Anda di halaman 1dari 2

1.

Soal :
Dari uraian di atas bahwa kepemilikan BUMN/D bagi pemerintah merupakan hal yang dapat
menjaga kebutuhan barang, jasa dan pembangunan, silahkan saudara analisis karakteristik seperti
apa saja yang menyatakan negara dapat memiliki suatu BUMN/D.
Jawaban :
karakteristik yang menyatakan negara dapat memiliki suatu BUMN/D yaitu jika seluruh
modalnya dimiliki oleh BUMN, maka disebut Perum atau perusahaan umum. Berdasarkan
tujuannya, BUMN adalah ada yang bertujuan untuk mencari keuntungan dan ada juga yang
nirlaba.
karakteristik BUMN Untuk mengenali sebuah perusahaan BUMN atau bukan, kita perlu
mengenali karakteristik BUMN. Adapun karakteristik BUMN adalah sebagai berikut:
 Operasional BUMN diawasi, dikontrol, dan dikuasai oleh negara
 BUMN melayani kepentingan umum dan pelayanan publik
 BUMN sebagai sumber pendapatan negara
 Semua risiko kegiatan usahanya ditanggung oleh pemerintah
 Menyediakan produk yang dibutuhkan oleh masyarakat Saham
 BUMN bisa dimiliki oleh masyarakat luas, namun tidak melebihi 50 persen

2. Soal
Dari uraian di atas ditemukan bahwa terdapat 5 hal paling dasar yang dapat di cermati pada
setiap kebijakan yang dikeluarkan pemerintah termasuk kebijakan sistem ekonomi, silahkan
saudara selidiki kaitan sila pertama dengan sistem ekonomi Pancasila.
Jawaban :
kaitan sila pertama dengan sistem ekonomi Pancasila yaitu Ketuhanan Yang Maha Esa, memberikan
pendasaran akan pentingnya spirit teistik yang menekankan etika dan moral bangsa dalam
perekonomian. Dengan kata lain, perekonomian harus memiliki landasan etis dan pertanggungjawaban
kepada Tuhan. Karena itu, Ekonomi Pancasila digagas dan dibangun berdasarkan pertimbangan moral
dan etika religius. Dengan demikian, Ekonomi Pancasila meniscayakan nilai-nilai kebaikan dan
kedermawanan, serta hukum sipil yang tegak untuk menindak ketidakadilan.

Sistem ekonomi rakyat didasarkan pada ekonomi rakyat sebagai kekuatannya. Sistem Ekonomi
Pancasila ialah bentuk yang dijiwai oleh Pancasila dengan menjadikan nilai-nilai Pancasila
seperti gotong royong serta kekeluargaan sebagai landasan utamanya.
3. Soal :
Peran Negara terhadap ekonomi kerakyatan tidak lepas dari beberapa BUMN/BUMD yang
dikelola Negara walau begitu terdapat perbedaan yang mendasar antara administrasi negara dan
adminitrasi BUMN/BUMD, Silahkan saudara kaitkan antara administrasi negara dengan
BUMN/BUMD ?
Jawaban :
BUMN dan BUMD sama-sama merupakan suatu badan usaha yang dimiliki oleh pemerintah.
Tapi, bedanya adalah kepemilikan dan skala yang diperbolehkan. BUMN statusnya milik negara
dan dapat beroperasi di seluruh Indonesia untuk menyelenggarakan bisnisnya. Sedangkan
BUMD statusnya milik pemerintah daerah tertentu dan dipisahkan dari kekayaan daerah.
BUMN/BUMD juga termasuk dalam keuangan Negara Badan Usaha Milik Negara dan Badan
Usaha Milik Daerah sebagaimana dalam Undang –Undang tentang Keuangan Negara pada Pasal
1 ayat 5 dan 6 bahwa Perusahaan Negara adalah badan usaha yang seluruh atau sebagian
modalnya dimiliki oleh Pemerintah Pusat.
4. Soal :
Uraian di atas diketahui tentang perusahaan jawatan, silahkan saudara selidiki PT. Kereta Api
Indonesia apakah termasuk kedalam Perusahaan Jawatan ? berikan alasannya.
Jawaban :
Saya telah menyelidiki bahwa PT. Kereta Api Indonesia termasuk kedalam Perusahaan Jawatan
karena termasuk Perusahaan Jawatan yang menjadi bagian dari sebuah departemen
pemerintahan, Direktorat, Dirjen maupun pemerintah daerah terkait yang mengelola perusahaan
tersebut sesuai bidangnya. Sehingga status kepegawaian para karyawan yang bekerja di dalam
perusahaan jawatan pun adalah pegawai negeri sipil sesuai dengan peraturan pemerintah.

Anda mungkin juga menyukai