Anda di halaman 1dari 4

KRITERIA PEMULANGAN PASIEN

POST ANESTESI / SEDASI

No. Dokumen No. Revisi Halaman


/IBS/VI/2016 1/4
Ditetapkan
Tanggal terbit Direktur RSUD RA. Kartini
23 Juni 2016 Kabupaten Jepara,
STANDAR
PROSEDUR
OPERASIONAL
drg. Kusnarto, M.Kes.
NIP: 1957 1228 198412 1 001
PENGERTIAN Kriteria pemulangan pasien sesudah anestesi atau sedasi
menggunakan standard dan kriteria demi keselamatan dan
keamanan

TUJUAN Sebagai acuan kriteria pemulangan pasien sesudah anestesi


atau sedasi di RSUD RA Kartini Kabupaten Jepara

KEBIJAKAN Keputusan Direktur RSUD RA Kartini Kabupaten Jepara


nomor 513 Tahun 2016 tentang Pedoman Pelayanan IBS

PROSEDUR 1. Kriteria pemulangan pasien dengan anestesi umum dan


sedasi moderat dan dalam pada pasien dewasa yang dipakai
adalah Aldrette score, diisi dan ditandatangani oleh DPJP
anestesi dan penata/perawat anestesi yang bertugas di
ruang pulih.
Kriteria Aldrette score >8 atau sama dengan skor pre-
prosedur.
Pemantauan terhadap Aldrette score dilakukan secara
periodik setiap 15 menit
Score < 8, pasien pindah ICU / Ruang intensif care
2. Kriteria pemulangan pasien dengan anestesi umum dan
sedasi moderat dan dalam pada pasien anak yang dipakai
adalah Steward Score, diisi dan ditandatangani oleh DPJP
anestesi dan penata/perawat anestesi yang bertugas di
ruang pulih.
Kriteria Steward score >5 atau sama dengan skor pre-
prosedur.
Pemantauan terhadap Steward score dilakukan secara
periodik setiap 15 menit
Score < 5, pasien diperbolehkan pindah ke ruang lain,
pengawasan bisa dilaksanakan di ruangan oleh perawat
ruangan dengan memperhatikan instruksi pasca anestesi
3. Kriteria pemulangan pasien dengan anestesi regional yang
dipakai adalah Bromage Score, diisi dan ditandatangani
oleh DPJP anestesi dan penata/perawat anestesi yang
bertugas di ruang pulih.
Kriteria Bromage score < 2 atau sama dengan skor pre-
prosedur.
KRITERIA PEMULANGAN PASIEN
POST ANESTESI / SEDASI

No. Dokumen No. Revisi Halaman


/IBS/VI/2016 1/4
Pemantauan terhadap Bromage score dilakukan secara
periodik setiap 15 menit
Score > 2, pasien diperbolehkan pindah ke ruang lain,
pengawasan bisa dilaksanakan di ruangan oleh perawat
ruangan dengan memperhatikan instruksi pasca anestesi
4. Rasio antara perawat ruang pulih dengan pasien
disesuaikan dengan kondisi pasien:
a. pasien sudah sadar = 1:2
b. pasien sudah ke tahap persiapan pulang = 1:4
5. Beritahukan DPJP Anestesi bila skor pasien tidak
mencapai kriteria pemuangan sampai 2 jam.
6. Dalam keadaan kriteria pemulangan pasien keluar ruang
pulih tidak terpenuhi, pengawasan bisa dilaksanakan di
ruangan oleh perawat ruangan dengan memperhatikan
instruksi pasca anestesi
7. Semua kondisi pasien pasca anestesi harus diinformasikan
kepada keluarga pasien.
8. Pada pasien rawat jalan, berikan instruksi tertulis kepada
pasien dan keluarga berupa anjuran untuk tidak
mengendari kendaraan bermotor, mengoperasikan mesin,
konsumsi alkohol dan menandatangani dokumen legal
sampai 24 jam setelah operasi
9. Semua proses pre dan post prosedur anestesi, kondisi
pasien, semua instruksi pasca operasi dan pembiusan serta
semua intervensi dan medikasi yang diberikan harus
sudah ditulis lengkap dan ditangani oleh DPJP

INSTALASI/UNIT/ IBS
BAGIAN/ BIDANG IRNA
TERKAIT IRJA
IGD
ICU
Bromage Score (Skor Pemulangan unuk Sub Arachnoid Bock, Epidural Block)

NO KRITERIA SCORE
1 Dapat mengangkat tungkai bawah 0
2 Tidak dapat menekuk lutut, tetapi dapat mengangkat kaki 1
3 Tidak dapat mengangkat tungkai bawah, tetapi dapat menekuk lutut 2
4 Tidak dapat mengangkat kaki sama sekali 3
Score  2, pasien boleh pindah ruangan

Aldrette Score (Skor Pemulangan untuk General Anestesi Pasien Dewasa)

NO KRITERIA SCORE
1 Warna Kulit Merah / Normal 2
Pucat 1
Sianosis 0
2 Aktifitas Gerak empat anggota tubuh 2
Motorik Gerak dua anggota tubuh 1
Tidak ada gerak 0
3 Pernafasan Nafas dalam, batuk dan tangis kuat 2
Nafas dangkal dan adekuat 1
Nafas apnea / nafas tidak adekuat 0
4 Tekanan darah TD berbeda ± 20 mmHg dari Pre-op 2
TD berbeda 20-50 mmHg dari Pre-op 1
TD berbeda ± 50 mmHg dari Pre-op 0
5 Kesadaran Sadar penuh mudah di panggil 2
Bangun jika di panggil 1
Tidak ada respon 0
Score minimal 8, pasien pindah ke ruangan
Score < 8, pasien pindah ICU / HND

Steward Score (Skor Pemulangan untuk General Anestesi Pasien Anak)

NO KRITERIA SCORE
1 Kesadaran Bangun 2
Respon Terhadap Rangsang 1
Tidak ada Respon 0
2 Pernafasan Batuk / menangis 2
Pertahanan jalan nafas 1
Perlu bantuan nafas 0
3 Motorik Gerak bertujuan 2
Gerak tidak bertujuan 1
Tidak gerak 0
Score ≥ 5, pasien pindah ke ruangan

Anda mungkin juga menyukai