Anda di halaman 1dari 78

GAMBARAN PEMENUHAN PERMINTAAN PLASMA

KONVALESEN PADA PASIEN COVID-19 DI UDD PMI KOTA


SURAKARTA
PADA BULAN JULI SAMPAI DESEMBER TAHUN 2021

KARYA TULIS ILMIAH


Disusun untuk memenuhi sebagai persyaratan mencapai gelar Ahli Madya
Kesehatan Program Studi Diploma Tiga Teknologi Bank Darah

MAULANA ZAKI SURYA GEMILANG

TBD1901046

PROGRAM STUDI DIPLOMA TIGA TEKNOLOGI BANK DARAH


POLITEKNIK AKBARA SURAKARTA
TAHUN 2022
GAMBARAN PEMENUHAN PERMINTAAN PLASMA
KONVALESEN PADA PASIEN COVID-19 DI UDD PMI KOTA
SURAKARTA
PADA BULAN JULI SAMPAI DESEMBER TAHUN 2021

KARYA TULIS ILMIAH


Disusun untuk memenuhi sebagai persyaratan mencapai gelar Ahli Madya
Kesehatan Program Studi Diploma Tiga Teknologi Bank Darah

MAULANA ZAKI SURYA GEMILANG

TBD1901046

PROGRAM STUDI DIPLOMA TIGA TEKNOLOGI BANK DARAH


POLITEKNIK AKBARA SURAKARTA
TAHUN 2022

i
iii
HALAMAN PERNYATAAN ORISINALITAS

Karya Tulis Ilmiah ini adalah hasil karya penulis sendiri, dan semua sumber yang
dikutip maupun dirujuk telah penulis
nyatakan dengan benar.

Nama : MAULANA ZAKI SURYA GEMILANG

NIM :TBD1901046

Tanda Tangan :

Tanggal : 08 Agustus 2022

iv
HALAMAN PERNYATAAN PERSETUJUAN PUBLIKASI KARYA

TULIS ILMIAH UNTUK KEPENTINGAN AKADEMIS

Sebagai civitas akademik Politeknik Akbara Surakarta saya yang bertanda tangan
di bawah ini :
Nama : Maulana Zaki Surya Gemilang
NIM : TBD 1901046
Program Studi : Diploma Tiga Teknologi Bank Darah
Instansi : Politeknik AKBARA Surakarta
Demi pengembangan ilmu pengetahuan, menyetujui untuk memberikan kepada
Politeknik AKBARA Surakarta Hak Bebas Royalti Noneksklusif (Non Exclucive
Royalty- Free Right) atas karya Ilmiah saya yang berjudul:
“GAMBARAN PEMENUHAN PERMINTAAN PLASMA KONVALESEN
PADA PASIEN COVID-19 DI UDD PMI KOTA SURAKARTA PADA
BULAN JULI SAMPAI DESEMBER TAHUN 2021”
Beserta perangkat yang ada (jika diperlukan). Dengan Hak Bebas Royalti Non
eksklusif ini Politeknik Akbara Surakarta berhak mempunyai, mengalih
media/formatkan, mengelola dalam bentuk pangkalan data (database), merawat dan
mempublikasikan tugas akhir saya selama tetap mencantumkan nama saya sebagai
penulis/pencipta data sebagai pemilik Hak Cipta.
Demikian pernyataan ini saya buat dengan sebenarnya.
Dibuat di : Surakarta
Pada Tanggal : 01 September 2022
Yang menyatakan
Materai
10000

Maulana Zaki Surya Gemilang


TBD1901046

v
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kepada Allah SWT yang telah melimpahkan
rahmat dan hidayah-Nya sehingga penulis dapat Menyelesaikan Karya Tulis Ilmiah
dengan judul “GAMBARAN PEMENUHAN PERMINTAAN PLASMA
KONVALESEN PADA PASIEN COVID-19 DI UDD PMI KOTA
SURAKARTA PADA BULAN JULI SAMPAI DESEMBER TAHUN 2021”
Dalam penulisan Karya Tulis Ilmiah ini penulis mengalami banyak kesulitan
namun karena peran serta dari berbagai pihak maka penulis dapat menyelesaikan
Karya Tulis Ilmiah ini. Pada kesempatan ini perkenankanlah penulis
menyampaikan terima kasih kepada:

1. dr. Titis Wahyuono, M. Si selaku Direktur Politeknik AKBARA Surakarta.


2. Syarifah, S.S.T., M.K.M, selaku Ketua Program Studi Diploma Tiga Teknologi
Bank Darah Politeknik Akbara Surakarta.
3. Ni’mah Hidayatul Laili, S.S.T Keb, M. Biomed selaku pembimbing I yang
telah memberikan pengarahan, bimbingan dan masukan dalam penyusuna
Proposal Karya Tulis Ilmiah.
4. dr. Betty Prasetyaswati, M.Si selaku pembimbing II yang telah memberikan
pengarahan, bimbingan dan masukan dalam penyusunan Proposal Karya Tulis
Ilmiah.
5. dr. Achmad Reza Diagitama. selaku kepala UDD PMI kota Surakarta.
6. Segenap staff dan karyawan PMI Kota Surakarta.
7. Segenap Dosen dan karyawan Program Studi Diploma Tiga Politeknik Akbara
Surakarta.
8. Ibu, Bapak, adik dan keluarga penulis yang telah memberikan bantuan do’a
dukungan material dan moral.
9. Rekan-rekan mahasiswa mahasiswi Program Studi Diploma Tiga Politeknik
Akbara Surakarta.
10. Semua pihak yang telah membantu dan memberi dukungan dalam
menyelesaikan Proposal Karya Tulis Ilmiah ini yang tidak bisa disebutkan satu
per satu.

vi
Penulis menyadari bahwa penulisan karya tulis ilmiah ini masih jauh dari kata
sempurna, untuk itu penulis menerima saran dan masukan yang bersifat
membangun. Semoga karya tulis Ilmiah ini dapat bermanfaat bagi penulis, pembaca
serta berguna bagi Nusa dan Bangsa.

Surakarta, 08 Agustus 2022

Penulis

Maulana Zaki Surya Gemilang

vii
DAFTAR ISI

PENGESAHAN PEMBIMBING ........................... iError! Bookmark not defined.


HALAMAN PENGESAHAN .............................................................................. iii
HALAMAN PERNYATAAN ORISINALITAS ............................................... iv
HALAMAN PERNYATAAN PERSETUJUAN PUBLIKASI KARYA TULIS
ILMIAH UNTUK KEPENTINGAN AKADEMIS .............................................v
KATA PENGANTAR .......................................................................................... vi
DAFTAR ISI ....................................................................................................... viii
DAFTAR TABEL ..................................................................................................x
DAFTAR GAMBAR ............................................................................................ xi
DAFTAR LAMPIRAN ....................................................................................... xii
DAFTAR SINGKATAN .................................................................................... xiii
ABSTRAK ............................................................................................................xv
ABSTRACT ........................................................................................................ xvi
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Masalah...................................................................................1
B. Perumusan Masalah ..........................................................................................3
C. Tujuan Penelitian ..............................................................................................4
1. Tujuan Umum ..................................................................................................... 4
2. Tujuan Khusus .................................................................................................... 4
D. Manfaat Penelitian ............................................................................................4
E. Keaslian Penelitian ............................................................................................5
F. Sistematika Penelitian .......................................................................................5
BAB II TINJAUAN PUSTAKA
A. Teori masalah yang di teliti ..............................................................................7
1. Covid 19 (Corona Virus Disease 2019) .............................................................. 7
2. Plasma Konvalesen ........................................................................................... 15
3. Plasma Konvalesen bagi pasien COVID-19 ..................................................... 26
B. Kerangka Pikir ................................................................................................28
C. Pertanyaan Penelitian .....................................................................................29

viii
BAB III METODE PENELITIAN
A. Jenis Penelitian ................................................................................................30
B. Populasi dan Sampel .......................................................................................30
C. Variabel Penelitian ..........................................................................................31
D. Definisi Operasional ........................................................................................32
E. Teknik Pengumpulan Data .............................................................................33
F. Teknik Instrumen untuk Pengumpulan Data...............................................33
G. Teknik Analisis ................................................................................................33
H. Etika Penelitian................................................................................................35
I. Tempat dan Waktu Penelitian .......................................................................36
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN
A. Hasil Penelitian ................................................................................................37
1. Data pemenuhan permintaan Plasma Konvalesen pada bulan Juli sampai
Desember 2021 ......................................................................................................... 37
2. Data permintaan Plasma Konvalesen Berdasarkan Golongan Darah ............... 38
3. Data Permintaan Berdasarkan Jenis Kelamin ................................................... 39
B. Pembahasan penelitian ...................................................................................40
1. Pemenuhan permintaan padan bulan Juli sampai Desember tahun 2021.......... 40
2. Pemenuhan Permintaan Berdasarkan Golongan Darah .................................... 41
3. Pemenuhan Permintaan Plasma Konvalesen Berdasarkan Jenis Kelamin ........ 42
4. Keterbatasan Penelitian ..................................................................................... 42
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN
A. Kesimpulan ......................................................................................................44
B. Saran .................................................................................................................44
DAFTAR PUSTAKA ...........................................................................................46
DAFTAR LAMPIRAN ........................................................................................48

ix
DAFTAR TABEL

Tabel 1.1 Keaslian Penelitian ............................................................................ 5

Tabel 2.1 Perbedaan SARS-CoV-1, MERS-CoV, dan SARS- CoV-2……..…8

Table 3.1 Definisi Oprasional………………………………………..............32

Table 4.1 Data pemenuhan permintaan Plasma Konvalesen pada bulan Juli
sampai Desember 2021………………………………………........37

Tabel 4.2 Data pemenuhan permintaan Plasma Konvalesen berdasarkan


golongan darah……………………………………….....................38

Tabel 4.3 Data pemenuhan permintaan Plasma Konvalesen berdasarkan jenis


kelamin…………………………………………………………....39

x
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Alur permintaan Plasma Konvalesen di UDD PMI Kota Surakarta ........ 24

Gambar 2.2 Alur pemenuhan permintaan Plasma Konvalesen di UDD PMI Kota
Surakarta .................................................................................................. 25
Gambar 2.3 Kerangka pemikiran… ............................................................................ 28
Gambar 4.1 Pemenuhan permintaan Plasma Konvalesen berdasarkan jenis
kelamin………………………………………………………………….38
Gambar 4.2 Pemenuhan permintaan Plasma Konvalesen berdasarkan jenis
kelamin………………………………………………………………….39

xi
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Jadwal Penelitian ..........................................................................48

