Anda di halaman 1dari 13

PEMERINTAH KABUPATEN ROKAN HULU

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS TAMBUSAI
Jalan Lintas Sumatera No. Desa Talikumain Kec.Tambusai
Kode Pos 28558 HP. 081270241942 email Puskesmastambusai1@gmail.com

KEPUTUSAN

KEPALA PUSKESMAS TAMBUSAI


NOMOR : A/I /SK/01/2022/007

TENTANG

PENETAPAN PENANGGUNG JAWAB, KOORDINATOR PELAYANAN DI PUSKESMAS


TAMBUSAI TAHUN 2022

KEPALA PUSKESMAS TAMBUSAI,

Menimbang : a. bahwa puskesmas adalah unit pelaksana teknis untuk


menunjang operasional dinas dalam bidang pelayanan
kesehatan masyarakat dan lingkungan pemerintahan.
b. bahwa dalam mengemban tugas pokok dan pungsi, perlu
disususn pengorganisasian yang jelas dipuskesmas, sehinga
setiap karyawan yang memegang posisi baik pimpinan,
penanggung jawab dan maupun pelaksana akan melakukan
tugas sesuai dengan tanggung jawab dan kewenangan yang
diberikan;
c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud
huruf a dan b, perlu ditetapkan dengan Keputusan Kepala
Puskesmas Tambusai tentang Penetapan Penaggung jawab,
koordinator dan Pelayanan di Puskesmas.Tambusai;

Mengingat : 1. Undang-undang Republik Indonesia nomor 36 tahun 2009


tentang Kesehatan.
2. Undang-undang Republik Indonesia No 36 tahun 2014
tentang tenaga kesehatan
3. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia nomor 46
tahun 2015 tentang Akreditasi Puskesmas, klinik pertama,
Tempat Praktik mandiri dokter, dan tempat Praktik, mandiri
doktri Gigi.
4. Peraturan menteri kesehatan Republik Indonesia nomor 44
Tahun 2016 tentang Manajemen Puskesmas
5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik nomor 4 tahun 2019
tentang Standar Pelayanan Minimal Bidang Kesehatan;.
6. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indinesia nomor 43
tahun 2019 tentang pusat kesehatan Masyarakat.
7. Surat keputusan Kepala Dinas Kesehatan nomor 440/079/220
tahun 2022 tentang stuktur Organisasi Puskesmas Tambusai
MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS TAMBUSAI TENTANG


PENETAPAN PENAGGUNG JAWAB, KOORDINATOR
PELAYANAN DI PUSKESMAS TAMBUSAI TAHUN 2022;

Kesatu : Menetapkan penanggung jawab, koordinator pelayanan puskesmas


yang merupakan bagaian dari Struktur Organisasi Puskesmas
Tambusai sebagaiman termuat dalam Diktum kesatu,tercantum dalam
lampiran Surat Keputusan inidan merupakan bagian yang tidak
terpisahkan dari Surat Keputusan ini Membentuk Struktur Organisasi
dan tata hubungan kerja Puskesmas Tambusai.

Kedua : Surat Keputusan ini berlaku pada tanggal ditetapkan Surat Keputusan
ini dengan ketentuan apabila dikemidian hari terdapat kekeliruan
dalam Keputusan ini akan di adakan perbaikan sebagaimana
mestinya.

Ditetapkan di : Talikumain
Pada tanggal : 05 Januari 2022 M

KEPALA PUSKESMAS TAMBUSAI

SOGIRIN,
Lampiran : Keputusan Kepala UPTD Puskesmas Tambusai
Nomor : A/I/SK/01/2022
Perihal : Tentang Penetapan Penanggung Jawab,
Koordinator Pelayanan di Puskesmas Tambusai

PENANGGUNG JAWAB DAN KOORDINATOR PELAYANAN


BESERTA URAIAN TUGAS

1.KOORDINATOR UKM (Hendrawati,AMKL) :


 a)Mempromosikan kebijakan dan sasaran mutu di seluruh unit pelayanan untuk
meningkatkan kesadaran,motifasi dan ketertiban staf..
 b) Mempromosikan pelayanan-pelayanan rawat jalan Puskesmas melalui media
elektronik maupun cetak.
 c) Menggalikan potensi di bidang kesehatan melalui kelompok masyarakat.
 d) Merencanakan,malaksanakan dan mengevaluasi kegiatan promotive dan
preventif.

