Anda di halaman 1dari 26

MAKALAH

PENGANTAR JARINGAN KOMPUTER

DI
S
U
S
U
N
OLEH : KELOMPOK 3

ELIS ARIANTI

NURUL ILMI

IRA WARDIA NINGSIH

SABRI ABDILLAH

INSTITUT TEKNOLOGI DAN BISNIS


BINA ADINATA BULUKUMBA 2023
1
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan kehadiran Tuhan Yang Maha Esa atas berkat dan

rahmat- Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan makalah ini tepat pada waktunya. Penulis

juga mengucapkan terima kasih kepada Bapak yang telah membimbing penulis dalam

mengerjakan makalah ini. Shalawat dan salam senantiasa terpanjatkan kepada Nabi kita

Muhammad SAW, yang telah membawa kita dari alam kegelapan menuju dunia yang terang

benderang, sampai dengan saat ini.Alhamdulillahirobbil alamin, dalam kesempatan kali ini

penulis telah menyelesaikan satu buah makalah yang berjudul “Pengantar Jaringan Komputer”

makalah ini dibuat sebagai tugas kelompok mata kuliah

Dasar komputer dan Pemograman, yang dalam hal ini sekaligus bertujuan untuk

memberikan pengetahuan kepada kami.Pepatah mengatakan “Tak Ada Gading Yang Tak Retak”

demikianlah dengan makalah ini yang masih jauh dari kesempurnaan. Oleh karenaitu, penulis

sangat mengharapkan saran dan kritik yang membangun dari para pembaca demi

penyempurnaan makalah berikutnya. Sekian dan terima kasih.

Penulis, Kelompok 3

Bulukumba, 17 April 2023

2
DAFTAR ISI

SAMPUL ................................................................................................................... …………… 1

KATA PENGANTAR ............................................................................................. …………… 2

DAFTAR ISI ............................................................................................................ …………… 3

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang ............................................................................................... …………….4

B. Rumusan Masalah ......................................................................................... …………….4

C. Manfaat .......................................................................................................... …………….5

BAB II ISI

A. Defenisi Jaringan Komputer............................................................................................... 6

B. Sejarah Perkembangan Jaringan Komputer........................................................................ 6

C. Tujuan dan Manfaat Jaringan Komputer............................................................................ 7

D. Fungsi Jaringan Komputer.................................................................................................. 9

E. Jenis-Jenis Jaringan Komputer…………………………………………………………. 10

1. Berdasarkan Jangkauan/ Skala.............................................................................. 11

2. Berdasarkan Fungsi dan Peran.............................................................................. 13

3. Berdasarkan Topologi Jaringan............................................................................ 14

4. Berdasarkan Media Transmisi.............................................................................. 22

5. Berdasarkan Distribusi Sumber Data.................................................................... 22

F. Kelebihan dan Kekurangan Jaringan Komputer............................................................... 23

BAB III PENUTUP

A. Kesimpulan....................................................................................................................... 25

B. Saran................................................................................................................................. 25

DAFTAR PUSTAKA.................................................................................................................. 26

3
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Perkembangan teknologi komputer semakin pesat, hal ini dapat dilihat pada era
jaringankomputer tahun 80-an masih menjadi teka-teki yang ingin dijawab kalangan akademisi,
danpada tahun 1988 jaringan komputer mulai digunakan di universitas, perusahaan,
kinimemasuki era milenium ini apalagi world wide internet sudah menjadi realita sehari-
harijutaan manusia di muka bumi ini. Selain itu, perangkat keras dan perangkat lunak
jaringansudah benar berubah, pada awal perkembangannya hampir seluruh jaringan dibangun
darikabel coaxial, saat ini banyak yang dibangun dari serat optik (fiber optics) atau
komunikasitanpa kabel.

Jaringan komputer sudah sering kita jumpai dan sudah tidak asing lagi bagi kita,
hampirsetiap hari kita menggunakan jaringan komputer untuk memperlancar arus informasi
danmempermudah dalam melakukan segala sesuatu yang berhubungan dengan
teknologi.Internet yang mulai populer saat ini merupakan jaringan komputer terstruktur yang
salingterhubung dan dapat berinteraksi satu sama lain.

Hal ini dapat terjadi karena perkembangan teknologi jaringan yang sangat pesat
dandesain yang telah disederhanakan konfigurasinya (Islami et al., 2020), sehingga
dalambeberapa tahun jumlah pengguna komputer yang tergabung dalam jaringan internet
telah meningkat. terus meningkat. Dengan bantuan jaringan, seorang siswa dapat
memanfaatkanberbagai sumber informasi di internet sebagai sumber belajar.

