Anda di halaman 1dari 4

1

ADVOKAD/KONSULTAN HUKUM
LAZUARDI ATTUS TURIY, SH & PARNERST
Jln. Lintas Sumbawa, Dusun Buncu Selatan, Desa Matua, Kecamatan Woja, Kabupaten Dompu.
Tlp/Hp. 085238559655, Email : lazuardiattusturiysh@gmail.com

Perihal : PERMOHONAN PERCERAIAN TALAK

Kepada
Yth. Ketua Pengadilan Agama Bima
Di -
Bima

Dengan hormat,
Yang bertanda tangan di bawah ini kami masing-masing bernama :
1. LAZUARDI ATTUS TURIY, SH.
2. SALIMEN ISMAIL, SH.
3. MISKAL, SH

Kesemuanya Advokat/Pengacara yang berkantor/berkedudukan di Jln. Lintas Sumbawa,


Dusun Buncu Selatan, Desa Matua, Kecamatan Woja, Kabupaten Dompu. Dalam hal ini
dan untuk selanjutnya disebut sebagai Para Kuasa Pemohon;

Berdasarkan Surat Kuasa Khusus tertanggal 13 Februari 2023 yang telah didaftarkan di
Kepaniteraan Pengadilan Agama Bima, dalam register untuk keperluan itu pada hari
Jum’at, tanggal 17 Februari 2023 di bawah Nomor : 129/SK.Khusus/2023/PA.BM,
sebagaimana terlampir, bertindak untuk dan atas nama :

M. TAJIL ARIFIN ALIAS MUHAMMAD TAJIL ARIFIN, SH BIN H. ABIDIN, Lahir di


Bima, umur + 55 tahun, Pendidikan S1, jenis kelamin laki-laki,
kebangsaan Indonesia, bertempat tinggal di Rt. 0011, Rw. 004,
Kelurahan Paruga, Kecamatan Rasanae Barat, Kota Bima, agama
Islam, Pekerjaan Wiraswasta. Dalam hal ini memilih domisili di kantor
kuasa hukum tersebut dibawah ini. Dalam hal ini dan untuk
selanjutnya disebut sebagai Pemohon;
2

Dalam hal memilih demosili di Kantor Advokat/Pengacara LAZUARDI ATTUS


TURIY, SH & PARNERTS yang berkantor / berkedudukan di Jln. Lintas Sumbawa,
Dusun Buncu Selatan, Desa Matua, Kecamatan Woja, Kabupaten Dompu,
lazuardiattusturiysh@gmail.com.

Dengan Ini mengajukan Permohonan Perceraian Talak terhadap Isteri saya bernama :

SRI REJEKI BINTI USMAN AHMAD, Lahir di Dompu, 01 Januari 1974, umur + 49
tahun, Pendidikan SLTA, jenis kelamin perempuan, Kebangsaan
Indonesia, Bertempat tinggal di Lingkungan Mantro, Kelurahan Bada,
Kecamatan Dompu, Kabupaten Dompu, agama Islam, Pekerjaan
URT. Dalam hal ini dan untuk selanjutnya disebut sebagai
Termohon;

TENTANG HAL- HAL SEBAGAI BERIKUT :


1. Bahwa Pemohon dan Termohon antara satu dengan yang lain adalah suami istri
yang syah, telah melangsungkan pernikahan secara agama Islam pada tanggal 18
Januari 1996 dan telah teradftar sesuai akta nikah yang dikeluarkan oleh pegawai
pencatat nikah KUA Kecamatan Dompu, Kabupaten Dompu, Propinsi NTB, sesuai
dengan Duplikat Akta Nikah Nomor : B-06/KUA.18.05.1/PW.01/1/2023, tertanggal 25
Januari 2023;
2. Bahwa setelah berlangsungnya perkawinan tersebut, antara Pemohon dan Termohon
(suami isteri) tinggal dirumah orang tua Pemohon bertempat tinggal dialamat
tersebut di atas;
3. Bahwa setelah berlangsungnya perkawinan tersebut, antara Pemohon dan Termohon
(suami isteri) hidup rukun, bahagia, sejahtera layaknya suami isteri (ba’da dhukul),
dalam pernikahan tersebut, antara Pemohon dan Termohon (suami isteri) dikaruniani
3 (tiga) orang anak bernama : 1. FAHRUL MIZAN (L) umur 27 tahun, 2. MUTIARA
SOLEHA (P) umur 25 tahun 3. NURUL SALSABILA (P) umur 20 tahun;
4. Bahwa setelah 4 (empat) tahun pernikahan kami berjalan tepatnya pada + tahun
2000 suasana kehidupan rumah tangga kami (Pemohon dan Termohon) berubah
suram karena diakibatkan dari sikap dan sepak terjang Termohon yang menyalahi
tata krama dan tuntutan agama yang seharusnya dipatuhi dan dijunjung tinggi.
3

