Anda di halaman 1dari 8

TUGAS PRAKTIK KEWIRAUSAHAAN

KELAS B

Disusun Oleh :

ULFA DWIYANTI ( 6160302180108)

MIKAEL APRIADI BAMBA LAYUK (6160302180076)


Latar Belakang

Gaya hidup remaja pada jaman sekarang sudah begitu konsumtif karena keinginannya mengikuti
jaman. Untuk diterima dan menjadi pusat perhatian di lingkungannya biasanya remaja berusaha
untuk mengikuti tren pakaian kekinian, misalnya dengan mengonsumsi pakaian dengan merk
terkenal dan terbaru dengan cara berbelanja (Kresdianto, 2014), terjadinya hal tersebut juga bisa
dikarenakan adanya pengaruh dari media sosial yang digunakan remaja saat ini.

Gaya hidup remaja saat ini memang sangat dipengaruhi oleh sekitarnya, khususnya idola yang
dipanutinya, sedangkan kemampuan finansial remaja tersebut belum tentu sama dengan
idolanya, yang mengakibatkan adanya pemaksaan untuk membeli barang yang sama. Terlebih
seiring dengan pesatnya perkembangan model pakaian, tentu akan menambah pengeluaran dan
meningkatnya perilaku konsumtif dikalangan remaja. Perilaku konsumtif ini selain merugikan
diri, juga dapat merugikan lingkungan karena limbah pakaian yang dapat menimbulkan polusi.
Selain itu, total emisi gas rumah kaca dari produksi tekstil sudah mencapai 1,2 miliar ton per
tahun, angka tersebut lebih banyak dari industri pelayaran dan penerbangan, zat tersebut pun
dapat memengaruhi kesehatan para pekerja tekstil dan juga pemakai dari pakaian, dan zat
tersebut dapat menyebar ke lingkungan.
Identifikasi Masalah

Berdasarkan pernyataan latar belakang tentang thrift shop diatas, fenomena thrift shopping yang
saat ini sedang melambung ini memang tidak terlepas dari beberapa masalah, berikut adalah
identifikasi masalah dari latar belakang diatas yang sudah paparkan:

• Gaya hidup remaja yang konsumtif dalam pembelian pakaian mengakibatkan meningkatnya
limbah garmen yang tidak diikuti oleh upaya pemanfaatan barang bekas pakaian, sehingga dapat
mencemari lingkungan.

• Kurangnya informasi mengenai cara perawatan barang bekas dan cara jual- belinya dengan
media dan visual yang menarik, khususnya pada produk pakaian bekas, padahal thrift shop
merupakan gaya hidup berbelanja yang dapat menjadi solusi untuk pemanfaatan barang bekas

Tujuan dan Manfaat

Sebuah perancangan dibuat untuk mengatasi masalah yang ada, berikut merupakan tujuan dan
manfaat dari perancangan.

Tujuan dari adanya perancangan ini mengenai thrift shop ini adalah untuk memberikan
keterangan tentang cara merawat barang thrift shopping khususnya pada produk pakaian bekas
agar terhindar dari kuman atau bakteri, karena tidak sedikit barang bekas tersebut disimpan di
tempat yang kotor. Selain itu, tujuan dari perancangan ini adalah untuk memberikan keterangan
tentang tips, trick dan cara melakukan thrift shopping, sehingga dapat membantu ketika ingin
melakukan thrift shopping.

