Anda di halaman 1dari 5

Analisis Pemahaman Mahasiswa Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UINSU)

Materi Ring Faktor Dari Ring Polinomial Pada Mata Kuliah Struktur Aljabar Ring

Nur Saidah Rangkuti1 , Nur Shakila Amanda2 , Raihan Nahriza Zairi3 , Nadia Friska4 ,
Siti Maysarah, M.Pd5
Program Studi Pendidikan Matematika, Fakultas Ilmu Tarbiyah Dan Keguruan
Universitas Islam Negeri Sumatera Utara, Uinsu.
Email : saidahrangkutinur@gmail.com, shakilaamanda99@gmail.com,
raihannahriza@gmail.com, nadiafriska97@gmail.com, sitimaysarah@uinsu.ac.id

Abstract
The course of the Algebra Structure basically aims to build the ability to think or algebra
reasoning in students, however, in the learning process students often experience various
difficulties in solving problems. This study aims to describe and analyze the ability of students'
concepts in the ring factor material from the polystoomial ring in the course of the algebra
structure. But, many also have more understanding after studying the materials in this algebra
structure. The research method used in this study is a qualitative descriptive research method.
The research subjects studied were Mathematics Education Students in Semester VI Academic
Year 2022/2023. Data was collected using a question test on Google Form media. The results
showed that: (1) there are 75% of students understand the theorems in the ring factor of the ring
polyomial. (2) There are 47% of students understand the calculations in the ring factor. (3) There
are 76% of students able to make table cayley from a ring. (4) There are 65% of students
understand integral regional material in the ring factor and ring polynomial.
Keywords : single factorization, Euclid area, algebra ring, mathematics, student
Abstrak
Mata kuliah struktur aljabar pada dasarnya bertujuan untuk membangun kemampuan berfikir atau
penalaran aljabar pada diri mahasiswa. Namun, pada proses pembelajarannya sering sekali
mahasiswa mengalami berbagai kesulitan dalam memecahkan soal. Penelitian ini bertujuan untuk
memberikan penalaran, mendeskripsikan dan menganalisis kemampuan konsep mahasiswa pada
materi ring faktor dari ring polinomial pada mata kuliah struktur aljabar ring. Tapi, banyak juga
yang memiliki pemahaman lebih setelah mempelajari materi-materi dalam struktur aljabar ring
ini. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif
kualitatif. Subjek penelitian yang diteliti adalah Mahasiswa Pendidikan Matematika semester VI
tahun akademik 2022/2023. Data dikumpulkan menggunakan tes soal pada media google form.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) terdapat 75% mahasiswa memahami teorema-teorema
yang ada di ring faktor dari ring polinomial. (2) terdapat 47% mahasiswa memahami perhitungan
dalam ring faktor. (3) terdapat 76% mahasiswa mampu membuat tabel cayley dari suatu ring. (4)
terdapat 65% mahasiswa memahami materi daerah integral pada ring faktor dari ring polinomial.
Katakunci : faktorisasi tunggal, daerah Euclid, aljabar ring, Matematika, Mahasiswa
PENDAHULUAN
Matematika merupakan salah satu bagian yang penting dalam bidang ilmu pengetahuan.
Hal tersebut terlihat dari matematika menjadi bidang studi yang dipelajari oleh semua jenjang
pendidikan dasar, menengah, bahkan perguruan tinggi. Ada yang mengatakan bahwa matematika
adalah ilmu tentang bilangan dan ruang, matematika merupakan bahasa simbol, matematika adalah
bahasa numerik, matematika adalah ilmu yang abstrak dan deduktif, matematika adalah metode
berpikir logis, matematika adalah ilmu yang mempelajari hubungan pola, bentuk dan struktur,
matematika adalah ratunya ilmu dan juga menjadi pelayan ilmu yang lain. Pembelajaran
matematika merupakan pembelajaran yang diberikan terhadap semua jenjang pendidikan. Menurut
Susanto (2013: 186), pembelajaran matematika adalah suatu proses belajar mengajar yang
dibangun oleh gurubuntuk mengmabngkan kreativitas berfikir siswa yang dapat meningkatkan
kemampuan berfikir siswa, serta dapat meningkatkan kemampuan mengkonstruksin pengetahuan
baru sebagu upaya meningkatkan pengauasaan yang baik terhadap materi matematika.

