Anda di halaman 1dari 17

MAKALAH VERTEBRATA

KATA PENGANTAR

Assallamu’alaikum Wr. Wb.

Puji syukur saya panjatkan kehadirat Tuhan yang MahaEsa, karena atas berkat dan rahmat-Nya, kami
diberikesempatan untuk merangkai makalah biologi vertebrata ini.Makalah ini berisi tentang penjelasan
dan deskripsi mengenai golongan hewan vertebrata atau hewan yang bertulang belakang.

Dengan dipersembahkannya makalah ini semoga dapat bermanfaat dan dari makalah ini semoga dapat
mempermudah kita untuk mempelajari ataupun memahaminya.

Pada kesempatan ini, saya mengucapkan terima kasih kepada sumber-sumber materi/kajian yang telah
saya ambil yang membantu kami untuk merangkai makalah ini.Demikian kata pengantar dari kami, bila
ada kesalahan perkataan mohon dimaafkan.
DAFTAR ISI

Halaman

KATA PENGANTAR…………………….……….................................................................................i

DAFTAR ISI..………………………………………..................................................................................ii

I.PENDAHULUAN………………..…..................................................................iii

A.Latar Belakang……………….....…..........................................................iii

II. PEMBAHASAN.……………....................................................................…..

A.Pengertian Vertebrata………...............................................................

B. Ciri-ciri hewan vertebrata……………....................................................

C. Filum filum vertebrata................…...................................................

1.pisces………..........................................................................………..

2.amphibia……................................................................................

3.reptilia........................….….............................................................

4.aves............………………………............................................................

5.mammalia………………………………......................................................

III.PENUTUPAN...............…….....................................................................…

A.kesimpulan..........................................................................................
BAB I

PENDAHULUAN

A.Latar Belakang

Indonesia merupakan Negara yang memiliki keragamanhayati yang melimpah baik flora maupun fauna.
Kekayaankeragaman hayati ini membiarkan keuntungan yang besarbagi masyarakat. Di antaranya dapat
memenuhi kebutuhanmanusia juga mengandung protein, karbohidrat, lemak,vitamin dan mineral.
Protein sebagai salah satu sumberpembangun tubuh dapat berasal dari tumbuhan (nabati) danhewan
(hewani). Protein yang berasal dari hewanmempunyai kandungan yang sempurna dibandingkandengan
protein nabati. Oleh karena itu pengadaan sumberprotein hewani harus diupayakan. Sehubungan
dengan itupenulis terusik untuk memilih karya tulis yang berjudul"HEWAN VERTEBRATA".
BAB II

PEMBAHASAN

A. Pengertian Vertebrata

Vertebrata adalah hewan yang memiliki tulang belakang.Ruas tulang belakang ini memanjang dari
kepala hingga ekor.Otak dan sumsum tulang belakang hewan vertebratadilindungi oleh kerangka.
Vertebrata dapat hidup di daratmaupun di air.

Vertebratadapat diklasifikasikan menjadi dua superkelas,yaitu Agnatha (tidak memiliki rahang) dan
Gnathostomata(memiliki rahang). Vertebrata dikelompokkan menjadi lima kelompok,berdasarkan alat
gerak dan cara berkembang Biak, yaitu mamalia(kelenjar susu), reptilia (hewan melata),aves(yang
ditutupi oleh bulu), amphibia(yang hidup didua bentuk kehidupan),dan yang terakhir Pisces(bernafas
dengan insang).

B.Ciri-ciri hewan vertebrata antara lain sebagai berikut:

1.Memiliki tulang belakang

2.Dapat berkembang biak secara generative

3.Susunan saraf pusat terletak di otak.

4.Memiliki sistem peredaran darah tertutup,

5.Susunan alat tubuh simetris.