Lampiran 2 Persetujuan Judul ..........................................................................49

Lampiran 3 Permohonan surat izin pendahuluan .............................................50

Lampiran 4 Studi pendahuluan .........................................................................51

Lampiran 5 Bukti acc studi pendahuluan .........................................................53

Lampiran 6 Pengolahan data melalui SPSS......................................................54

Lampiran 7 Bukti data skunder.........................................................................57

Lampiran 8 Lembar Pengesahan Pembimbing .................................................59

Lampiran 9 Lembar Pengesahan ......................................................................60

Tabel 4.5Uji chi squ32

xii
DAFTAR SINGKATAN

Singkatan Kepanjangan

ACE2 Angiotensin-Converting Enzym 2

BNPB Badan Nasional Penanggulangan Bencana

BPOM Badan Pengawasan Obat dan Makanan

Covid-19 Corona Virus Disease 2019

CLIA Chemiluminescence Immuno Assay

FEFO First Expired First Out

FFP Fresh Frozen Plasma

HBV Hepatitis B virus

HCV Hepatitis C virus

HIV/AIDS Human Immunodeficiency Virus infection and


Acquired Immunodeficiency Syndrome

HLA Human Leukosit Antigen

HNA Human Neutrofil Antigen

HPA Human Platelet Antigen

ISBT Internasional Society of Blood Transfusion

IMLTD Infeksi Menular Lewat Transfusi Darah

KEMENKES Kementrian Kesehatan

KEMENKO PMK Kementrian Koordinator Bidang Pembangunan


Manusia dan Kebudayaan

KEMENRISTEK Kementrian Riset dan Teknologi

KLB Kejadian Luar Biasa

xiii
LP Liquid Plasma

MERS Middle East Respiratory Syndrome

NAT Nucleic Acid Test

ODP Orang Dalam Pemantauan

OTG Orang Tanpa Gejala

RT-PCR Reverse Transcription Polymerase Chain


Reaction

SARS-CoV-2 Severe Acute Respiratory Syndrome


Coronavirus-2

PARS Pneumonia Associated Respiratory

Syndrome

PDP Pasien Dalam Pengawasan

PMI Palang Merah Indonesia

PRC Packed Red Cells

RBD Receptor Binding Domain

RNA Ribonukleat Acid

SARS Severe Acute Respiratory Syndrome

SIMDONDAR Sistem Informasi Manajemen Donor Darah

SPSS Statistical Product and Service Solutions.

TRALI Transfusion-Related Acute Lung Injury

TPK Terapi Plasma Konvalesen

UDD Unit Donor Darah

WB Whole Blood

WHO World Health Organization

xiv
GAMBARAN PEMENUHAN PERMINTAAN PLASMA KONVALESEN PADA
PASIEN COVID-19 DI UDD PMI KOTA SURAKARTAPADA BULAN JULI
SAMPAI DESEMBER TAHUN 2021

Maulana Zaki Surya Gemilang, Ni’mah Hidayatul Laili, Betty Prasetyawati.


2022

Politeknik Akbara Surakarta

ABSTRAK

Latar Belakang: Plasma Konvalesen sangat penting bagi pasien COVID-19


dengan gejala berat karena Plasma Konvalesen berguna untuk menambah antibodi
di dalam tubuh pasien dengan harapan dapat mengurangi dan menangkal infeksi
virus yang terjadi di dalam tubuh tubuh pasien. Plasma Konvalesen juga berperan
sebagai vaksinasi pasif bagi tubuh pasien yang terpapar virus COVID-19
Tujuan: Tujuan penelitian ini untuk mengetahui berapa lama pemenuhan
permintaan plasma konvalesen yang terpenuhi dan permintaan plasma yang tidak
terpenuhi.
Metode Penelitian: Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah
penelitian deskriptif dimana penelitian ini bertujuan mendeskripsikan atau
memberikan gambaran pemenuhan permintaan Plasma Konvalesen bagi pasien
COVID-19 di UDD PMI Kota Surakarta. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 371
kolf dari bagian bagian crossmatch, penyimpanan, dan distribusi.
Hasil: Dari penelitian yang telah dilakukan, dapat diketahui bahwa pemenuhan
permintaan plasma konvalesen di UDD PMI Kota Surakarta didominasi oleh
golongan darah O rh positif. Dengan jumlah 138 kolf (37,2 %) dan didominasi oleh
laki-laki sebanyak 210 kolf (56,6%) serta pemenuhan permintaan dapat terpenuhi
dengan sempurna dikarenakan meningkatnya tingkat kesembuhan covid-19.
Kesimpulan: pemenuhan permintaan plasma konvalesen di UDD PMI Kota
Surakarta didominasi oleh golongan darah O rh positif. Dengan jumlah 138 kolf
(37,2 %) dan didominasi oleh laki-laki sebanyak 210 kolf (56,6%) serta permintaan
dapat terpenuhi dengan sempurna.

Kata Kunci: Plasma Konvalesen, Permintaan, Pemenuhan, UDD PMI Kota


Surakarta.

xv
OVERVIEW OF FULFILLING THE DEMAND FOR CONVALESCENT
PLASMA IN COVID-19 PATIENTS AT UDD PMI SURAKARTA CITY FROM
JULY TO DECEMBER 2021

Maulana Zaki Surya Gemilang, Ni'mah Hidayatul Laili, Betty Prasetyawati. 2022

Politeknik Akbara Surakarta

ABSTRACT

Background: Convalescent Plasma is very important for COVID-19 patients with


severe symptoms because Convalescent Plasma is useful for adding antibodies in
the patient's body in the hope of reducing and counteracting viral infections that
occur in the patient's body. Convalescent Plasma also acts as a passive vaccination
for the body of patients exposed to the COVID-19 virus
Objective: The purpose of this study is to determine how long it takes to meet the
demand for convalescent plasma that is met and the demand for plasma that is not
met.
Research Methods: The type of research used in this study is a descriptive study
where this study aims to describe or provide an overview of the fulfillment of
convalescent plasma demand for COVID-19 patients at UDD PMI Surakarta City.
The sample in this study was 371 kolf from the crossmatch, storage, and distribution
sections.
Results: From the research that has been carried out, it can be seen that the
fulfillment of convalescent plasma demand in UDD PMI Surakarta City is
dominated by blood type O rh positive. With a total of 138 kolf (37.2%) and
dominated by men as many as 210 kolf (56.6%) and the fulfillment of demand can
be fulfilled perfectly due to the increasing cure rate for COVID-19.
Conclusion: the fulfillment of the demand for convalescent plasma in UDD PMI
Surakarta City is dominated by blood type O rh positive. With a total of 138 kolfs
(37.2%) and dominated by men as many as 210 kolfs (56.6%) and the demand can
be fulfilled perfectly.

Keywords: Convalescent Plasma, Demand, Fulfillment, UDD PMI Surakarta city.

xvi
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Saat ini dunia sedang diguncangkan oleh ancaman pandemi virus

corona yang berawal dari daerah Wuhan Propinsi Hubei, Cina. Virus

tersebut telah menginfeksi lebih dari 181.967.696 kasus dan sedikitnya

3.946.828 orang telah meninggal dunia. World Health Organization (WHO)

mengumukan infeksi coronavirus Disease pertama kali terjadi di Wuhan

pada tanggal 31 Desember 2019 yang disebabkan oleh virus Severe Acute

Respiratory Syndrome Coronavirus-2 (SARS-CoV-2). Seiring cepatnya

penyebaran dan mutasi virus ke seluruh dunia maka pada tanggal 1 Juli 2021

kasus positif COVID-19 di Indonesia mengalami kenaikan kasus yang

cukup tinggi hingga menyentuh pada angka 2.203.108 orang terkonfirmasi

positif COVID-19 (Anung Ahadi Pradana, Casman, 2020).

Pada tanggal 1 Juli 2021 Provinsi Jawa Tengah yang merupakan

salah satu daerah dengan kasus COVID-19 tertinggi peringkat ke 3 di

Indonesia, dengan orang yang terkonfirmasi positif menyentuh angka

256.563 orang. Kota Surakarta merupakan salah satu daerah penyumbang

kasus COVID-19 di Jawa Tengah dengan jumlah kasus 708 rumah yang

terpapar (Kemenkes RI, 2021) (Pemerintah Kota Surakarta, 2021).

Tingginya angka kematian disebabkan oleh banyak faktor,

diantaranya adalah tingkat perkembangan virus dan adanya penyakit

1
2

penyerta (komorbid) yang dimiliki pasien COVID-19 sebelumnya. Untuk

menekan angka kasus positif COVID-19 yang melambung tinggi, serta laju

mutasi virus yang begitu cepat dan belum meratanya vaksin di Indonesia

maka terapi Plasma Konvalesen menjadikan salah satu alternatif terapi yang

lebih efisien guna mengatasi pasien COVID-19 akibat varian virus baru

yang berbeda dari sebelumnya.

Seiring meningkatnya kebutuhan Plasma Konvalesen di seluruh

Indonesia membuat pemerintah mencanangkan gerakan nasional pendonor

plasma yang nantinya digunakan sebagai salah satu terapi bagi penderita

COVID-19 untuk menekan kenaikan kasus yang lebih tinggi lagi. Gerakan

nasonal pendonor plasma dicanangkan oleh Wakil Presiden RI, Kerjasama

KEMENKO PMK, KEMENKES, KEMENRISTEK, BNPB, BPOM, dan

PMI yang dilakukan pada tanggal 18 Januari 2021 secara virtual (GANTINI,

2021).

Kebutuhan Plasma Konvalesen penyintas COVID-19 yang dikelola

Palang Merah Indonesia (PMI) meningkat tajam seiring peningkatan kasus

COVID-19. Peningkatannya mencapai 300 persen sejak gelombang kedua

pandemi COVID-19 terjadi di Indonesia. Berdasarkan data Unit Donor

Darah Pusat PMI, pada 12 Juli mencapai 53.592 permintaan, sementara

persediaannya hanya sebanyak 89 kantong. Penyebab kurangnya persediaan

Plasma Konvalesen karena masih rendahnya angka penderita COVID-19

yang sembuh (Irfan, 2021). mmmmmmmmmmmmmmmmmm


3

Plasma Konvalesen sangat penting bagi pasien COVID-19 dengan

gejala berat karena Plasma Konvalesen berguna untuk menambah antibodi

di dalam tubuh pasien dengan harapan dapat mengurangi dan menangkal

infeksi virus yang terjadi di dalam tubuh tubuh pasien. Plasma Konvalesen

juga berperan sebagai vaksinasi pasif bagi tubuh pasien yang terpapar virus

COVID-19.

