Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN NGAWI

DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS PADAS
JL Raya Ngawi-Caruban No.38, Pacing, Padas, Ngawi
Telp. (0351)746846, Kode Pos 63281
Email : pkmpadas@ngawikab.co.id

KEPUTUSAN
KEPALA UPT PUSKESMAS PADAS
NOMOR: 188.4/ /404. 302.4.07/2022

TENTANG
KODE PERILAKU KARYAWAN UPT PUSKESMAS PADAS

KEPALA UPT PUSKESMAS PADAS


,

Menimbang : a. Bahwa dalam rangka pemantapan kinerja pada kegiatan/program


lingkup UPT PUSKESMAS PADAS;
b. Bahwa untuk peningkatan kinerja pegawai perlu adanya penetapan
kode etik pegawai UPT PUSKESMAS PADAS;
c. Bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud pada huruf
a dan b perlu ditetapkan dengan keputusan Kepala UPT PUSKESMAS
PADAS;
Mengingat : 1. Undang-Undang No. 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan. Undang-
Undang No. 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan;
2. Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1974 tentang pokok-pokok
kepegawaian (Lembaran Negara Tahun 1974 Nomor 55, Tambahan
Lembaran Negara Nomor 304) sebagaimana telah diubah dengan
Undang-Undang Nomor 43 Tahun 1999 (Lembaran Negara tahun
1999 Nomor 169, Tambahan Lembaran Negara Nomor 53);
3. Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2004 tentang pembentukan
peraturan perundang-undangan (Lembaran Negara RI Tahun 2004,
Tambahan Lembaran Negara Nomor 53);
4. Undang-Undang Nomor 32 Thun 2004 tentang Pemerintahan Daerah
sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 8 Tahun
2005 (Lembaran Negara RI Tahun 2005 Nomor 108, Tambahan
Lembaran Negara RI Nomor 4548);
5. Peraturan Pemerintah Nomor 41 Tahun 2007 tentang Pedoman
Organisasi Perangkat Daerah (Lembaran Negara Tahun 2007 Nomor
89, Tambahan Lembaran Negara Nomor 4741);
6. Peraturan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 57 Tahun
2007 Tentang Petunjuk Tehnik Penataan Organisasi Perangkat
Daerah;
7. Peraturan Pemerintah No 53 Tahun 2010 tentang Disiplin Pegawai
Negeri Sipil.

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS PADAS TENTANG


PENETAPAN KODE ETIK UPT PUSKESMAS PADAS.
Kesatu : Kode etik pegawai UPT PUSKESMAS PADAS :
1. Memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat tanpa membedakan
status dan golongan;
2. Memberikan waktu pelayanan sesuai jadwal waktu yang telah
ditentukan;
3. Memberikan kemudahan dalam pengurusan pelayanan sesuai
prosedur;
4. Menindak tegas pegawai yang melakukan tindakan yang merugikan
masyarakat;
5. Senantiasa memberikan pelayanan dengan 5 S (Senyum, Salam, Sapa,
Sopan dan Santun);
6. Tata Nilai adalah: “PADAS”
P : Peduli
A : Amanah
D : Dedikasi
A : Aman
S : Sehat.
Kedua : Segala biaya yang timbul akibat diterbitkannya Keputusan ini dibebankan
pada anggaran UPT Puskesmas Padas;
Ketiga : Surat Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan
ketentuan apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan akan diadakan
perbaikan/perubahan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Padas

Tanggal : 2022

KEPALA UPT PUSKESMAS PADAS

ZAIN RATNA PRIYANTO

Anda mungkin juga menyukai