The River Runner

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 1

THE RIVER RUNNER

The River Runner merupakan film documenter karya Rush Struges yang menceritakan tentang seseorang yang
memiliki kecintaan besar terhadap Sungai, akan tetapi diperjalanan hidupnya yang tidak begitu mulus membuat
ia harus berjuang bangkit dari keterpurukannya, dan sungai adalah jawabannya. Scott Lindgren yang merupakan
tokoh utama memiliki Impian untuk menaklukan beberapa Sungai terbesar di dunia ini tak lepas dari
perjuangannya untuk sampai ke titik tersebut. Masa kecil Scott Lindgren adalah awal dari perjalanan tersebut. Ia
sejak kecil dibesarkan untuk menjadi seorang pejuang, dengan menanggung beban dari impact perceraian kedua
orang tuanya, dan dikeliling oleh lingkungan hidup yang penuh dengan penindasan. Ia tumbuh menjadi seorang
remaja yang memiliki semangat dalam kegelisahan dengan arah yang salah. Pilihannya untuk menjadi pemandu
sungai pada tahun 1992 membukakan jalannya untuk mencapai keinginannya.

Sejak awal ia diperkenalkan dengan olahraga kayak, Scott sudah memiliki keinginan untuk menaklukan 4 sungai
terbesar yang merupakan aliran dari gunung Kailash. Sungai North Fork di Idaho AS adalah awal dari ekspedisi
pertamanya dan berhasil ditaklukannya. Semangat ia dan timnya semakin menambah kepercayaan dirinya,
sampailah disuatu ketika Scott harus merelakan teman baiknya yang hanyut dalam ekpedisi kedua sungai
Colorado di AS. Hal tersebut tidak menghentikan Scott untuk melanjutkan keinginannya, karena sungai pula yang
membantu ia melampiaskan semua emosional dan kesedihannya. Pada tahun 1999 awal Scott dan tim
mewujudkan impiannya ekspedisi besar dimulai dari Sungai Karnali di Nepal, lalu dilanjutkan Sungai Sutlej di
India, dan Sungai Tsangpo di Cina. Eskpedisi Tsangpo merupakan perjalanan panjang baginya, berbeda dari dua
perjalanan sebelumnya. ia merasakan kelelahan secara emosional dan fisik karena keadaan disana. ia
memutuskan untuk hiatus dari dunia kayak dan melanjutkan kehidupannya yang sudah sangat terkenal melalui
ekspedisi ketiganya.

ia mencoba memulai kembali, akan tetapi semua tidak mudah seperti dulu. pada proses perjalanannya untuk
memulai kembali, scott dihadapkan dengan sebuah mimpi buruk bahwa ia terkena tumor ganas. penyakit
tersebut menjadi kelemahan baginya, akan tetapi berkat dorongan dari kekasihnya Patricia untuk proses
kesembuhannya, membuat ia mau mencoba menerima kelemahannya menjadi sebuah kekuatan untuk
mencapai keinginannya. scott menata kembali pemikirannya, dan memutuskan untuk mulai berkayak lagi.
Diperjalanan yang panjang ketika ia memutuskan untuk bangkit dan kembali lagi ke sungai, ia dipertemukan
dengan atlet kayak muda. Dan mereka berdua memiliki keinginan yang sama, untuk menaklukan sungai keempat
yaitu sungai indus di Paksitan. Pada saat itu Scott belum benar-benar sembuh, tapi ia memiliki tekad yang kuat
untuk sembuh dan mewujudkan keinginan besarnya dulu. Scott berhasil menaklukan sungai keempat, dan ia pun
berhasil survive dari penyakitnya berkat keinginannya yang kuat untuk sembuh dan pemikiran yang jernih.

Anda mungkin juga menyukai