1.1) Subkor Promosi Kesehatan ( M. Ali Sadikin,SKM)


a) Mengkoordinir dan bertanggung jawab terhadap semua kegiatan promosi
kesehatan wilayah kerja puskesmas
b) Perencanaan,pelaksanaan evaluasi kegiatan promosi dilakukan sama-sama
dengan coordinator program yang terkait
c) Kegiatan di luar gedung :
- Penyuluhan langsung kepada program maupun kelompok penderita di
puskesmas atau pustu
- Penyuluhan tidak langsung melalui media poster / pamphlet
d) Kegiatan dalam gedung :
- Penyuluhan melalui media masa,pemutar Film,Siaran kelding maupun
siaran internasional
- Penyuluhan kelompok melalui posyandu dan sekolah
e) Koordinator pelaksanaan balai sehat
f) Koordinator pelaksana balai PHBS
g) Koordinator pelaksanaan posyandu dan desa siaga Aktif
h) Pencatatan dan pelaporan

1.2) Subkor Kesehatan Lingkungan (Hendrawati, AMKL)


a) Menyusun perencaan dan evaluasi di unit konseling
b) Mengulangi bahkan menghilangkan semua unsur fisik dan lingkungan yang
memberi pengaruh buruk terhadap kesehatan masyarakat melalui penyuluhan
kesling
c) Penyehatan air bersih
d) Penyehatan pembuangan sampah
e) Penyehatan lingkungan dan pemukiman
f) Penyehatan pembuangan air limbah
g) Penyehatan makanan dan minuman
h) Pengawasan tempat pengelolaan pestisida
i) Pengawasan sanitasi tempat-tempat umum
j) Pelaksan perundangan di bidang kesehatan lingkungan
k) Pembakaran sampah medis
l) Pencatatan dan Pelaporan

1.3) Subkor Kesehatan Ibu dan Anak (Erpita, Amd.Keb)


a) Pemeliharaan kesehatan ibudari hamil,melahirkan,nifas dan menyusui serta
bayi dan balita dan anak pra sekolah sampai usia lanjut
b) Screeningstatus immunisasi BCG,pentabio,polio dan Hb sebanyak 3 kali serta
campak sebanyak 1 kali berkoordinasi dengan program Immunisasi serta
memberikan immunisasi booster Ventabio dan campak
c) Penyuluhan kesehatan meliputi berbagai aspek dalam mencapai tujuan
Program KIA,gizi dan tumbuh kembang anak
d) Pelayanan KB kepada semua PUS dengan perhatian khususkepada mereka
yang melahirkan anak berkali-kalikarena termasuk golongan ibu beresiko
tinggi (resti)
e) Kunjungan rumah ibu hamil resti,ibu nifas resti,dan neonates resti
f) Pembinaan dukun bayi
g) Melakukan audit Materna dan perinatal (AMP)
h) Pembinaan klinik bersalindan BPM di wilayah kerja
i) Melakukan PWS KIA
j) Pengawasan mutu pelayanan bersalin dan KIA
k) Melaksanakan senam ibu hamil
l) Perencanaan,pencatatan dan pelaporan

1.4) Subkor P2M (Ns.Tentri Rafida Hanim,S.Kep.M.M)


a) Menyusun perencanaan dan evaluasi kegiatan unit P2M
b) Ikut secara aktif mencegah dan mengawasi terjadinya peningkatan kasus
penyakit menular serta menindak lanjuti terjadinya KLB
c) Mengkoordinir dan berperan aktif terhadap kegiatan di unitnya

1.4.1) Penanggung jawab PMS-AIDS (Harini, Amd.AK)


