Anda di halaman 1dari 10

PROPOSAL KEGIATAN

Judul Kegiatan:

Praktek Ekspor 4.0 : Edamame Jember Meluaskan Jangkauan Pasar Ekspor Jepang
Melalui Onboarding Marketplace Global

PESERTA PROGRAM KAMPUS MERDEKA

STUDI INDEPENDEN BERSERTIFIKAT

MENJADI EKSPORTIR BARU 4.0

TAHUN 2021
LEMBAR PENGESAHAN

1. Judul Kegiatan : Praktek Ekspor 4.0 : Edamame Jember Meluaskan Jangkauan Pasar
er b Ekspor Jepang Melalui Onboarding Marketplace Global
2. Ketua Kelompok :
a. Nama Lengkap : Fira Tri Wulandari
b. Jenis Kelamin : P
c. Asal Universitas : Universitas Jember
d. NIM : 181810301066
e. Fakultas / Jurusan : MIPA/Kimia
f. Telepon/ Email : 085854485533/firatriwulandari@gmail.com
3. Waktu Pelaksanaan : September 2021 - 15 Januari 2022
4. Pembiayaan: -
Jember, 10 Oktober 2021

Ketua Kelompok Sekretaris Kelompok

Fira Tri Wulandari Sabikha Anisa


181810301066 180810201102

Mengetahui,

Direktur Sekolah Ekspor

Nini Tanjung
A. Nama Ide Ekspor
Tema Gagasan Ekspor : “Edamame Jember Meluaskan Jangkauan Pasar Ekspor
Jepang Melalui Onboarding Marketplace Global”

Tagline : A Wonderful Edamame Jember

B. Latar Belakang
Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi, Kementerian Pendidikan,
Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Ditjen Diksi Kemendikbudristek)
menggelar Sosialisasi Program Studi Independen Bersertifikat Kampus
Merdeka secara daring, Rabu (21/7/2021). Beasiswa ini adalah bagian dari
Program Kampus Merdeka 2021 yang bekerja sama dengan Lembaga Pengelola
Dana Pendidikan (LPDP). Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi, Kementerian
Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Ditjen
Diksi Kemendikbudristek) menggelar Sosialisasi Program Studi Independen
Bersertifikat Kampus Merdeka secara daring, Rabu (21/7/2021). Beasiswa ini
adalah bagian dari Program Kampus Merdeka 2021 yang bekerja sama dengan
Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP). Program ini didesain untuk
memberi kesempatan bagi para mahasiswa yang sungguh-sungguh dan benar-
benar terbaik, para calon pemimpin. Di sisi lain, industri wajib melatih dan
memberi project.
Studi Independen Bersertifikat Menjadi Eksportir Baru 4.0 merupakan
kombinasi Kuliah di Luar Kampus dengan 20 SKS dan Praktek Ekspor Riil Menjadi
Wirausaha Global Masa Kini sebagai Eksportir Baru dengan mengoptimalkan e-
commerce. Pada dasarnya program diadakan secara online atau daring dengan
kombinasi pada praktek ekspor dilakukan kegiatan offline atau luring secara opsional
bagi terbatas peserta yang mendaftar. Rangkaian kegiatan dalam program studi
independen Menjadi Eksportir Baru 4.0 meliputi pembelajaran individu dan tugas
akhir dalam bentuk tim. Aktivitas Studi Independen Bersertifikat Menjadi Eksportir
Baru 4.0 terdiri atas rangkaian kegiatan: Pengajaran, Bootcamp, Praktek Ekspor, dan
Ujian. Mahasiswa peserta diharapkan sudah mampu melakukan praktek ekspor degan
pembuatan produk ekspor yang kemudian praktek memasarkan produknya pasar
online melalui marketplace dan offline di pameran produk ekspor di pusat
perbelanjaan atau pameran dagang di dalam dan luar negeri.
Jember adalah salah satu wilayah kabupaten yang merupakan bagian dari wilayah
Provinsi Jawa Timur. Secara geografis Kabupaten Jember berada pada posisi 7059’6”
sampai 8033’56” Lintang Selatan dan 113016’28” sampai 114003’42” Bujur Timur.
Wilayah Kabupaten Jember mencakup area seluas 3.293,34 Km2, dengan karakter
topografi dataran ngarai yang subur pada bagian tengah dan selatan dan dikelilingi
pegunungan yang memanjang batas barat dan timur. Kabupaten Jember berada di
lereng Pegunungan Yang dan Gunung Argopuro membentang ke arah selatan sampai
dengan Samudera Indonesia. Kabupaten Jember secara geografis memiliki posisi yang
sangat strategis dengan berbagai potensi sumber daya alam yang potensial (Selayang
Pandang Geografis Dam Topografi Kabupaten Jember, 2021). Salah satu sumber
daya alam yang melimpah di Kabupaten Jember adalah edamame.
Edamame atau yang biasa dikenal dengan kedelai Jepang adalah jenis kedelai
yang memiliki cita rasa luar biasa dan memiliki kandungan protein terlengkap
sehingga tidak kalah dengan protein hewani. Satu setengah cangkir susu edamame
mengandung 130 mg kalsium dan dapat mendukung kebutuhan protein rata-rata
manusia dewasa yang 46-63 gram sehari dengan sebesar 11 gram. Meskipun sama-
sama memiliki bentuk kedelai, edamame memiliki keunggulan dibandingkan kedelai
lokal biasa. Beberapa keunggulan edamame dibandingkan kedelai lokal biasa adalah
ukuran biji lebih besar, warna polong lebih hijau dan segar, lebih mudah dicerna,
kandungan protein lebih tinggi 36%, dan masa panennya lebih pendek. Edamame juga
mengandung kadar zat besi yang cukup tinggi dan folate vitamin B.
Jepang adalah salah satu negara konsumen dan pasar terbesar edamame di
dunia. Total kebutuhan domestik edamame berkisar antara 150.000-160.000 ton per
tahunnya, sebanyak 50.000-60.000 ton harus diimpor dari negar-negara lain yang
merupakan produsen edamame, salah satunya Indonesia. Hal ini dikarenakan produksi
edamame dalam negeri hanya ± 100.000 ton per tahun. Tingkat konsumsi edamame
di Jepang jika dihitung per kapita per tahunnya mencapai 0,29 kg. Orang Jepang
mengonsumsi edamame sebagai camilan ketika minum bir atau minuman beralkohol
lainnya. Edamame memiliki harga yang cukup tinggi di Jepang, sehingga sampai saat
ini Jepang masih menjadi negara tujuan utama untuk ekspor edamame. Salah satu
kabupaten di Indonesia yang menjadi produsen edamame adalah Kabupaten Jember.
Menurut data dari Badan Pusat Statistik (2017) rata-rata produksi edamame dari
Jember dari tahun 2007-2017 adalah 19.574 ton. Menurut data dari Badan Pusat
Statistik (2018) volume (kg) dan nilai ekspor (US$) edamame Jember adalah 600 kg
dan 216.000 US$. Kabupaten Jember memiliki lahan untuk menanam edamame seluas
± 10.000 hektar dan masih dapat dikembangkan lagi, sehingga Jember menjadi daerah
penghasil edamame ekspor bahkan Jepang telah memberi julukan untuk edamame dari
Jember, yaitu “Wonderful Edamame from Jember”.