Perancang berharap hasil perancangan ini bermanfaat untuk para pelaku thrift shopping,
khususnya yang ingin melakukan thrift shopping namun malas membaca artikel-artikel yang
penuh huruf, maka dari itu perancang membuat informasi ini dengan menggunakan komunikasi
visual yang dapat memperkaya referensi tentang thrift shop dalam bentuk visual yang menarik.
Penjelasan Gaya Hidup

Gaya hidup sangat erat kaitannya bagi setiap individu. Gaya hidup merupakan sebuah refleksi
atau cerminan diri dari seseorang yang memunculkan identitasnya, setiap orang memiliki gaya
hidup yang berbeda-beda antara yang satu dengan yang lainnya. Dari perbedaan tersebut dapat
menunjukkan bagaimana setiap karakter mempunyai identitas diri yang berbeda-beda. Gaya
hidup dari setiap subjek dapat bersangkutan dengan pola berbelanja dan pola pergaulan, hal
tersebut merupakan faktor yang mempengaruhi individu tersebut yang tercermin dari kebiasaan
sehari-hari, interaksi dengan orang lain, serta kesukaan dalam suatu hal.

Di zaman modern seperti saat ini, gaya hidup bagaikan tuntutan, khususnya lagi tuntutan gaya
hidup di kota-kota besar. Terlebih lagi dengan semakin berkembangnya industri fashion pada
saat ini yang membuat perbincangan di masyarakat luas untuk selalu up-date dengan mode-mode
saat ini. Banyaknya brand-brand luar negeri yang bermunculan dengan harga yang mahal pun
tidak membuat para pencinta fashion berhenti, bahkan hal tersebut membuat para pecinta fashion
lebih berlomba-lomba untuk tampil lebih baik dibanding dengan yang lain. Beberapa bahkan rela
untuk menyisihkan uang yang banyak untuk memenuhi kebutuhan penampilannya. Untuk
berpenampilan masa kini, khususnya pada sebagian remaja adalah sebuah trend yang harus
diikuti, namun tidak semua remaja bahkan masyarakat mampu untuk memenuhi dan mengikuti
trend fashion yang selalu berubah-ubah. Maka dari itu, sebagian orang pun mencari cara untuk
selalu terlihat keren dan modis namun dengan modal yang seminimalnya.

Gaya Hidup Berbelaja dengan Murah

Untuk memenuhi gaya hidup yang sesuai dengan identitasnya, masing-masing individu pasti
mencari cara yang paling terbaik untuk mencapainya sesuai dengan kemampuan masing-masing.
Beberapa individu berpandangan bahwa gaya berpakaian yang keren merupakan gaya hidupnya,
namun beberapa individu juga ada yang tidak sanggup memenuhi gaya hidup tersebut karena
pada saat ini harga 8 pakaian sudah tergolong mahal. Maka dari itu, beberapa individu pun
tertarik untuk berbelanja murah namun tetap kekinian untuk memenuhi gaya hidupnya. Cara
untuk berbelanja murah namun kekinian itupun merupakan dengan berbelanja pakaian bekas.
Awal Mula Thriftsshop12
Seiring dengan melihat kondisi pandemic covid-19 dan berkembang nya pembelanjaan secara
daring/online. Dengan melihat pasar penjualan online maka kami berfikir memulai usaha thrift.
Kami memulai usaha thrift ini dengan modal yang secukupnya, akan tetapi dengan modal
tersebut kami dapat menjalankan usaha thrift sampai sekarang ini. Thrift kami menjual berbagai
macam kebutuhan fashion untuk para kaum laki-laki dan perempuan.

Usaha thrift ini juga mendukung via transfer dan cod. Dimana untuk cod kami menggunakan jasa
J&T dan Grab. Khusus untuk daerah Makassar bisa menggunakan grab dan untuk diluar kota
kami juga menggunakan jasa J&T.
Di thriftsshop12 kami juga menyediakan beberapa katalog kualitas premium berupa crewneck,
kemeja blus, dan celana jeans boyfriend. Dimana harga yang kami pasarkan mulai dari 35k/item.
• Laporan Keuangan

Katalog Modal Awal


Crewneck 500.000
Kemeja Dress Blus 300.000

Untuk penjualan crewneck sendiri start from 50.000-85.000/item sedangkan


kemeja dress blus start from 35.000-65.000/item.

• Barang Thrift Itu Apa Sih?


• Alasan Kenapa Harus Thrifting Dari Sekarang!

Anda mungkin juga menyukai