Anda di halaman 1dari 2

VISI DAN MISI DESA KEDOKANSAYANG

A. Visi:
Mewujudkan Desa Kedokansayang Bersatu, Damai dan Kondusif yang
dilandasi dengan etika dan estetika dalam segala bidang, sehingga tercipta
suasana desa yang “ NGAYOMI MBETAHI DAN NGANGENI “
B. Makna Visi :
 Bersatu; Adalah semangat dan kerangka berfikir serta bertindak oleh setiap
pribadi dan lembaga penyelenggara pemerintahan daerah dalam mengatur,
melayani, membangun dan memberdayakan masyarakat. Bersatu juga menjadi
semangat dan kerangka berperilaku masyarakat dalam menyampaikan “tuntutan”
maupun “dukungan” kepada penyelenggara pemerintahan daerah, dalam rangka
meningkatkan kesejahteraannya. Bersatu juga mencerminkan motivasi
masyarakat sipil dalam memfasilitasi hubungan masyarakat dan pemerintah
daerah serta mengontrol pemerintah daerah dalam menjalankan tugas, fungsi,
hak, wewenang dan kewajibannya. Bersatunya birokrat, politisi masyarakat sipil
dan elemen pemangku kepentingan lainnya, akan mempercepat terwujudnya tata
kelola pemerintahan yang baik dan meningkatkan rasa kemanusiaan, toleransi
dan harmoni untuk hidup secara berdampingan, sehingga terpelihara situasi
ketentraman dan ketertiban umum di seluruh wilayah Kabupaten Tegal.
 Damai; Menggambarkan perwujudan kondisi yang semakin aman dan
meningkatnya taraf hidup dan kualitas hidup masyarakat dari waktu ke waktu.
Tercukupinya kebutuhan dasar hidup masyarakat baik lahir maupun batin yang
ditandai oleh kecukupan pangan,sandang,papan,kesehatan,pendidikan,suasana
kehidupan yang rukun, saling menghormati dan menghargai dilandasi oleh sikap
religius, serta menjunjung tinggi nilai - nilai demokrasi dan keadilan.
 Kondusif; suatu kondisi yang tenang dan tidak kacau balau, serta mendukung
untuk terjadinya suatu aktivitas atau tujuan tertentu.
C. M I S I:
1. Mensejahterakan masyarakat.
2. Menciptakan desa yang mbetahi dan ngangeni.
3. Meningkatkan hasil pertanian melalui program perbaikan irigasi.
4. Meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) demi terciptanya desa yang
berkepribadian.
5. Meningkatkan pelayanan masyarakat.
6. Mewujudkan penyelenggaraan pemerintahan desa yang transparan dan
profesional.
7. Meningkatkan pembangunan demi kemakmuran masyarakat.
8. Menciptakan suasana lingkungan yang bersih sehat dan nyaman.
9. Melaksanakan pembangunan secara adil dan merata.
10. Memperkokoh persatuan, kesatuan dan ketuhanan antar warga.

Anda mungkin juga menyukai