Anda di halaman 1dari 2

BAB 1

Pendahuluan
Kontrol Pikiran

Kita bahkan tidak menggunakan sepertiga dari kemampuan pikiran kita. Jika kita
mengarahkan dan memfokuskan energi mental kita pada pikiran orang lain yg itu juga
serupa dengan pikiran kita sendiri, bisa saja kita dapat melatih kemampuan kontrol
pikiran terhadap mereka.

Saya ingatkan pada anda, orang-orang yang di ajak bicara tidak harus orang asing.
Mereka bisa saja anggota keluarga anda - orang tua anda, anak anda, pasangan anda,
saudara anda - atau mereka bisa saja guru anda, teman-teman anda, atau tetangga
anda. Mereka bisa saja orang-orang yang kesehariannya berbisnis dengan anda,
seperti rukang pos atau para penjual atau penjaga toko atau asisten rumah tangga,
atau bahkan kolega atau bos anda.
Semua aktifitas ini memberikan hasil yang mungkin berakhir dalam satu atau malah
tiga situasi dibawah ini:

Situasi "Menang-kalah", dimana salah satu pihak yang menang dan yang satunya kalah.

Situasi "Kalah-kalah", dimana tidak ada pihak yang menang - seperti sebuah perang
dimana kedua pihak dengan kuat mempertahankan pandangannya dan, bersama, mereka
tidak kemana-mana.

Akhirnya, ada situasi "Menang-menang", dimana kedua pihak diyakinkan bahwa masing-
masing sama - sama mendapatkan yang hal terbaik dari sebuah situasi.

Dalam materi di program ini, anda akan mempelajari bagaimana menggunakan teknik-
teknik dari neuropsychogenics dan neuro-linguistic programming (NLP) untuk
mengembangkan kontrol pikiran.

Apa itu NLP


NLP (Neuro-linguistic programing) adalah metode unik bagaimana orang belajar.

Jadi, NLP adalah sebuah integrasi dari neurologi (ilmu syaraf), psikologi,
linguistic (bahasa), sibernetik, dan reori sistem:
- Neuro - karena semua pengalaman kita, baik sadar dan bawah sadar, berasal melalui
dan dari indera kita dan sistem pusat syaraf.

- Linguistik - karena proses berpikir kita juga diberi kode, diorganisir, diberi
makna, dan ditransformasikan melalui bahasa atau linguistik.

- Programming - karena semua manusia yang berinteraksi itu, sebagai sebuah sistem
yang terbentuk dari pengalaman dan komunikasi. Dan hal tersebut terbentuk dan
tersusun atas rangkaian pola atau "program".

Pertama untuk berlatih anda harus membuka indra anda. agar anda bisa belajar dengan
baik.
Caranya:
Latihan Kepekaan Indrawi

Kinestetik:
Pertama, temukan indra perasaan Anda. Anda perlu terhubung saat Anda benar-benar
selaras dengan atau saat anda benar-benar masuk kedalam tubuh Anda. Seperti waktu
latihan fisik fisik seperti berolahraga, menari, olahraga, dll. Fokusnya harus pada
pusat perasaan Anda.

Ambil beberapa barang dan rasakan. Gunakan barang-barang schari-hari seperti apel,
pensil, Koran atau beberapa baju. Masuk ke dalam perasaan dari pengalaman
menyentuhnya. Tutup mata anda dan ulangi langkah terakhir. Bayangkan and rasakan
untuk memperbesar rasa dari sentuhan sehingga anda sepuluh kali lebih
sensitif.

Tetap berada pada "pusat letak perasaan" dan pikirkan beberapa state (kondisi) dari
perasaan bahagia, sedih
bersemangat, depresi dan lain-lain. Sekarang, jalani hari dan tetap fokus pada inti
rasa dari sentuhan/perasaan.

Audiotory:
Pertama, anda akan fokus pada indra pendengaran. Pikirkan waktu dimana saat kamu
itu sedang berada pada inti dari sensasi dalam mendengarkan. Seperti saat
mendengarkan musik, suara dari alam, dan lain-lain.

Pertahankan fokus Anda pada pusat letak dari pendengaran anda saat ini, saat Anda
sedang mendengarkan suara. Lakukan ini di beberapa tempat. bisa dilakukan saat anda
di rumah, dengarkan latar belakang suara yang biasanya anda abaikan.... Kipas
angin, AC atau suara dari televisi di kamar yang lain. Perhatikan bagaimana kamu
dapat memperluas pendengaran mu. selanjutkan lakukan hal yang sama di tempat umum.
perhatihan dan pelajari semua yang anda dengar.

Luangkan waktu seharian untuk memperluas pendengaran Anda; Anda akan terkejut
dengan hasilnya!

Visual
sekarang anda akan fokus pada indra pengelihatan. Pikirkan suatu waktu ketika Anda
secara visual selaras dengan tubuh Anda, seperti ada di sebuah film, bisa juga
seperti saat melihat sebuah lukisan dengan berhayal serius, dll.
Lihatlah beberapa benda dan bayangkan penglihatan Anda semakin meluas. Perhatikan
semua hal-hal kecil yang biasanya Anda lewatkan.
Tontonlah film atau acara TV, dan perhatikan di sisi-sisinya, bukan hanya di bagian
tengahnya. Kita secara alami tertarik ke tengah, jadi perhatikan bagaimana hal itu
dapat mengubah pengalaman Anda terhadap film tersebut.

Tontonlah film yang Anda sukai dan paksakan diri Anda untuk melakukan hal ini.
Fokuslah pada apa yang Anda lihat ketika Anda berbicara dengan seseorang. Lihat
bagaimana hal itu mengubah komunikasi Anda. Kemudian fokuslah kira-kira tiga sampai
empat kaki pada orang di belakang anda yang sedang berbicara.

Dalam berbagai hal, indra anda merupakan pintu gerbang bagi pikiran Anda. Ketika
Anda menyelaraskan indera Anda dengan lingkungan Anda, Anda akan kagum dengan
berapa banyak hal detail yang Anda tangkap... dan betapa mudahnya menggunakan hal
detail tersebut untuk berlatih pengendalian pikiran. Jadi, sekarang setelah Anda
menguasai ketajaman indera ini, mari kita melihat kekuatan luar biasa yang
terkandung dalam pikiran Anda.

( Latihan Kepekaan Indrawi, halaman 26 ) ( Di inggris halaman 27 )

Anda mungkin juga menyukai