Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KABUPATEN BREBES

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS BENTAR
Jalan Raya Pasar Bentar, Bentar, Salem, Brebes 52275
No Telepon 085325448139
Email :puskesmas.bentar@yahoo.com

KERANGKA ACUAN KEGIATAN


PELAKSANAAN STBM DESA/KELURAHAN PRIORITAS
PENGEMBANGAN PILAR KE 2-5

I. PENDAHULUAN
Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) adalah pendekatan untuk mengubah
perilaku higienis dan saniter melalui pemberdayaan masyarakat dengan metode
pemicuan. Pemicuan adalah cara untuk mendorong perubahan perilaku higiene dan
sanitasi individu atau masyarakat atas kesadaran dan kemauan sendiri dengan
menyentuh/ memicu perasaan,rasa malu, rasa jijik, rasa takut sakit dan takut dosa, pola
pikir, perilaku, dan kebiasaan individu atau masyarakat. Melalui pemicuan diharapkan
masyarakat dapat berperan dan menyelenggarakan STBM secara mandiri dengan
berpedoman pada pilar STBM
Berdasarkan Permenkes No. 3 tahun 2014 tentang STBM. Kegiatan STBM
mencakup 5 Pilar yaitu :
1. Tidak Buang Air Besar Sembarangan ( BABS )
2. Mencuci Tangan Pakai Sabun ( CTPS )
3. Mengelola Air Minum dan Makanan yang Aman
4. Mengelola Sampah dengan Aman
5. Mengelola Limbah Cair Rumah Tangga dengan Aman
Tahap awal kegiatan STBM adalah upaya meningkatkan akses jamban sehat
dengan pemicuan di komunitas masyarakat sehingga semua masyarakat tanpa
terkecuali dapat akses jamban sehat yang merupakan indikator tercapainya Desa ODF
(Open Defecation Free). Pilar selanjutnya dalam STMB yaitu pilar ke 2 -5 juga dilakukan
melalui metode pemicuan yang diharapkan mampu menumbuhkan rasa keinginan
berubah menjadi perilaku hygiene dan saniter. Dengan terlaksananya STBM diharapkan
dapat memutuskan alur kontaminasi penyakit dan menurunnya angka kesakitan penyakit
berbasis lingkungan dan perilaku.

Kerangka Acuan Kegiatan Pelaksanaan STBM Desa Prioritas Pengembangan pilar ke 2-5

pe
1
II. LATAR BELAKANG
Kondisi Kesehatan di Wilayah kerja UPTD Puskesmas Bentar masih ada
penyakit yang berbasis lingkungan seperti Demam Berdarah Dengue ( DBD ) Diare,
Kecacingan dan penyakit kulit. Penyebab utama penyakit tersebut adalah karena
perilaku masyarakat yang belum bersih ( Hygienis ) dan sehat, terutama masih banyak
masyarakat yang Buang Air Besar Sembarangan ( BABS ) / ditempat yang terbuka atau
di tempat yang belum memenuhi syarat kesehatan.
Pendekatan kepada masyarakat dalam kegiatan STBM merupakan kegiatan
utama peningkatan kesehatan, perilaku hygienis dan pelayanan sanitasi dengan
indikator : bertambahnya jumlah masyarakat yang mempunyai akses terhadap perbaikan
fasilitas sanitasi , presentasi dari target masyarakat yang bebas dari perilaku BAB
sembarangan dan presentasi dari target masyarakat yang mengadopsi / melakukan cuci
tangan yang harus dilaksanakan sebelum pembangunan fisik sarana air minum dan
sanitasi.
Dalam rangka mendukung implementasi kegiatan STBM di wilayah UPTD
Puskesmas Bentar I, dimana akses penduduk terhadap jamban sehat sudah 100 persen
( Desa ODF ) tetapi akses sanitasi yang sehat selain penggunaan jamban sehat baru 62
% maka perlu dilakukan kegiatan STBM , yaitu kegiatan pemicuan Sanitasi Total
Berbasis Masyarakat ( STBM ) untuk memberdayakan masyarakat dalam merubah
perilakunya terhadap hygiene sanitasinya menjadi perilaku yang sehat, khususnya untuk
pengembangan pilar ke 2-5.
III.TUJUAN
A. TUJUAN UMUM
Pelaksanaan STBM bertujuan untuk memberdayakan masyarakat guna merubah
perilaku hygiene sanitasi secara kolektif agar masyarakat memahami permasalahan
sanitasi di komunitasnya dan berkomitmen untuk memecahkan masalah secara
mandiri sehingga terjadi perubahan perilaku masyarakat terhadap kebiasaan hygiene
dan sanitasinya menjadi perilaku yang sehat, untuk pengembangan pilar ke 2-5
STBM.
B. TUJUAN KHUSUS
1. Terjadinya perubahan perilaku hygiene sanitasi pilar ke 2-5 STBM dari yang tidak
sehat menjadi perilaku sehat oleh masyarakat di wilayah UPTD Puskesmas
Bentar I