Berdasarkan hasil penelitian yang di lakukan oleh Yasmin, A.S dan

Hippy, N, 2021 mendapatkan hasil permintaan Plasma Konvalesen tidak

dapat terpenuhi dikarenakan banyaknya permintaan Plasma Konvalesen

tidak sebanding dengan jumlah pendonor yang ada, berdasarkan penelitian

sebelumnya menujukan bahwa permintaan Plasma tidak dapat terpenuhi

yang nantinya akan berakibat meningkatnya angka kematian yang

diakibatkan pandemi COVID-19. Maka dari itu sangat pentingnya Plasma

Konvalesen sebagai salah satu terapi pada pasien COVID-19, bedasarkan

penelitian tersebut, peneliti akan melakukan penelitian yang hampir sama

dengan latar waktu dan tempat yang berbeda serta jumlah populasi yang

lebih banyak. Berdasarkan latar belakang diatas peneliti tertarik untuk

melakukan penelitian terhadap “Gambaran pemenuhan permintaan Plasma

Konvalesen pada pasien COVID-19 di UDD PMI Kota Surakarta pada

bulan Juli sampai Desember Tahun 2021”.

B. Perumusan Masalah
“Bagaimana gambaran pemenuhan permintaan Plasma Konvalesen

Pada Pasien COVID-19 di UDD PMI Kota Surakarta pada bulan Juli sampai

Desember Tahun 2021?


4

C. Tujuan Penelitian

1. Tujuan Umum

Untuk mengetahui tentang Gambaran pemenuhan permintaan

Plasma Konvalesen Pada Pasien COVID-19 di UDD PMI Kota

Surakarta pada bulan Juli sampai Desember Tahun 2021.

2. Tujuan Khusus

a. Untuk mengetahui pemenuhan permintaan Plasma Konvalesen yang

terpenuhi dan permintaan plasma yang tidak terpenuhi.

b. Untuk mendapatkan solusi yang efektif agar permintaan dapat

terpenuhi dengan efktif.

D. Manfaat Penelitian

1. Bagi Penulis

Menambah pengetahuan dan pengalaman penelitian.

2. Bagi Instansi

Sebagai dasar suatu informasi dan menambah keilmuan terkini

tentang COVID-19 dan Plasma Konvalesen.

3. Bagi Akademik

Menambah perbendaharaan tugas akhir di Perpustakaan Politeknik

AKBARA Surakarta agar dapat dimanfaatkan oleh pengunjung

perpustakaan untuk tambahan referensi.


5

E. Keaslian Penelitian

Tabel 1.1 Keaslian Penelitian


Nama Judul Hasil Penelitian Perbedaan dan
Penulis Penelitian Persamaan
Maulana, Efektivitas Evidence Based Case Report Pemberian Perbedaan: pada
Muhamma Efikasi konvalesen plasma dapat menurunkan penelitian yang
d Sobri Pemberian mortalitas dengan signifikan pada pasien akan dilakukan
(2020). Terapi Covid-19. Penulis merekomendasikan mebahas tentang
Konvalesen penelitian lebih lanjut dengan pemenuhan
Plasma Pada menggunakan dosis yang lebih permintaan
Pasien Covid- terstandarisasi sehingga dapat dinilai
19 efektivitas dari konvalesen plasma Persamaan: sama
dengan dosis yang berbeda dalam sama meneliti
menurunkan mortalitas pada pasien tentang salah satu
Covid-19. faktor yang
mempengaruhi
permintaan plasma
konvalesen.

Yasmin, Gambaran Pada bulan Januari – Juni tahun 2021, Perbedaan


A.S;2021 PemenuhanPer UDD hanya memenuhi kebutuhan Plasma penelitian
mintaanKebut Konvalesen sekitar 27%. 71% permintaan sebelumnya latar
uhan Plasma dapat terpenuhi dengan waktu sekitar 1 tempat dan waktu
Konvalesendi sampai 3 hari dan alasan Plasma yang berbeda.
UDD PMI Konvalesen tidak dapat terpenuhi
Kabupaten disebabkan rendahnya tingkat dari Persamaan
Bekasi pada antibodi (66,6%), tidak ada antibodi yang penelitian
Bulan Januari terdeteksi (32,4%) dan gagal pada saat sebelumnya dengan
– Juni Tahun proses pengambilan (1%). penelitian yang
2021 akan dilakukakan
yaitu sama
membahas tentang
pemenuhan
permintaan plasma.

F. Sistematika Penelitian

Penyajian karya tulis ilmiah ini terdiri dari 3 bagian yaitu bagian

awal, bagian utama dan bagian akhir.

Bagian awal terdapat halaman judul, halaman pengesahan, kata pengantar,

daftar isi, daftar table, dan daftar lampiran. Kxxxxxxxxxxxxxxxxkxkxkxx


6

BAB I Berisi Latar belakang masalah, rumusan masalah, tujuan penelitian,

tujuan penelitian, manfaat penelitian, keaslian penelitian,

sistematika penulis.

BAB II Berisi Landasan teori, Kerangka Pemikiran, Hipotesis penelitian

BAB III Berisi Jenis pemelitian, populasi dan sampel, variabel penelitian,

defiisi operasional, teknik pengumpulan data, teknik dan instrument

untuk pengumpulan data, teknik analisis, hipotesis statistik, etika

penenitian, tempat dan waktu penelitian.

BAB IV Berisi hasil penelitian dan pembahasan hasil penelitian.

BAB V Berisi Kesimpulan dan saran.

Pada bagian akhir terdapat daftar pustaka, dan lampiran-lampiran.


BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

A. Teori masalah yang di teliti

1. Covid 19 (Corona Virus Disease 2019)

a. Definisi Covid 19 (Corona Virus Disease 2019)

Corona viruses (CoV) atau disebut juga dengan COVID-19

juga disebut sebagai Pneumonia Associated Respiratory Syndrome

(PARS) karena mempunyai kesamaan dengan Severe Acute

Respiratory Syndrome-Corona Virus (SARS-CoV) infeksi yang

pernah menyebar pada tahun 2003, Covid19 juga dikenal sebagai

Severe Acute Respiratory Syndrome-Corona Virus 2 (SARS-CoV-

2). merupakan keluarga Coronaviridae, virus dengan untaian

tunggal, positive-sense RNA genome sekitar 26-32 kb serta dapat

menyebabkan penyakit dari ringan yang memiliki gejala panas,

batuk atau flu biasa sampai penyakit yang serius seperti Severe Acute

Respiratory Syndrome (SARS-CoV) dan Middle East Respiratory

Syndrome (MERS-CoV). Yang membedakan antara SARS-CoV,

MERS CoV, dan SARS-CoV-2 adalah kemampuan transmisinya.

SARS-CoV pada tahun 2003 dapat menginfeksi 8.098 orang dengan

angka penularan sebanyak 9% di antara 26 negara di dunia dengan

angka kematian sebanyak 9,6%, MERS-CoV dapat menginfeksi

2.428 orang. sedangkan SARS-CoV-2-

7
8

dapat menginfeksi 120.000 orang dengan tingkat penularan 2,9%

dengan angka kematian 3,61%. Kemampuan transmisi SARS-CoV-

2 lebih luas dari pada SARS-CoV dan MERS-CoV karena adnya

rekombinasi genetiknya pada protein S di daerah pengikatannya

dengan ACE-2, sehingga dapat mengakibatkan peningkatkan

kemampuan transmisinya.(Setiawan et al., 2020)

Tabel 2.1 Perbedaan SARS-CoV-1, MERS-CoV, dan SARS- CoV2

Kategori SARS-CoV1 MERS-Cov SARS-CoV2


Human Reseptor Angiotensin Dipeptidil Angiotensin
Converting Peptidase-4 Converting
ENZIM-2 (DPP-4) / ENZIM-2
(ACE-2) Cluster of (ACE-2)
Diferensiation
26
Manifestation Cough, fever, Pneumonia, Cough, fever,
malaise, respiratory and difficulty
difficulty injury breathing
breathing
Main animal Bat Bat Bat
reservoir
(Zoonosis)
Intermediate Civet Camel Pangolin
animal
reservoir
(Zoonosis)
Disease Severe Acute Middle East Severe Acute
Respiratory Respiratory Respiratory
Syndrome Syndrome Distress
(SARS), Acute (MERS) Syndrome 2
Lungs Injury (SARS 2),
(ALI), Acute Acute
Respiratory Lung Injury
Distress (ALI), Acute
Syndrome Respiratory
(ARDS) Distress
Syndrome
(ARDS),
Coronavirus
Disease-19
9

(COVID-19)
Fatality rate Men had Men had higher Men = 4.75%
based on sex higher fatality rate compared to
fatality rate women =
2.75%
Place of Guangdong, Arab Saudi Wuhan, Hubei
pandemic China China
Year of 2003 2013 2019
pandemic
Estimation 8,098 2,428 123,882
of suffering
people
Mortalitas 776 (9.6%) 838 4473 (3.61%)
Transmission 9% of 26 - 2.9% dari 109
countries countries
Sumber data : Setiawan et al., 2020

Istilah corona virus diberikan karena adanya virion atau

partikel pada membran virus yang berbentuk tonjolan menyerupai

mahkota, dalam Bahasa latin Corona dapat diartikan “Halo” atau

“Mahkota”. Virus Corona tergolong dalam subfamily

Coronavirinae, family Coronaviridae, order Nidovirales. Corona

virus yang baru mempunyai empat varian yaitu Alphacoronavirus

(αCoV), Betacoronavirus (βCoV), Deltacoronavirus (δCoV) dan

Gammacoronavirus (γCoV). Virus corona pertama kali ditemukan

pada tahun 1960 dalam hidung pasien yang terjangkit flu biasa

(common cold) (Isbaniah & Susanto, 2020).