Mata kuliah struktur aljabar pada dasarnya bertujuan untuk membangun kemampuan
berfikir atau penalaran aljabar pada diri mahasiswa. Penalaran aljabar adalah proses di mana siswa
menggeneralisasi ide-ide matematika dari satu set contoh tertentu, menetapkan generalisasi
tersebut melalui wacana argumentasi, dan mengekspresikannya dengan cara yang semakin formal
dan sesuai usia (Blanton, 2010). Pemikiran atau penalaran aljabar melibatkan pembentukan
generalisasi dari pengalaman dengan angka dan perhitungan, memformalkan ide-ide ini dengan
menggunakan sistem simbol yang bermakna, dan mengeksplorasi konsep pola dan fungsi (Van de
Walle, Karp, & Bay-Williams, 2011). Kemampuan tersebut berguna untuk memecahkan berbagai
permasalahan matematika mahasiswa. Siswa yang sukses sering menggunakan pola persepsi dan
visual yang tersedia dalam notasi untuk menyelesaikan masalah matematika (Ottmar, Landy, &
Goldstone, 2012).

Hasil belajar mahasiswa yang tidak memenuhi harapan menunjukkan adanya


permasalahan. Masalah tersebut adalah nilai yang rendah serta informasi dari beberapa mahasiswa
matematika semester VI tahun akademik 2022/2023 di kelas PMM 4 UIN Sumatera Utara Medan.
Dalam proses pembelajaran struktur aljabar ring, mahasiswa mengalami kesulitan dalam
pembuktian. Dalam materi Ring Faktor dari Ring Polinomial, kesulitan yang dimaksud adalah
pemahaman pada materi tersebut. Banyaknya kesalahan yang dilakukan mahasiswa dalam
memahami materi bisa menjadi petunjuk sejauh mana penguasaan mereka terhadap materi-materi
yang ada (Romadiastri, 2012). Dari kesalahankesalahan tersebut selanjutnya diteliti dan dikaji
lebih lanjut sehingga bisa ditemukan solusi permasalahannya. Oleh karena itu, dalam penelitian
ini penulis ingin menganalisis kesulitan mahasiswa dalam memahami materi ring factor dari ring
polynomial pada mahasiswa pendidikan matematika semester VI tahun akademik 2022/2023.

METODE PENELITIAN

Metode penelitian yang digunakan yaitu penelitian deskriptif kualitatif, artinya penelitian
yang menggambarkan atau mendeskripsikan objek penelitian berdasarkan fakta- fakta yang ada.
Penelitian deskriptif kualitatif berusaha untuk menggambarkan semua gejala atau kondisi yang
ada, yaitu keadaan gejala atau fenomena yang muncul ketika peneliti melakukan penelitian ini.
Dalam penelitian ini peneliti ingin mengetahui sejauh mana pemahaman mahasiswa teerhadap ring
factor dari ring polynomial yang merupakan materi dalam silabus mata kuliah struktur aljabar ring.
Subjek penelitian ini adalah Mahasiswa pendidikan matematika sebanyak 10 orang.

Objek dari penelitian ini kemampuan pemahaman mahasiswa pendidikan matematika


mengenai ring factor dari ring polynomial yang merupakan materi dalam silabus mata kuliah
struktur aljabar ring. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini diperoleh secara online
menggunakan media google form. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket
tentang kemampuan berpikir kritis mahasiswa pendidikan matematika mengenai daerah integral
dan field yang merupakan materi dalam silabus mata kuliah struktur aljabar ring yang terdiri dari
4 pertanyaan. Angket ini dibuat dengan menggunakan alternatif jawaban penyataan tertutup dan
terbuka.

HASIL DAN PEMBAHASAN

Dari hasil penelitian Mahasiswa Pendidikan Matematika diberikan 4 pertanyaan dan 10


tanggapan mahasiswa tentang pemahaman mengenai Struktur Aljabar Ring pada materi ring
factor dari ring polynomial dari hasil angket melalui google form. Hal ini bertujuan untuk
mengetahui bagaimana pandangan atau cara pemahaman mahasiswa dalam pemecahana masalah
pendidikan matematikan mengenai struktur aljabar ring pada materi ring factor dari ring
polynomial. Berikut ialah hasil dari penelitian:
No Persentase Mampu Persentase Tidak Mampu
1 75% 25%
2 47% 53%
3 76% 24%
4 65% 35%

Dari hasil penelitian, dengan pertanyaan pertama apakah mengetahui teorema – teorema
yang ada di ring factor dari ring polynomial mahasiswa lebih banyak memilih Ya, dengan
persentase 75% dikarenakan mereka setuju dengan pertanyaan yang peneliti berikan.