B. Rumusan Masalah

1. Apa yang di maksud dengan jaringan komputer?

2. Bagaimana sejarah perkemangan jaringan komputer?

3. Apa tujuan dan manfaat jaringan komputer?

4
4. Apa jenis-jenis jaringan komputer?

5. Apa saja kelebihan dan kekurangan pada jaringan komputer?

6. Apa faktor pendukung dan penghambat jaringan komputer?

C. Manfaat

Manfaat dari penulisan ini adalah:

1. Sebagai salah satu bahan acuan bagi para mahasiswa yang ingin mengetahui beberapa

hal mengenai perangkat jaringan komputer

2. Membarikan informasi kepada para mahasiswa ataupun masyarakat tentang perangkat

jaringan komputer

5
BAB II

ISI

A. Defenisi Jaringan Komputer

Jaringan komputer adalah sekumpulan komputer yang terhubung bersama


denganmaksud untuk bertukar data atau informasi. Jaringan komputer dapat terdiri dari
beberapakomputer yang terhubung pada jaringan lokal (LAN) atau jaringan yang terhubung pada
skalayang lebih besar, seperti jaringan Internet. Jaringan komputer dapat membantu
meningkatkanefisiensi dan produktivitas dengan memungkinkan pengguna untuk
berkolaborasi danbertukar informasi dengan mudah.

Di jaringan komputer, pengguna harus secara eksplisit masuk ke mesin, secara


eksplisitmengungkapkan pekerjaan mereka dari jarak jauh, secara eksplisit mengungkapkan
transferfile dan umumnya menangani sendiri semua manajemen jaringan. Pada sistem
terdistribusi,tidak ada yang perlu dilakukan secara eksplisit, semuanya sudah dilakukan secara
otomatisoleh sistem tanpa sepengetahuan pengguna. Jadi sistem terdistribusi adalah sistem
perangkatlunak yang dibuat pada bagian dari jaringan komputer. Perangkat lunak
inilah yangmenentukan tingkat integrasi dan transparansi jaringan yang dimaksud.

Oleh karena itu perbedaan antara jaringan dan sistem terdistribusi lebih terletak
padaperangkat lunaknya (khususnya sistem operasi), bukan pada perangkat kerasnya.
Jaringankomputer penting bagi manusia dan organisasinya karena jaringan komputer
memilikikegunaan yang bermanfaat bagi mereka.

B. Sejarah Perkembangan Jaringan Komputer

Konsep jaringan komputer lahir pada tahun 1940-an di Amerika dalam


proyekpengembangan komputer MODEL I di laboratorium Bell dan kelompok
penelitian Universitas Harvard. Proyek ini dipimpin oleh profesor H. Aiken. Pada awalnya
proyek inihanya ingin memanfaatkan sebuah perangkat komputer yang harus digunakan bersama.

Pada tahun 1950-an ketika jenis-jenis komputer mulai berkembang hingga


terciptanyasuper komputer. Saat itu, dikenal sebuah konsep untuk menghubungkan

6
komputer yangdigunakan satu sama lain. Konsep ini merupakan konsep distribusi proses
berbasis waktuyang dikenal dengan Time Sharing System (TSS), sehingga untuk pertama
kalinya diterapkanjaringan komputer. Dalam sistem TSS beberapa terminal (komputer)
dihubungkan secara seri ke komputer host. Dalam proses TSS mulai terlihat perpaduan antara
teknologi komputer danteknologi telekomunikasi yang awalnya berkembang secara terpisah.

Memasuki tahun 1970-an, setelah beban kerja bertambah banyak dan harga
peralatankomputer besar mulai terasa sangat mahal, konsep proses distribusi (Distributed
Processing)pun dimulai. Seperti terlihat pada Gambar 3, pada proses ini beberapa
komputer hostmelakukan pekerjaan besar secara paralel untuk melayani beberapa terminal yang
terhubungsecara seri ke masing-masing komputer host. Dalam proses distribusi mutlak
diperlukanadanya integrasi yang mendalam antara komputer dan teknologi
telekomunikasi, karenaselain proses yang harus didistribusikan, semua komputer host harus
melayani terminalnyadalam satu urutan dari pusat komputer.

