Anda di halaman 1dari 2

Studi Kasus

Bank
I. Berikut ini adalah hal-hal yang perlu diperhatikan :
1. Setiap transaksi ditangani oleh seorang teller (data teller silakan Anda lengkapi pada
database, minimal ada 3 teller).
2. Nasabah bisa memiliki rekening lebih dari satu (data nasabah silakan Anda lengkapi pada
database, minimal ada 5 nasabah dengan jenis rekening berbeda-beda).
3. Bunga dihitung per tahun. Misalnya bunga 1% berarti 1% per tahun, per bulan = 1% dibagi
12.
4. Biaya administrasi diambil tanggal 1 tiap bulannya.
5. Bunga ditambah tanggal 1 tiap bulannya.
6. Ada dua jenis rekening yaitu :
a. Biasa: biaya administrasi 10.000 setiap bulan, bunga 2% per tahun tanpa syarat
(artinya untuk saldo berapapun pasti dapat bunga), saldo minimum 150.000 untuk
bisa melakukan penarikan, nilai awal buka rekening yaitu minimal 100.000,
penarikan maksimum dalam sehari yaitu 5.000.000.
b. Bisnis: biaya administrasi 20.000 setiap bulan, mendapat bunga hanya jika saldo di
atas 1.000.000 yaitu sebesar 5%, mendapat poin untuk diikutkan undian yaitu
100.000 untuk 1 point (berlaku untuk kelipatannya), saldo minimum untuk
melakukan penarikan yaitu 200.000, nilai awal buka rekening yaitu minimal 500.000,
penarikan maksimal dalam sehari yaitu 50.000.000.

II. Konsep OOP yang harus ada:


1. Class (dengan constructor) dan Objek
2. Inheritance
3. Overloading (constructor/method)
4. Overriding
5. Konsep lainnya boleh ditambahkan.

III. Fitur GUI yang harus disediakan :


1. Membuka rekening baru.
2. Transaksi penyetoran/penarikan.
3. Error handling/joptionpane untuk menampilkan pesan error, jika teller memasukkan value
yang salah/tidak sesuai aturan (misal aturan saldo minimum dsb.)
4. Mencetak buku tabungan yang berisi detail transaksi yaitu jenis
transaksi(penarikan/penyetoran, administrasi, bunga), tanggal transaksi, teller, jumlah dan
saldo.
5. Contoh (misalnya rekening biasa milik Ani, tampilan bebas, bisa menggunakan tabel/yang
lainnya).
Buku tabungan akan dicetak sampai transaksi terakhir sebagai berikut:
No rekening : 123
Nama : Ani
Jenis : Biasa

Tanggal Transaksi Teller Debet Kredit Saldo


12 Okt 2019 Penyetoran Nisa 500000 500000
13 Okt 2019 Penarikan Aki 100000 400000
dst
1 Nov 2019 Administrasi Bank sesuai perhitungan
1 Nov 2019 Bunga Bank sesuai perhitungan
Di atas merupakan salah satu contoh tampilan, Anda boleh membuat tampilan yang lain
sepanjang memenuhi minimum requirement dan mudah dipahami. Pada rekening bisnis,
tambahkan informasi jumlah poin yang dimiliki nasabah.

NB: aksi administrasi dan bunga dapat dilakukan dengan cara pengecekan tanggal saat
teller login ke sistem. Hal ini bisa kalian dapatkan dengan mengubah tanggal pada laptop
kalian menjadi tanggal 1, setelah itu coba masuk ke sistem. Sistem di awal harus
mengecek tanggal pada laptop kalian. Cara lain untuk menambahkan bunga &
administrasi diperbolehkan.

Pengerjaan UAS:
1. Dikerjakan perorangan sesuai dengan kemampuan masing-masing.
2. Penilaian akan disesuaikan dengan berapa poin dalam I, II, dan III yang berhasil
diimplementasi.
3. Soft copy code program (satu folder project) dan database (.sql) dikumpulkan di OASE
dalam bentuk .rar.
4. Laporan dikumpulkan hard copy di hari UAS bersamaan dengan pengisian daftar hadir di
kampus bukit jimbaran.
a. Laporan terdiri dari: Bab I Landasan Teori, Bab II Permasalahan, Bab III Pembahasan,
Bab IV kesimpulan.
b. Bab III dilengkapi dengan:
i. Cuplikan/screenshot kode program (tidak harus lengkap) untuk tiap proses
yang dibuat. Kode program GUI tidak perlu ditampilkan.
ii. Screenshot tiap tampilan GUI yang dibuat.
iii. Poin i dan ii disertai penjelasan singkat, terutama tentang konsep-konsep
OOP yang digunakan.

Anda mungkin juga menyukai