•Ciri alat tubuh hewan yang bertulang belakang sebagai berikut:

1. Mempunyai kelenjar bundar, endoksin yang menghasilkan hormon untuk pengendalian.Pertumbuhan


dan proses fisiologis atau faal tubuh

2. Susunan saraf terdiri atas otak dan sumsum tulang belakang

3. Bersuhu tubuh panas dan tetap (homoiternal) dan bersuhu tubuh dingin sesuai dengan
kondisilingkungan (poikiloternal)

4. Sistem pernapasan/terpirasi dengan paru-paru (pulmonosum) kulit dan insang operculum

5. Alat pencernaan memanjang mulai dari mulut sampai ke anus yang terletak di sebelah-
vertran(depan) dan tulang belakang

6. Kulit terdiri atas epidermis (bagian luar) dan endodermis (bagian dalam)

7. Alat reproduksi berpasangan kecuali pada burung, kedua kelenjar kelamin berupa ovaliumdan testis
menghasilkan sel tubuh dan sel sperma.
•Hewan bertulang belakang (vertebrata) ini terdiri atas lima kelompok yaitu:

1. Kelas Pisces (Ikan)

2. Kelas Amphibia (Latin amphi = dua, bia = hidup)

3. Kelas Reftilia (Bahasa latin repare = merangkak/merayap)

4. Kelas Aves (Burung)

5. Kelas mamalia (Bahasa latin mamae artinya kelenjar buah dada, mamalia artinya hewanmenyusui).

C.filum-filum vetebrata

1.PICSES

a. Pengertian

Pisces (ikan) adalah hewan yang hidup didalam air, mereka dapat bernafas didalam airkarena insang
yang mereka miliki. Pisces dapat ditemukan di air tawar (danau dan sungai)maupun air asin (laut dan
samudra). Pisces merupakan hewan berdarah dingin (poikilotermal),artinya suhu tubuhnya berubah-
ubah sesuai dengan suhu air ditempat dia hidup.Ikan merupakan kelompok vertebrata yang paling
beraneka ragam, dengan jumlah spesies lebih dari 27.000 spesies di seluruh dunia. Struktur tubuh ikan
sebagian besar dibentuk oleh rangkanya, tulang penyusun tubuhnya ada tulang rawan, dan adapula
tulang sejati. Insang dan ekor yang mereka miliki dapat membantu mereka untuk bergerak dengan cepat
didalam air.

b. Ciri-ciri Pisces (Ikan)

1)Tubuh terdiri atas kepala, badan. Tubuh ditutupi kulit yang umumnya berlendir dan bersisik. Sisik juga
berfungsi sebagai rangka luar (eksoskeleton)

2) Pisces hidup di air, ada yang hidup di air tawar, ada juga yang hidup di air asin, yangmana pengaturan
pertukaran air dan garam didalam tubuh ikan di atur oleh insang.

3)Pisces bernafas dengan insang. Pada beberapa spesies, insang memiliki penutupnya yangdisebut
denganoperkulum

4)Pisces bersifat poikiloterm (berdarah dingin). Jadi suhu tubuhnya dipengaruhi olehlingkungan.

5)Alat kelamin hemafrodit (terpisah). Fertilisasi terjadi didalam atau diluar tubuh, ada yangovipar
(bertelur).

6) Pisces memiliki sirip yang memudahkannya untuk berenang. Sirip terdapat dikiri dankanan tubuhnya,
juga di bagian ekornya.
7)Pisces ada yang bertulang rawan, ada pula yang bertulang sejati.

8)Tidak semua ikan termasuk dalam golongan pisces (paus dan lumba-lumba), akan tetapisemua pisces
merupakan ikan.

9)Pisces memiliki vertebra (tulang belakang) yang membentuk rangka tubuhnya, dan jugasebagai
tempat lewatnya saraf-saraf yang mempersarafi organ didalam tubuhnya.

C.Klasifikasi dan peran pisces

Pisces termasuk kedalam kelompok vertebrata atau bertulang belakang. Pisces terbagi menjadi 3
kelompok yaitu :

1. Agnatha

Agnatha merupakan ikan yang tidak berahang, memiliki mulut berbentuk bulat yang berada di ujung
depan. Tanpa sirip, namun beberapa jenis Agnatha memiliki sirip ekor dan sirip punggung. Terdapat
notokorda(serabut saraf) dibagian dorsal (belakang) tulang belakang, dandiselubungi kartilago atau
tulang rawan. Jenis kelamin terpisah (hemaprodit) dan mendapatkanmakanan dengan mengisap tubuh
ikan lain dengan mulutnya. Contoh ikan pada golongan iniadalah : Myxine sp (ikan hantu), Petromyzon
sp (belut laut).