Dalam perjalanan sejarah komputer, ukuran perangkat keras komputer dari tahun
ketahun mengalami perkembangan pesat. Ini diikuti oleh kemampuan yang lebih tinggi
danukuran yang lebih kecil. Saat ini komputer dan jaringannya mampu menangani
komunikasiantar komputer (Peer to Peer System) tanpa melalui pusat komputer. Untuk itu,
mulailahmengembangkan teknologi jaringan lokal yang dikenal dengan LAN. Begitu juga
ketikainternet diperkenalkan.

C. Tujuan dan Manfaat Jaringan Komputer

1. Tujuan jaringan komputer

1) Resource sharing/Berbagi sumber

Semua program, peralatan, dan data yang dapat digunakan oleh


semua orang dijaringan tanpa memandang lokasi sumber dan pengguna.
Misalnya pegawai BiroAkademik mengirimkan daftar mahasiswa baru ke
perpustakaan dalam bentuk printout dengan langsung mencetaknya di printer
perpustakaan dari komputer di biro Akademik. Atau sebaliknya, petugas

7
perpustakaan akan mendapatkan file daftarmahasiswa baru yang langsung
tersimpan di komputer pegawai Biro Akademik

2) High Reliability/Kehandalan Tinggi

Ketersediaan sumber alternatif kapan pun dibutuhkan. Misalnya


dalam aplikasiperbankan atau militer, jika satu mesin tidak berfungsi,
kinerja organisasi tidakterganggu karena mesin lain memiliki sumber daya
yang sama.

3) Menghemat Uang

Membangun jaringan dengan komputer kecil lebih murah daripada


menggunakanmainframe. Data disimpan di komputer yang bertindak sebagai
server dan komputerlain yang menggunakan data bertindak sebagai klien.
Bentuk ini disebut Client-server.

4) Scalability/Skalabilitas

Tingkatkan kinerja dengan menambahkan komputer server atau klien


dengan mudahtanpa mengganggu kinerja komputer server atau klien yang ada.

5) Medium Komunikasi

Kerjasama antara orang-orang yang berjauhan melalui jaringan komputer


baik untukbertukar data maupun berkomunikasi.

6) Akses Informasi Luas

Pengamat untuk dapat mengakses dan memperoleh informasi jarak jauh


lebih lanjut.

7) Komunilkasi Orang ke Orang

Digunakan untuk berkomunikasi dari satu orang ke orang lain dari jarak
yang lebih jauh.

8
2. Manfaat jaringan komputer

a. Menjadikan sistem komputer lebih mudah dioperasikan danlebih fleksibel.

b. Banyaknya aplikasi pendukung yang dapat dijalankan atau dioprasikan di berbagai


macam komputer.

c. Tak menjadikan ketergantungan terhadap satu jenis komputer (sehingga jenis


komputer yang lain bisa dikoordinasikan secara bersamaan).

d. Reabilitas tinggi serta dapat membagi sumber daya (pertukaran data/file, memakai
perinter bersama-sama dll.).

e. Memperluas pendayagunaan sistem operasi komputer.

Memperluas kemudahan berkomunikasi antar komputer.

f. Dan manfaat jaringan komputer yang terakhir memudahkan kecepatan mengakses


informasi

D. Fungsi jaringan komputer

Berikut ini fungsi jaringan komputer dalam perangkat yang kita gunakan sehari-hari:

1. Mudah Melakukan Pertukaran Data

Keberadaan jaringan komputer seperti internet dan lain-lain, bisa memudahkan


kita untuk melakukan pertukaran data atau dokumen lainnya. Kamu bahkan bisa
mengirim dan menerima data melalui berbagai perangkat kapan saja menggunakan
internet.

2. Menjaga Keamanan Data

Selain itu, jaringan komputer juga memiliki proteksi atau perlindungan data. Jadi,
data atau dokumen penting lainnya yang kamu miliki atau milik perusahaan dapat
tersimpan di komputer dengan aman dan terjamin keamanannya.

3. Memudahkan Komunikasi

Selain mudah untuk pertukaran data, fungsi jaringan komputer juga bisa
memudahkan dalam komunikasi jarak jauh sekalipun secara optimal.
9
4. Menyampaikan Informasi Secara Cepat

Saat ini, kamu mungkin dengan mudah memperoleh informasi dari berbagai
sumber karena adanya jaringan komputer. Selain itu, kamu juga bisa mengaksesnya
kapan saja dan di mana saja tanpa ada batasan jarak dan waktu.