Infeksi SARS-Cov-2 dengan skala ringan dapat

mengakibatkan timbulnya ganguan saluran pernafasan atas dan

bawah, apabila infeksi menyebar dengan sekala yang berat dapat

mengakibatkan timbulnya gangguan pernafasan serius yang dapat

menyebabkan kegagalan pernapasan. Namun, infeksi yang-


10

di akibatkan SARS-Cov-2 bagi beberapa kasus pasien dapat

mengalami limfopenia dan interstitial pneumonia dengan sitokin

proinflamasi yang tinggi termasuk IL-2, IL-6, IL-7, IL- 10, G-CSF,

IP-10, MCP-1, MIP-1α dan TNFα. Sebagai hasilnya, pelepasan

sitokin secara besar-besaran menghasilkan "badai sitokin" yang pada

gilirannya, dapat menyebabkan sindrom gangguan pernapasan akut,

kegagalan pernapasan, kegagalan organ, dan kemungkinan kematian

pasien. Mekanisme ini adalah dasar dari alasan pemberian

tokilizumab, antibodi monoklonal yang menghambat pengikatan

ligand pada reseptor interleukin-6 manusia (IL-6R), yang saat ini

disetujui di China untuk mengurangi komplikasi paru pada pasien

dengan SARS-CoV-2.(Zhou et al., 2020)

Pada pemeriksaan IgM yang terkandung didalam serum

dapat mengungkapkan bahwa seseorang yang baru terpapar virus

SARS-Cov-2, sementara deteksi IgG menunjukkan bahwa paparan

terjadi beberapa hari sebelumnya. Setelah terinfeksi SARS-CoV-2,

IgM yang terkandung didalam serum dapat dideteksi pada darah

pasien setelah 3-6 hari, sementara IgG dapat dideteksi setelah 8 hari,

serokonversi dapat diamati pada minggu kedua setelah onset

penyakit. (Isbaniah & Susanto, 2020)

b. Penyebab

Malam tahun baru di Wuhan, Hubei, Republik China saat itu

terdapat laporan bahwa terdapat wabah jenis baru yang belum


11

pernah terjadi di dunia sebelumnya. Terdapat pasar seafood yang

menjual berbagai macam jenis hewan seperti katak, tikus, kelelawar

dan jenis hewan lainnya. WHO mendapat informasi dari pemerintah

china bahwa ada beberapa kasus pneumonia dengan etiologi yang

tidak familiar yang dengan cepat menginfeksi lebih dari 50 warga

Wuhan Setelah kejadian tersebut pada 12 Januari 2020 Komisi

Kesehatan China menjelaskan tentang epidemi tersebut dari analisis

beberapa pasien virus terindikasi sebagai Coronavirus.Menurut

WHO epidemi merupakansuatu penyakit yang menyebar di suatu

wilayah tertentu dengan cepat dan memenuhi populasi dari wilayah

atau negara tersebut.

Sebelum adanya analisis lebih lanjut banyak yang mengira

bahwa wabah ini berasal dari pasar seafood yang menjual hewan

hidup, memakan hewan disana atau bersinggungan dengan hewan

dari pasar yang berlokasi di Wuhan. Setelah adanya penyelidikan

ternyata beberapa warga yang terinfeksi tidak mengunjungi atau

bersinggungan dengan pasar di Wuhan dengan kata lain virus

tersebut mampu menular dari manusia ke manusia. Agen pasti yang

dapat menginfeksi zoonosis belum dapat dikonfirmasi, tetapi

kelelawar dianggap sebagai reservoir utama karena rekombinasi

DNA glikoprotein SARS-CoV (CoVZXC21 atau CoVZXC45) dan

Receptor Binding Domain (RBD) ditemukan pada kelelawar


12

(Horseshoe Bat species atau Rhinolopus sinicus) dan trenggiling.

(M. Shereen, S. Khan, A. Kazmi., 2020)

WHO mengumumkan pada tanggal 9 Maret 2020 bahwa

Virus Covid 19 itu sudah termasuk pandemi karena Virus Covid 19

bukan lagi tersebar di wilayah China saja tetapi sudah menyebar di

seluruh dunia dengan sangat cepat. Menurut WHO pandemi

merupakan penyebaran penyakit baru yang sudah menyebar ke

seluruh dunia. Penambahan kasus yang positif terjangkit Virus

Covid-19 meningkat secara signifikan per harinya.

c. Penularan COVID-19

Virus COVID-19 dapat melekat pada sel inangnya secara refleks

dengan cara mengikatnya menggunkan reseptor ACE2 (Angiotensin-

Converting Enzym 2). Kemudian Virus COVID-19 masuk ke dalam

sitoplasma dan terjadi pengkodean genetik, polyprotein pada virus

dipecah oleh protease dan mengaktifkan chymotrypsin. Proses

pengkodean yang dihasilkan dari pemecahan polyprotein oleh

protease dapat mendorong produksi RNA melalui replikasi dan

transkripsi, RNA yang telah diproduksi ditransportasikan ke lumen

retikulum endoplasma. Virion kemudian dilepaskan dari sel yang

terinfeksi melalui eksositosis. Virus yang dilepaskan dapat

menginfeksi sel-sel ginjal, sel-sel hati, jantung, intestin, dan limfosit

T, serta saluran respirasi terbawah (Mcmurray, J. J. V, Pfeffer, M.

A., Ph, D., & Solomon, 2020)


13

d. Gejala

Gejala yang dialami olleh penderita Covid-19 berbeda-beda.

Sebagian orang akan mengalami gejala ringan sampai sedang tanpa

perlu dirawat di rumah sakit namun ada juga yang sampai harus di

rawat di rumah sakit karna memiliki gejala yang berat. Berikut

penjelasannya(WHO, 2020):

1) Gejala umum pada virus Covid 19 yaitu :

a) Batuk kering

b) Demam

c) Kelelahan

2) Gejala sedikit tidak umum pada virus Covid 19 :

a) Rasa tidak nyaman dan nyeri

b) Nyeri di tenggorokan

c) Diare

d) Konjungtivitis (Kemerahan pada mata)

e) Sakit kepala

f) Hilangnya indra perasa dan penciuman

g) Ruam pada kulit

3) Gejala serius pada virus Covid-19 :

a) Sesak nafas atau kesulitan bernafas

b) Nyeri dada atau rasa tertekan pada dada


14

c) Hilangnya kemampuan untuk berbicara atau bergerak

Istilah yang muncul yang penting pada saat adanya pandemi Covid-

19 yaitu:

1) Orang dalam pemantauan (ODP)

Orang yang mengalami gejala demam tanpa pneumonia yang

memiliki riwayat perjalanan ke wilayah terjangkit wabah covid-

19, dan tidak memiliki satu atau lebih riwayat kontak erat dengan

kasus konfirmasi COVID-19 seperti :

a) bekerja atau mengunjungi fasilitas kesehatan yang

berhubungan dengan pasien konfirmasi COVID-19 di

wilayah/negara yang terjangkit (sesuai dengan perkembangan

penyakit)

b) memiliki riwayat kontak dengan penular sudah teridentifikasi

diwilayah/negara yang terjangkit (sesuai dengan

perkembangan penyakit)

2) Orang tanpa gejala (OTG)

Orang yang memiliki riwayat kontak dengan kasus terkonfirmasi

Covid-19 tetapi tidak memiliki gejala (Kemenkes, 2020)

e. Pencegahan

Adapun langkah-langgah yang paling efektif anjuran dari

Kementrian Kesehatan (2020) yaitu :

1) Gunakan hand sanitizer atau cuci tangan dengan sabun sesering

mungkin
15

2) Konsumsi makanan yang bergini

3) Menggunakan masker medis

4) Social distencing harus diterapkan

5) Konsumsi vitamin

6) Olah raga dan istirahat yang cukup

2. Plasma Konvalesen

a. Definisi Plasma Konvalesen

Plasma adalah bagian cair berwarna kekuningan dari darah,

plasma sendiri merupakan salah satu bagian dari darah (sekitar 55%

dari komposisi darah) setelah sel darah merah (eritrosit), sel darah

putih (trombosit), platelet, dan komponen seluler lainnya. Plasma

dapat di peroleh dari proses pemisahan darah (whole blood) dengan

cara di putar dengan kecepatan tertentu dengan waktu dan suhu yang

sudah ditentukan. Fungsi plasma darah adalah sebagai pembawa

berbagai macam zat penting, seperti protein, hormon, dan nutrisi ke

sel-sel yang berbeda di dalam tubuh. Plasma yang digunakan untuk

TPK adalah plasma yang terdapat pada darah (whole blood) dengan

metode pemisahan aferesis atau plasmaferesis yang terdapat pada

pasien COVID-19 yang sudah dinyatakan sembuh selama 14 hari

dengan dibuktikan secara pemeriksaan pemeriksaan Swab

menggunakan Reverse Transcription Polymerase Chain Reaction

(RT-PCR) sebanyak 1 kali pemeriksaan dengan hasil negatif,

kandungan antibodi spesifik terhadap SARS-CoV-2 adalah


17

mekanisme utama yang dicari dari TPK, sehingga sebaiknya plasma

donor harus mengandung kadar atau konsentrasi antibodi yang

tinggi, sesuai dengan yang dipersyaratkan oleh beberapa regulator

yang telah ditetapkan (Muljono, 2020).

3. Sejarah Plasma Konvalesen

Pada awal abad kedua puluh Plasma Konvalesen digunakan

untuk menekan persebaran wabah penyakit virus seperti

poliomielitis, campak, gondok, dan influenza. Studi tentang

penggunaan Plasma Konvalesen melibatkan 1703 pasien selama

pandemi virus influenza H1N1 pada tahun 1918, dengan

menunjukkan hasil bahwa mereka yang menerima transfusi Plasma

Konvalesen memiliki angka kematian yang lebih rendah. Pada saat

pandemi virus influenza H1N1 tahun 2009-2010, Plasma

Konvalesen yang diperoleh dengan metode apheresis digunakan

untuk mengobati penderita virus influenza H1N1 dengan infeksi

parah dengan perawatan yang Intensif. Plasma Konvalesen juga

digunakan dalam kasus epidemi Ebola Afrika Barat tahun 2013 dan

terus digunakan hingga pandemi COVID-19 yang tengah

berlangsung pada saat ini (Casadevall & Pirofski, 2020).


17

c. Rekrutmen Donor Plasma Konvalesen

Kriteria kelayakan untuk donor plasma konvalesen semakin

berkembang, hal ini dikarenakan adanya perkembangan pada tes

laboratorim dan pemahaman yang lebih baik tentang penularan

SARS-CoV-2. harus memenuhi persayaratan umum sebagai berikut:

1) Berusia 18-60 tahun dapat dibuktikan dengan membawa

kartu identitas (Paspor/KTP/SIM).

2) Pernah didiagnosis COVID-19, dapat dibuktikan dengan

memba- wa hasil PCR positif COVID-19, atau konfirmasi

hasil dari faskes yang melakukan PCR atau yang pernah

merawat (puskesmas, RS, dll).