Kami mahasiswa Studi Independen menjadi eksportir 4.0 dari Universitas Jember
dan Universitas Muhammadiyah jember hendak melaksanakn parktikum serta praktek
ekspor dengan menjadi fasilitator produk ekspor dan mengupayakan pelaksanaan
kegiatan ekspor melalui konfigurasi online yaitu e-commerce sebagai bentuk
pelaksanaan progam kampus merdeka yang diadakan oleh Direktorat Jenderal
Pendidikan, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknol ogi
(Ditjen Diksi Kemendikbudristek) sebagi bentuk proaktif terhadap adaptasi
tehadap digitalisasi dimana Program ini didesain untuk memberi kesempatan bagi
para mahasiswa yang sungguh-sungguh dan benar-benar terbaik, para calon
pemimpin. Di sisi lain, industri wajib melatih dan memberi penugasan berbasis
project supaya mampu menghadapi persaingan global dan beradaptasi dengan
perkembangan dunia kerja, dunia usaha, dan dunia industri baik di dalam dan di
luar negeri.

C. Nama Produk
Nama produk Edamame, dalam Bahasa Indonesia disebut dengan sebutan
kedelai sayur atau kedelai Jepang, merupakan suatu kacang kedelai muda yang masih
berada dalam polong. Edamame juga memiliki nama dalam berbagai Bahasa, dalam
Bahasa China Mao Dou dan dalam Bahasa Latin Glycine max serta Bahasa Inggris
Green Vegetable SoyBeans merupakan familia polong-polongan yaitu salah satu
varietas kedelai yang dipanen matang dan bercitarasa manis. Dalam Bahasa Jepang
Edamame singkatan kata dari Eda berarti Cabang dan Mame berarti Kacang.