5. Menghemat Biaya

Adanya jaringan komputer membuat pengguna tidak perlu repot-repot mencetak


dokumen atau file tertentu. Kamu hanya perlu menyimpannya ke dalam perangkat dan
bisa dengan mudah mengirim data lewat internet. Jadi tidak perlu biaya untuk
mencetak berkas dan lain-lain.

6. Tetap Up-to-date

Fungsi penting jaringan komputer juga bisa membuat informasi yang diterima
selalu up-to-date. Dengan jaringan komputer bisa mengakses kapan saja. Proses
pengiriman informasi juga mudah dan cepat, jadi tidak perlu waktu yang lama.

7. Membagi Sumber Daya

Sumber daya ini bisa berupa printer atau sumber daya lain, seperti data-data,
software. Sebelum adanya jaringan komputer, printer digunakan hanya untuk satu
komputer saja. Namun setelah ada jaringan komputer, jadi bisa digunakan oleh
berbagai komputer.

8. Reliabilitas Tinggi

Seperti yang disebutkan sebelumnya bahwa fungsi jaringan komputer


memungkinkan untuk mengkopi data-data ke lebih dari satu perangkat. Jika ada satu
komputer rusak meskipun data-datanya hilang, tetapi data-datanya masih tersimpan di
memory komputer lainnya.

9. Mempercepat Transfer data

10
Proses berbagi data jadi cepat karena transfer data pada jaringan selalu lebih cepat
dibandingkan sarana berbagai data lainnya yang bukan jaringan. Hal ini juga sangat
mempermudah user dalam memperoleh informasi.

E. Jenis-jenis jaringan komputer

1. Berdasarkan jangkauan geografis

1) LAN (Local Area Network)

Local Area Network disingkat LAN, merupakan jaringan komputer yang


hanya mencakup area atau wilayah yang kecil saja. Biasanya digunakan pada
jaringan di warnet, kantor, sekolah dan lain sebagainya yang area lingkupnya
kecil. Dengan kata lain jenis jaringan ini hanya dapat menghubungkan komputer-
komputer yang berada di suatu tempat (terbatas) yang berjarak tidak lebih dari 1
KM.

2) MAN (Metropolitan Area Network)

Metropolitan Area Network atau MAN adalah jaringan komputer dalam


satu kota atau antar kota tertentu dengan kecepatan transfer data yang tinggi.
Jaringan komputer ini menghubungkan berbagai lokasi seperti perkantoran,
kampus, pemerintahan, dan lain-lain.Dalam hal ini, sistem jaringan komputer
menghubungkan eberapa jaringan kecil (LAN) ke area yang lebih besar. Contoh:
jaringan Bank, dimana beerapa kantor cabang sebuah bank didalam sebuah kota
besar dihubungkanantara satu dengan lainnya. Misalnya Bank Mnadiri yang ada

11
di seluruh wilayah Jakarta-Bogor-Depok-Tangerang-Bekasi. Dengan begini
jaringan ini bisa memudahkan sebuah perusahaan untuk mengelola cabang
mereka dari jarak yang jauh, tanpa harus mendatanginya satu persatu.

3) WAN (Wide Area Network)

Wide Area Network atau disingkat WAN adalah suatu jenis jaringan
komputer yang sangat luas, mencakup negara dan benua. Media transmisi yang
biasa digunakan dalam jaringan WAN adalah kabel bawah laut dan satelit.

4) Personal Area Network (PAN)

Personal area network atau bisa disingkat PAN adalah jaringan komputer
yang dimana jaringan komputer ini digunakan untuk berkomunikasi ke perangkat
pribadi milik kalian, contohnya seperti komputer, laptop, mouse atau keyboard
yang menggunakan bluetooth ataupun wireless.
12
5) CAN (Campus Area Network)

Untuk jaringan CAN sebenarnya dapat dikatakan hampir sama dengan


jaringan MAN, namun jaringan ini cenderung lebih terbatas jika digunakan dalam
lingkungan kampus atau akademis. Oleh karena itu jaringan ini biasanya hanya
digunakan pada keperluan tertentu seperti di laboratorium, pembaruan kelas, dan
lain-lain.

6) VPN (Virtual Private Network)

VPN sendiri merupakan jaringan komputer yang dapat menyediakan


koneksi internet secara lebih aman. VPN juga dapat membuat jalur yang aman
untuk pertukaran data. Pada saat ini sudah banyak bermunculan platform yang
menyediakan layanan VPN secara gratis.