3) Tidak mempunyai gejala COVID-19 (bebas gejala) selama

14 hari.

4) Berat badan lebih dari 55 kg.

5) Tidak menerima transfusi dalam 6 bulan terakhir.

6) Lebih diutamakan laki-laki atau wanita yang belum pernah

hamil atau pernah aborsi.

Setelah calon donor memenuhi kriteria calon pendonor juga

akan menjalani pemeriksaan screening yang meliputi pemeriksaan

fisik (pengukuran suhu, tekanan darah, penimbangan berat badan,

dan pemeriksaan fisik lainnya untuk memastikan Kesehatan

pendonor). Setelah pendonor melakukan screening, calon pendonor

akan diambil sample darah yang akan digunakan untuk pemeriksaan


18

antibodi terhadap SARS CoV-2 (minimal diperiksa dengan Rapid

Test), pemeriksaan golongan darah, rhesus dan antibody golongan

darah, pemeriksaan terhadap Infeksi IMLTD seperti HIV/AIDS

Hepatitis (HBV, HCV), Sifilis dengan pemerik-saan serologi dan

Nucleic Acid Test (NAT), pemeriksaan darah lengkap terutama

menentukan kadar Hemoglobin (Hb), pemeriksaan albumin dan

protein total. Ada juga tambahan pemeriksaan anti-HLA dilakukan

pada donor wanita. Yang biasanya dilakukan pemeriksaan pada awal

adalah antibodi non-netralisasi atau konsentrasi Ig-G maupun total

antibody. Internasional Society of Blood Transfusion (ISBT). PMI

menganjurkan untuk donor mempunyai titer netralisasi minimal

1:80, US-FDA yang menyarankan titer netralisasi 1:250 atau Eropa

(titer minimal 1:320). diambil seluruh darah seperti prosedur pada

donor darah regular maupun dengan metode aferesis/plasmaferesis.

Aferesis adalah metode baru yang aman dalam pengkoleksian

komponen darah, mudah dan lebih efektif dari pada cara

konvensional (Muljono, 2020).

b. Seleksi Donor Plasma Konvalesen

Seleksi donor adalah kegiatan yang dilakukan sebelum proses

pengambilan darah dari pendonor, di dalam proses seleksi donor

terdapat syarat yang harus dipenuhi calon donor plasma konvalesen

supaya layak untuk mendonorkan plasmanya. Seleksi donor yang

dilakukan oleh University Hospital of Brooklyn memiliki kriteria


19

sebagai berikut: (1) sudah sembuh dari infeksi COVID-19 dan

terdokumentasi, (2) tanpa gejala selama setidaknya 14 hari, (3) uji

PCR RT RNA SARS-CoV-2 negatif (hanya untuk mereka yang-

mekanisme utama yang dicari dari TPK, sehingga sebaiknya plasma

donor harus mengandung kadar atau konsentrasi antibodi yang

tinggi, sesuai dengan yang dipersyaratkan oleh beberapa regulator

yang telah ditetapkan (Muljono, 2020) tidak menunjukkan gejala

selama 28 hari), (4) uji aliran lateral (Rapid test) positif Antibodi

IgG SARS CoV-2 (POS++ atau lebih), (5) titer ELISA IgG yang

tinggi (titer minimal 1:1024) dan (6) tidak ada antibodi anti-HLA

yang terdeteksi.

Sampel yang telah diambil dari pendonor akan dilakukan

pemeriksaan, calon donor dan penerima diperiksa dengan kit uji

aliran lateral yang mendeteksi adanya antibodi IgM dan IgG

terhadap domain pengikatan reseptor protein lonjakan SARS-CoV-

2 S1 (RBD), sample yang sudah lolos uji dan dinyatakan positif.

Control dan sampel serum diencerkan dari 1:2 menjadi 1:64 diikuti

dengan pengenceran 2 kali lipat menjadi 1:128 dan dimasukan

kepada donor darah regular atau konvensional kemudian diolah pada

laboratorium komponen darah maupun dengan metode

aferesis/plasmaferesis. Aferesis adalah metode baru yang aman-


20

dalam pengkoleksian komponen darah, mudah dan lebih efektif dari

pada cara konvensional. Apheresis berasal dari bahasa Yunani yang

artinya mengambil satu atau lebih komponen darah kemudian

komponen darah yang tidak diinginkan dikembalikan kepada

pendonor. Cara kerja metode Aferesis dengan cara memisahkan

komponen darah tertentu yang dikoleksi (seperti trombosit, plasma

atau sel darah merah) sehingga komponen yang tidak diperlukan

dikembalikan kedalam tubuh pendonor. Dalam konteks TPK sekitar

400 - 600 cc plasma dapat diambil dari sekali proses aferesis

(maksimal 600 cc ter masuk antikoagulan). Pada metode whole

blood volume darah yang diambil sebanyak 200 – 450 cc (termasuk

antikoagulan) (Muljono, 2020).

c. Pengolahan Plasama Konvalen

Proses pengolahan Plasma Konvalesen yang diambil menggu

nakan metode aferesis/plasmaferesis akan dibekukan menjadi Fresh

Frozen Plasma (FFP). Volume yang diambil pada proses

pengambilan sebanyak 400 mL - 800 mL. Volume tersebut akan

dibagi menjadi 200 mL untuk setiap volume tersebut akan dibagi

menjadi 200 mL untuk setiap kantong. Pembagian volume plasma

dilakukan secara tertutup dengan menggabungkan kantong utama

dan kantong satelit menggunakan sterile connecting device.

Masukkan kedua kantong tersebut dan ditimbangan di timbangan

elektrik yang sudah didesinfeksi dengan alkohol 70% ke dalam-


21

laminary air flow untuk pembagian volume plasma. Pembagian

plasma dimulai dengan mengalirkan plasma ke kantong satelit di

dalam laminary air flow timbang hingga volume kantong satelit

mencapai 200 mL atau sesuai permintaan.

Pastikan kantong tidak terdapat gelembung udara, jika ada

gelembung udara buang terlebih dahulu. Siapkan alat contact shock

freezer untuk proses pembekuan plasma, sebelum proses pembekuan

dilakukan, validasi kantong plasma kembali apakah ada selang atau

tubing yang tertekuk dan pastikan tidak ada gelembung udara. Proses

pembekuan lengkap hingga ke suhu inti -50˚C selama 1 jam, taruh

kantong di dalam contact shock freezer dengan posisi label

menghadap ke bawah dan lakukan proses pembekuan. Setelah 1 jam,

angkat dengan perlahan kantong yang sudah dibekukan, release

produk plasma pada SIMDONDAR dan cetak barcode kemudian

tempelkan barcode pada kantong dan masukan kantong ke dalam

plastik klip. Letakan di dalam freezer sesuai golongan darah dan

FEFO (First Expired First Out). Cara pemisahan Liquid Plasma dari

kantong ganda sebagai berikut: hal pertama yang dilakukan yaitu

identifikasi kantong satelit dengan nomor kantong, golongan darah

dan rhesus, tanggal pengambilan, tanggal pembuatan, tanggal

kadaluwarsa, jenis komponen darah, volume, suhu simpan dan nama

petugas. Cara pemisahan Liquid Plasma dari kantong ganda sebagai

berikut: hal pertama yang dilakukan-


22

yaitu identifikasi kantong satelit dengan nomor kantong, golongan

darah dan rhesus, tanggal pengambilan, tanggal pembuatan, tanggal

kadaluwarsa, jenis komponen darah, volume, suhu simpan dan nama

petugas. Kemudian timbang berat awal darah lengkap (WB),

rapihkan selang dan masukkan ke dalam cuping kantong. Bersihkan

tubing kantong darah dengan reflector hammer pastikan tidak ada

darah yang tersisa pada tubing, setelah itu masukkan kantong ke

dalam mangkok centrifuge dan seimbangkan pada balance.

Tempatkan mangkok centrifuge yang sudah seimbang ke dalam

centrifuge dengan posisi berhadapan dan kantong darah sejajar

kuping cup, putar dengan program 1.500 xG, suhu 4℃, 30 menit

atau 5.000 xG, suhu 4℃, 7 menit sesuai hasil validasi di UDD

tersebut. Mangkok centrifuge diangkat dengan perlahan, tempatkan

darah (kantong utama) pada plasma extractor dengan perlahan agar

darah tidak tercampur kembali, jepit, buka selang penghubung antara

kantong utama dengan kantong satelit, alirkan plasma ke dalam

kantong satelit, sesuai dengan volume yang kita inginkan. Seal

selang penghubung antara kantong utama dengan kantong satelit

dengan elektrik sealer dan potong selang penghubung (didapatkan

komponen darah PRC dan LP). Tulis volume komponen darah pada

label/identitas masing-masing komponen darah, simpan PRC dalam

lemari pendingin darah (blood bank refrigerator) suhu 2℃ – 6℃.

Siapkan alat contact shock freezer untuk proses pembekuan plasma,


23

sebelum proses pembekuan dilakukan, validasi kantong plasma

kembali apakah ada selang atau tubing yang tertekuk dan pastikan

tidak ada gelembung udara. Proses pembekuan lengkap hingga ke

suhu inti di bawah -50˚C selama 1 jam, taruh kantong di dalam

contact shock freezer dengan posisi label menghadap bawah dan

lakukan proses pembekuan. Setelah 1 jam, angkat dengan perlahan

kantong yang sudah dibekukan. Release produk plasma pada

SIMDONDAR dan mencetak barcode, tempelkan barcode pada

kantong dan masukan kantong ke dalam plastik klip. Letakan di

dalam freezer sesuai golongan darah dan FEFO (First Expired First

Out) (Aini, Farida Nur; Utami, Nur Martati; Lestari, 2020).

Penyimpanan plasma cair dalam suhu 2℃ s.d - 6℃ dapat bertahan

selama 40 hari Fresh Frozen Plasma (FFP), dapat disimpan dengan

masa simpan:

1) Suhu penyimpanan -20℃ s.d -24℃ lama penyimpanan

3 bulan.

2) Suhu penyimpanan -25℃ s.d -29℃ lama penyimpanan


6 bulan.
3) Suhu penyimpanan -30℃ s.d -39℃ lama penyimpanan
1 tahun.
24

Bentuk FFP menjadi alternatif bila plasma konvalesen akan

didistribusikan ke daerah yang jauh dari lokasi pengolahan plasma.