- Penyuluhan tentang PMS dan AIDS
- Deteksi dini pada pada ibu hamil dan dengan membawa petugas
Laboratorium turun ke posyandu dan di populasi kunci
- Pendamping ODHA dan OHIDA
- Memberikan pelayanan VCT di Puskesmas
- Penyuluhan tentang bahaya NAPZA,HIV dan AIDS

1.4.2) Penangung Jawab Surveilans (Refi Diansyahputra, AMK)


- Melaksanakan kegiatan surveilans meliputi pengumpulan data
penyakit,penyelidikan epidemiologi,penanganan KLB dan
koordinasi lintas program terkait
- Mengevaluasi hasil kegiatan surveilans secara keseluruhan
- Membuat catatan dan laporan kegiatan dibidang tugasnya sebagai
bahan informasi dan bahan informasi dan pertanggung jawaban kepada
Kepala Puskesmas
- Analisis tentang KLB
- Penyuluhan Kesehatan secara intensif

1.4.3) Penanggung Jawab TBC (Harini, Amd.AK)


- Penyuluhan tentang TBC serta kunjungan dan follow up ke rumah
Pasien
- Pencatatan dan pelaporan kasus
- Penemuan secara dini prnderita TBC
- Pengobatan penderita secara lengkap

1.4.4) Penanggung Jawab Immunisasi (Ns.Tentri Rafida Hanim,


S.Keb.M.M)
- Pelaksaan imunisasi polio,campak,HB,BCG,DPT pada bayi ditempat
Pelayaan kesehatan (Puskesmas,Posyandu dan Pustu)
- Pelaksaan immunisasi TT pada ibu hamil dan WUS di tempat
Pelayanan Kesehatan
- Penyeluhan immunisasi dan sweeping ke rumah target yang tidak
Dating k tempat pelayanan kesehatan
- Prlaksannan BIAS di tiap SD oleh tim Puskesmas dan kader
- Pengambilan vaksin ke diskes
- Sterilisasi alat dan pemeliharaan cpldchain di Puskesmas atau Pustu
- Merencanakan persediaan dan kebutuhan vaksin secara teratur
- Monitoring / evaluasi PWS
1.4.5) Pemegang Program ISPA (Refi Diansyahputra, AMK)
- Penyuluhan tentang ISPA
- Penemuan secara dini penderita ISPA
- Pengobatan penderita secara lengkap
- Pencatatan dan pelaporan kasus

1.5) Subkor Gizi (Rahmadani Sari,S.Gz)


a) Membuat perencanaan kegiatan program Gizi bersama petugas lintas
program dan lintas sectoral terkait
b) Upaya perbaikan gizi keluarga (UPGK)
- Penimbangan bayi dan menginventaris jumlah dan sarana posyandu
- Pemetaan keluarga sadar gizi (KADARZI)
- Penggunaan ASI Ekslusif
- Pengukuran LILA WUS
- Penyuluhan UPGK
c) Penanggulangan Anemia Gizi Besi
- Distribusi Tablet Fe
- Distribusi sirup Fe
- Penyuluhan
- Pengadaan bahan dan obat Fe
d) Penanggulangan GAKI
- Monitoring garam beryodium
- Koordinasi LS / LP
- Penyuluhan
- Pengadaan Iodina test
e) Melaksanakan pendataan sasaran dan distribusi vitamin A,kapsul yodiol
dan tablet besi (Fe)
f) Melaksanakan PSG (pemantauan Status Gizi)
g) Bersama dengan petugas lintas program gizi dan lintas sektoral
melaksanakan SKPG (sistim kewaspadaan pangan dan gizi)
h) Melaksanakan pemantauan garam beryodium
i) Mendeteksi dan melaporkanadanya balita KEP
j) Mengkoordinir pelaksanaan PMT penyuluhan dan PMT pemulihan
balita KEP
k) Melaksakan konseling gizi di klinik gizi maupun posyandu
l) Membina gizi Institusi(pondok pesantren,panti dll)
m) Bersama petugas lintas sektoral merencanakan,memonitor dan
mengevaluasi pelaksanaan PMT-ASI
n) Bersama dinas lintas sektoral terkait melaksanakan sistim kewaspadaan
pangan dan Gizi (SKPG)
o) Pengembangan pojok gizi (POZI)
p) Melaksankan pencatatan dan pelaporan kegiatan program gizi