7) Internet

Dan yang paling umum didengar adalah internet. Seperti yang diketahui
internet merupakan jaringan yang paling besar yang dapat mencakup semua
negara sekaligus. Sehingga siapa pun pada saat ini dapat dengan mudah
mengakses berita dan informasi secara cepat dan mudah walaupun dari negara
yang berbeda.

13
2. Berdasarkan fungsi dan perannya

Jenis jenis jaringan komputer berdasarkan peranan dan hubungan tiap komputer
dalam memproses data

1) Jaringan Client-Server

Jaringan ini terdiri dari satu atau lebih komputer yang bertindak sebagai
server dan beberapa komputer yang berperan sebagai client. Umumnya yang
bertindak sebagai server hanya satu komputer dan komputer yang lainnya
berperan sebagai client.

Komputer server berperan sebagai penyedia sumber daya atau data,


sedangkan komputer client menggunakan sumber daya atau data yang disediakan
oleh komputer server tersebut.

2) Jaringan Peer to Peer

Pada jaringan ini jenis ini, masing-masing komputer, baik komputer client
maupun komputer server mempunyai peran dan kedudukan yang sama. Dengan
kata lain, komputer server dapat menjadi komputer client, dan sebaliknya,
komputer client pun dapat menjadi komputer server.

3. Berdasarkan topologi jaringan

1) Topologi Bus

Pada topologi ini semua sentral dihubungkan secara langsung pada


medium transmisi dengan konfigurasi yang disebut Bus. Transmisi sinyal dari
suatu sentral tidak dialirkan secara bersamaan dalam dua arah. Hal ini
berbeda sekali dengan yang terjadi pada topologi jaringan mesh atau bintang,
yang pada kedua sistem tersebut dapat dilakukan komunikasi atau
interkoneksi antar sentral secara bersamaan. topologi jaringan bus tidak
umum digunakan untuk interkoneksi antar sentral, tetapi biasanya digunakan
pada sistem jaringan computer

14
Kelebihan

• Hemat Kabel

• Layout kabel sederhana

• Mudah dikembangkan
Kekurangan

• Deteksi dan isolasi kesalahan sangat kecil

• Kepadatan lalu lintas

• Bila salah satu cilent rusak, maka jaringan tidak bisa berfungsi

• Diperlukan repeater untuk jarak jauh


2) Topologi STAR

Kontrol terpusat, semua link harus melewati pusat yang menyalurkan


data tersebut kesemua simpul atau client yang dipilihnya. Simpul pusat
dinamakan stasium primer atau server dan lainnya dinamakan stasiun
sekunder atau client server. Setelah hubungan jaringan dimulai oleh server
maka setiap client server sewaktu-waktu dapat menggunakan hubungan
jaringan tersebut tanpa menunggu perintah dari server.

15
Kelebihan

• Apabila salah satu komputer mengalami masalah, jaringan pada topologi


ini tetap berjalan dan tidak mempengaruhi komputer yang lain

• Bersifat fleksibel

• Tingkat keamanan bisa dibilang cukup baik dari pada topologi bus

• Kemudahan deteksi masalah cukup mudah jika terjadi kerusakan pada


jaringan

Kekurangan

• Jika switch/hub yang notabenya sebagai titik pusat mengalami masalah,


maka seluruh komputer yang terhubung pada topologi ini juga mengalami
masalah

• Cukup membutuhkan banyak kabel, jadi biaya yang dikeluarkan bisa di


bilang cukup mahal

• Jaringan sangat tergantung pada terminal pusat

3) Topologi Peer-to-peer Network

Peer artinya rekan sekerja. Peer-to-peer network adalah jaringan


komputer yang terdiri dari beberapa komputer (biasanya tidak lebih dari 10
komputer dengan 1-2 printer). Dalam sistem jaringan ini yang diutamakan adalah

16
penggunaan program, data dan printer secara bersama-sama. Pemakai
komputer bernama Dona dapat memakai program yang dipasang di komputer
Dino, dan mereka berdua dapat mencetak ke printer yang sama pada saat yang
bersamaan. Sistem jaringan ini juga dapat dipakai di rumah. Pemakai
komputer yang memiliki komputer „kuno‟, misalnya AT, dan ingin memberli
komputer baru, katakanlah Pentium IV, tidak perlu membuang komputer
lamanya. Ia cukup memasang netword card di kedua komputernya kemudian
dihubungkan dengan kabel yang khusus digunakan untuk sistem jaringan.