2. Chondrichthyes (ikan bertulang rawan)

Chondrichthyes adalah ikan bertulang rawan yang memiliki rahang mulut pada bagiandepannya. Kulit
tertutup sisik. Sirip berpasangan, serta sirip ekor yang tidak seimbang. Sebagian notokorda nya diganti
oleh vertebrae yang lengkap. Ginjalnya berupa mesonefros.

Jantung beruang dua, rangkanya bertulang rawan, sehingga notokorda yang ada pada ikanmuda pun
lambat laun tergantikan oleh tulang rawan. Mereka tidak memiliki tulang rusuk, maka jika keluar dari air,
berat tubuh spesies besar dapat menghancurkan organ dalam mereka. Ikan initidak memiliki sumsum
tulang, sehingga sel darah mereah di produksi di limpa dan jaringankhusus di kelaminnya, yaitu organ
leydig (penghasil sel darah merah). Organ unik lainnya adalahepigonal yang berperan sebagai sistem
kekebalan. Subkelas dari ikan ini adalah Elasmobranchii (hiu, pari dan skate) danHolochepali (kimera
atau hiu hantu).

3.Osteichthyes (ikan bertulang sejati)

Osteochthyes merupakan ikan bertulang keras. Mulutnya memiliki rahang. Sisiknya bertipe ganoid,
sikloid, atau stenoid yang semuanya berasal dari mesodermal. Bernafas denganinsang yang ditutupi oleh
operkulum(penutup insang).Notokordanya ditempati vertebrae(tulang belakang) yang padat, memiliki
gelembung renang yang terletak dekat dengan faring.
Celah-celah faringnya tertutup (tidak tampak dari luar). Jantung beruang dua. Ventrikeldan atrium.
Darah berwarna pucat, mengandung eritrosit yang berinti dan leukosit. Ikan inijugamemilik sistem limpa
dan porta renalis. Mempunyai hati yang berkantong empedu. Lambungdipisahkan dari usus oleh dua
katup. Memiliki tiga canalis semi-sircularis(organ keseimbangan)yang mengatur keseimbangan ikan
melalui gerakan kepalanya. Contoh ikan pada golongan iniadalah Ameiurus melas (ikan lele), Anquilla sp
(belut), Scomber scombrus (ikan tuna),Sardinops coerulea (ikan sarden).

d. Struktur Tubuh Pisces (Ikan)

Struktur tubuh ikan terdiri atas kepala,badan dan ekor. Kepalanya terbentuk dari struktur tulang
tengkoraknya, pada beberapa ikan juga terdapat rahang yang cukup kuat dan besar yang membentuk
kepalanya. Otak pada ikan terlindungi di dalam tengkorak dan juga tulang rawanyang berada
didalamnya, otak tersebut merupakan sistem saraf pada ikan yang pada gilirannyaakan mengalir melalui
tulang belakang (vertebrae) ikan.

Ikan mempunyai sisik yang sesuai dengan gaya dan adaptasi hidupnya. Macam-macam bentuk sisik pada
ikan yaitu sisik sikloid, yang merupakan sisik berbentuk tipis dan bulat serta bergaris menjari-jari dan
juga melingkar, sisik ini terdapat pada ikan bertulang sejati. Kemudian ada sisik stenoid, yang berbentuk
hampir sama dengan sikloid, akan tetapi pada bagian belakangnya terdapat duri-duri halus, sisik ini juga
terdapat pada ikan bertulang sejati.Selanjutnya ada sisik plakoid yang merupakan kerangka luar yang
masih sederhana, contohnya pada ikan bertulang rawn seperti ikan cucut, sisik ini menyerupai gigi dan
berbentuk belah ketupat. Yang terakhir adalah sisik ganoid yang terdapat pada tulang rawan, sisik ini
terdiri dari dua lapisan yaitu lapisan dentin dan ganoin.