• Detail Kode HS
Kode 0710.29.00

Dalam BTKI, termasuk dalam Bagian II Produk Nabati, Bab 7 Sayuran, Akar dan
Bonggol tertentu yang dapak dimakan, sub-heading 07.10 sayuran (tidak dimasak atau
dengan dikukus atau direbus) beku. 0710.29.00 -lain -lain. Edamame uga terdaftar
dalam Preferential Tarif ATIGA, ACFTA, IJEPA, AKFTA, AIFTA, AANZFTA.
IACEPA. Edamame merupakan produk yang diperioritaskan dalam kegiatan ekspor
nantinya, bila ada tambahan varian ekspor produk maka Okura dan Jus Edamame juga
akan menjadi pilihan varian dalam pengembangan ekspor tersebut.

D. Rasional
Berdasarkan uraian yang telah dijelaskan di latar belakang, bahwaanya
pelaksanaan kegiatan ini merupakan pelaksanaan praktikum serta praktek ekspor
sebagai fasilitator produk ekspor yang kemudian praktek memasarkan produknya pasar
online melalui marketplace dan offline di pameran produk ekspor di pusat perbelanjaan
atau pameran dagang di dalam dan luar negeri sebagi bentuk realisasi praktikum dan
praktek Studi Independen menjadi Eksportir 4.0.
E. Tujuan Kegiatan
Sebagai bentuk pelaksanaan progam kampus merdeka yang diadakan oleh
Direktorat Jenderal Pendidikan, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset,
dan Teknologi (Ditjen Diksi Kemendikbudristek) sebagi bentuk proaktif
terhadap adaptasi tehadap digitalisasi dimana Program ini didesain untuk memberi
kesempatan bagi para mahasiswa yang sungguh-sungguh dan benar-benar
terbaik, para calon pemimpin project supaya mampu menghadapi persaingan
global dan beradaptasi dengan perkembangan dunia kerja, dunia usaha, dan
dunia industri.
F. Sasaran Kegiatan
Sasaran kegiatan merupakan PT. Mitratani Dua Tujuh Jember sebagai mitra
dan kelompok mahasiswa studi independent menjadi eksportir 4.0 mahasiswa
Universitas Jember dan mahasiswa Universitas Muhammadiyah Jember.
G. Mekanisme dan Desain
1. Peserta kegiatan ini kelompok mahasiswa studi independent menjadi eksportir 4.0
mahasiswa Universitas Jember dan mahasiswa Universitas Muhammadiyah
Jember.
2. Tempat Pelaksanaan: PT. Mitratani Dua Tujuh Jember yang terkonfigurasi secraa
offline dan online
H. Indikator Kinerja
INDIKATOR BASE TARGET CARA
LINE
AKHIR PENGUKURAN
Praktikum 0 Peserta mampu Dilihat kemampuan
mengembangkan
pengembangan ide menyelesaikan task
ide dan produk
dan produk ekspor ekspor praktikum yang
diberikan
Praktikum Penyusunan 0 Peserta mampu Dilihat dari jumlah
menyusun rencana
Rencana Ekspor pertanyaan yang
produk ekspor sesuai
dengan peluang diajukan oleh peserta
diffrensiasi roduk
PT. Mitratani Dua
Tujuh
Praktikum Onboarding di 0 Melakukan Dilihat dari
pemasaran kemampuan
Marketplace melakukan pemasaran
produk seta
penjualan produk serta penjualan
produk mealui produk melalui e-
e-commerce commerce local
local
Praktikum Onboarding di Melakukan mengikutsertakan pada
pengoptimala pameran dan bazaar di
Direktori Ekspo dalam negeri dan/atau
n dalam
peluang luar negeri
keikutsertaan
pameran di
bazaar dalam
negeri
dan/atau luar
negeri

I. Pembiayaan
J. Jadwal Kegiatan
Kegiatan ini akan dilaksankan pada bulan Oktober 2021 hingga Jnuari 2022 atau
selama masa aktif Studi Independen menjadi eksporti 4.0 berlangsung.

Sub Tahun 2021 (Bulan)


1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12
Kegiatan
Pelaksanaan
Sub Tahun 2022 (Bulan)
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12
Kegiatan
Pelaksanaan

K. Penutup

Demikian proposal ini disusun sebagai sebuah referensi untuk melakukan


kerjasama. Besar harapan kami untuk mendapatkan respon dan dukungan yang
positif agar kegiatan ini dapat berjalan dengan baik sesuai dengan rencana. Atas
kerjasamanya disampaikan terimakasih.

Anda mungkin juga menyukai