Kerangka Acuan Kegiatan Pelaksanaan STBM Desa Prioritas Pengembangan pilar ke 2-5

pe
2
2. Meningkatkan akses pilar STBM yang ke 2-5 di wilayah UPTD Puskesmas Bentar
I, yaitu Mencuci Tangan Pakai Sabun, Mengelola Air minum dan makanan yang
aman, Mengelola sampah Rumah tangga dengan aman dan Mengelola limbar cair
Rumah tangga dengan aman
IV. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN
1. Koordinasi lintas program dan lintas sektor
2. Menentukan sasaran pelaksanaan STBM
3. Menyiapkan instrument pelaksanaan STBM
4. Membuat jadwal kegiatan STBM
5. Melaksanakan kegiatan STBM
6. Pencatatan dan pelaporan hasil kegiatan STBM
V. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN
Kegiatan STBM dilaksanakan dengan cara pertemuan dengan masyarakat berupa tatap
muka, pemberian pemicuan dan simulasi.
VI. SASARAN
Sasaran pelaksanaan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat ( STBM ) adalah 7
desa prioritas STBM di Wilayah UPTD Puskesmas Bentar yaitu Desa Wanoja, Pasir
Panjang, Pabuaran,Bentar, Bentarsari, Ciputih,Gandoang Dan Kadumanis sebanyak 2
kali dengan jumlah peserta sebanyak 28 orang untuk masing-masing Desa.
VII. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN

2023
Kegiatan
NO Jan Feb Mar April Mei Jun Jul Ags Sep Okt Nov Des
1 Koordinasi lintas
program dan lintas
sektor
2 Menentukan
sasaran STBM
3 Menyiapkan
instrument STBM
4 Membuat jadwal
kegiatan STBM
5 Melaksanakan
STBM
6 Pencatatan dan
Pelaporan STBM

VIII. MONITORING, EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORAN


Monitoring, evaluasi pelaksanaan kegiatan dan pelaporan pelaksanaan STBM
dilakukan setiap bulan oleh PJ UKM.

Kerangka Acuan Kegiatan Pelaksanaan STBM Desa Prioritas Pengembangan pilar ke 2-5

pe
3
IX. PENCATATAN, PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN
Pencatatan kegiatan meliputi hasil kegiatan dan dokumentasi dilaksanakan setiap
selesai kegiatan. Pelaporan dilakukan setiap bulan kepada PJ UKM dan kepala UPTD
Puskesmas Bentar I.

Bentar, Januari 2023


Koordinator Program Kesling Pelaksana Kegiatan Kesling

Eka Feriwati, Amd Eka Feriwati, Amd


NIP. 19810201 201409 2003
NIP. 19810201 201409 2003

Mengetahui
Penanggung jawab UKM

Emi sumarni, S.ST


NIP. 19730906 199303 2005

Kerangka Acuan Kegiatan Pelaksanaan STBM Desa Prioritas Pengembangan pilar ke 2-5

pe
4

Anda mungkin juga menyukai