Termohon sudah terlalu jauh melakukan penyimpangan yang tidak lazim dilakukan
oleh seorang perempuan, lebih-lebih sebagai ibu rumah tangga yang seharusnya
penuh kasih sayang, penyimpangan itu seperti :
a. Termohon sering cemburuan yang berlebihan kepada Pemohon;
b. Termohon selalu emosional;
c. Termohon sering berkata kotor dan kasar kepada Pemohon di depan umum dan
tidak bisa menghargai Pemohon sebagai kepala rumah tangga, serta tidak bisa
dinasihati apabila dinasihati langsung tersinggung, marah-marah yang tak
terkendali;
5. Bahwa dalam menghadapi isteri Pemohon ini (Termohon) selama ini Pemohon selalu
bersabar dan meminta bantuan keluarga, orang tua dan tokoh masyarakat dan
agama untuk memberikan nasihat kepada Termohon agar sadar dan kembali hidup
rukun dengan Pemohon sebagaimana layaknya kehidupan rumah tangga kami
semula. Akan tetapi segala usaha tersebut tidak berhasil dan sia-sia belaka, karena
Termohon tidak pernah mau berubah watak dan kelakuannya, malah sekitar
pertengahan bulan Agustus 2006 terjadi pertengkaran yang amat sengit, yang
akhirnya antara Pemohon dan Termohon tidak bisa diperbaiki lagi dan sekarng sudah
pisah tempat tinggal mulai dari bulan Agustus 2006 sampai sekarang;
Sehingga dengan demikian kerukunan hidup rumah tangga kami berantakan dan
jauh dari yang diharapkan sesuai dengan tuntutan agama dan sulit untuk diperbaiki
lagi;
6. Bahwa jalan damai kiranya sudah sulit untuk di tempuh, sehingga dengan terpaksa
Penggugat mengajukan Permohonan ini kepada Bapak Ketua Pengadilan Agama
Dompu, karena masalah ini pernah di upayakan damai oleh orang tua, Tokoh
Masyarakat, Adat dan Agama akan tetapi usaha tersebut sia-sia belaka;
7. Bahwa Pemohon telah siap untuk menanggung segala biaya yang timbul akibat
perkara ini;

Berdasarkan atas hal-hal sebagaimana terurai di atas, maka Pemohon melalui


kuasa, mengajukan Permohonan ini kepada Bapak Ketua Pengadilan Agama Bima untuk
memeriksa dan memutus perkara ini, dengan harapan dalam waktu yang tidak terlalu
lama, kiranya dapat memutuskan suatu hari sidang bagi gugatan ini, dan setelah
4

memeriksanya dengan seksama berkenan menjatuhkan putusan yang amarnya berbunyi


sebagai berikut :

MENGADILI :
Primair :
1. Mengabulkan permohonan Pemohon;
2. Memberikan izin kepada Pemohon M. TAJIL ARIFIN ALIAS MUHAMMAD TAJIL
ARIFIN, SH BIN H. ABIDIN untuk menjatuhkan talak satu raj’i terhadap Termohon
SRI REJEKI BINTI USMAN AHMAD di depan sidang Pengadilan Agama Bima;
3. Membebankan kepada Pemohon untuk membayar biaya yang timbul dalam perkara
ini sesuai ketentuan yang berlaku;

Subsidair :
DAN ATAU
Bila Majelis Hakim berpendapat lain, mohon putusan yang seadil-adilnya;

Demikian permohonan ini diajukan untuk menjadi bahan pertimbangan Majelis


Hakim dalam memeriksa dan memutus Perkara ini, dan atas perhatian dan
kebijaksanaannya terlebih dahulu, kami khaturkan terima kasih;

Bima, 14 Februari 2023


Hormat Kami,
Para Kuasa Hukum Pemohon

1. LAZUARDI ATTUS TURIY, SH

2. SALIMEN ISMAIL, SH

3. MISKAL, SH

Anda mungkin juga menyukai