1.6) Subkor Upaya Kesehatan Pengembangan (Roswani,Amd.Keb)


a) Menyusunperencanaan dan evaluasi kegiatan di unit UKK,usila,UKS.UKGS,
Kesehatan mata,kesehatan jiwa,kesehatan dan olahraga
b) Mengkoordinir dan berperan aktif terhadap kegiatan di unitnya (UKM
Pengembangan)

1.6.1) Penanggung jawab UKS (Novia Riyanti,SKM)


- Melaksanakan program UKS melaui pendidikan dan pelayanan
kesehatan di sekolah
- Aktif dalam menciptakan lingkungan sekolah yang sehat
- Penjaringan kesehatanpeserta didik baru kelas 1
- Pengobatan ringan,pertolangan dan rujukan
- Pelatihan dokter kecil
1.6.2) Penanggung jawab UKK (Hendrawati,AMKL)
- Pendataan semua kelompok kerja yang ada di wilayah kerja
- Penyuluhan dan pembinaan terhadap kesehatan pengusaha /kerja
- Membina kelompok kerja dengan pelaksana K3 (keselamatan dan
Kesehatan kerja)

1.6.3) Penanggung jawab Kesehatan Jiwa (dr.Novi Marisa Nurtasari)


- Melaksanakan kegiatan pelayanan kesehatan jiwa meliputi pendataan/
Penemuan penderita gangguan jiwa,melakukan rujukan penderita
Gangguan jiwa untuk penanganan lebih lanjut
- Penyuluhan kesehatan jiwa dan koordinasi lintas program terkait
Sesuai dengan prosedur dan perundang undangan yang berlaku
- Mengevaluasi hasil kegiatan pelayanan kesehatan jiwa secara
Keseluruhan
- Membuat catatan dan laporan kegiatan di bidang tugas sebagai bahan
Informasi dan pertanggung jawaban kepala puskesmas

1.6.4) Penanggung jawab Usila (Roswani,Amd.Keb)


- Melakukan kegiatan kesehatan lansia melalui posyandu lansia dan
Kegiatan lain
- Melakukan screening dan konseling lansia dibantu petugas lainnya
- Melaksakan senam kesehatan jasmani untuk lansia
- Kegiatan promotif dengan penyuluhan gizi,kesehatan dimasa tua,
agama dan lain-lain ke masyarakat dan kelompok lanjut usia
- Kegiatan preventif dengan pemeriksaan berkala
- Pencatan dan pelaporan

1.6.5) Penanggung jawab kesehatan dan olahraga (Hendrawati,AMKL)


- Penyuluhan tentang kesehatan dan olahraga
- Melaksanakan upaya kesehatan dan Olahraga kepada masyarakat
Khususnya peserta olahraga /atlet dan anak sekolah
- Pencatatan dan pelaporan

1.6.6) Penanggung jawab UKGS (drg.Erwan Syaputra)


- Melaksanakan penyuluhan kesehatan gigi di sekolah-sekolah
- Melaksanakan kegiatan sikat gigi masal di sekolah-sekolah
- Pembinaan dokter kecil

1.6.7) Penanggung jawab kesehatan mata (Rusnita Sihombing,Amd.Keb)


- Melakukan pemeriksaan mata,tes buta warna dan penyuluhan
- Merujuk pasien dan kerja sama dengan RS Indra (mata)
- Pengobatan mata kasus lama dan baru
- Pencatatan dan pelaporan

1.6.8) Penamggung Jawab Battra (Salohod,A.Md.Farm)


