Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KABUPATEN BANYUMAS

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS GUMELAR
Jl. Raya Gumelar no. 34, Kode Pos 53165
Telp. (0281)5700308, email : puskesmas_gumelar@yahoo.com

KERANGKA ACUAN PROGRAM


UPAYA PNEUMONIA 2019

A. Pendahuluan
Pneumonia adalah penyakit infeksi yang menyerang paru, sehingga
menyebabkan katung udara didalam paru meradang dan membengkak. Kondisi
kesehatan ini sering disebut paru-paru basah, sebab paru bisa saja dipenuhi air
atau lendir. Secara klinis pneumonia didefinisikan sebagai suatu peradangan paru
yang disebabkan oleh mikroorganisme (bakteri, virus, jamur, parasit). Pneumonia
yang disebabkan oleh Mycobacterium tuberculosis tidak termasuk. Sedangkan
peradangan paru yang disebabkan oleh non mikroorganisme (bahankimia, radiasi,
obat-obatandll) disebut pneumonitis.

B. Latar Belakang
Pneumonia adalah penyakit infeksiakut yang mengenai jaringan paru-paru (alveoli),
dengan gejala batuk pilek yang disertai nafas sesak atau nafas cepat. Penyakit ini
mempunyai tingkat kematian yang tinggi. Secara klinis pada anak yang lebih tua selalu
disertai batuk dan nafas cepat dan tarikan dinding dada kedalam. Namun pada bayi sering
kali tidak disertai batuk..Berdasarkan data pasien tahun 2018 jumlah pasien yang menderita
penyakit pneumonia belum mencapai target. Masalah kesehatan tersebut disebabkan
karena banyaknya pasien yang tidak memeriksakan kesehatannya di instansi yang berada
di wilayah kecamatan Gumelar.
Penyebabdari pneumonia beragam, namun berdasarkan organism dan tempat
penyebarannya, pneumonia dibedakan menjadi dua yaitu pneumonia komunitas yang
penyebarannya terjadi di komunitas (lingkunga numum) dan pneumonia yang ditularkan di
rumah sakit. Berdasarkan paparan tersebut, maka di anggap perlu untuk membuat suatu
kerangka acuan meliputi rincian kegiatan pencegahan penyakit dalam upaya menekan
angka kesakitan dan kematian di wilayang kecamatan Gumelar.
C. TujuanUmumtujuanKhusus
1. Tujuanumum
Untuk mencapai standar pencapaian minimal pneumonia.
2. Tujuankhusus.
a). Terbentuknya kerjasama antara lintas sktoral dengan pelaksana program.
b). Meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang penyakit pneumonia.
c). Terciptanya pelaksana program yang baik.

D. Tata Nilai Program PRIMA


1. PROFESIONAL
Memiliki kompetensi dan kemampuan dalam memberikan pelayanan kesehatan
yang terbaik.
2. RAMAH
Memiliki sikap yang sopan dan santun terhadap seluruh masyarakat dan rekan
sekerja.
3. INISIATIF DAN INOVATIF
Memiliki kemampuan untuk bekerjama diri dengan ide idekreatif serta
memberiterobosan bagi peningkatan pelayanan kesehatan.
4. MALU
Memiliki budaya malu bilatidak melaksanakan tugas dengan sebaik baiknya.
5. AKUNTABEL
Memberikan pelayanan kesehatan sesuai pedoman dan standar pelayanan
yang ditetapkan, dapat diukur dan dipertanggung jawabkan.

E. Tata HubunganKerja / Pembagianperan LS / LP


1. Petugas memberikan surat pemberitahuan/ tugas terlebih dahulu kepada
Kepala Desa setempat bila ada pelaksanaan kegiatan sosialisasi
2. Bekerjasama dengan bidan desa apabila terdapat kegiatan yang memerlukan
kerja sama lintas program.

F. Kegiatanpokokdanrinciankegiatan
Kegiatan pokok dan rincia kegiatan Kesehatan lingkungan di Puskesmas
Gumelara dalah sebagai berikut :
1. Upaya Kesehatan Masyarakat di dalam gedung puskesmas meliputi :
a) Pelaporan jumlah pasien pneumonia setiap bulan.
2. Upaya Kesehatan Masyarakat di luar gedung puskesmas meliputi ;
a) Sosialisasi pneumonia di setiap desa wilayah Kecamatan Gumelar.
b) Kerjasama antara pemegang program dengan lintas sektoral.

G. Cara MelaksanakanKegiatan
Kegiatan di laksanakan dengan cara :

1. Kegiatan penyuluhan, dantanyajawab


2. Kegiatan pembentukan tim dengan musyawarah

H. Sasaran
1. Penemuan pneumonia balita 80%
2. Kasus pneumonia ditemukandandiobati 100%
3. Kasus pneumonia berat yang dirujuk 100%

I. JadwalPelaksanaanKegiatan

BULAN
NO NAMA KEGIATAN

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12

1 Sosialisasi pneumonia √ √ √ √ √ √ √ √ √ √

J. EvaluasiPelaksanaanKegiatandanPaparan
1. Pemantauan kegiatan dengan membandingkan antara rencana / KAK dan
pelaksanaan kegiatan.
2. Mengidentifikasi pencapaian sasaran/cakupan per kagiatan dan
permasalahannya
3. Mengukur tingkat kepatuhan pelaksana terhadap prosedur yang telah di tetapkan
4. Hasil Evaluasi tersebut dilaporkan kepada Kepala Puskesmas secara periodic
bulanan melalui pertemuan mini lokakarya lintas program, meliputi : pencapaian
penemuan pneumonia disetiap desa, permasalahan yang ada, dan rencana
tindak lanjutnya.

K. Pencatatan, PelaporandanEvaluasiKegiatan
Pencatatan, Pelaporan dan evaluasi kegiatan
a. PencatatanKegiatan di lakukan oleh pelaksana dalam buku/catatan :
1) Buku harian petugas
2) Bukupendataan pneumonia
b. Pelaporan di lakukan oleh pelaksana kepada PJ UKM dengan membuat
laporan bulanan.
1) Laporan hasil pelaksanaan
2) Laporan kegiatan
c. Evaluasi kegiatan meliputi :
1) Pelaksanaan kegiatan sesuai jadwal
2) Kesesuaian petugas yang dilaksanakan kegiatan
3) Penyampaian pesan dengan bahasa yang mudah di mengerti sasaran.
4) Tercapainya indicator kinerja
5) Penemuan pneumonia balita 80%
6) Kasus pneumonia ditemukan dan diobati
7) Kasus pneumonia berat yang dirujuk

Gumelar, 02 februarui 2019


Mengetahui Pelaksana Program Pneumonia
Kepala Puskesmas Gumelar

dr. Sri Retno Wulandari Popi andriyani,Amd.Kep

NIP. 19700615 200212 2 002

Anda mungkin juga menyukai