Pertanyaan kedua tentang apakah mahasiswa memahami perhitungan dalam ring faktor.
Hasil jawaban hampir sama, dengan persentase 47 %. Dapat diketahui bahawa memahami ring
tersebut hanya setengah, dikarenakan mereka masih ada yang belum bisa memahami perhitungan
dalam ring factor.

Untuk pertanyaan ketiga mengenai apakah dapat membuat tabel cayley dari suatu ring
Ternyata lebih dominan memilih Ya, dengan persentase 76%. Bahwasanya sudah banyak orang
yang mengetahui materi tersebut

Pertanyaan keempat mengenai apakah materi ring factor dari ring polynomial ini mudah
dipahami atau tidak hanya 65% yang memahami materi daerah integral ini karena menurut mereka
sulit dipahami karena kurangnya literatur, dan sulit jika berhubungan dengan contoh.

KESIMPULAN

Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan yang telah diuraikan sebelumnya kepada mahasiswa
di atas, maka diperoleh kesimpulan bahwa :

1. Pemahaman mahasiswa jurusan Pendidikan matematika pada mata kuliah Struktur Aljabar Ring
materi Ring Faktor Dari Ring Polinomial tergolong cukup tinggi, tetapi juga tidak rendah. Hal
ini disebabkan bahwa pada uraian karakteristik pemahaman masalah dalam memecahkan soal,
pada masing – masing presentase pertanyaan yang telah diberikan dalam google form diperoleh
bahwa secara umum mahasiswa hanya mampu memenuhi Sebagian soal. Seperti pada
pertanyaan pertama dan ketiga memiliki presentase yang cukup tinggi daripada yang lain.
2. Berdasarkan hasil analisis dalam hal berpikir kreatif, mahasiswa hanya mampu memenuhi
indikator kefasihan dan keluwesan, masih belum mampu memikirkan dan menggali solusi.
Sehingga ada soal yang masih belum dipahami cara mengerjakannya.
3. Langkah-langkah yang dapat ditempuh dalam mengembangkan kemampuan pemahaman
materi bagi mahasiswa antara lain meningkatkan motivasi dalam mengembangkan konsep -
konsep yang telah diajarkan oleh dosen, melakukan Latihan-latihan yang bersifat kontinu dalam
menyelesaikan masalah-masalah yang berhubungan dengan materi tersebut, dan membaca
dengan cermat permasalahan yang diberikan sehingga kemampuan dalam mengidentifikasi dan
menganalisis permasalahan akan lebih baik.

DAFTAR PUSTAKA

Abidin, Zainal. (2017). Filsafat dan Pemecahan Masalah Matematika.

Astuti, A., & Zulhendri, Z. (2017). Analisis Kesulitan Belajar Struktur Aljabar Pada Mahasiswa
Semester III Jurusan Pendidikan Matematika STKIP Pahlawan Tuanku Tambusai Riau
Tahun Ajaran 2015/2016. Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika, 1(1), 17-23.

Dewi, Nurmala Rosmitha. (2019). Polinomial Atas Ring. Malang: UIN Maulana Malik Ibrahim.

Hidayah, Noor. (2017). Cara Mudah Memahami Struktur Aljabar. Malang: Universitas Brawijaya
Press (UB Press).

Ikramuddin, & Quraisy, A. (2017). Identifikasi Faktor-Faktor Penyebab Kesulitan Belajar


Mahasiswa Pada Mata Kuliah Struktur Aljabar di Program Studi Pendidikan Matematika
Universitas Muhammadiyah Makassar. Nabla Dewantara: Jurnal Pendidikan Matematika,
2(2), 47-58.

Maysarah, Siti. (2020). Struktur Aljabar Ring. Jakarta : Kencana.

Uniarti, Annisa. (2019). Suatu Kajian Tentang Jumlahan Langsung Pada Ring. Makasar:
Universitas Negeri Makassar.

Anda mungkin juga menyukai