Kelebihan

• Biaya yang dibutuhkan sangat murah

• Masing-masing komputer dapat berperan sebagai cilent maupun server

• Instalasi jaringan yang cukup mudah

Kekurangan

• Keamanan pada topologi jenis ini bisa dibilang sangat rentan

• Sulit dikembangkan

• Sistem keamanan dikonfigurasi oleh masing-masing pengguna

• Troubleshooting jaringan bisa dibilang rumit

4) Topologi Jaringan Cincin (Ring)

Untuk membentuk jaringan cincin, setiap sentral harus dihubungkan seri


satu dengan yang lain dan hubungan ini akan membentuk loop tertutup.

17
Dalam sistem ini setiap sentral harus dirancang agar dapat berinteraksi dengan
sentral yang berdekatan maupun berjauhan. Dengan demikian kemampuan

Kelebihan

• Memiliki preforma yang lebih baik dari pada topologi bus

• Mudah diimplementasikan

• Konfigurasi ulang dan instalasi perangkat baru bisa dibilang cukup mudah

• Biaya instalasi cukup murah

Kekurangan

• Kinerja komunikasi dalam topologi ini dinilai dair jumlah/banyaknya titik


atau node

• Trobleshooting bisa dibilang cukup rumit

• Jika salah satu koneksi putus, maka koneksi lain juga ikut putus

• Pada topologi ini biasanya terjadi collision (tabrakan data)

5) Topologi Linier

Topologi linier atau sering disebut dengan topologi bus berurut. Topologi
ini umumnya hanya memakai satu kabel umata sebagai konektor masing-masing
titik sambungan pada setiap komputer.

18
Kelebihan

• Mudah dikembangkan

• Penggunaan kabel sedikit

• Tata letak topologi linier sederhana dan mudah

• Topologi ini tidak membutuhkan kendali sentral


Kekurangan

• Memiliki kepadatan lalu lintas yang bisa dibilang cukup tinggi

• Keamanan data kurang baik


6) Topologi Hybrid
Topologi Hybrid adalah gabungan dari beberapa topologi yang berbeda
dan membantu jaringan baru. Dengan kata lain, jika ada dua atau lebih topologi
yang berbeda terhubung dalam satu jaringan maka topologi jaringan tersebut akan
membentuk topologi hybrid.

Kelebihan

• Fleksibel

• Penambahan koneksi lainya sangatlah mudah

19
Kekurangan

• Pengelolaan pada jaringan ini sangatlah sulit

• Biaya pembangunan pada topologi ini sangatlah mahal

• Instalasi dan konfigurasi jaringan pada topologi ini isa dibilang cukup
rumit, karena terdapat topologi berbeda-beda

7) Topologi Mesh

Topologi mesh adalah sebuah topologi yang bisa digunakan untuk rute
yang banyak. Jaringan pada topologi ini menggunakan kabel tunggal sehingga
proses pengiriman data menjadi lebih cepat tanpa melalui hub atau switch.

Kelebihan

• Jalur pengiriman data yang digunakan sangat banyak, jadi tidak perlu
khawatir akan adanya tabrakan data (collision)

• Beasr bandwith yang cukup lebar

• Keamanan topologi ini bisa dibilang sangat baik

Kekurangan

• Proses instalasi jaringan pada topologi ini sangatlah rumit

• Membutuhkan banyak kabel

20
• Memakan biaya instalasi yang sangat mahal, dikarenakan membutuhkan
banyak kabel

8) Topologi Tree

Topologi tree atau topologi pohon adalah hasil penggabungan dari


topologi bus dan topologi star. Topologi tree pada umumnya dipakai untuk
interkoneksi antara hirarki dengan pusat yang berbeda-beda.

Kelebihan

• Susunan data terpusat secara hirarki

• Mudah dikembangkan menjadi jaringan yang lebih luas lagi

Kekurangan

• Apabila komputer yang menduduki tingkatan tertingi mengalami masalah,


maka komputer yang terdapat dibawahnya juga ikut bermasalah

• Kinerja jaringan pada topologi ini terbilang lambat

• Menggunakan banyak kabel dan kabel terbawah merupakan pusat dari


teknologi ini

4. Topologi berdasarkan media transmisi

1) Jaringan Komputer Berkabel (Wired Network)

21
Wired Network adalah jenis jaringan komputer yang menggunakan kabel
sebagai media transmisi datanya. Kabel tersebut digunakan untuk
menghubungkan komputer dengan komputer lainnya agar komputer-komputer
tersebut dapat saling bertukar data maupun terhubung dengan internet.