Pada beberapa jenis ikan tertentu terdapatgelembung renang (vesica natatoria) atau yang biasa disebut
dengan pneumatocyst . Gelembungrenang ini berfungsi sebagai alat hidrostatik yang menentukan
tekanan air sehubungan dengankedalaman perairan yang di diami oleh ikan tersebut.
Pneumatocystterletak di bagian belakang(dorsal ) tubuh ikan.

Ikan memiliki insang yang digunakannya untuk bernafas didalam air, insang ini jugamembantu ikan
untuk mengekskresikan atau mengeluarkan sisa metabolisme seperti nitrogendan amonia.

Berikut struktur ikan pada umumnya.

STRUKTUR TUBUH PISCES (IKAN)


Secara jelas, struktur tubuh ikan yaitu :

- Integumen (kulit). -mulut

-Terdapat cekung hidung (fovea nasalis). -insang

- Terdapat rongga mulut (cavum oris). -mata tidak memiliki kelopak

-Memiliki jantung terdiri dari 2 ruang (atrium dan ventrikel). -memiliki ekor

2.AMPHIBIA

a. Pengertian

Istilah amfibi berasal dari bahasa yunani yaituAmphi yang berarti dua dan bios yangartinya hidup. Jadi,
amfibi merupakan hewan vertebrata (bertulang belakang) yang dapat hidupdi dua alam, yaitu di air dan
di darat.Menurut para ahli, amfibi merupakan organism vertebrata pertama yang menempatidaratan.
Amfibi hidup di tempat yang lembab, untuk mengantisipasi hilangnya air dari kulitkarena belum memiliki
system pengaturan tubuh yang baik. Amfibi juga bersifat poikilotermyaitu hewan yang berdarah dingin.

b. Ciri-ciri amphibia

1)Tubuh terdiri atas kepala dan badan pada katak dan kepala, badan dan ekor padasalamander.

2)Tubuh amfibi dilapisi oleh kulit yang basah dan berlendir.

3)Amfibi merupakan hewan berdarah dingin (poikiloterm).

4)Jantung amfibi terdiri atas 3 ruangan yaitu 2 atrium dan 1 ventrikel.

5)System pernapasan pada amfibi ketika masih tahap larva (kecebong) menggunakan
insang,sedangkan ketika dewasa menggunakan kulit.

6)Mata amfibi memiliki selaput yang disebut dengan membrane nikitan.

7)Amfibi berkembang biak dengan bertelur dan fertilisasi secara eksternal.

8)Pertumbuhan amfibi melalui metamorphosis sempurna. Metamorfosis merupakan peristiwan


perubahan bentuk tubuh secara bertahap yang dimulai dari tahap larva hingga dewasa.

C.klasifikasi dan peran amphibia

1.Anura

Istilah “Anura” mempunyai arti tidak memiliki ekor yang artinya spesies dari ordo inimemiliki cirri
umum tidak memiliki ekor. Ciri lainnya yaitu kepala yang bersatu dengan badan sehingga pesies dari
ordo ini tidak memiliki leher. Spesies dari ordo ini, memiliki kaki yanglebih besar dan panjang yang
fungsinya untuk melompat dan memanjat.Spesies dari ordo Anura umumnya melakukan fertilisasi
ekternal yaitu pembuahan yangdilakukan di luar tubuh induk. Contoh spesies dari ordo ini yaitu Katak
dan Kodok. Nah,walaupun bentuk dari katak dan kodok itu sama tapi kedua spesies ini memiliki
perbedaan.

2. Urodela

Ciri urodela adalah tubuhnya terdiri atas kepala,badan,dan ekor.kaki sama besar,pada saat larva
bernapas dengan insang setelah dewasa bernapas dengan paru-paru.contonya,Salamander,axoloti
mexicanum,ranodon sp,dan megalobra chut-japonicus.

