Anda di halaman 1dari 4

KERANGKA ACUAN KERJA

KEGIATAN AUDIT INTERNAL


UPTD. PUSKESMAS MARTAPURA BARAT
Tahun 2023

A. Pendahuluan
Dalam rangka meningkatkan mutu pelayanan baik administrasi maupun
klinis serta kegiatan lintas sektoral di wilayah kerja UPTD. Puskesmas
Martapura Barat perlu mengadakan suatu kegiatan audit alur pelayanan.
Kegiatan audit perlu dilaksanaan secara terencana dan rutin .

B. Latar Belakang
Untuk mempertahankan mutu dan meningkatkan mutu pelayanan maka
sangat di perlukan suatu audit yang rutin dilaksanakan. Di dalam proses audit
internal diharapkan dapat menemukan kesesuaian alur pelayanan yang terjadi
dengan prosedur pelayanan yang sudah di tetapkan. Tingkat kesesuaian
prosedur inilah diharapkan dapat mempertahankan bahkan meningkatkan
mutu pelayanan di UPTD.Puskesmas Martapura Barat.

C. Tata Nilai
Tata nilai program UPTD. Puskesmas Martapura Barat adalah MTP
BARAT
M : Mandiri
Mampu mengambil keputusan dan isnisiatif dalam memberikan pelayanan
kesehatan
T : Teratur
Teratur dalam melakukan kegiatan baik di dalam gedung maupun luar
Gedung. Tepat waktu dalam krhadiran (absen)
P : Profesional
Profesional dalam melakukan tugas sesuai dengan kompetensi
B : Bersih
Petugas, sarana dan prasarana yang ada bersih
A : Aman
Aman dalam menjalankan tugas sesuai Tupoksi
R : Ramah
Bersikap ramah dan berkomunikasi baik
A : Akuntabel
Petugas memberikan pelayanan Kesehatan sesuai pedoman dan standar
pelayanan yang ditetapkan serta dapat dipertanggungjawabkan
T : Tertib
Tertib terhadap aturan dan administrasi

D. TUJUAN
Kegiatan ini dibuat sebagai pedoman dalam menguji dan menilai kesesuaian
dan keefektifan penerapan sistem manajemen mutu dengan pelaksanaan
Audit Internal pada periode tertentu baik untuk sebagian maupun
keseluruhan proses. Selain itu audit internal dilakukan sebagai bahan
tinjauan manajemen dan tindakan perbaikan.

E. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN


Prosedur ini diterapkan pada semua bagian yang terkait dalam Sistem
Manajemen Mutu Puskesmas Martapura Barat.
Definisi dari kegiatan ini adalah :
a. Audit : Suatu pengujian yang sistematik dan independen
untuk menentukan apakah kegiatan mutu dan hasil-
hasil yang sesuai dengan perencanaan diterapkan
secara efektif dan sesuai untuk mencapai tujuan.
b. Auditor : Personil yang melakukan audit.
c. Ketua Auditor : Personil yang memimpin dan bertanggung jawab
terhadap tim audit.
d. Auditee : Personil/Bagian/yang diaudit.
e. Bukti Audit : Rekaman/arsip pernyataan fakta atau informasi lain
yang relevan dengan kriteria audit dan dapat
diverifikasi
f. Temuan Audit : Hasil penilaian bukti audit terhadap kriteria audit.
Temuan audit dibagi ke dalam Tidak Sesuai (TS),
Sesuai (S), dan Tidak Berlaku
g. Tidak Sesuai : Suatu kondisi dimana terdapat penyimpangan antara
pelaksanaan dengan kriteria audit.
h. Tidak berlaku : Adalah suatu kondisi dimana terdapat suatu langkah
dalam prosedur yang tidak memenuhi syarat untuk
dilakukan
i. Sesuai : Adalah suatu kondisi dimana antara pelaksanaan
dengan kriteria audit sudah sesuai.
j. Kriteria Audit : adalah set kebijakan, prosedur, atau persyaratan
yang dipakai sebagai rujukan atau acuan dalam
proses audit
k. Perbaikan : adalah tindakan yang dilakukan oleh auditee untuk
menutup ketidaksesuaian
l. Tindakan Perbaikan : Tindakan yang dilakukan oleh auditee untuk
memperbaiki ketidaksesuaian untuk mencegah
berulangnya ketidaksesuaian. Tindakan perbaikan
merupakan bagian dari proses peningkatan
berkesinambungan.

F. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN


Rangkaian pelaksanaan audit interna adalah sebagai berikut :
a. Anggota tim audit internal mengikuti proses kegiatan auditee sambil
mengamati dan mencatat temuan-temuan audit yang ada,
b. anggota Tim Audit membuat bukti audit
c. Anggota Tim Audit Interna mengisi form temuan Audit
d. Anggota Tim Audit Interna menanyakan perbaikan apa yang akan
dilakukan oleh auditee
e. Form temuan audit diitanda tangani auditee dan auditor
f. Evaluasi rencana perbaikan

G. SASARAN
Sasaran dari Pelaksanaan Audit Interna adalah semua pelayanan yang
dilaksanakan di UPTD. Puskesmas Martapura Barat, baik ADMEN, Usaha
Kesehatan Masyarakat maupun Usaha Kesehatan Perorangan

H. Jadwal Pelaksanaan Audit Interna


Terlampir

I. Rencana Pembiayaan
-

J. Evaluasi Pelaksanaan Kegiatan dan Pelaporan


Kegiatan dilaksanakan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan dan
dilaporkan kepada Wakil Manajemen Mutu

K. Pencatatan, Pelaporan, dan Evaluasi Kegiatan


Dokumentasi kegiatan berupa foto pelaksanaan kegiatan laporan hasil temuan
yang disampaikan. Tindak Lanjut hasil temuan untuk meningkatkan mutu
pelayanan

L. Penutup
Demikian kerangka acuan kegiatan Audit Interna

Mengetahui, Martapura Barat, 3 Januari 2023


Kepala UPTD Puskesmas Martapura Barat Ketua Audit Internal

Alfiansyah, S.Kep.Ns drg. Rusendah Salasifah A


NIP. 19690929 199003 1 012 NIP. 19910428 201903 2 015

Anda mungkin juga menyukai