Anda di halaman 1dari 29

LAPORAN PELAKSANAAN

PROYEK KOLABORASI
GURU ANTAR MATA PELAJARAN
RUMPUN ILMU SOSIAL

FESTIVAL
KEARIFAN LOKAL JAMBI 2023
(CHAPTER KULINER)
PELAKSANA :
KELAS XI DAN XII IIS

MADRASAH ALIYAH
NEGERI 2 KOTA JAMBI

2023
LAPORAN PELAKSANAAN
PROYEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA-RAHMATAN LIL ALAMIN
FESTIVAL KEARIFAN LOKAL KULINER JAMBI 2023
KELAS XI DAN XII IIS

A. Latar Belakang

Abad ke-21 sering disebut sebagai abad teknologi. Abad yang


menuntut orang-orang di zamannya dengan kemampuan dan
ketrampilan ‘lebih’ untuk bertahan dalam kompetisi global. Di era ini,
baik guru sebagai pamong maupun peserta didik dituntut untuk memiliki
kompetensi yang memadai sehingga tujuan pembelajaran dapat
tercapai. Namun sayangnya, seringkali waktu yang terbatas dan
banyaknya beban pembelajaran menjadi kendala tercapainya tujuan
tersebut sehingga diperlukan suatu bentuk pembelajaran dan proyek
kolaborasi antar mata pelajaran.
Pembelajaran berbasis proyek merupakan salah satu alternatif
yang dapat diterapkandalam memenuhi tuntutan pembelajaran abad ke-
21. Ia dirancang secara sistematik untuk merangsang dan melibatkan
peserta didik dalam proses pembelajaran agar kreatif, inovatif, dan
mampu bekerja sama, di akhir pembelajaran peserta didik dapat
menghasilkan karya maupun produk sebagai pelaporan hasil proyek.
Dalam pembelajaran kurikulum merdeka, pembelajaran berbasis
proyek menjadi salah satu upaya untuk membentuk serta menguatkan
karakter peserta didik yang sesuai dengan profil pelajar Pancasila.
Terdapat beberapa hal yang mencirikan profil pelajar Pancasila yaitu (1)
beriman, bertakwa terhadap TuhanYang Maha Esa, dan berakhlak mulia;
(2) berkebhinekaan global; (3) gotong royong; (4) mandiri; (5) bernalar
kritis; dan (6) kreatif.
Di Madrasah Aliyah Negeri 2 Kota Jambi, kurikulum merdeka insya
Allah akan mulai diterapkan pada tahun pembelajaran 2023/2024 ini,
namun sebagai suatu ‘pengantar atau pendahuluan’, beberapa guru
mata pelajaran dalam rumpun ilmu sosial, berinisiatif untuk
menyelenggarakan proyek kolaborasi guru antar mata pelajaran yang
melibatkan mata pelajaran : Sosiologi, Antropologi, Geografi, Ekonomi,
Bahasa Indonesia, PKWU dan Seni Budaya. Dengan kolaborasi ini
diharapkan, beban kerja peserta didik yang dituntut untuk memiliki
kompetensi setiap mata pelajaran dan kesulitan guru mata pelajaran
untuk mengarsipkan hasil kerja peserta didik, dapat dikurangi sehingga
pemanfaatan waktu dan tenaga, menjadi lebih efisien.
Proyek kolaborasi guru antar mata pelajaranpun tidak menyalahi
tupoksi guru karena dalam pembelajaran berbasis proyek permasalahan
yang dikaji merupakan permasalahan yang kompleks dan membutuhkan
penguasaan berbagai konsep atau materi pelajaran dalam upaya
penyelesaiannya, proyek yang dibuat dapat merupakan proyek dari satu
guru, atau proyek bersama dari beberapa guru yang mengasuh pelajaran
yang berbeda (Sani, 2015). Oleh sebab itu kegiatan pembelajaran proyek
tidak harus berdiri sendiri pada satu mata pelajaran tertentu, melainkan
gabungan atau kolaborasi dari berbagai mata pelajaran di antaranya
antarmata pelajaran pada rumpun ilmu-ilmu sosial.

B. Tujuan

1. menginspirasi dan menstimulasi dalam pelaksanaan pembelajaran


dan penilaian proyek kolaborasi antarmata pelajaran pada rumpun
ilmu-ilmu sosial
2. mengurangi beban siswa dalam memenuhi tagihan proyek pada
masing masing pelajaran;
3. meningkatkan kompetensi guru dalam mengelola pembelajaran
secara kolaboratif.

C. Nama kegiatan

Kegiatan proyek kolaborasi guru mata pelajaran ini bernama ‘Festival


Kearifan Lokal Jambi 2023 (Chapter Kuliner)’ sebagai perwujudan dari
Penguatan Profil Pelajar Pancasila Rahmatan li’l alamin

D. Pelaksana

Proyek kolaborasi ini dilaksanakan oleh seluruh peserta didik dari


kelas XI dan XII IIS MAN 2 Kota Jambi dan merupakan kolaborasi antar
mata pelajaran : Sosiologi, Antropologi, Geografi, Ekonomi, Seni Budaya,
PKWU dan Bahasa Indonesia. Peserta didik dalam kegiatan ini berindak
sebagai produsen makanan yang akan ditampilkan dan dijual di bazaar
Festival. Adapun guru-guru mata pelajaran bertindak sebagai
pembimbing.

