Anda di halaman 1dari 13

PROPOSAL

PERMOHONAN BANTUAN SOSIAL

PENGADAAN KOLEKSI PERPUSTAKAAN UNTUK SD/MI MELALUI

DIREKTORAT JENDERAL PENDIDIKAN DASAR

KEMENTRIAN PENDIDIKAN NASIONAL DAN KEBUDAYAAN

TAHUN 2014

PEMERINTAH KABUPATEN WONOGIRI

UPT DINAS PENDIDIKAN KECAMATAN WURYANTORO

SD NEGERI I GENUKHARJO

Watugenuk Lor Desa Genukharjo Kecamatan Wuryantoro

Tahun 2014
Wuryantoro, 02 Desember 2013

Nomor : 425.1/021/2013

Lampiran : 1 (satu) Berkas

Perihal : Permohonan Bantuan Sosial

Pengadaan Koleksi Perpustakaan

Kepada

Yth. Direktur Pembinaan Sekolah Dasar

Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar

Kementrian Pendidikan Nasional dan Kebudayaan

Jl. Jenderal Sudirman, Senayan, Komplek Kemendikbud

Berdasarkan informasi yang kami peroleh mengenai bantuan sosial perpustakaan,


dengan hormat kami mengajukan permohonan bantuan pengadaan koleksi perpustakaan untuk
meningkatkan mutu pendidikan di sekolah kami.

Sehubungan dengan hal tersebut bersama ini kami sampaikan proposal permohonan
bantuan pengadaan koleksi perpustakaan untuk dijadikan bahan pertimbangan.

Atas perhatian dan bahan pertimbangan Bapak, kami ucapkan terima kasih.

Kepala Sekolah Pustakawan


SDN I Genukharjo SDN I Genukharjo

Sularjo, S.Pd Ismi Sholihah Apriliawati, A.Md


NIP. 19590520 198201 1 010

Mengetahui,

Camat Wuryantoro

Drs. Tarjo Harsono, M.Hum

Pembina Tingkat I
NIP. 19580911 198208 1001

PROPOSAL

1. Nama Sekolah : SD Negeri I Genukharjo

2. Alamat Sekolah

a. Dusun : Watugenuk Lor

b. Desa : Genukharjo

c. Kecamatan : Wuryantoro

d. Kabupaten : Wonogiri

e. Provinsi : Jawa Tengah

f. Kode pos : 57661

g. Nomor Telepon : 081329187264

3. Jenis Usulan Kegiatan : Pengadaan Koleksi Perpustakaan

4. Data Profil Sekolah terlampir

5. Rencana Pengadaan Koleksi Perpustakaan terlampir

Kepala Sekolah Pustakawan

SDN I Genukharjo SDN I Genukharjo

Sularjo, S.Pd Ismi Sholihah Apriliawati, A.Md

NIP. 19590520 198201 1 010


BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG

Perpustakaan sekolah adalah perpustakaan yang tergabung pada sebuah sekolah,

dikelola sepenuhnya oleh sekolah yang bersangkutan dengan tujuan usaha membantu sekolah

untuk mencapai tujuan khusus sekolah dan tujuan pendidikan pada umumnya (Sulistyo

Basuki, 1993). Di samping itu, dasar pembentukan perpustakaan sekolah di Indonesia adalah

Undang-undang Sistem Pendidikan Nasional No. 2 Tahun 1989, yang isinya menyatakan

bahwa setiap sekolah harus menyediakan sumber belajar (perpustakaan). Perpustakaan

merupakan unit pelayanan di dalam lembaga yang kehadirannya hanya dapat dibenarkan jika

mampu membantu pencapaian pengembangan tujuan-tujuan sekolah yang bersangkutan.

Penekanan tujuan keberadaan perpustakaan sekolah adalah pada aspek edukatif dan rekreatif

(kultural).