Suhu transportasi FFP dibawah -25℃ dan jangka waktu transportasi

FFP maksimal 24 jam.(Muljono, 2020)

d. Alur Permintaan Plasma Konvalesen di UDD PMI Kota Surakarta

Apabila pasien COVID-19 memerlukan Plasma Konvalesen

oleh dokter yang merawat maka alurnya seperti ini:

Pendaftaran awal oleh Rumah Sakit melalui telepon

Cek stok Plasma Konvalesen

Ada Tidak ada

Mengirim surat permintaan darah


dan sampel pasien Daftar tunggu

Gambar 2.1: Alur Permintaan Plasma Konvalesen di UDD PMI Kota


Surakarta

Alur permintaan plasma konvalesen di UDD PMI Kota Surakarta

dimulai dari booking/daftar awal terlebih dahulu oleh pihak rumah

sakit, kemudian akan dicek apakah stok plasma tersedia atau tidak,

jika tersedia maka rumah sakit dapat mengirimkan formulir

permintaan darah kepada UDD. Jika tidak tersedia maka permintaan


25

plasma konvalesen akan dimasukkan ke dalam daftar tunggu untuk

menunggu stok plasma konvalesen.

e. Alur Pemenuhan Permintaan Plasma Konvalesen di UDD PMI

Kota Surakarta

Cek stok Plasma Konvalesen

Ada Tidak ada

Mengirim surat
Daftar tunggu
permintaan darah dan
sampel pasien

Hubungi rumah sakit apabila


stok telah tersedia

Mengirim surat permintaan


darah dan sampel pasien

Gambar 2.2: Alur pemenuhan permintaan plasma konvalesen di UDD


PMI Kota Surakarta

Alur pemenuhan plasma konvalesen di UDD PMI dimulai dari

melihat stok plasma konvalesen apakah tersedia atau tidak, jika

tersedia rumah sakit dapat mengirimkan formulir permintaan darah

jika belum terdapat Bank Darah Rumah Sakit. Uji silang serasi

dilakukan di UDD dengan membawa sampel pasien.


26

Apabila stok plasma tidak tersedia maka akan dimasukkan ke dalam

daftar tunggu atau waiting list, jika stok sudah tersedia, pihak UDD

akan menghubungi rumah sakit terkait permintaan plasma

konvalesen yang dibutuhkan.

3. Plasma Konvalesen bagi pasien COVID-19

Berdasarkan penelitian oleh beberapa ahli pemberian Plasma

Konvalesen pada pasien COVID-19 dengan derajat infeksi yang sedang

hingga kritis, tidak ditemukan adanya perbedaan yang bermakna dalam

hal penurunan angka kematian, durasi rawat inap, ataupun perubahan

kondisi penyakit. Hasil yang tidak efektif tersebut dimungkinkan karena

titer antibodi plasma donor yang rendah atau donor berasal dari penyintas

COVID-19 usia muda dan dengan derajat infeksi yang ringan, alasan lain

adalah sebagian besar resipien sudah memiliki antibodi netralisasi

bahkan sebelum diberikan terapi plasma, sehingga fungsi terapi plasma

sebagai immunoterapi pasif tidak membuahkan hasil yang bermakna

(Muljono, 2020).

Beberapa penelitian terbaru menunjukkan bahwa pemberian terapi

Plasma Konvalesen mungkin akan memberikan efek terapi bila plasma

donor dengan titer antibodi yang tinggi, diberikan pada pasien kurang

dari 72 jam dari munculnya gejala. Dosis Plasma Konvalesen yang

diberikan di berbagai negara/uji klinis sangat bervariasi. China

memberikan plasma dari donor dengan titer antibodi minimal 1;640,

diberikan sebanyak 200 ml sebanyak satu kali. Penelitian lain di 7 rumah


27

sakit di China pada pasien COVID-19 yang berat atau mengancam nyawa

memberikan plasma konvalesen dengan dosis 4 -13 ml/kgBB.

Pemberian Plasma Konvalesen bagi pasien COVID-19 memiliki

kontra indikasi yaitu riwayat alergi terhadap produk plasma, kehamilan,

perempuan menyusui, defisiensi IgA, trombosis akut dan gagal jantung

berat dengan risiko overload cairan. Kontraindikasi lainnya bersifat

relatif, seperti syok septik, gagal ginjal dalam hemodialisis, koagulasi

intravaskular diseminata atau kondisi komorbid yang dapat

meningkatkan risiko trombosis pada pasien tersebut. Efek samping terapi

plasma, sama seperti halnya pemberian plasma pada transfusi darah

mempunyai risiko terjadinya reaksi transfusi seperti demam, reaksi alergi

(gatal/urtikaria hingga Transfusion-Related Acute Lung Injury/TRALI).

Komponen faktor pembekuan dalam plasma juga dapat memberikan efek

samping aktivasi koagulasi dan meningkatkan risiko trombosis. Data

menunjukkan bahwa terapi immunoglobulin dari manusia berhubungan

dengan peningkatan risiko trombosis sebesar 0,04 – 14,9% pada hari

yang sama, dan secara statistik bermakna (PDPI, PERKI, PAPDI,

PERDATIN, IDAI, 2020).


28

B. Kerangka Pikir

Gambar 2.3: Kerangka Pemikiran

COVID-19

Penderita COVID-19

Terapi Plasma Konvalesen

Terpenuhi atau tidak permintaan


Plasma Konvalesen

Ketersediaan stok Plasma


Konvalesen

Faktor yang mempengaruhi stok


Plasma Konvalesen tidak terpenuhi

Rekrutmen donor Seleksi donor pengambilan


Plasma Plasma Plasma
Konvalesen Konvalesen Konvalesen

keterangan:

: Variabel yang di teliti


: Variabel yang tidak di teliti
29

C. Pertanyaan Penelitian

Apakah permintaan Plasma Konvalesen untuk pasien COVID-19 dapat

terpenuhi?
BAB III

METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah

penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan kuantitatif yang

bertujuan untuk melihat, meninjau dan menggambarkan dengan angka

tentang objek yang diteliti secara apa adanya dan menarik kesimpulan

tentang hal tersebut sesuai fenomena yang terjadi pada saat penelitian

dilakukan. Penelitian deskriptif adalah penelitian yang dilakukan untuk

mengetahui nilai mandiri, baik dari satu variabel atau lebih. Penelitian

kuantitatif adalah diartikan sebagai metode penelitian yang berlandaskan

pada filsafat positif, teknik pengambilan sampel pada pada sampel tertentu,

pengumpulan data menggunakan instrumen penelitian, analisis data bersifat

kuantitatif/statistik dengan tujuan untuk menguji hipotesis yang telah

ditetapkan (Sugiyono, 2016).

B. Populasi dan Sampel

1. Populasi

Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas Objek atau

Subyek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang

ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik

kesimpulan (Sugiyono, 2016). Berdasarkan teori diatas maka populasi

yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah permintaan Plasma

Konvalesen pada bulan Juli – Desember Tahun 2021 di UDD PMI Kota

30
31

Surakarta dengan jumlah 5.191 kantong permintaan dari pasien yang

diperoleh dari data hasil studi pendahuluan yang dilakukan peneliti.

2. Sampel

Sampel adalah bagian dari suatu jumlah dan karakteristik yang

dimiliki oleh populasi tersebut (Sugiyono, 2016). Adapun teknik

pengambilan sample yang di gunakan yaitu Non Probability Sampling

dengan metode purposive sampling yaitu teknik penentuan sampel

dengan pertimbangan tertentu. dengan pertimbangan tertentu.

Perhitungan untuk menentukan sampel pada penelitian ini menggunakan

rumus Slovin dan didapat 371,3 sampel yang dibulatkan menjadi 371

sampel. Perhitungan rumus slovin memakai tingkat kesalahan 5%

sebagai berikut:

𝑁 5191 5191 5191


𝑛= = = = = 371,3
1 + 𝑁. ∝2 1 + 5191 . 0,0025 1 + 12,9775 13,9775

Keterangan :

n = Jumlah Sampel

N = Popoulasi

α = tingkat kesalahan 5%

C. Variabel Penelitian

Definisi variabel penelitian merupakan suatu atribut atau sifat

ataupun nilai dari orang, objek atau suatu kegiatan yang mempunyai

variasi tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dapat dipelajari dan

ditarik kesimpulan. Definisi dari variabel-variabel tersebut harus


32

dirumuskan oleh peneliti dengan benar untuk menghindari kesesatan

dalam mengumpulkan data (Sugiyono, 2016). Penelitian yang akan

dilakukan menggunakan variabel tunggal yaitu pemenuhan permintaan

Plasma Konvalesen pada pasien COVID-19.

D. Definisi Operasional

Definisi operasional merupakan sebuah definisi didasarkan pada

karakteristik yang dapat diobservasi dari apapun yang didefinisikan atau

mengubah konsep dengan kata-kata untuk menguraikan perilaku yang

dapat diamati dan dapat diuji serta ditentukan kebenarannya oleh

seseorang (Nurcahyo, 2016)

Tabel 3. 1Definisi Operasional

Skala
Definisi
No Variabel Parameter Alat Ukur Pengukura
Operasional
n
1. Pemenuhan Plasma Terpenuhi: seluruh Laporan data Ordinal
permintaan Konvalesen Plasma Konvalesen jumlah
Plasma adalah plasma telah diberikan kepada permintaan
Konvalesen yang diambil pasien.
dari penyitas
yang telah Tidak Terpenuhi:
sembuh dari Sebagian/seluruh
COVID-19 permintaan Plasma
dan diberikan Konvalesen tidak
kepada pasien dapat diberikan
penderita kepada pasien.
COVID-19
dengan gejala
sedang sampai
berat.
33

E. Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data adalah langkah yang paling strategis

dalam ,penelitian, karena tujuan utama dalam penelitian adalah untuk

mengumpulkan data. (Sugiyono, 2016). Data Sekunder yaitu data jumlah

stok Plasma Konvalesen, dan jumlah permintaan Plasma Konvalesen

bulan Juli sampai Desember Tahun 2021. Dalam penelitian ini penulis

menggunakan data sekunder. Data sekunder adalah data yang diperoleh

secara langsung dari petugas bagian crossmatch, penyimpanan, dan

distribusi yang bertugas di PMI Surakarta.

