Anda di halaman 1dari 3

1.

Pelaporan Perkembangan Studi

Awardee sebagai penerima beasiswa diminta untuk selalu melaporkan perkembangan studi
mereka, baik ke Pengelola maupun melaporkan secara sistem pada Akun Monev BPI sebagai
syarat pencairan dana beasiswa. Adapun tujuan dari Laporan Perkembang Studi awardee sebagai
bentuk pemantauan dan evaluasi pada perkembangan studi yang ditempuh awardee.

Awardee diwajibkan melaporkan kartu rencana studi setiap awal semester dan kartu hasil studi
atau transkrip nilai setiap akhir semester ke Pengelola Asrama melalui Mentor Asuh yang nantinya
akan di-collect oleh Administrasi Asrama. Dari hasil pengumpulan data tersebut, Pengelola
Asrama akan melakukan evaluasi terkait perkembangan studi mahasiswa dan akan dilakukan
tindakan-tindakan kepada awardee dengan tujuan untuk meningkatkan atau mempertahankan
capaian akademik yang telah diraih oleh awardee.

2. Tata Cara Pelaporan Perkembangan Studi pada Akun Monev BPI

Selain awardee diwajibkan melakukan pelaporan perkembangan studi kepada Pengelola Asrama,
awardee juga wajib melakukan pelaporan perkembangan studi secara berkala pada Akun Monev
BPI sebagai syarat pengajuan dana beasiswa awardee.

Adapun dokumen yang dibutuhkan pada saat pelaporan diantaranya:

a. Kartu Rencana Studi Semester berjalan atau Semester yang telah ditempuh;
b. Kartu Hasil Studi/Transkrip Nilai Semester yang telah ditempuh;
c. Surat Keterangan Mahasiswa Aktif pada Semester berjalan atau Semester yang telah
ditempuh.

Adapun tata cara pelaporan perkembangan studi pada Akun Monev BPI sebagai berikut:

a. Setelah awardee masuk (login) ke dalam laman Akun Monev BPI


(http://beasiswa.kemdikbud.go.id/monev/login), pada menu utama pilih pilihan
‘Perkembangan Studi’ sebagai berikut:

b. Untuk melakukan pengisian, awardee dapat memilih tombol ‘Tambah’ sebagai berikut:
c. Kemudian pada pilihan ‘Status Akademik’, awardee memilih status ‘Aktif’

d. Setelah memilih status akademik, awardee diminita untuk memilih Jenis Perkuliahan. Bagi
awardee yang pada semester itu perkuliahannya tidak mengharuskan menyusun skripsi, pilih
‘Course Work’.
e. Setelah itu awardee memilih semester pada kolom Semester. Digit awal menunjukkan
semester berjalan awardee, dan digit terakhir menunjukkan bulan dalam semester tersebut
(angka 1 untuk tiga bulan pertama di semester berjalan awardee, angka 2 untuk tiga bulan
terakhir di semester berjalan awardee).
f. Kemudian awardee memasukkan nilai/indeks prestasi semester pada kolom IP, dan kemudian
mengisi indeks prestasi kumulatif pada kolom IPK.
g. Setelah itu awardee diminta untuk mengunggah transkrip nilai atau kartu hasil studi pada
kolom Transkrip Nilai dan mengunggah kartu rencana studi pada kolom Kartu Rencana Studi.
h. Kemudian awardee diminta untuk mengunggah surat keterangan mahasiswa aktif pada kolom
Surat Keterangan Mahasiswa Aktif. Surat keterangan mahasiswa aktif yang dilampirkan
merupakan surat keterangan mahasiswa aktif awardee pada semester berjalan/yang
ditempuh.
i. Kemudian awardee diminta mengisi pada kolom Tanggal Awal Dana Hidup Bulanan dan
Tanggal Akhir Dana Hidup Bulanan yang merupakan jangka waktu pendanaan hidup bulanan
awardee (informasi tanggal dapat ditanyakan pada koordinator Akun Monev BPI).
j. Setelah itu awardee diminta untuk mengisi deskripsi terkait kegiatan akademik awardee,
kegiatan non akademik awardee pada kolom Description of This Semester
k. Kemudian awardee kembali diminta untuk mengisi deskripsi tentang rencana kegiatan
akademik dan non akademik yang akan dilaksanakan pada semester/term yang akan datang,
serta rencana aksi dari awardee untuk mempertahankan atau meningkatkan capaian
akademik pada semester tersebut beserta cara mengatasi kendala atau hambatan yang akan
dihadapi pada semester tersebut.
l. Setelah terisi seluruhnya, awardee memilih tombol Simpan pada bagian paling kanan bawah
laman.
m. Adapun beberapa ketentuan terkait form Laporan Perkembangan Studi diantaranya:
 Kolom yang bertanda bintang artinya wajib diisi.
 Dokumen yang dilampirkan berbentuk pdf dan maksimal berukuran 5 MB.
 Dokumen yang dilampirkan harus jelas dan jika yang dilampirkan adalah dokumen hasil
tangkap layar maka harus terlihat jelas identitas perguruan tinggi, identitas awardee, dan
periode perkuliahan yang ditempuh.
 Kelengkapan pengisian LPS menjadi syarat bagi awardee untuk menerima pencairan dana
beasiswa. Pengisian LPS dilakukan setiap tanggal 1 sampai dengan 20 satu bulan sebelum
periode pencairan.
 Jika terlambat atau tidak mengisi laporan perkembangan studi (baik mengisi baru atau
perbaikan) melewati tanggal yang ditentukan, maka akan masuk daftar pencairan bulan
berikutnya.
 Awardee diharapkan untuk selalu memantau status verifikasi LPS, jika menerima status
revisi pada verifikasi LPS harap segera melakukan perbaikan sebelum melewati tanggal
yang telah ditentukan.

Anda mungkin juga menyukai