menengah pertama pada
mata pembelajaran biologi. Seringkali materi pembelajaran yang tersedia pada
buku dan boneka anatomi belum cukup memandai untuk membantu siswa
memahami anatomi tubuh.

Dalam sebuah jurnal Aughmented Realityfor learning anatomy (2011).


Yeom melakukan survey pada beberapam mahasiswa dalam mempelajari
anatomi tubuh manusia. Yeom menemukan permasalahan inti dari mahasiswa
ini adalah visualisasi yang mereka pelajari secara 2D melalui media
konvensional seprti textbook alat peraga dan CD interaktif sulit diterapkan
pada praktek lapangan. Meskipun CD intelektif sudah dikembangkan dengan
cukup baik tapi mahasiswa permasalahan dalam harga. Yeon menyatakan
bahwa teknologi aughmented reality adalah era riset baru,dengan investigasi
dan implementasinya dapat dikembangkan dengan berbagai metodologi.

Anatomi manusia atau antropotomi adalah sebuah bidang khusus


dalam anatomi yang mempelajari struktur tubuh manusia, sedangkan jaringan
dipelajari di histologi dan sel di sitologi.

Sejarah ilmu anatomi dimulai setidaknya pada permulaan tahun 1600


SM, saat dikeluarkannya papirus ilmu anatomi oleh ilmuwan peradaban Mesir
kuno. Pada saat itu telah dapat dikenali beberapa organ dan pengetahuan dasar
akan pembuluh darah. Penggunaan tubuh mati manusia atau mayat untuk
penelitian ilmu anatomi dimulai pada abad ke-4 SM, saat Herophilos dan
Erasistratus mempertunjukkan pembedahan mayat di Iskandariyah di bawah
bantuan dinasti Ptolemais. Herophilos adalah orang yang pertama kali
mengembangkan ilmu anatomi berdasarkan struktur asli tubuh manusia.

Ilmu anatomi berjaya pada abad ke-17 dan 18. Dengan hadirnya
perusahaan pencetakan, pertukaran ide dan pendapat dapat dengan mudahnya
dilakukan di seluruh Eropa. Sejak ilmu anatomi berkonsentrasi pada penelitian
dan penggambaran, ketenaran ahli anatomi pasti sebanding dengan mutu
kemampuan menggambarnya, daripada kemampuan bahasa Latin.

Pada abad ke-19, banyak ilmuwan yang memberikan gambaran


anatomi lebih mendalam dibandingkan abad sebelumnya. Selain itu,
dikembangkan pula ilmu mengenai anatomi mikro yaitu histologi pada
manusia dan hewan. Penelitian anatomi berkembang dimana-mana dengan
Inggris sebagai pusatnya.

Permintaan akan mayat semakin meningkat. Untuk itu berbagai cara


dilakukan, bahkan pembunuhan. Melihat perkembangan yang tidak baik ini,
parlemen Inggris mengeluarkan Undang-undang Anatomi 1832, yang
memberikan batas-batas hukum untuk penyediaan jenazah. Pembatasan ini
membuat dimulainya pengerjaan sebuah buku teks ilmu anatomi yang
akhirnya terkenal, Gray’s Anatomy.

Penelitian anatomi pada ratusan tahun lalu banyak membantu


perkembangan pemahaman pada ilmu-ilmu baru seperti biologi molekuler.
Berbagai perkembangan juga terjadi pada alat-alat canggih untuk memahami
tubuh manusia (terutama tubuh hidup), yakni melalui alat Magnetic Resonance
Imaging (MRI) dan pemindaian computer-assisted translation (CAT).

Pada 1981 pemerintah Indonesia mengeluarkan Peraturan Pemerintah


Tentang Bedah Mayat Klinis dan Bedah Mayat Anatomis serta Transplantasi
Alat dan atau Jaringan Tubuh Manusia. Hal ini dilakukan untuk menjaga dan
menghormati jenazah sebagai peninggalan manusia.

Bedah mayat klinis yang dimaksud adalah tindakan otopsi yang


dilakukan untuk mengetahui sebab kematian pasien atau dalam kasus kriminal,
dan memperoleh pengetahuan yang dianggap perlu. Bedah mayat anatomis
adalah bedah mayat dalam rangka pendidikan.

Anda mungkin juga menyukai