3.apoda

Hewan ini bemtuknya serupa cacing,tidak berkaki,dan ekor pendek. Kulitnya lunak mengeluarkan
cairan yang merangsang .sisik terpendam dalam kulit, mempunyai tentakel diantara mata dan
hidungnya.contohnya, Salamander cacing(ichtyosis glutinosus).

d.struktur tubuh amphibia

1)Tubuh terdiri dari kepala dan badan atau kepala, badan, dan ekor tubuh berlendir

2)Mempunyai dua lubang hidung yang berhubungan dengan rongga mulut yang disebut koane

3)Di kanan kiri tulang vomer yang berbentuk V terdapat penghubung antara rongga mulut dengan
rongga telinga disebut Eustrachius

4)Endoskeleton mempunyai kolumna vertebratis (ruas tulang belakang)

5)Terdapat sepasang rahang, gigi, lidah, dan langit-langit

6)Kelopak mata digunakan untuk menjaga kelembaban mata.

7)Telinga digunakan untuk menangkap gelombang suara.

8)Alat pernapasan utama amfibi dewasa biasanya berupa paru-paru yang dibantu oleh pori-pori kulit.

9)Sistem peredaran darahnya adalah system peredaran darah ganda.

10)Kulit amfibi tidak bersisik dan halus, kelembaban kulit selalu terpelihara karena adanya kelenjar
mokusa. Pada amfibi kulit berperan dalam :

a) Menjaga keseimbangan air dan respirasi.

b) Membantu mengatur suhu tubuh ketika berada didarat.

c) Melindungi diri dari hewan predator.

3.REPTILIA

a.pengertian
Istilah reptilia berasal dari bahasa latin,repere yang berarti merayap.reptilia juga disebut hewan
melata.melata merupakan cara berjalan dengan menempelkan perut ketanah.Reptil

merupakan organism vertebrata (bertulang belakang) yang melata dan sebagian berkaki empat,
memiliki sisik yang menutupi seluruh permukaan tubuhnya dan bersifat poikiloterm (berdarah dingin).
Menurut para ahli, reptilemerupakan organism pertama yang dapat bertahan hidup di lingkungan yang
kering.

b. Struktur dan Fungsi Tubuh Reptil

Sekujur tubuh reptile terdapat sisik yang menutupi seluruh tubuh yang memiliki fungsiuntuk melindungi
diri dari kekeringan. Selain memiliki sisik di sekujur tubuhnya, reptil jugamemiliki kaki-kaki yang pendek
disertai ekor yang panjang. Pada setiap kakinya terdapat kuku jari yang tajam yang fungsinya sebagai
perlindungan dan pertahanan diri.

Pada bangsa ular, tidak terdapat kaki dan cakar sehingga untuk alat geraknya ularmengerutkan otot di
kedua sisi tulang belakangnya. Sebagai alat pertahanan diri sebagian ulardilengkapi bisa contohnya pada
King Cobra dan sebagiannya lagi dilengkapi dengan otot yangkuat sehingga dapat melilitkan tubuhnya
pada mangsa hingga mangsa tersebut tidak dapat bergerak hingga mati contohnya yaitu pada Phyton.

Nah, yang membuat ular sangat unik dari spesies lainnya yaitu ular dapat menelan mangsanya bulat-
bulat yang 2x lebih besar dari besar tubuhnya. Luar biasa bukan? Menurut para ahli,struktur anatomis
dari rahang ular melekat dengan longgar sehingga dapat membuka hingga1500 . Karena itulah bangsa
ular, terutama dari kelas piton, anaconda dan sejenisnya dapatmemangsa seekor anak sapi.

C.ciri-ciri Reptilia

-Reptilia memiliki kulit berisik dan kering yang terbuat dari zat tanduk yang befungsi untuk melindungi
dari kekeringan.

- Reptil berjalan dengan melata dimana seluruh tubuh menelungkup ke tanah, sedangkan pada bangsa
ular bergerak dengan mengerutkan otot di kedua sisi tulang belakang secara bergantian.

- Reptil memiliki dua pasang kaki dan pada tiap kaki memiliki cakar. Sedangkan pada penyu kakinya
memipih berbentuk kayuh untuk membantu ketika berenang.