F. Teknik Instrumen untuk Pengumpulan Data

Dalam penelitian ini penulis menggunakan teknik pengumpulan data

sekunder. Instrumen yang digunakan dalam untuk penelitian adalah data

permintaaan dan pemenuhan Plasma Konvalesen pada bulan Juli sampai

Desember tahun 2021 di UDD PMI Kota Surakarata. Data donasi donor

Plasma Konvalesen dan data penolakan donasi donor Plasma Konvalesen

terdapat pada bagian pelayanan darah di UDD PMI Kota Surakarta dan

untuk data permintaan dan pemenuhan Plasma Konvalesen berada pada

bagian pasien servis dengan metode dataset statistik dan Data sekunder.

G. Teknik Analisis

Data yang dianalisis yaitu data sekunder yang di peroleh dari laporan

data permintaaan dan pemenuhan Plasma Konvalesen pada bulan Juli

sampai Desember Tahun 2021 di UDD PMI Kota Surakarata.


34

Data penelitian ini menggunakan analisis deskriptif.

Rumus Teknik Analisis univariat

𝑋
𝑓= 𝑥 100%
𝑁

Keterangan:

F = Presentase

X = Jumlah pemenuhan

N = Jumlah permintaan

Setelah penulis mendapatan data sekunder yang dibutuhkan dan

telah menghubungkan dengan teori yang ada maka data dianalisis kembali

dengan seksama kemudian dilanjutkan proses sebagai berikut :

1) Editing

Editing merupakan upaya untuk memeriksa kembali kebenaran

suatu data yang di peroleh serta dapat dilakukan pada saat pengumpulan

data atau setelah data tersebut terkumpul.

2) Coding

Coding bertujuan untuk mengidentifikasi suatu data yang sudah

terkumpul dan memberikan angka dengan maksud untuk

mempermudah saat melakukan analisis suatu data.

3) Entry

Entry merupakan suatu kegiatan memasukkan suatu data yang telah

terkumpul ke data base computer kemudian membuat distribusi

frekuensi sederhana.
35

4) Cleaning

Cleaning data yaitu tahap pengecekan kembali data yang sudah di

entry untuk memastikan tidak ada kesalahan kode atau ketidak

lengkapan.

5) Tabulating

Tabulating data yaitu memasukkan data dalam tabel permintaan

yang disajikan dalam grafik atau diagram menggunakan IBM Statistik

SPSS Versi 26.

6) Interpretasi hasil

Interpretasi hasil yaitu tahap menyimpulkan hasil data untuk

menjawab permasalahan dalam penelitian.

H. Etika Penelitian

1) Anonimity (Tanpa Nama)

Untuk menjaga kerahasiaan pasien yang dijadikan objek penelitian

maka peneliti tidak mencantumkan identitas atau mencantumkan nama

asli pasien. Kemudian peneliti hanya akan menggunakan nama pasien

dengan inisial.

2) Confidentality (Kerahasiaan)

Untuk menjaga privasi seorang pasien maka peneliti menjamin

kerahasiaan dalam penelitian ini. Hanya beberapa data tertentu yang

disajikan sebagai laporan


36

3) Kejujuran

Dalam penelitian ini peneliti menjaga dan mempertahankan

kebenaran data maka peneliti menjamin keaslian data tanpa

dimanipulasi.

4) Ketelitian

Dalam penelitian ini peneliti menerapkan ketelitian dalam proses

pengolahan untuk menghasilkan data yang valid dan relevan.

I. Tempat dan Waktu Penelitian

1) Tempat

Tempat penelitian dilakukan dibagian crossmatch dan distribusi

UDD PMI Kota Surakarta

2) Waktu

Penelitian ini akan dilakukan pada bulan Januari - Juli tahun 2022 di

PMI Surakarta.
BAB IV
HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran pemenuhan

permintaan kebutuhan Plasma Konvalesen pada pasien COVID-19 di UDD

PMI Kota Surakarta pada bulan Juli sampai Desember 2021. Penelitian ini

dilakukan dengan menggunakan metode pengumpulan data dan data yang

digunakan adalah data sekunder. Pada penelitian ini mendapatkan hasil yaitu

data permintaan Plasama Konvalesen bagi pasien COVID-19 sebagai berikut:

1. Data pemenuhan permintaan Plasma Konvalesen pada bulan Juli sampai

Desember 2021

Tabel 4.1 Data pemenuhan permintaan Plasma Konvalesen pada


bulan Juli sampai Desember 2021
No Bulan Permintaan Terpenuhi

1 Juli 2220 (42,8%) 2220 (42,8%)

2 Agustus 2556 (49,2%) 2556 (49,2%)

3 Oktober 351 (6,8%) 351 (6,8%)

4 September 58 (1,1%) 58 (1,1%)

5 November 4 (0,1%) 4 (0,1%)

6 Desember 2 (0%) 2 (0%)

Total 5.191 (100%) 5.191 (100%)

Sumber Data : UDD PMI Surakarta, 2021

37
38

Berdasarkan data yang telah disajikan pada tabel 4.1

mengenai pemenuhan permintaan Plasma Konvalesen selama 6

bulan yang dimulai dari bulan Juli sampai Desember tahun 2021 di

UDD PMI Kota Surakarta pada bulan Juli sebanyak 2.220 kolf,

pada bulan Agustus sebanyak 2.556 kolf, pada bulan September

sebanyak 351 kolf, pada bulan Oktober sebanyak 58 kolf, pada

bulan November sebanyak 4 kolf, pada bulan Desember sebanyak

2 kolf, dengan total permintaan sebanyak 5.191 kolf.

2. Data permintaan Plasma Konvalesen Berdasarkan Golongan Darah

Tabel 4.2 Data pemenuhan permintaan Plasma Konvalesen


berdasarkan golongan darah

No Golongan Darah Frekuensi Persentase

1 A rh positif 96 25,88 %

2 B rh positif 117 31,5 %

3 O rh positif 138 37,2 %

4 AB rh positif 20 5,4 %

Total 371 100 %

Sumber Data : UDD PMI Surakarta, 2021

Berdasarkan tabel data permintaan Plasma Konvalesen di atas

permintaan paling banyak adalah golongan darah O+ dengan

jumlah 138 permintaan (37,2 %), golongan darah tersebut paling

banyak ditemukan dibanding golongan darah. lainnya. Berdasarkan

data pemenuhan permintaan dapat terpenuhi dengan sempurna

dikarenakan meningkatnya tingkat kesembuhan covid-19 serta

adanya pencanangan donor Plasma Konvalesen yang dilakukan


39

oleh pemerintah. Berikut pengelompokkan permintaan

plasma konvalesen dalam bentuk diagram :

BERDASARKAN GOLONGAN DARAH

5%
26%

37%

32%

A B O AB

Gambar 4.2: pemenuhan permintaan berdasarkan golongan darah

3. Data Permintaan Berdasarkan Jenis Kelamin

Tabel 4.2 Data permintaan Plasma Konvalesen berdasarkan


jenis kelamin

No Jenis Kelamin Frekuensi Persentase

1 Laki – laki 210 56,6 %

2 Perempuan 161 43,3 %

Total 371 100 %

Sumber Data : UDD PMI Surakarta, 2021

Berdasarkan table 4.2, dapat dilihat bahwa dalam kurun waktu

bulan Juli - Desember tahun 2021. Permintaan terbanyak berdasarkan

jenis kelamin adalah laki-laki yaitu sebanyak 210 kolf (56,6%).

Presentase pasien Covid-19 lebih didominasi oleh pasien berjenis

kelamin laki-laki, yaitu sebesar 56,6% dan perempuan sebesar 43,3%.

Berikut diagram pengelompokkan permintaan berdasarkan jenis

kelamin:
40

Berdasarkan Jenis Kelamin

Perempuan;
43,30% Laki - laki;
56,60%

Laki - laki Perempuan

Gambar 4.3: pemenuhan permintaan berdasarkan jenis kelamin

B. Pembahasan penelitian

Berdasarkan hasil data permintaan Plasama Konvalesen pada pasien

COVID-19 bulan Juli sampai Desember 2021 di UDD PMI Kota Surakarta

didapatkan data yang sudah diolah dan akan dipaparkan secara terperinci oleh

penulis dibawah ini:

1. Pemenuhan permintaan padan bulan Juli sampai Desember tahun 2021

Berdasarkan hasil data permintaan dan pemenuhan Plasma

Konvalesen selama 6 bulan pada bulan Januari – Juni tahun 2021 di UDD

PMI Kota Surakarta yang sudah diolah oleh penulis, hasil yang didapat

yaitu permintaan Plasma Konvalesen selalu ada setiap bulannya dengan

permintaan tertinggi pada bulan Agustus sebanyak 49,2%, permintaan

Plasma Konvalesen dapat terpenuhi. Hal ini dikarenakan banyaknya

jumlah pendonor yang ada. Menurut data peta sebaran COVID-19 kasus

positif COVID-19 dari bulan Juli – Desember tahun 2021 di Indonesia

sebanyak 4.260.544 jiwa, dengan angka kesembuhan sebanyak-


41

4.111.619 jiwa (SATGAS COVID-19 RI, 2021). Kenaikan kasus

COVID-19 yang sangat banyak membuat permintaan Plasma

Konvalesen menjadi meningkat, akan tetapi permintaan tersebut dapat

terpenuhi sebab berbagai cara telah dilakukan oleh pihak UDD untuk

merekrut donor plasma supaya permintaan Plama Konvalesen yang ada

dapat terpenuhi, seperti membagikan flyer di media sosial instagram

resmi @pmisurakarta dan mengirimkan pesan pribadi kepada calon

donor.

2. Pemenuhan Permintaan Berdasarkan Golongan Darah

Dari penelitian yang telah dilakukan, dapat diketahui bahwa permintaan

plasma konvalesen di UDD PMI Kota Surakarta didominasi oleh

golongan darah O rh positif. Dengan jumlah 138 kolf atau dalam

presentase 37,2 % hasil tersebut sejalan dengan (Maharani, E. A., &

Noviar, 2018) yang menyatakan bahwa golongan darah O rhesus positif

atau O+ adalah golongan darah paling banyak ditemukan dibanding

golongan darah lainnya hal itu juga selaras dengan data Direktorat

Jenderal Kependuduk dan Pencatatan Sipil Kementerian Dalam Negeri,

penduduk Indonesia yang tercatat bergolongan darah O ditahun 2021

mencapai 16.878.049 jiwa.. Golongan darah O rh positif juga dapat

ditransfusikan ke pasien dengan golongan lain dan hanya dapat dilakukan

dalam kodisi darurat saja. Sedangkan untuk golongan darah A rhesus

positif atau A+ sejumlah 117 kolf atau atau dalam presentase 25,88 %,

untuk golongan darah B rhesus positif atau B+ sejumlah 138 kolf atau-
42

dalam presentase 37,2%, untuk golongan darah AB rhesus positif atau

AB+ sejumlah 20 kolf atau atau dalam presentase 5,4%. Berdasarkan data

pemenuhan permintaan dapat terpenuhi dengan sempurna dikarenakan

meningkatnya tingkat kesembuhan COVID-19, bedasarkan data

SATGAS COVID-19 jumlah kasus sembuh di Indonesia sebesar

4.111.619 atau dalam persentase 95,50% serta adanya pencanangan

donor Plasma Konvalesen yang dilakukan oleh pemerintah sebagai

bentuk penanganan pandemi COVID-19.

