Anda di halaman 1dari 3

KANTOR ADVOKAT / PENGACARA

FATKHUR RAHMAN, S.Ag.SH.M.H & REKAN


Kantor : Jl. Kapten Yusuf No. 99 Wedarijaksa Pati Hp. 0823-1372-0031

Perihal : Permohonan Cerai Talak

Kepada Yang Terhormat


Ketua Pengadilan Agama Pati
Di
PATI

Assalamu’alaikum Wr. Wb
Saya yang bertanda tangan di bawah ini:
Fatkhur Rahman, S.Ag.SH.MH, Advokat Nomor Induk Anggota 16.01230
alamat JI. Kapten Yusuf No. 99 Wedarijaksa Kab. Pati.

Berdasarkan surat kuasa khusus tertanggal 24 Mei 2021, bertindak untuk


dan atas nama klien kami yang bernama :
Nama : Budi Prasetyo Bin Muslikan
NIK : 3318152502940003
Umur : 27 Tahun
Agama : Islam
Jenis kelamin : Laki - laki
Pekerjaan : Sopir
Alamat : Ds. Tlogoharum Rt. 001 Rw. 002
Kec. Wedarijaksa Kab. Pati
Pendidikan : MTs Tamat
Warga negara : Indonesia
Selanjutnya mohon disebut sebagai -------------------------------PEMOHON;
Dengan ini perkenankanlah kami mengajukan permohonan Cerai Talak,
terhadap seorang istri yang bernama :
Siti Aisyah Nur Rohmah binti Rochmad, Umur 24 tahun, agama islam,
beralamat di Ds. Tlogoharum Rt. 003 Rw. 001 Kec. Wedarijaksa Kab.
Pati, Jenis Kelamin Perempuan, pekerjaan ibu rumah tangga, Pendidikan
MTs Tamat mohon selanjutnya disebut sebagai
----------------------TERMOHON;
Adapun permohonan Cerai Talak didasarkan atas dalil-dalil sebagai berikut:
1. Bahwa antara Pemohon dan Termohon pada 19 Maret 2013 telah
melangsungkan pernikahan yang dilakukan di depan pejabat pencatat
akta nikah Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Wedarijaksa
Kabupaten Pati sebagaimana dicatat dalam kutipan akta nikah No.
135/48/III/2013, maka sudah selayaknya apabila pernikahan antara
Pemohon dan Termohon dinyatakan sah menurut hukum.
2. Bahwa pernikahan antara Pemohon dan Termohon, dilakukan atas dasar
saling mencintai dan hidup rukun dalam rumah tangga dan setelah
menikah antara PEMOHON dan TERMOHON bertempat tinggal
dirumah PEMOHON di Ds. Tlogoharum Rt. 001 Rw. 002 Kec.
Wedarijaksa Kab. Pati
3. Bahwa pernikahan antara Pemohon dan Termohon telah di karuniai 2
orang anak perempuan bernama CINTA ANINDYA SALSABILA binti
BUDI PRASETYO yang lahir pada tanggal 13 oktober 2013, sekarang
ikut PEMOHON. Dan KEISYA ANINDITHA PUTRI binti BUDI
PRASETYO lahir pada 4 September 2016 sekarng ikut Termohon.
4. Bahwa rumah tangga antara Pemohon dan Termohon semula berjalan
biasa-biasa saja, kalaupun terjadi cek-cok dapat diselesaikan secara
kekeluargaan dan kemudian rukun kembali.
5. Bahwa semula kondisi rumah tangga Pemohon dan Termohon dalam
keadaan harmonis, namun pada sekitar bulan desember 2016 kondisi
rumah tangga Pemohon dan Termohon mulai terjadi perselisihan dan
pertengkaran yang disebabkan karena:
a. Bahwa Termohon kurang bersyukut atas uang hasil kerja pemohon
sebagai supir yang diberikan kepada Termohon.
b. Bahwa Termohon kurang memperdulikan Pemohon pada saat
mencari kerja tambahan dan ketika Pemohon mendapat panggilan
kerja, Termohon tidak mendukung.
c. Bahwa pada bulan April Tahun 2021 telah terjadi peselisihan /
percekcokan hebat antara Pemohon dan Termohon yang disebabkan
masalah ekonomi.
d. Setelah terjadi percekcokan pemohon dan termohon telah pisah
rumah, termohon pulang kerumah orang tuannya yang beralamat di
Ds. Tlogoharum Rt. 003 Rw. 001 Kec. Wedarijaksa Kab. Pati
sedangkan Pemohon bertempat di rumah orang tuanya.
6. Bahwa puncak pertengkaran terjadi pada bulan April 2021 dan akhirnya
terjadi pertengkaran hebat antara Pemohon dan Termohon, akibat dari
pertengkaran tersebut antara Pemohon dan Termohon memutuskan
untuk pisah ranjang.Termohon pulang ke rumah orang tuanya di Ds.
2
Tlogoharum Rt. 003 Rw.001 Kec. Wedarijaksa Kab. Pati sampai
sekarang.
7. Bahwa pertengkaran antara Pemohon dan Termohon tidak ada harapan
lagi untuk hidup rukun kembali (sebagaimana dimaksud dalam Pasal
116 huruf f KHI jo. Pasal 19 huruf f PP. No. 9 Tahun 1975)
1. Bahwa tujuan pernikahan adalah membentuk keluarga yang sakinah,
mawaddah dan rohmah, oleh karena itu terjadinya pertengkaran terus-
menerus menyebabkan tidak terpenuhinya tujuan pernikahan tersebut.
2. Bahwa oleh karena tujuan pernikahan sebagaimana diatas tidak
terpenuhi, maka ikatan pernikahan tidak mungkin dilanjutkan lagi,
sehingga patut kiranya Majlis Hakim yang memeriksa dan memutus
perkara ini mengabulkan permohonan Pemohon untuk mengucapkan
Ikrar Talak terhadap Termohon yaitu Siti Aisyah Nur Rohmah binti
Rochmad.
Maka atas dasar uraian tersebut di atas, mohon kepada Yang Terhormat
Ketua Pengadilan Agama Pati berkenan memanggil para pihak untuk
diperiksa dan diadili, yang selanjutnya menjatuhkan putusannya sebagai
berikut :
1. Menerima dan mengabulkan Permohonan Pemohon untuk
seluruhnya.
2. Memberi ijin kepada Pemohon Budi Prasetyo Bin Muslikan untuk
menjatuhkan Talak Satu Raj’i terhadap Termohon Siti Aisyah Nur
Rohmah binti Rochmad dihadapan Majlis Hakim Pengadilan
Agama Pati.
3. Menetapkan biaya perkara sesuai dengan peraturan yang berlaku.
Atau : Jika Pengadilan Agama Pati berpendapat lain mohon putusan
yang adil sesuai dengan prinsip dalam sebuah Peradilan Islam

Wassalamu’alaikum Wr. Wb

Pati, 25 Mei 2021


Kuasa Hukum Pemohon

FATKHUR RAHMAN, S.Ag,S.H,M.H

Anda mungkin juga menyukai