Anda di halaman 1dari 2

TUGAS AGAMA KATOLIK KELAS IV

1. BACA, PAHAMILAH DAN TULIS RANGKUMAN MATERI INI DALAM BUKU


CATATAN AGAMA KATOLIK!
“Lingkungan Turut Mengembangkan Diriku
sebagai perempuan atau laki-laki”
Alam lingkungan yang terdiri dari hewan, tumbuhan, air, udara, matahari,
bulan,bintang dan sebagainya diciptakan Tuhan bagi hidup manusia. Adam dan Hawa
sebagai manusia laki-laki dan perempuan pertama dianugerahi keunikan lebih khusus,
lebih unggul dari pada makhluk ciptaan yang lain yaitu sebagai Citra/Rupa/Gambar dari
Allah sendiri. Di tengah lingkungan alam inilah manusia diberikan kemampuan untuk
menjaga dan merawatnya. Selain lingkungan alam yang dapat mengembangkan jati diri
kita sebagai laki-laki atau perempuan, lingkungan sosial berupa adat istiadat pun turut
serta mengembangkan diri kita. Dengan demikian lingkungan turut mengembangkan diri
kita manusia sebagai perempuan atau laki-laki. Dalam hal ini kita dapat belajar dari
Yesus sendiri.
Yesus adalah Anak Allah yang dating ke dalam dunia menjadi manusia, sama
seperti kita. Dia dilahirkan sebagai manusia di dalam sebuah keluarga. Oleh karena itu,
Yesus mengikuti tradisi hidup orang tua-Nya atau suku bangsa serta tradisi agama-Nya.
Pada usia 12 tahun ketika Yesus bersama keluarganya pergi ke Bait Allah, Dia malah
tertinggal di dalam Bait Allah ketika keluarga-Nya harus kembali ke Nazaret karena Dia
asyik berdiskusi dengan para alim ulama. Kedua orang tua Yesus mencari Dia dan
mereka menemukan Dia sedang duduk berdiskusi dengan ahli-ahli Taurat di dalam Bait
Allah. Ketika orang tua-Nya mengajak Dia untuk kembali ke rumah mereka, Dia taat dan
hormat kepada orang tua-Nya. Ia tidak memutuskan sendiri untuk tetap berada di Bait
Allah, tetapi memilih untuk kembali bersama keluarganya. Dia menunggu waktu yang
tepat sesuai dengan rencana Bapa untuk melayani. Yesus tetap berada di bawah asuhan
orang tua-Nya, karena Dia menaruh hormat kepada mereka. Orang tua-Nya adalah
tudung rohani yang ditetapkan oleh Allah bagi hidup-Nya. Ketika Yesus menghargai
otoritas orang tua-Nya, maka hikmat Yesus semakin bertambah dan Dia semakin dikasihi
oleh Allah dan manusia.
2. BACALAH KITAB SUCI LUKAS 2:41-52 DAN KEJADIAN 1:26-31
- APA TRADISI YANG BIASA DILAKUKAN ORANG TUA YESUS SETIAP
TAHUN?
- APA YANG TERJADI DENGAN YESUS KETIKA KELUARGANYA KEMBALI
KE YERUSALEM?
- DALAM KISAH PENCIPTAAN, APA SAJA YANG TUHAN CIPTAKAN?
URUTKAN MULAI HARI PERTAMA SAMPAI HARI KETUJUH!
- PERAN APA YANG DIBERIKAN TUHAN KEPADA MANUSIA?

Anda mungkin juga menyukai