Anda di halaman 1dari 3

MANUAL PLASENTA

No. Dokumen :
No. Revisi :
Tanggal :
SOP
Terbit
Halaman : 1/ 2

UPT BLUD H. Husnul Ahadi, SKM


PUSKESMAS NIP. 19691231 199003 1 044
SENARU
1. Pengertian Manual plasenta adalah tindakan melepas plaenta
secara manual (menggunakan tangan) dari tempat
implantasinya dan kemudian mengeluarkan dari kavum
uteri
2. Tujuan Sebagai acuan dalam penerapan langkah-langkah
manual plasenta
3. Kebijakan SK Kepala UPTD Puskesmas Senaru No.
004/01.KP/PKM.T/II/2017 tentang Jenis Pelayanan
Yang Tersedia di UPTD Puskesmas Senaru
4. Referensi a. Buku ilmu kebidanan
b. Buku ilmu kandungan
5. Prosedur/ a. Persiapan alat dan bahan
Langkah-langkah 1) APD
2) Infus set
3) Abocat 18
4) Handscoon
5) Handscoon panjang
6) Spuit 1cc,3cc,10cc
7) Larutan klorin 0,5%
8) Betadin
9) Plester
10) Tiang infus
11) Kassa steril
12) Cairan RL
13) Ampicilin
14) Aqua pro
b. Petugas yang melakukan
1) Dokter
2) Bidan
c. Langkah-langkah
1) Petugas menjelaskan pada pasien dan
keluarga tindakan yang akan dilakukan
2) Petugas membuatkan informed consent
3) Petugas mencuci tangan
4) Petugas memakai sarung tangan
5) Petugas mengobservasi tanda vital : tensi,
nadi, dan respirasi
6) Petugas berkolaborasikan dengan dokter
7) Petugas memasang infus untuk perbaikan
keadaan umum ibu
8) Petugas mengosongkan kandung kemih
9) Petugas mengganti sarung tangan dengan
sarung tangan steril yang panjang
10) Petugas mendesinfeksi genetalia eksterna
11) Petugas melebarkan genetalia eksterna
dengan tangan kiri, dan tangan kanan
dimasukkan secara obstetri sampai servik
12) Petugas melakukan manual plasenta dengan
menyusuri bagian plasenta yang sudah
terlepas sebagaian dan menelusuri bagian
plasenta yang belum terlepas dengan gerakan
seperti bersalaman sampai semua plasenta
terlepas dari implantasinya
13) Petugas melakukan pengeluaran plasenta
secara hati-hati
14) Petugas melepaskan sarung tangan dan
membuangnya pada tempat sampah medis
15) Petugas mencuci tangan lalu
mengeringkannya
16) Petugas memberikan antibiotik untuk
mencegah infeksi : antibiotik Ampicillin dosis
awal 1 gram IV
17) Petugas mengobservasi tanda-tanda vital dan
perdarahan.
18) Petugas melakukan rujukan bila plasenta
plasenta tidak lahir
19) Petugas melakukan pendokumentasian.
6. Bagan Alir Menjelaskan tindakan
Informed Cuci tangan
consent

Kolaborasi Observasi TTV Pakai sarung


dengan dokter tangan

Pasang infus Kosongkan Ganti sarung


kandung kemih tangan dengan
sarung tangan
steril panjang

Melakukan Memasukkan Mendesinfeksi


manual tangan secara genetalia
plasenta obstetrik eksterna

Mengeluarkan Melepaskan Cuci tangan


plasenta secara sarung tangan
hati-hati dan
membuangnya
pada tempat
sampah medis

Rujuk jika Observasi TTV Berikan


plasenta tidak antibiotik iv
lahir

dokumentasikan

7. Hal-hal yang
perlu diperhatikan
8. Unit Terkait
9. Dokumen Terkait a. Rekam medis
b. Informed consent
10. Rekaman Historis No Yang diubah Isi Tanggal
Perubahan Perubahan Mulai
diberlakukan

Anda mungkin juga menyukai