2) Jaringan Komputer Nirkabel (Wireless Network)

Berbeda dengan wired network, wireless network tidak menggunakan


kabel sebagai media transmisinya. Pertukaran informasi/data antar komputer
menggunakan gelombang elektromagnetik.

5. Topologi berdasarkan distribusi sumber data/informasi

1) Jaringan Terpusat

Jaringan komputer terpusat adalah jenis jaringan komputer yang terdiri


dari satu komputer induk dan satu atau lebih komputer terminal. Komputer induk
berfungsi sebagai sumber data yang dibutuhkan oleh komputer terminal.
Komputer induk inilah yang menyimpan semua data-data maupun program
aplikasi untuk kemudian didistribusikan ke komputer terminal. Sedangkan
komputer terminal itu sendiri biasanya hanya berfungsi untuk menjadi perantara
pengguna untuk mengakses komputer induk.

2) Jaringan Terdistribusi

Jaringan komputer terdistribusi merupakan jenis jaringan komputer yang


terdiri dari beberapa komputer induk. Berbeda dengan jaringan terpusat, pada
jaringan terdistibusi, semua host yang terhubung pada jaringan ini bisa berperan
sebagai komputer induk sebagaimana peran komputer induk dalam jaringan
terpusat.

Artinya, distribusi data yang terjadi pada jaringan komputer jenis ini tidak
hanya dari satu komputer induk (server).

22
F. Kelebihan dan Kekurangan Jaringan Komputer

Kelebihan:

1. Jaringan komputer memberikan pengalaman yang dipersonalisasi.

2. Jaringan meningkatkan keamanan pribadi.

3. Jaringan komputer terbuka untuk semua orang.

4. Penyimpanan pihak ketiga meningkatkan aspek berbagi jaringan.

5. Biaya teknologi adalah penghalang yang semakin berkurang.

6. Kolaborasi dimungkinkan dengan jaringan komputer.

7. Informasi dapat dibagikan secara bebas.

8. Berbagi file secara massal sangat mudah dilakukan.

9. Tawarkan orang pilihan yang fleksibel untuk belajar dan berbagi.

10. Jaringan komputer menawarkan pilihan bisnis.

11. Meningkatkan tingkat produktivitas individu.

12. Biarkan siapa pun menjadi pengaruh global.

Kekurangan:

1. Tidak semua orang memiliki akses ke jaringan komputer.

2. Dapat menyebabkan masalah kesehatan mental yang serius.

3. Jaringan komputer tidak selalu aman.

4. Jaringan komputer dapat memberikan terlalu banyak informasi.

5. Perspektif kita tentang hubungan berubah.

6. Ada lebih sedikit perlindungan untuk jaringan komputer.

23
7. Jaringan komputer membuat ketergantungan pada memori.

8. Jaringan komputer didasarkan pada proses instalasi berkualitas tinggi.

9. Mereka dapat menyebabkan lebih banyak waktu henti daripada waktu aktif.

24
BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan

Jaringan komputer adalah sebuah kumpulan komputer, printer dan peralatan lainnya
yang terhubung. Informasi dan data bergerak melalui kabel-kabel sehingga memungkinkan
pengguna jaringan komputer dapat saling bertukar dokumen dan data, mencetak pada
printer yang sama dan bersama sama menggunakan hardware/software yang terhubung
dengan jaringan.

B. Saran

Adapun saran yang dapat penulis sampaikan pada kesempatan ini adalah:

1. Teknologi jaringan komputer sangat memudahkan kita dalam berbagai kegiatan, oleh
karena itu jangan kita salah menggunakan karena akan dapat merugikan pihak lain.

2. Perbanyak kembali pengetahuan kita tentang jaringan komputer.

25
DAFTAR PUSTAKA

https://www.liputan6.com/tekno/read/3908662/5-jenis-jenis-jaringan-komputer-lengkap-dengan-
pengertiannya

https://megabisnis.id/22-kelebihan-dan-kekurangan-jaringan-komputer/

https://dianisa.com/fungsi-dan-manfaat-jaringan-komputer/

26

Anda mungkin juga menyukai