- Menyusun rencana kegiatan program UKM pengobatan tradisional
- Melakukan penyuluhan dan demo TOGA untuk mengembangkan
“self care”(pengobatan dirumah) dengan cara tradisional
- Pemantauan dan membina praktek pengobatan tradisional melalui
Program bina kastrad (kesehatan tradisional)
- Mengerakkan dan membina serta optimalisasi program TOGA

1.7) Subkor Pencegahan,pengendalian Infeksi (Ns.Nofia Anggelina,S.Kep)


a) Menyusun,merencanakan dan mengevaluasi program kerja PPI
b) Bekerjasama dengan tim PPI dalam melakukan investigasi masalah atau KLB
HAIs (Healtcare Assosiated Infection)
c) Menyusulkan pengadaan alat dan bahan kesehatan,cara p alat ,penyimpanan
pemprosesan alat,penyimpanan alat dan linen yang sesuai dengan prinsip PPI
dana man bagi yang menggunakan
d) Melaksanakan semua kegiatan di program PPi di unit masing- masing
e) Memonitoring,mengaudit pelaksanaan PPI
f) Memberikan penyuluhan pendidikan kepada staf tentang upaya-upaya PPI
g) Membuat laporanevaluasi kegiatan program PPI

2.KOORDINATOR UKP (dr.Novi Marisa Nuertasari)


 Melaksanakan kegiatan pelayanan pemeriksaan dan pengobatan pasien Puskesmas
 Membantu membina petugas dalam meningkatkan mutu pelayanan Puskesmas
 Bersama dengan petugas di unit-unit layanan klinis menyusun prosedur-prosedur
 kegiatan yang terkait pelayan rawat jalan
 Koordinir Pelayan medis di Puskesmas agar terlaksana sesuai dengan prosedur
 pelayan yang di tentukan
 Bersama dengan wakil menajemen mutu mengidentifikasi dan mengelola program-
 program peningkatan mutu pelayanan klinis dan keselamatan pasien di Puskesmas
 Melaporkan kepada Kepala Puskesmas tentang hasil kegiatan pelayanan medis di
 Puskesmas
 Membina petugas pustu/polindes/poskesdes dalam penyelenggaraan pelayanan klinis
 di pustu/polindes/poskesdes

2.1) Subkor Rawat Jalan (Salohod,Amd.Farm)


a) Menyusun rencana,melaksanakan dan mengevaluasi kegiatan rawat jalan
b) Memastikan dan mengevaluasi pelaksanaan rawat jalan di lakukan sesuai
prosedur tetap
c) Mengusulkan sarana dan prasarana terkait kebutuhan pelayanan rawat jalan
d) Koordinasi dengan petugas lain tentang kesiapan pelayanan rawat jalan

2.1.1) Poli Umum (Rusnita Sihombing,Amd.Keb)


- Melakukan persiapan alat dan kebersihan
- Mempersiapkan pasien untuk melakukan pengukuran ttv
- Membantu dokter dalam melakukan pemeriksaan pada pasien
- Mengur tensi darah,suhu tubuh,tinggi badan dan menimbang berat badan
pasien
- Membuat pengantar untuk pemeriksaan laboratorium sesuai instruksi dokter
- Membuat pengantar surat rujukan
- Membuat laporan pelaksanaan tugas
- Merapikan status pasien yang telah beroba

2.1.2) Poli gigi (Kurnia Warastiani,AMKG)


- Persiapan alat dan bahan untuk pelayanan di poli gigi
- Pelaksanaan tidakan pencegahan ifeksi pada seluruh proses pelayanan dipoli gigi
- Pencatatan data pasien di buku register kunjungan
- Pemeriksaan tensi darah untuk pasien yang akan melakukan pencabutan gigi
- Pencatatan dan pelaporan

2.1.3) Poli KIA/KB (Syalendra Yani,Amd.Keb)


- Pembinaan dan pengayoman medis kontrasepsi peserta KB
- Pelayanan kontrasepsi
- Pemeriksaan Kehamilan
- Pengobatan Ibu dan Anak/bayi
- Pelayanan (Vaksinasi) calon pengantin

2.1.4) Poli Lansia (Berliana,Amd.Keb)