E. Susunan kepengurusan
Guru Mata pelajaran :
Penasehat : Kepala MAN 2 Kota Jambi
Kepala Tata Usaha MAN 2 Kota Jambi
Ketua umum : Ai Wardah Mardiah, S.Sos,M.Phil (Mapel Sosiologi)
Sekretaris : Marini Ariesta, S.Sos(Mapel Antropologi)
Anggota : Drs.H.Muslim,M.Pd.I (Mapel Ekonomi)
Fidya Nova Frismayanti,S.E(Mapel Ekonomi)
Deni Nusfa, S.Pd (Guru Mapel PKWU)
Hj. Dian Saptarini, S.Pd (Mapel Bahasa Indonesia)
Gogor Hastiwono SW, S.Pd (Mapel Seni Budaya)
Abdul Muis, S.Pd (Mapel Geografi)
Nurrifka Annisa,S.Pd (Mapel Geografi)
Rika Maryanti, S.Pd (Mapel Sosiologi)

Peserta Didik :

Ketua Pelaksana : Aflah Rio Zakwan (Kls XII IIS 3)


Sekretaris : Natasha Salsabila (XII IIS 3)
Bendahara : Della Ayu Lestari (XII IIS 3)
Seksi Humas : Gilang Despriyanto (XII IIS 4)
M.Dinar Andris Shahdan Syauqie (XII IIS 2)
Koordinator lapangan :

Kelas XII IIS 1:


1) M.Bintang Rajabbi
2) M. Dzaky Rimansyah
3) Wildan Hizrian
4) Wira Fonna Akbar
Kelas XII IIS 2:
1) Davcha Davancha
2) Falahiya Rahman W
3) M. Avril MAhendra
4) Viera Tri Agustine
Kelas XII IIS 3:
1) Amelia Aisyah Alfitri
2) Della Ayu Lestari
3) Ramadhana Dwi Saputra
4) Zacky Imam Saputra
Kelas XII IIS 4 :
1) Alfasadan Redho Fahlevi
2) Ana Lestari
3) Andi Rani
4) Naufal Luthfi
F. Tahapan pelaksanaan

G. Waktu pelaksanaan
Kegiatan proyek kolaborasi ini, insya Allah akan dilaksanakan pada hari
Senin, 27 Februari 2023, bertempat di Lapangan Gedung Belajar baru
MAN 2 Kota Jambi, Jl. Adityawarman The Hok Jambi Selatan Kota Jambi

H. Anggaran kegiatan

Anggaran yang diperlukan untuk pelaksanaan kegiatan ini adalah


sebagai berikut :
a) Tahap persiapan :
1. Pembuatan banner, flyer dan spanduk kegiatan …Rp. 200.000,-
2. Pembuatan name tag panitia ..................................... Rp. 100.000,-
b) Tahap pelaksanaan :
1. Penyewaan tenda untuk stand…………………… Rp. 1.800.000,-
2. Dana untuk hadiah lomba stand terbaik………… Rp. 500.000,-
3. Konsumsi panitia…………………………………… Rp. 1.000.000,-
4. Biaya kebersihan…………………………………… Rp. 200.000,-
Total …….………………………………………… ..Rp.3.800.000,-
c) Tahap evaluasi :

I. Sponsorship dan dukungan dana


Kegiatan ini adalah kegiatan yang memiliki kemanfaatan yang
signifikan dalam mengasah dan memunculkan aspek entrepreneurship
pada peserta didik. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan peserta
didik dapat memiliki kemandirian dan kesiapan dalam menghadapi
tantangan di dunia nyata selepas mereka lulus dari sekolah. Untuk itu,
diperlukan dukungan dari berbagai pihak dalam mewujudkan tujuan
tersebut.
Salah satu bentuk dukungan bagi pelaksanaan kegiatan ini adalah
dukungan dana yang diperuntukkan bagi persiapan baik sarana maupun
prasarana sebelum, hari H kegiatan maupun pasca kegiatan festival usai.
Dukungan dana ini kami harapkan salah satunya dari program CSR
(Community Sosial Responsibility) dari perusahaan baik swasta maupun
milik pemerintah, khususnya yang berada di kota Jambi dan sekitarnya.
J. Penutup

Pembelajaran proyek kolaborasi antarmata pelajaran pada rumpun IPS


mendorongtumbuhnya berpikir kritis terutama dalam menghadapi berbagai
permasalahan nyata dalam kehidupan sehari-hari. Pembelajaran proyek
kolaborasi antarmata pelajaran padarumpun IPS mampu mengembangkan
sikap positif, pengetahuan dan keterampilan peserta didik serta penguatan
dan membentuk karakter dalam mewujudkan profil pelajar Pancasila.
Setiap langkah perubahan sebagai upaya transformasi ekosistem
pendidikan hendaknya selalu mendapatkan dukungan terutama dari pihak
sekolah. Dengan demikianimplementasi pembelajaran dan penilaian proyek
kolaborasi antarmata pelajaran pada rumpun IPS sebagai pembelajaran
paradigma baru mampu meningkatkan mutu pendidikan.

Ketua Umum Ketua Pelaksana Siswa,

Ai Wardah Mardiah, S.Sos, M.Phil Aflah Rio Zakwan


DOKUMENTASI
CamScanner
DOKUMENTASI

Anda mungkin juga menyukai