Mengingat pentingnya peran perpustakaan sekolah maka perlu adanya suatu

pengelolaan atau manajemen yang tepat dan cepat sehingga fungsi perpustakaan sekolah

benar-benar terwujud. Namun masalahnya sekarang adalah tidak sedikit perpustakaan sekolah

yang pengelolaannya masih kurang profesional. Perpustakaan sebagai jantung sebuah lembaga

pendidikan sudah selayaknya mendapatkan porsi dan posisi yang strategis guna

merealisasikan visi dan misi sekolah. Semua pihak khususnya kepala sekolah harus memberi

perhatian lebih akan eksistensi perpustakaan di sekolah, dan tidak lagi dianggap sebagai

tempat penyimpanan buku bekas, barang-barang tidak terpakai, bahkan tempat bermain saat

tidak ada KBM. Hal ini tentu sangat ironis dan tidak mendidik.

Dari berbagai sudut pemikiran diatas, Perpustakaan SDN I Genukharjo berupaya

melakukan terobosan dan revitalisasi peran dan fungsi perpustakaan sekolah untuk

mendukung program dan visi dan misi sekolah. Program pengadaan buku yang direncanakan,

diharapkan dapat memberi ruang yang lebih besar agar perpustakaan sekolah sebagai pusat

belajar bagi guru dan peserta didik dapat terealisasi secara optimal.
B. MAKSUD DAN TUJUAN

Maksud pembuatan proposal ini adalah mendapatkan bantuan untuk pengembangan

perpustakaan SDN I Genukharjo khususnya pengadaan koleksi perpustakaan dengan

tujuan menjadikan perpustakaan sekolah SDN I Genukharjo sebagai pusat dan sumber

belajar warga sekolah guna mendukung kegiatan belajar mengajar di sekolah dalam

mencapai visi dan misi sekolah.

C. MANFAAT

Adapun manfaat proposal ini sebagai berikut:

1. Bagi Siswa

a) Tersedianya bahan bacaan dan pembelajaran bagi pengembangan ilmu

pengetahuan bagi siswa.

b) Tersedianya sarana sumber belajar bagi penunjang proses pembelajaran.

2. Bagi Guru

Tersedianya bahan rujukan dalam proses pembelajaran.

3. Bagi Sekolah

Pusat dan sumber belajar warga sekolah guna mendukung kegiatan belajar

mengajar di sekolah dalam mencapai visi dan misi sekolah.


BAB II

PERPUSTAKAAN SEKOLAH

SDN I GENUKHARJO

A. Pengertian Perpustakaan Sekolah

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia perpustakaan adalah kumpulan-kumpulan

buku-buku (bacaan). Sedangkan perpustakaan sekolah menurut Sulistyo Basuki, (1993)

adalah perpustakaan yang tergabung pada sebuah sekolah, dikelola sepenuhnya oleh

sekolah yang bersangkutan dengan tujuan usaha membantu sekolah untuk mencapai tujuan

khusus sekolah dan tujuan pendidikan pada umumnya.

Perpustakaan sekolah merupakan salah satu sumber belajar di sekolah untuk

membantu tercapainya visi dan misi sekolah. Disamping itu dalam penjelasan Undang-

undang Pendidikan Nasional kita, disebutkan bahwa perpustakaan adalah salah satu

sumber belajar yang sangat penting.

B. Tujuan

1. Tujuan Umum

Menjadi perpustakaan sekolah SDN I Genukharjo sebagai pusat dan sumber belajar

warga sekolah guna mendukung kegiatan belajar mengajar di sekolah dalam mencapai visi

dan misi sekolah.

2. Tujuan Khusus

a) Mengembangkan minat, kemampuan, dan kebiasaan membaca serta

mendayagunakan budaya tulisan dalam berbagai sektor kehidupan.

b) Mengembangkan kemampuan untuk mencari dan mengolah serta memanfaatkan

informasi.

c) Mendidik siswa agar memelihara dan memanfaatkan bahan perpustakaan secara

tepat guna dan berhasil guna.

d) Meletakkan dasar kearah proses pembelajaran mandiri.

e) Memupuk dan mengembangkan minat dan bakat siswa.


f) Menumbuhkan penghargaan siswa terhadap pengalaman imajinatif.

