Anda di halaman 1dari 5

PEMERIKSAAN HIV

1/2
No Dokumen : 08.007/SOP/IV.02.11/
SOP II/2019
No Revisi : 02
Tgl Terbit : 01 Februari 2020
Halaman : 1/2
Disahkan oleh Kepala UPTD
UPTD PUSKESMAS RAWAT Puskesmas Rawat Inap Roworejo Eni Widiawati,SKM.,MKes
INAP ROWOREJO NIP. 19700922 199012 2 001

PENGERTIAN Pemeriksaan ViroCheck HIV 1/2 merupakan tes cepat kualitatif dengan
metoe imunokromatografi untuk mendeteksi antibodi terhadap HIV tipe
1 dan HIV tipe 2 dalam darah lengkap, serum, atau plasma manusia.
TUJUAN Sebagai acuan penerapan langkah-langkah dalam melaksanakan
pemeriksaan antibodi HIV-1/2 pada sampel pasien.
KEBIJAKAN Keputusan Kepala UPTD Puskesmas Rawat Inap Roworejo nomor
440/08.02/IV.02.11/II/2019 tentang Pelayanan unit laboratorium,
terkait pemeriksaan laboratorium
REFERENSI 1. PMK Nomor 75 Tahun 2014 tentang pusat Kesehatan Masyarakat
2. PMK Nomor 4 Tahun 2019 tentang Standar Teknis Pemenuhan
Mutu Pelayanan Dasar Pada Standar Pelayanan Minimal Bidang
Kesehatan
3. PMK Nomor 43 Tahun 2013 tentang Cara Penyelenggaraan
Laboratorium Klinik Yang Baik
4. PT. Indec Diagnostics. Petunjuk Penggunaan ViroCheck HIV 1/2.
Jakarta
5. Doagnostar. Petunjuk Penggunaan Diagnostar Antibodi HIV 1/2.
6. SD Biosensor. Petunjuk Penggunaan Standar Q HIV 1/2 Ab 3Line
LANGKAH – A. Pemeriksaan HIV 1
LANGKAH 1. Siapkan alat dan bahan,
2. Semua alat harus dibiarkan berada dalam suhu ruang (20-30C)
sebelum digunakan.
3. Buka kemasan, ambil alat tes dan tempatkan pada meja yang
bersih dan datar.
4. Beri label (nama) pada HIV device test sesuai identitas spasien.
5. Teteskan 10 µl serum/plasma atau 20 µl darah lengkap ke dalam
sumuran (bila menggunakan pipet dropper kapiler yang tersedia,
sampai batas garis untuk 10 µl dan dua kalinya untuk 20 µl).
6. Tambahkan 3 tetes diluent buffer ke dalam sumuran.
7. Baca hasil dalam 15-20 menit ditandai dengan muncul garis warna
merah,
8. Catat hasil pada form hasil laboratorium dan buku register
laboratorium.
Interprestasi hasil:
Warna akan muncul pada area kontrol (C) dan tes (1 atau 2)
HASIL CONTROL (C ) TEST TEST
1 2
Negatif + - -
Positif HIV tipe 1 + + -
Positif HIV tipe 2 + - +
Positif HIV tipe 1 & 2 + + +
Invalid - - -
Invalid - + -
Invalid - - +
invalid - + +

Bila didapatkan hasil Reaktif pada pemeriksaan HIV 1, maka


pemeriksaan dilanjutkan ke HIV 2 dan 3.

B. Pemeriksaan HIV 2
1. Pastikan alat uji, spesimen, dan larutan buffer ditempatkan pada
suhu kamar (15-30C) sebelum pengujian. Hasil terbaik
diperoleh jika pengujian dilakukan dalam waktu satu jam
setelah alat dibuka dari kemasannya.
2. Letakkan alat uji pada permukaan yang bersih dan rata.
3. Spesimen Serum/Plasma : tempatkan penetes secara vertikal dan
teteskan serum/plasma (sekitar 30uL) pada wadah spesimen alat
uji, lalu tambahkan setetes buffer (kurang lebih 40 uL).
Spesimen Whole Blood : pegang penetes darah vertikal dan
teteskan darah (kira-kira 50uL) ke wadah spesimen dari alat uji,
lalu tambahkan setetes larutan buffer (kurang lebih 40uL)
4. Baca hasil dalam waktu 15 menit.

5. Interpretasi Hasil:
HASIL CONTROL (C ) TEST
Negatif + -
Positif HIV + +
Invalid - -
Invalid - +
C. Pemeriksaan HIV 3
1) Buka kemasan dan periksa perangkat uji dan pengering
indikator warna di dalam kemasan.
2) Kumpulkan 10uL seru,/plasma atau 20uL spesimen
darah menggunakan mikropipet.
3) Tambahkan spesimen yang dikumpulkan ke tempat
spesimen alat uji.
4) Pegang botol larutan buffer pada sudut 90 ke alat uji
tanpa menyentuh spesimen dengan baik untuk
menghindari kontaminasi buffer. Tambahkan 3 tetes
buffer ke dalam tempat spesimen alat uji.
5) Baca hasil tes antara 10-20 menit setelah menambahkan
buffer.

6) Interpretasi Hasil:
HASIL CONTROL (C ) TEST TEST
1 2
Negatif + - -
Positif HIV tipe 1 + + -
Positif HIV tipe 2 + - +
Positif HIV tipe 1 & 2 + + +
Invalid - - -
Invalid - + -
Invalid - - +
invalid - + +

DIAGRAM ALIR
Siapkan alat dan bahan

Ambil alat, tempatkan pada meja bersih dan datar

Beri label sesuai identitas pasien


Masukkan 10 µl serum/plasma atau 20 µl darah ke
dalam sumuran

Tambahkan 3 tetes diluent buffer pada sumuran

Baca hasil dalam 15-20 menit

Catat hasil pada form hasil dan register

UNIT TERKAIT 1. Ruang Balai Pelayanan (BP) umum.


2. Unit KIA/KB
3. Unit rawat inap.

REKAMAN No Yang Dirubah Isi Perubahan Tanggal Mulai


HISTORIS diberlakukan
PERUBAHAN
STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR (SOP)
PEMERIKSAAN HIV

Nomor : 08.007/SOP/IV.02.11/II/2019

Revisi Ke : 00

Berlaku tanggal : 1 Februari 2019

Ditetapkan Oleh
Kepala UPTD Puskesmas Rawat Inap Roworejo

ENI WIDIAWATI.,SKM.M.Kes
NIP. 19700922 199012 2 001

PEMERINTAH KABUPATEN PESAWARAN


DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS RAWAT INAP ROWOREJO

Anda mungkin juga menyukai