-Reptil berkembang biak dengan cara bertelur (ovipar) pada penyu dan bertelurmelahirkan (ovovivipar)
pada ular boa. Fertilisasi secara internal, alat kelamin jantan disebut sebagai hemipenis

d.klasifikasi dan peran reptilia

Reptilia dibagi menjadi empat ordo Sebangai berikut:

1)ophidia,tidak memiliki kaki,lidah bercabang dua,dapat dijulurkan dengan keadaan mulut


tertutup.gigi melengkung kedalam sebagai alat pencengkeram mangsa.memiliki penciuman yang sangat
tajam.contohnya,phyton l reticulates(sanca sawah)dan baja tripudiansi(ular kobra).
2)crocodilia,berkulit tebal,lidah tipih dan tidak dapat dijulurkan.dipangkal lidah terdapat lipatan
transversal sebagai penutup faring sewaktu membuka mulut diair.contohnya,buaya Indonesia
(crocodylus porosusu)dan buaya Amerika(aligator Mississippiensis).

3)lacertilia memiliki gigi yang melekat pada rahang,lidah dapat dijulurkan,kelopak mata dapat
dipejamkan.contonya,lacertilia agilis(kadal).

4)chelonia,tubuhnya pendek dan lebar dilindungi karapask dan plastron.tidak bergigi,lidah tidak dapat
dijulurkan.contohnya,penyu(chelonia mydas),kura-kura raksasa(testuda gigantea),dan kura-kura air
tawar (chelydra serpentina).

4.AVES

a.pengertian

Dalam bahasa latin Aves berarti (burung).jadi,Aves adalah kelompok hewan bertulang belakang
(vertebrata) yang unik, karenasebagian besar aves merupakan binatang yang beradaptasi dengan
kehidupan secara sempurna.Walaupun semua aves ditutupi bulu, akan tetapi jenis tertentu seperti
burung unta, burung emuatau kiwi tidak dapat terbang. Bahkan ada jenis burung tertentu yang tidak
memiliki sayap. Avesadalah hewan berdarah panas sama seperti mamalia, aves berkembang biak
dengan ovipar(bertelur). Sebagian mereka hidup menetap, dan ada juga yang hidup berpindah tempat
(migrasi).

b. Ciri-ciri aves

Tubuh utama dari aves(burung) terdiri atas kepala, leher, badan dan ekor. Ciri-ciri utama dari aves
adalah tubuhnya berbulu, memiliki paruh yang sesuai dengan makanannya. Pemakan daging seperti
elang dan burung hantu memiliki paruh yang bengkok dan sangat tajam untuk merobek.Paruh yang kuat
membantu burung yang memakan biji-bijian. Bebek dan angsa memiliki paruhyang luas, untuk
membantu beradaptasi di air dan karena bebek dan angsa hanya memakan makanan yang lunak.
Hampir semua aves mempunyai sayap, dan kebanyakan dari mereka juga dapat terbang. Alat gerak
seperti kaki pada aves terdiri dari 4 jari, yang digunakan untuk berjalan, bertengger, mencengkram
mangsa.

Aves termasuk hewan berdarah panas, suhu tubuhnya mencapai 40 derajat celsius.Hewan ini
berkembang biak dengan cara bertelur. Telurnya ada yang berwarna dan juga berbintik-bintik. Mereka
melindungi telurnya dengan cara membuat sarang.Sebagian besar burung memiliki kerangka ringan dan
tulang keropos, hal ini membuat mereka dengan cukup ringan untuk terbang. Pinguin tidak bisa terbang
dikarenakan mempunyai tulang yang berat yang berisi sumsum tulang yang cukup memadai untuk
membantu mereka menjaga suhu tubuuhnya untuk bertahan disuhu yang sangat dingin. Burung unta
memiliki tulang yang berat dan juga kuat pada kakinya, ini membantu mereka untuk berjalan dan berlari
dalam melakukan kehidupan sehari-harinya.

C.struktur tubuh aves


1)Hampir seluruhnya ditutupi bulu dan kakinya bersisik yang merupakan ciri mirip reptil.

2)Leher fleksibel dan tengkoraknya berhubungan dengan condylus occipital tunggal.

3)Otak relatif besar dengan corpora striata yang padat (bagian otak yang berfungsi sebagai pengatur
perilaku dan insting). Lobus opticus (bagian otak yang berfungsi sebagai penglihatan) besar.