C. Fungsi Perpustakaan Sekolah

Perpustakaan sekolah berfungsi sebagai pusat belajar mengajar, pusat informasi, pusat

penelitian sederhana dan rekreasi sehat melalui bacaan hiburan. Dalam kaitan dengan

kurikulum yang diterapkan di SDN I Genukharjo, perpustakaan sekolah berfungsi:

a) Sebagai sumber kegiatan belajar mengajar

b) Membantu peserta didik memperjelas dan memperluas pengetahuan pada setiap bidang

studi

c) Mengembangkan minat dan budaya membaca yang menuju kebisaan belajar mandiri

d) Membiasakan anak untuk mencari informasi di perpustakaan

e) Membantu anak untuk mengembangkan bakat, minat, dan kegemarannya

D. Sasaran Perpustakaan Sekolah

1. Para siswa SDN I Genukharjo

2. Kepala Sekolah dan guru SDN I Genukharjo

3. Tenaga kependidikan SDN I Genukharjo

E. Program Kerja Perpustakaan Sekolah

Rencana kerja perpustakaan sekolah yang tertuang dalam program kerja

perpustakaan secara umum akan mengacu pada tugas pokok perpustakaan sekolah,

tujuan instuisi, visi dan misi sekolah. Hal ini didasari oleh kepentingan bersama untuk

menciptakan suasana kegiatan belajar mengajar yang efektif dan efisien.

1. Program Jangka Pendek

a) Menyediakan dan menghimpun bahan pustaka, informasi, sesuai kurikulum

sekolah.

b) Menyediakan dan melengkapi fasilitas perpustakaan sesuai kebutuhan.

c) Mengolah dan mengorganisasikan bahan pustaka tertentu sehingga memudahkan

penggunanya.

d) Melaksanakan layanan perpustakaan yang sederhana, mudah dan menarik.

e) Meningkatkan minat baca murid dan guru.

f) Menambahkan koleksi bahan pustaka secara berkala untuk memenuhi kebutuhan

pengguna layanan perpustakaan.


g) Pembuatan proposal pengadaan buku/majalah pada beberapa

lembaga/instansi/penerbit tertentu.

h) Memelihara bahan pustaka agar tahan lama dan tidak cepat rusak.

i) Menerbitkan kartu perpustakaan bagi siswa.

j) Menerbitkan berbagai administrasi perpustakaan (kartu buku, kantong buku,

labeling, katalog buku, dll).

k) Inventarisasi, klasifikasi dan katalogisasi bahan pustaka.

l) Pelayanan peminjaman buku perpustakaan kepada siswa dan guru.

2. Program Jangka Panjang

a) Merealisasikan kualitas dan kuantitas buku minimal 1000 judul dengan 100.000

eks pada tahun 2015.

b) Terciptanya ruangan perpustakaan yang memadai, kondusif dan menyenangkan.

c) Merealisasikan perpustakaan berbasis otomasi sehingga memudahkan pustakawan

dalam mengolah buku dan melayani pengguna.

d) Memudahkan temu kembali informasi dengan tersedianya komputer yang

terhubung dengan jaringan internet.

F. Rencana Pengadaan Koleksi Perpustakaan

Rencana pengadaan koleksi perpustakaan SDN I Genukharjo tahun 2014

(terlampir).