3. Pemenuhan Permintaan Plasma Konvalesen Berdasarkan Jenis Kelamin

Dari penelitian yang telah dilakukan, dapat diketahui bahwa

permintaan plasma konvalesen di UDD PMI Kota Surakarta didominasi

oleh jenis kelamin laki-laki. Dengan jumlah sebanyak 210 kolf atau

dalam presentase 56,6% sedangkan perempuan sebanyak 161 kolf atau

dalam presentase 43,3% dari pemenuhan permintaan selama bulan Juli

sampai Desember tahun 2021.

4. Keterbatasan Penelitian

Penelitian ini telah diusahakan dan dilaksanakan sesuai dengan

prosedur ilmiah, namun demikian masih memiliki keterbatasan.

Penelitian ini bersifat retrospektif, yang menggunakan data sekunder.

Dalam penelitian ini, data sekunder yang digunakan adalah data

permintaan Plasma Konvalesen pada bagian crossmatch dan distribusi

UDD PMI Kota Surakarta. Keterbatasan menggunakan data sekunder

adalah jumlah data yang ditemukan tidak menyeluruh. Ini disebabkan-


43

oleh kemungkinan terdapat data yang tidak dapat dipublikasi oleh pihak

lahan penelitian.
BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian dari data yang sudah didapat dan diolah

mengenai gambaran pemenuhan permintaan Plasma Konvalesen pada pasien

COVID-19 di UDD PMI Kota Surakarta pada bulan Juli sampai Desember tahun

2021, dapat disumpulkan sebagai berikut:

Berdasarkan hasil penelitian, pemenuhan permintaan plasma konvalesen

pada pasien COVID-19 di UDD PMI Kota Surakarta pada bulan Juli

sampai Desember tahun 2021 dapat terpenuhi dengan baik, dalam

pemenuhan permintaan paling banyak yaitu golongan darah O rhesus

positif yaitu sebanyak 138 permintaan atau dalam presentase 37,2 % .

Serta pemenuhan permintaan plasma konvalesen paling banyak

didominasi oleh laki-laki 210 permintaan atau dengan presentase 56,6%.

B. Saran

1. Bagi UDD PMI Kota Surakarta

Hasil penelitian ini dapat menjadi masukan bagi PMI Kota

Surakarta untuk menjaga keberlangsungan donor Plasma Konvalesen

sehingga persediaan Plasma Konvalesen di UDD PMI Kota Surakarta

seimbang dengan jumlah permintaan yang ada.

44
45

2. Bagi Peneliti Selajutnya

Dengan semakin berkembangnya informasi tentang Plasma

Konvalesen, diharapkan untuk mengkaji lebih banyak sumber maupun

referensi agar hasil penelitian dapat lebih baik.

3. Bagi Tenaga Kesehatan

Agar tercipta lingkungan kerja yang aman setiap petugas di UDD

PMI Kota Surakarta menggunakan APD sesuai SOP.

4. Bagi Instansi Pendidikan

Dengan dilakukannya penelitian ini diharapkan dapat

menambah wawasan pembaca di perpustakaan Politeknik Akbara

Surakarta.

5. Bagi Masyarakat

Hasil penelitian ini diharapkan dapat menambah wawasan kepada

masyarakat mengenai gambaran pemenuhan permintaan kebutuhan

Plasma Konvalesen.
46

DAFTAR PUSTAKA

Aini, Farida Nur; Utami, Nur Martati; Lestari, B. S. (2020). Komponen Darah. In
Journal of Chemical Information and Modeling (Vol. 53, Issue 9).
Anung Ahadi Pradana, Casman, N. (2020). Pengaruh Kebijakan Social Distancing
pada Wabah COVID-19 terhadap Kelompok Rentan di Indonesia. Jurnal
Kebijakan Kesehatan Indonesia : JKKI, 9(2), 61–67.
https://jurnal.ugm.ac.id/jkki/article/view/55575
.Casadevall, A., & Pirofski, L. (2020). Opsi serum pemulihan untuk mengandung
COVID-19. 130(April), 1545–1548.
GANTINI, R. S. E. (2021). Procurement Convalescent Plasma for Covid-19 in
Indonesia Red Cross. Webinar Pds Patklin Pmi Roche.
https://www.pdspatklin.or.id/assets/files/pdspatklin_2021_04_18_20_55_26.
pdf
Irfan, F. (2021). Kebutuhan Plasma K di Indonesia.
https://pmi.or.id/17/07/2021/berita-utama/organisasi/seputar-plasma-
konvalesen/
Isbaniah, F., & Susanto, A. D. (2020). Disease -19 ( COVID-19 ). Journal Indon
Med Assoc, 70(4), 88–94.
Kemenkes. (2020). Pedoman kesiapan menghadapi COVID-19. In Kementerian
Kesehatan RI.
Kemenkes RI. (2021). Situasi terkini perkembangan CORONAVIRUS DISEASE
(COVID-19). CORONAVIRUS DISEASE (COVID-19).
Maharani, E. A., & Noviar, G. (2018). IMUNOHEMATOLOGI DAN BANK
DARAH. In Kementrian Kesehatan Republik Indonesia (Vol. 7, Issue 1).
https://www.researchgate.net/publication/269107473_What_is_governance/li
nk/548173090cf22525dcb61443/download%0Ahttp://www.econ.upf.edu/~re
ynal/Civil wars_12December2010.pdf%0Ahttps://think-
asia.org/handle/11540/8282%0Ahttps://www.jstor.org/stable/41857625
Mcmurray, J. J. V, Pfeffer, M. A., Ph, D., & Solomon, S. D. (2020). Renin-
angiotensin system inhibitors in patients with COVID-19. Revista Cubana de
Cardiologia y Cirugia Cardiovascular, 26(2), 1–2.
Muljono, D. dkk. (2020). Uji Klinis Pemberian Plasma Konvalesen Sebagai
Terapi Tambahan Corona Virus Disease 19 (COVID-19).
PDPI, PERKI, PAPDI, PERDATIN, I. (2020). Pedoman tatalaksana COVID-19
Edisi 3 Desember 2020. In Pedoman Tatalaksana COVID-19.
https://www.papdi.or.id/download/983-pedoman-tatalaksana-covid-19-edisi-
47

3-desember-2020
Pemerintah Kota Surakarta. (2021). persebaran rumah yang terpapar COVID-19
di Kota Surakarta.pdf.
SATGAS COVID-19 RI. (2021). analisa kasus Covid 19 tgl 19 desember 2021.
Setiawan, F., Puspitasari, H., Sunariani, J., & Yudianto, A. (2020). Molecular
Review Covid19 from the Pathogenesis and Transmission Aspect. Jurnal
Kesehatan Lingkungan, 12(1si), 93.
https://doi.org/10.20473/jkl.v12i1si.2020.93-103
Shereen, M. A., Khan, S., Kazmi, A., Bashir, N., & Siddique, R. (2020). COVID-
19 infection: Origin, transmission, and characteristics of human
coronaviruses. In Journal of Advanced Research (Vol. 24, pp. 91–98). THE
AUTHORS. https://doi.org/10.1016/j.jare.2020.03.005
Sugiyono. (2016). Metode Penelitian Kualitatif dan Pembelajaran. In Alfabeta
(Vol. 1, Issue 1). Penerbit Alfabeta.
WHO. (2020). WHO Coronavirus Disease. WHO.Int.
https://covid19.who.int/%0Ahttps://covid19.who.int/?gclid=CjwKCAjwnK3
6BRBVEiwAsMT8WJ3y00_BUzvrLsvbl3uthuoTH_Occ45gyEUbpYRyEqA
zll3aZB6TYxoCcM0QAvD_BwE
Yasmin, A.S; Hippy, N. (2021). PLASMA KONVALESEN DI UDD PMI
KABUPATEN BEKASI PADA BULAN JANUARI – JUNI TAHUN 2021.
Zhou, P., Yang, X. Lou, Wang, X. G., Hu, B., Zhang, L., Zhang, W., Si, H. R.,
Zhu, Y., Li, B., Huang, C. L., Chen, H. D., Chen, J., Luo, Y., Guo, H., Jiang,
R. Di, Liu, M. Q., Chen, Y., Shen, X. R., Wang, X., … Shi, Z. L. (2020). A
pneumonia outbreak associated with a new coronavirus of probable bat
origin. Nature, 579(7798), 270–273. https://doi.org/10.1038/s41586-020-
2012-7
Zhu, Z., Lian, X., Su, X., Wu, W., Marraro, G. A., & Zeng, Y. (2020). Dari SARS
dan MERS hingga COVID-19 : ringkasan singkat dan perbandingan infeksi
pernapasan akut parah yang disebabkan oleh tiga virus corona manusia
yang sangat patogen. 1–14.
48

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1

Jadwal Penelitian
49

Lampiran 2
50

Lampiran 3
51

Lampiran 4
52
53

Lampiran 5
54

Lampiran 6

Golongan Darah
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid A 96 25.9 25.9 25.9
B 117 31.5 31.5 57.4
O 138 37.2 37.2 94.6
AB 20 5.4 5.4 100.0
Total 371 100.0 100.0
55

Jenis Kelamin
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Laki-laki 210 56.6 56.6 56.6
Perempuan 161 43.4 43.4 100.0
Total 371 100.0 100.0
56

Pemenuhan Permintaan Plasma Konvalesen


Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Juli 2220 42.8 42.8 42.8
Agustus 2556 49.2 49.2 92.0
September 351 6.8 6.8 98.8
Oktober 58 1.1 1.1 99.9
November 4 .1 .1 100.0
Desember 2 .0 .0 100.0
Total 5191 100.0 100.0

Pemenuhan Permintaan Plasma Konvalesen


Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Terpenuhi 5191 100.0 100.0 100.0
57

Lampiran 7
58
59
60
61

Anda mungkin juga menyukai