Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAHAN KABUPATEN CIREBON

DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS DTP SEDONG
Jalan Kapten Mustofa No.06 Sedong-Cirebon Telp (0231)
8845224
Email : puskesmassedong24@yahoo.com Kode Pos 45189

KEPUTUSAN
KEPALA UPT PUSKESMAS DTP SEDONG
Nomor : 440/ -SK/PKMSEDONG/I/2017

TENTANG
PELAYANAN OBAT 24 JAM
DI UPT PUSKESMAS DTP SEDONG

KEPALA UPT PUSKESMAS DTP SEDONG


Menimbang : a. bahwa Untuk memenuhi kebutuhan pasien, harus
ditetapkan jenis obat yang harus tersedia untuk
diresepkan dan dipesan oleh praktisi pelayanan
kesehatan;
b. bahwa Tersedia pelayanan obat-obatan selama tujuh
hari dalam seminggu dan 24 jam pada Puskesmas yang
memberikan pelayanan gawat darurat;
c. bahwa dalam rangka pelaksanaan tersebut, perlu
dituangkan dalam Surat Keputusan Kepala UPT
PUSKESMAS DTP SEDONG.
Mengingat : 1. Undang-undang Republik Indonesia, Nomor 36 Tahun
2014, tentang Tenaga kesehatan;
2. Peraturan pemerintah Nomor 51 Tahun 2009 tentang
Pekerjaan Kefarmasian;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 30 Tahun 2014
tentang Standar Pelayanan Kefarmasian di Puskesmas;
4. Peraturan Menteri Kesehatan, Nomor 75 Tahun 2014
tentang Pusat Kesehatan Masyarakat
MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS TENTANG PELAYANAN


OBAT 24 JAM DI UPT PUSKESMAS DTP SEDONG
Kesatu : Kebijakan pelayanan farmasi yang di dalamnya memuat
jam buka pelayanan farmasi. Untuk puskesmas dengan
pelayanan gawat darurat buka pelayanan obat 24 jam,
dengan memberikan wewenang kepada perawat rawat inap
dan bidan Poned;
Kedua : Sebagai upaya tercapainya pelayanan farmasi yang
berkualitas secara optimal dalam mendukung pencapaian
tujuan pembangunan kesehatan di UPT PUSKESMAS DTP
SEDONG;
Ketiga Untuk melakukan identifikasi dan analisis masalah,
mencapai penyebab dan latar belakang serta hambatan
masalah kesehatan berdasarkan adanya kesenjangan
pencapaian kinerja puskesmas di UPT PUSKESMAS DTP
SEDONG;
Keempat : Surat Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan
dengan ketentuan apabila dikemudian hari terdapat
kekeliruan dan atau kesalahan didalamnya, akan diadakan
perbaikan/perubahan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : CIREBON
Pada Tanggal : Januari 2017
Kepala UPT Puskesmas DTP Sedong,

PRABOWO DWIJO ANGGORO


Lampiran : Surat Keputusan Kepala UPT Puskesmas DTP Sedong

Lampiran : Surat Keputusan


Kepala UPT Puskesmas DTP Sedong
Nomor : Nomor : 440/
-SK/PKMSEDONG/I/2017
Tanggal

Anda mungkin juga menyukai