4)Rahang bawah terdiri atas tulang-tulang yang kompleks. Terdapat auditory ossicle(tulang
pendengaran).

5)Suara yang dihasilkan oleh syrinx yang terdapat pada dasar trakea. Larynx pada avestidak
berkembang (rudimenter) dan tidak ada pita suara.

6)Tidak mempunyai gigi, kecuali “gigi telur” yang diperlukan untuk membantu penetasan.

7)Mulut mempunyai rostum (paruh) yang terbentuk oleh maxilla pada ruang atas danmandibula pada
ruang bawah dan terbuat dari zat tanduk. Pada atap paruh atas terdapatlubang hidung (nares interna
pada sebelah dalam dan nares externa sebelah luar).

8)Tungkai muka bermodifikasi menjadi sayap, sehingga burung dapat terbang. Bagianlengan
bermodifikasi menjadi panjang, jari tengah memanjang untuk menyokong buluterbang. Sebuah jari
depan terpisah untuk menyokong bulu alula yaitu bulu kecil yangmerupakan bulu penting untuk gerakan
aerodinamika. Jari belakang menyokong jaritengah. Tungkai belakang bermodifikasi secara beragam
untuk berjalan dengan dua kakidi tanah,atau burung berenang atau kedua-duanya. Umumnya
mempunyai mempunyai jari-jari,satu ke arah belakang (hallux), dan tiga ke arah depan.

9)Tulang panjang maupun tulang vertebrae (tulang belakang) tidak mempunyai epiphisis.Vertebrae
cervical (tulang leher) berbentuk sadel di bagian tengah sehingga leher dapat bergerak leluasa.

10)Jantung beruang empat. Lengkung aorta kiri tidak ada, eritrosit berbentuk bulat dan berinti.
11)Tidak mempunyai diafragma. Sistem kantung udara yang berkembang dengan baiksangat membantu
paru-paru untuk mengedarkan udara ke seluruh tubuh.

12)Telur besar dengan kuning telur yang banyak dan dilindungi oleh cangkang kapur.Pengeraman
dilakukan oleh salah satu atau kedua induknya di dalam sarang.

d.klasifikasi dan peran aves

-struthioniformes,contohnyastruthio camelus(burung unta).

-casuariiformes, contohnya dromiceus so.(burung kasuari).

-apterygiformes, contohnya apteryx sp.(burung kiwi).

-procelllariiformes, contohnya oceanodeoma so.(albatros kecil).

-pelecaniformes, contohnya pelecanus occidentalis(pelikan putih) dan morus bassana(camar).


-ciconiiformes,contohnya blekok putih,blekok biru,da. Falnmingo.

-anseriformes, contohnya bebek liar,entok dan angsa.

-falconiformes, contohnya kepala merah,burung kondor,elang,ekor merah.

-galliformes, contohnya ayam hutan,ayam kampung,merak dan kalkun.

-columbiformes, contohnya merpati,dan perkutut.

-psittaciiformes, contohnya burung kakaktua,Betet,Makao.

-strigiformes, contohnya tyto Alba,buno sp.(burung hantu).

5.MAMMALIA

a.pengertian

Mammalia berasal dari bahasa latin,yaitu mammae yang artinya kelenjar susu.kelenjar susu
merupakan modifikasi kelenjar-kelenjar kulit,jadi mammalia adalah hewan yang menyusui anaknya.
Umumnya mamalia ini berkembang biak dengan melahirkan, dan tubuhnya tertutupi oleh rambut.
Mamalia merupakan kelas tertinggidalam taksa hewan, bayangkan saja, ia dapat hidup diberbagai tipe
habitat dibelahan bumi, mulaidari kutub khatulistiwa, dari dasar laut sampai hutan lebat dan gurun
pasir.Ada 5.488 spesies mamalia yang tersebar diseluruh dunia, 32% diantaranya merupakan endemikdi
Indonesia. Berdasarkan ukuran dan berat tubuh, mamalia dibagi kedalam mamalia besar dankecil.
Mamalia kecil berat tubuh individu dewasanya berkisar antara 2g-5kg. Yang mana mammalia kecil ini
mempunyai tingkat metabolisme dan juga reproduksi yang tinggi, akan tetapi rentang usia hidupnya
lebih pendek.

b.ciri-ciri mammalia

Hewan yang mempunyai kelenjar susu,perkembang Otak paling sempurna,golongan hewan


meyusui,dan homoiotermal (berdarah panas).alat gerak berupa kaki,sedangkan hidup diair berupa
sirip.mammalia bernapas dengan paru paru dan perendarahnya tertutup.tubuh atau kulitnya ditumbuhi
rambut dan menghasilkan kelenjar keringat.