- Berkolaborasi dengan dokter dalam pelayanan pengobatan lansia
- Bertanggung jawab atas pemeliharaan dan pengamanan alat medis dan non medis
Poli lansia
- Mengukur tensi darah
- Membuat pencatatan dan pelaporan
2.1.5) Poli TB (Rahman,AMK)
- Memberi pengobatan pada pasien positif TB
- Mengisi Kartu Pasien
- Memberi obat tahap intersip dan tahap lanjutan
- Memberi KIE (penyuluhan)kepada penderita,keluarga dan PMO
- Memantau Keteraturan berobat
- Membuat pencatatan dan pelaporan

2.1.6) Poli Fisio terapi (Rika Yulihartati,Amd.Ft)


-Memelihara gerak dan fungsi pada masa pertumbuhan dan perkembangan anak
Pada fungsi motoric
- Melakukan tindakan terapi pada problem gerak dan fungsi di tingkat system
Muskuloskeletal kasus ringan
- Melakukan tindakan terapi pada problem gerak dan fungsi pada tumbuh kembang
Anak kasus sedang
- Melakukan tindakan terapi pada problem gerak dan fungsi di tingkat system
Reproduksi kasus sedang
- Melakukan tindakan terapi pada problem gerak dan fungsi pada alat kognitif
Intra-inter personal kasus ringan
- Memulihkan tindakan terapi pada problem gerak dan fungsi untuk aktifitas sehari
-
2.1.7) Laboratorium (Harini,Amd.AK)
- Mempersiapkan dan memeriksa sediaan serta menegakkan diagnose(darah,urin
tinja,sputum dan lepra)
- Mengirim sediaan untuk di periksa di tingkat pelayanan yang lebih tinggi sesuai
dengan sistim rujukan pelayanan kesehatan
- Merencanakan kebutuhan bahan dalam setahun
- Pemeriksaan khusus TB / cross chek
- Memeriksa sediaan yang dikirim dari BLK (pemantauan mutu eksternal)
- Pencatatan dan pelaporan

2.1.8) Apotik (Apt.Mitra Annasari Ginting,S.Farm)


- Melayani resep dari poli-poli
- Menyiapkan bahan-bahan yang di perlukan untuk pembuatan resep racikan
di unit pelayanan
- Ikut bertanggung jawab dalam menyelesaikan sediaan racikan
- Menyetok obat dan menghitung sisa obat setiap hari
- Mencatat resep masuk di buku yang di sediakan
- Mengamprah obat atau BHP yang kosong di depo farmasi ke gudang farmasi

2.2) Subkor Rawat Inap (Lisbet Hutagaol,Amd.Keb)


a) Merencanakan jumlah dan kategori tenaga,jumlah dan jenis peralatan,jenis kegiatan
b) Mengatur dan mengkordinasi kan seluruh pelayanan
c) Menyusun dan mengatur jadwal dinas
d) Memberikan pengarahan dan motivasi kepda tenaga keperawatan dan tenaga lainnya
e) Mengenal dan mengetahui penggunaan barang dan alat serta mengusulkan kepada
Kepala puskesmas pengadaannya
f) Menyusun permintaan rutin (alat,obat dan bahan lainnya)

2.3) Subkor Keselamatan Pasien (Rahman,AMK)


a) Memberi pengarahan dan pelaksanaan tentang sasaran keselamatan pasien di
puskesmas
b) Menjalankan peran dan melakukan motivator,educator,konsultasi,monitoring dan
evaluasi implenentasi program keselamatan pasien
c) Melakukan pencatatan,pelaporan dan analisa masalah terkait dengan kejadian tidak
diharapkan (KTD),kejadian nyaris cedera (KNC) dan kejadian potensial cidera
(KPC)
2.3.1) Subkor Manajemen Fasilitas dan Keselamatan MFK
(Refi Diansyahputra,AMK)
- Bertanggung jawab terhadap Keselamatan dan Keamanan Fasilitas
- Bertanggung jawa terhadap bahan berbahaya beracun (B3) dan Limbah B3
- Bertanggung jawab terhadap Kedaruratan dan bencana
- Bertanggung jawab terhadap sisitim utilitas

