Anda di halaman 1dari 2

Segitiga Refleksi

Silakan identifikasi pada segitiga di bawah ini mengenai apa yang Anda dapatkan dari pembelajaran hari
ini.

1. Setelah pembelajaran hari ini, saya akhirnya memahami bahwa ….


 Penentuan Tujuan

1. Menetapkan tujuan adalah proses yang berharga karena membantu diri kita sendiri
memikirkan masa depan, memberi kita kesempatan untuk merenungkan nilai-nilai yang
kita yakini, dan membantu menemukan peran apa yang benar-benar sesuai bagi kita.
2. Menetapkan tujuan juga memungkinkan kita untuk merekonstruksi realitas, yaitu
memberi kita kesempatan untuk merefleksikan situasi saat ini secara rasional, dan
mendorong kita untuk terus bergerak.
3. Calon Pengajar Praktik perlu menetapkan dan atau merefleksikan tujuannya untuk
mengoptimalisasi perannya sebagai pendamping Calon Guru Penggerak
4. Untuk membantu proses pencapaian tujuan, Calon Pengajar Praktik akan menggunakan
alat bantu Lingkaran Emas Pribadi (Golden Circle).
5. Lingkaran Emas Pribadi adalah dokumen hidup sehingga di masa depan Calon Pengajar
Praktik dapat mengevaluasi dan merevisi agar terus relevan dan kontekstual dengan
tujuan.

 Refleksi

1. Refleksi merupakan proses yang dilakukan individu untuk mengobservasi apa yang
dipikirkan dan dirasakan
2. Ada berbagai macam model untuk melakukan refleksi, beberapa metode yang dapat
digunakan adalah:

a. Segitiga Refleksi
b. Deal
c. Empat P (4P)
d. Reflective Storyboard
e. Teknik 6 Topi
f. Empat C (4C)
g. Model FSB
h. Model Cuaca

 Umpan Balik

1. Dalam proses belajar, seseorang membutuhkan dukungan yang bertujuan untuk


membantu evaluasi diri (self-evaluation). Dukungan ini sangat erat kaitannya dengan
umpan balik.
2. Umpan balik memungkinkan seseorang untuk melihat zona buta (blind spot) dan juga
untuk membantu seseorang dalam meningkatkan pengetahuan, keterampilan, sikap atau
tindakan yang relevan dengan tujuannya
3. Umpan balik dapat dimanfaatkan untuk perbaikan dan meningkatkan kualitas diri.
Memberi dan menerima umpan balik adalah salah satu keterampilan penting dalam
pekerjaan dan kehidupan. Dalam lingkungan profesional, umpan balik adalah aspek kunci
dari setiap pekerjaan kolaboratif.
4. Calon Pengajar Praktik akan diperkenalkan dengan Model Umpan Balik EPIK (Empati,
Posisi, Intensi dan Kualitas) sebagai pondasi untuk melihat kebutuhan penerima umpan
balik, dalam rangka memberikan umpan balik yang berkualitas dan memberdayakan.
5. Dengan memberikan serta mengelola umpan balik dalam lingkungan diskusi yang sehat,
individu-individu akan mampu berkembang dengan lebih cepat dan lebih adaptif

2. Setelah pembelajaran hari ini, saya akhirnya mampu ….


Memahami tujuan, refleksi, dan umpan balik

3. Perasaan saya setelah melakukan pembelajaran hari ini adalah ….BAHAGIA

4. Setelah melakukan pembelajaran hari ini, target saya berikutnya adalah ….

Mampu membuat tujuan, refleksi, dan umpan balik disetiap kegiatan saya

Anda mungkin juga menyukai