C.klasifikasi dan peran mammalia

1)monotremata, contohnya platypus dan tachyglossus sp.(echidna).

2)marsupialia, contohnya macropus sp.(kanguru)dan koala.

3)insectivora, contohnya suncus Marinus(tikus celurut).

4)chiroptera, contohnya rhinolophus affinis(kelelawar)dan pteripus vampyrus(kalong).

5)rodentia, contohnya rattus sp.(tikus) dan cavia cobaya(marmut).


6)carnivora, contohnya canis familiaris(anjing),felis Tigris(harimau),canis lupus(serigala),dan paradous
sp.(musang).

7)proboscidae, contohnya elephas sp.(gajah).

8)primata, contohnya troglodytes sp.(simpanse),gorilla gorilla(gorila),Pongo pygmeus(orang utan),dan


homo Sapiens.

d.struktur tubuh mammalia

Struktur mamalia terdiri dari caput (kepala), cervical (leher), corpus (badan), cauda (ekor).

1. Kepala pada mamalia terbentuk oleh tulang tengkorak. Pada kepala terdapat banyak organ
pengindera seperti mata, telinga, hidung, dan lidah. Organ pengindera ini berhubungan langsungdengan
otak. Yang mana terdapat sinyal sensoris (perasa) dari organ ke otak, dan sinyal motoris(pergerakan)
dari otak ke organ.

2. Leher adalah tempat berlalunya saluran pernafasan, yaitu disebut dengan trakea. Trakea
hanyatempat berlalu udara yang berawal dari hidung hingga sampai ke paru-paru nantinya. Di leher juga
terdapat tempat berlalunya makanan yang disebut dengan esofagus. Esofagus akan bermuara ke dalam
lambung untuk penyaluran makanan.

3.Corpus mamalia terdapat organ penting seperti paru-paru, jantung, lambung, ginjal, juga glandula
mammae yaitu tempat mamalia menyusui. Corpus mamalia dibentuk oleh tulang rusukyang juga
melindungi organ-organ penting di dalamnya.

4. dan yg terakhir adalah ekor.yangmemilikidua kaki, biasanya hanya terdapat tulang ekor.

BAB III

PENUTUPAN

A. Kesimpulan

Berdasarkan pembahasan di atas dapat disimpulkan, hewan vertebrata yaitu hewan yang memiliki
tulang belakang yang struktur tubuh yang lebih sempurna dari pada invertebrata.Vertebrata memiliki
tulang belakang yang membentuk sumbu rangka tubuhnya.Tulang belakang disusun oleh serangkaian
tulang silindris yang saling bersambungan dari ujung ke ujung.Vertebrata memiliki tubuh simetris
bilateral dengan kepala jelas yang berisi otak.

Hewan vertebrata yaitu hewan yang bertulang belakang.dalam memenuhi kebutuhannya,hewan


vertebrata telah memiliki sistem kerja sempurna perendaran darah berpusat organ jantung dengan
pembuluh- pembuluh sebagai salurannya.
Peranan vertebrata bagi kehidupan manusia juga sangat penting dan juga sangat dibutuhkan oleh
manusia sebagai bahan makanan,obat-obatan,tekstil,dan lain-lainnya.

MAKALAH BIOLOGI

HEWAN VERTEBRATA
Guru pembimbing:Sanova Arlia

Disusun oleh kelompok 3:

-Zeyla Nursal Sabilla

-Patimah

-Ela Mayanti Saputri

-A Hapis Hadi

Kelas:X Mia 3

SMAN7 BUNGO

Tahun ajaran 2021-2022

Anda mungkin juga menyukai