3.KOORDINATOR MUTU (dr.Febryla Wahyu Ari Nugroho)


 Menyusun kebijakan dan strategi manajemen mutu
 Menjamin sistim manajemen mutu di perbaiki terus menerus
 Menyusun program indicator mutu
 Melakukan koordinasi dengan tim terkait dalam penyusunan program peningkatan
mutu
 Membantu pelaksanaan seluruh program peningkatan mutu
 Mengevaluasi pelaksanaan seluruh program peningkatan mutu
 Mensosialisasikan hasil pencapaian program peningkatan mutu
 Melaksanakan kegiatan rapat tinjauan manajemen
 Melaporkan hasil atau kinerja sistim manajemen mutu kepada Kepala Puskesmas
 Memfasilitasi tindak lanjut hasil rekomendasi
 Melakukan koordinasi tentang program patient safety dengan tim terkait dalam
 pembuatan RCA dan FMEA
 Memfasilitasi kegiatan terkait penyelenggaraan pengembangan inovasi dan kendali
mutu

4.KOORDINATOR AUDIT (dr.Tuanima Smaria Lumbanraja)


 Menyusun rencana kerja audit internal Puskesmas
 Menyusun jadwal pelaksanaan audit internal Puskesmas
 Melakukan audit internal kinerja pelayanan Puskesmas
 Menyusun laporan audit internal sesuai format yang ada pada pedoman audit internal
 Melaporkan hasil temuan audit kepada Kepala Puskesmas
 Melakukan rapat Manajemen yang di pimpin oleh ketua audit internal atau ketua tim
 Menyusun hasil rapat tinjauan manajemen mutu
 h)Menyebarkan informasi tentang peningkatan mutu dan keselamatan pasien secara
regular

5.KOORDINATOR JENJANG PELAYANAN (Erpita,Amd.Keb)


 Mengkoordinasi dan mengawasi di bidang layanan kesehatan
 Mengkoordinasi dan mengawasi demua laporan layanan kesehatan
 Mengkoordinasi dan mengawasi di bidang pelayanan kesehatan pada UPT pelayanan
 kesehatan yang meliputi bagian pendaftaran,bagian poli umum.poli gigi,UGD
 laboratorium dan layanan obat
 Mengkoordinasi dan mengawasi dalam membagi tugas ke bagian pendaftaran
 layanan kesehatan
 Mengkoordinasi dan mengawasi layanan kesehatan peserta asuransi kesehatan
(ASKES)

6. KOORDINATOR UPAYA KESEHATAN PENUNJANG (drg.Erwan Syaputra)


 Melaksanakan perencanaan penunjang pelayanan kesehatan
 Penyusunan pedoman pelaksanaan dan penjabaran standart pelayanan penunjang
 kesehatan
 Pelaksanaan administrasi ketatausahaan
 Pelaksanaan penyuluhan dalam peningkatan kesehatan di tingkat sivitas akademika
 dan masyarakat umum sekitarnya
7. KOORDINATOR BAGIAN UMUM DAN KEPEGAWAIAN ( Rika Delfita,SKM)
 Registrasi surat masuk dan keluar
 Mengarsipkan Surat
 Membuat laporan kepegawaian (Absensi,Bezzeting,DUK,laporan triwulan,tahunan)
 d)Mengetik DP3 yang sudah diisi nilai oleh Kepala Puskesmas
 Mendata dan mengarsipkan file pegawai
 Mengusulkan cuti dan kenaikan pangkat pegawai
 Merekap absensi pegawai (cuti,izin,sakit,5tidak hadir tanpa keterangan
 Membuat model C
 Menyusun daftar pembagian tugas untuk staf Puskesmas dengan persetujuan
 Kepala Puskesmas

8.KOORDINATOR KEUANGAN DAN ASET (Muhammad Dahlan,Amd.Kep)