G. Profil Sekolah

1. Nama Sekolah : SD NEGERI I GENUKHARJO

2. NSS : 101031211004

3. Status : Negeri

4. Status dalam gugus : Inti

5. Kecamatan : Wuryantoro

6. Kabupaten/Kota : Wonogiri

7. Provinsi : Jawa Tengah

8. Nilai Akreditasi :B

9. Jumlah Rombongan Belajar :6

Jumlah Ruang Kelas :6


10. Keadaan Siswa

2013/2014 2014/2015

KELAS JML JML


L P JML L P JML
KELAS KELAS

I 3 13 26 1 3 13 16 1

II 5 5 10 1 5 6 11 1

III 7 7 14 1 7 7 14 1

IV 9 7 16 1 9 7 16 1

V 7 4 11 1 7 4 11 1

VI 6 7 13 1 6 7 13 1

Jumlah 37 43 80 6 37 44 81 6

L = Laki-laki P = Perempuan

Sumber: Data Sekolah SD Negeri I Genukharjo 2013/2014

11. Keadaan Guru dan Karyawan Tahun 2013/2014

GOL/ GT/ PEND. MENGAJAR


NO. NAMA
PANGKAT GTT TERAKHIR KELAS

1. Sularjo, S.Pd IV/A GT S1/2000 IV,V,VI

2. Dwi Sih Haryani, S.Pd IV/A GT S1/2004 VI

3. Sulardi, A.Ma IV/A GT DII/1997 I-VI

4. Maryati, S.Pd III/C GT S1/2008 I

5. Utami Nur W, S.Pd.I III/A GT S1/2010 I-VI

6. M. Ahmadi, A.Ma II/D GT S1/1998 I-VI

7. Arif Siswadi, S.Pd II/C GT S1/2012 III

8. Sardi II/A PT SMA/2008 PENJAGA

9. Velang Yudha P, S.Pd - GTT S1/2009 IV

10. Hari S, A.Ma.Pd.OR - GTT DII/2010 I-VI

11. Rony Kristyastomo - GTT SMA/2005 I-VI

12. Alif MU, A.Ma.Pust - GTT DII/2011 PERPUS

13. Yoga Wahyu H - GTT SMA/2010 MTK


14. Mulyanto, S.Pd - GTT S1/2013 V

15. Ismi Sholihah A, A.Md - GTT DIII/2012 PERPUS

16. Wirda Asyfani I, S.Pd - GTT S1/2013 II

GT = Guru Tetap GTT = Guru Tidak Tetap/Honorer PT = Pegawai Tetap

Sumber: Data Kepegawaian Sekolah SD Negeri I Genukharjo 2013/2014

12. Koleksi Bahan Pustaka

NAMA KOLEKSI JUMLAH

Buku Paket 496 eks

Buku Fiksi 550 eks

Buku Referensi 107 eks

Jumlah 1153 eks

Sumber: Data Perpustakaan Sekolah SD Negeri I Genukharjo 2013/2014

13. Daftar Inventarisasi Perpustakaan

NAMA JUMLAH

Rak Buku 12

Meja Baca 16

Meja Pengolahan 3

Kursi 2

Kipas Angin 1

Sumber: Data Inventarisasi Perpustakaan Sekolah SD Negeri I Genukharjo 2013/2014

H. Struktur Pengelola Perpustakaan

1. Penanggungjawab : Kepala Sekolah SD Negeri I Genukharjo

2. Pustakawan : Ismi Sholihah Apriliawati, A.Md

Alif Marjoko Utomo, A.Ma.Pust

3. Anggota : Dwi Sih Haryani, S.Pd

Utami Nur Wulansih, S.Pd.I

Arif Siswadi, S.Pd

Maryati, S.Pd

Sulardi, A.Ma
Sardi

Velang Yudha Pramesti, S.Pd

Mulyanto, S.Pd

Wirda Asyfani Istiqomah, S.Pd


BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan

Program kerja ini diharapkan dapat menjadi titik awal kemajuan perpustakaan SD

Negeri I Genukharjo. Peran serta semua pihak sangat berpengaruh pada realisasi program

ini. Karenanya diharapkan semua pihak dapat terlibat baik secara langsung maupun tidak

langsung dalam rangka merealisasikan berbagai program yang telah dibuat.

B. Saran

1. Perpustakaan sekolah seharusnya dikelola dengan baik, sehingga dapat menjadi

sarana dan sumber belajar bagi warga sekolah.

2. Penyediaan bahan perpustakaan agar dapat diprioritaskan untuk memaksimalkan

pelayanan di perpustakan sekolah.


Lampiran : Rencana Pengadaan Koleksi Perpustakaan Sekolah SD Negeri I Genukharjo

NO. NAMA KOLEKSI JUMLAH KETERANGAN

1. Buku Fiksi/bacaan ± 5000 eks

2. Kamus ± 30 eks

3. Ensiklopedia ± 50 eks

4. Majalah ± 200 eks

5. Koleksi Audiovisual / VCD ± 50 buah

Pembelajaran

6. Buku Referensi Umum ± 500 eks

7. Seperangkat Komputer 3

8. Printer 3

9. Scanner 3

10. Karpet Sesuai ukuran ruang

7m x 8m

11. Jaringan Internet

Anda mungkin juga menyukai