Anda di halaman 1dari 2

PENGARUH PENYULUHAN PEMBERIAN IMUNISASI TETANUS

TOKSOID (TT) TERHADAP PENGETAHUAN DAN SIKAP CALON


PENGANTIN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS SENARU

Kasianten1, Nurlatifah N. Yususf 2, R.Supini3

ABSTRAK

Latar Belakang : Imunisasi tetanus toksoid (TT) merupakan salah satu program pemerintah yang
diterapkan pada calon pengantin wanita untuk mengendalikan infeksi tetanus yang merupakan
salah satu faktor resiko kematian ibu dan bayi.
Tujuan : Penelitian ini adalah mengetahui Pengaruh Penyuluhan tentang Pemberian Imunisasi
tetanus toksoid (TT) Terhadap Pengetahuan dan Sikap calon Pengantin Wanita di Wilayah Kerja
Puskesmas Senaru
Metode : Penelitian ini adalah pre experimental dengan desain one grup pretest postest design.
Sampel berjumlah 20 orang calon pengantin wanita yang sudah terdaftar di KUA Kecamatan
Bayan. Pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan Accidental Sampling. Pengumpulan
data menggunakan kuesioner pengetahuan dan koesioner sikap. Pengolahan data menggunakan uji
statistic T Paired T Test.
Hasil : Nilai mean score koesioner pengetahuan sebelum Penyuluhan Pemberian Imunisasi tetanus
toksoid (TT) adalah 62,08 dan sesudah Penyuluhan Pemberian Imunisasi tetanus toksoid (TT)
adalah 80.40. Sedangkan untuk Nilai Mean score Sikap sebelum penyuluhan Pemberian imunisasi
tetanus toksoid (TT) adalah 42,40 dan sesudah penyuluhan tentang pemberian Imunisasi tetanus
toksoid (TT) adalah 50.40. Uji statistiki T paired Test untuk kedua variable tersebut menunjukkan
bahwa nilai P value 0,000 dan P value 0,00 (p<0,05), artinya ada Pengaruh Penyuluhan tentang
pemberian imunisasi TT terhadap pengetahuan dan siapa calon pengantin wanita di wilayah kerja
Puskesmas Senaru.
Kesimpulan : Ada Pengaruh Penyuluhan tentang pemberian imunisasi tetanus toksoid (TT)
terhadap pengetahuan dan siapa calon pengantin wanita di wilayah kerja Puskesmas Senaru.

Kata kunci : Pengetahuan Pretes Postes, Sikap Pretes Postes


Kepustakaan : 8 buku (2015-2020), 18 Jurnal (2015-2022)
Halaman: 69 halaman , 14 Tabel, 1 Skema

1
Mahasiswa kebidanan, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Hamzar
2
Dosen,Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Hamzar
3
Dosen,Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Hamzar

Anda mungkin juga menyukai