 Melakukan penyusunan program subbagian keuangan dan asset
 Melaksanakan koordinasi,menghimpun dan penyusunan bahan kebijakan teknis
 keuangan dan asset
 Melaksanakan pengelolaan sistim akuntansi dan pelaporan keuangan
 Melaksanakan penata usahaan pendapatan belanja dan aset
 Melaksanakan verifikasi administrasi pendapatan dan belanja
 Melaksanakan pertanggung jawaban pendapatan dan belanja
 Melaksanakan analisis kebijakan pengelolaan pendapatan belanja dan aset serta
sistim
 akuntansi
 Melaksanakan penyusunan standar operasional prosedur lengkap subbagian
 Melaksanakan koordinasi dan penyusunan dan tindak lanjutlaporan hasil pemeriksaan
 lingkup subbagian keuangan
 Melaksanakan penyusunan telaah staf sebagai bahan pertimbangan pengambilan
 kebijakan sekretaris
 Melaksanakan penyusunan bahan,saran pertimbangan mengenai keuangandan aset
 sebagai bahan penetapan kebijakan pemerintah daerah
 Melaksanakan pengendalian pelaksanaan tugas pokokdan fungsi subbagian
 Melaksanakan evaluasi dan pelaporan subbagian keuangan
 Melaksanakan fungsi lain sesuai tugas pokok dan fungsinya

9.KOORDINATOR PERENCANAAN MONITORING (dr.Yolanda Yuriati)


 Betangging Jawab dalam melakukan perencanaan dan alat-alat untuk mengukur
output pelaksanaan program sesuai dengan ketentuan yang sudah di tetapkan
 Bertanggung jawab dalam memonitor perkembangan output program-program atau
kegiatan-kegiatan dari sisi pencapaian target (kualitatif,kuantitatif)
 Membantu staff program untuk memastikan seluruh kegiatan berjalan sesuai dengan
program kerja yang disusun
 Membantu staff program dalam menyiapkan pelaporan sesuai dengan kebutuhan
 Melakukan koordinasi dengan staff program dalam mengumpulkan data untuk
memonitor pencapaian pelaksanaan program/ kegiatan
 Bertanggung jawab dalam mempersiapkan pelaksanaan semua aktifitas lain yang
berkaitan dengan Monev seperti pelaksanaan pelatihan, konsultasi dan riset
 Bekerjasama dan berkoordinasi dengan semua staf program dalam hal
perencanaan,pelaksanaan serta monitoring dan evaluasi aktifitas program
 Bertanggung jawab dalam melakukan pendokumentasian semua proses dan hasil
kegiatan yang di lakukan
9.1) Subkor SP2TP (Annamira Lubis)
a) Mengecek laporan dari pustu dan polindes dan poskesdes sebelum di bagi
kepada pengelola program di puskesmas
b) Mengumpulkan dan mengecek laporan puskesmas sebelum di kirim ke dinas
Kesehatan
c) Menyajikan laporan dalam bentuk visualisasi data (table,grafik)
d) Bersama tim data dan inormasi menyusun semua laporan Puskesmas
(PTP,minilok,laporan tahunan,stratifikasi)
e) Mengarsipkan laporan.

Ditetapkan di : Talikumain
Pada Tanggal : 05 Januari 2022

KEPALA PUSKESMAS TAMBUSAI

SOGIRIN
9.1) Subkor SP2TP (Annamira Lubis)
a) Mengecek laporan dari pustu dan polindes dan poskesdes sebelum di bagi kepada
pengelola program di puskesmas
b) Mengumpulkan dan mengecek laporan puskesmas sebelum di kirim ke dinas Kesehatan
c) Menyajikan laporan dalam bentuk visualisasi data (table,grafik)
d) Bersama tim data dan inormasi menyusun semua laporan Puskesmas (PTP,minilok,laporan
tahunan,stratifikasi)
e) Mengarsipkan laporan.

Ditetapkan di : Talikumain
Pada Tanggal : 05 Januari 2022

KEPALA PUSKESMAS TAMBUSAI

SOGIRIN,

Anda mungkin juga menyukai