Anda di halaman 1dari 8

BAB V

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian

Penelitian ini membahas tentang hubungan usia dan kadar Gula Darah

Sewaktu (GDS) dengan proses penyembuhan luka pasien diabetes mellitus di

RSUD Pangkep, pengambilan data dimulai Tanggal 14 Maret Sampai 14

April tahun 2016. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik

Purposive Sampling pada 31 pasien diabetes mellitus yang mengalami luka

dan dirawat di RSUD Pangkep, dengan jenis penelitian kuantitatif dengan

menggunakan daftar pertanyaan/kuesioner.

Hasil penelitian dan pengolahan data dapat dilihat sebagai berikut:

1. Deskripsi Lokasi Penelitian

a. Geografis dan Demografi

Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan yang disingkat Pangkep

adalah salah satu daerah di Provinsi Sulawesi Selatan, Indonesia.

Secara geografis terletak antara 110o BT sampai 113o BT dan 4,40 LS

sampai 8o LS. Luas wilayah Kab. Pangkep 1.112,29 km 2. Batas-batas

wilayah, yakni sebelah utara dengan Kab. Barru, sebelah timur dengan

Kab. Bone, sebelah selatan dengan Kab. Maros dan Barat dengan

Pulau Kalimantan, Jawa, Madura, Pulau Nusa Tenggara dan Pulau

Bali.

Secara administrasi Pemerintah Kabupaten Pangkep memiliki 13

Kecamatan, 7 Kecamatan Daratan, 3 Kecamatan Kepulauan dan 2


Kecamatan Pegunungan. Dengan jumlah penduduk 302.874 jiwa

dengan persentase 144.743 jiwa dan perempuan 158.131.

b. Gambaran umum RSUD Pangkep

Rumah Sakit Umum Daerah Pangkep terletak di Kab.Pangkep.

Luas wilayah kerja RSUD Pangkep + 4.000 m2 dan Luas Bangunan

3.277 m2 dengan batas-batas wilayah sebagai berikut: sebelah barat

adalah Jln. Poros Makassar – Pare-pare (Jl. Sultan Hasanuddin),

sebelah timur adalah perumahan penduduk, sebelah utara adalah

kantor Dinas Kesehatan Kab. Pangkep, sebelah selatan adalah kantor

Daerah Dati II Pangkep.

2. Karakteristik Identitas Responden

a. Jenis Kelamin

Tabel 1
Distribusi Responden Berdasarkan Jenis Kelamin Responden
di RSUD Pangkep

Jenis Kelamin n %
Laki-laki 10 32,3
Perempuan 21 67,7
Jumlah 31 100,0
Sumber: Data Primer, 2016

Berdasarkan tabel 1 dapat dijelaskan bahwa dari 31 Responden

diketahui 10 Responden (32,3%) berjenis kelamin Laki-laki kemudian

21 Responden (67,7%) berjenis kelamin Perempuan.


b. Pendidikan

Tabel 2
Distribusi Responden Berdasarkan Pendidikan Responden
di RSUD Pangkep

Pendidikan n %
SD 2 6,5
SMP 6 19,4
SMA 19 61,3
Perguruan Tinggi 4 12,9
Jumlah 31 100,0
Sumber: Data Primer, 2016

Tabel 2 menyatakan bahwa dari 31 Responden yang diteliti

diantaranya 2 Responden (6,5%) berpendidikan SD, 6 Responden

(19,4%) berpendidikan SMP dan 19 Responden (61,3%)

berpendidikan SMA serta 4 Responden (12,9%) berpendidikan

Perguruan Tinggi.

c. Pekerjaan

Tabel 3
Distribusi Responden Berdasarkan Pekerjaan Responden
di RSUD Pangkep

Pekerjaan n %
PNS 7 22,6
Wiraswasta 9 29,0
Petani 9 29,0
Tidak Bekerja 6 19,4
Jumlah 31 100,0
Sumber: Data Primer, 2016

Berdasarkan tabel 3 dapat dijelaskan bahwa dari 31 Responden

diketahui 7 Responden (22,6%) bekerja sebagai PNS kemudian 9

Responden (29,0%) berprofesi sebagai wiraswasta dan 9 Responden

(29,0%) merupakan petani serta 6 Responden (19,4%) tidak bekerja.


3. Analisis Univariat

Analisa univariat dilakukan terhadap setiap variabel dari hasil

penelitian. Analisa ini menghasilkan distribusi dan presentase dari tiap

variabel yang diteliti, karakteristik yang diteliti antara lain usia, kadar

GDS serta proses penyembuhan luka pasien DM di ruang perawatan

RSUD Pangkep.

a. Usia

Tabel 4
Distribusi Responden Berdasarkan Usia Responden
di RSUD Pangkep

Usia n %
Risiko Tinggi
22 71,0
(> 40 tahun)
Risiko Rendah
9 29,0
( 18-40 tahun)
Jumlah 31 100,0
Sumber: Data Primer, 2016

Berdasarkan tabel 4 di atas diperoleh data bahwa klasifikasi usia

responden di ruang perawatan RSUD Pangkep yaitu dominan berada

pada usia risiko tinggi mengalami proses penyembuhan yang buruk

dengan interval usia di atas 40 tahun sebanyak 22 Responden (71,0%),

jika dibandingkan Responden dengan usia risiko rendah (18-40 tahun)

yang hanya berjumlah 9 Responden (29,0%).


b. Kadar Glukosa Darah Sewaktu (GDS)

Tabel 5
Distribusi Responden Berdasarkan Kadar Glukosa Darah Sewaktu
(GDS) Responden di RSUD Pangkep

Kadar GDS n %
Tidak Normal 17 54,8
Normal 14 45,2
Jumlah 31 100,0
Sumber: Data Primer, 2016

Berdasarkan Tabel 5 dapat diketahui bahwa kadar GDS pada

Responden di ruang perawatan RSUD Pangkep ternyata lebih banyak

yang tidak normal yaitu sebanyak 17 Responden (54,8%) sedangkan

yang memiliki nilai GDS normal yaitu 14 Responden (45,2%).

c. Proses Penyembuhan Luka

Tabel 6
Distribusi Responden Berdasarkan Proses Penyembuhan Luka
Responden di RSUD Pangkep

Proses Penyembuhan n %
Luka
Buruk 15 48,4
Baik 16 51,6
Jumlah 31 100,0
Sumber: Data Primer, 2016

Berdasarkan Tabel 6 diketahui bahwa distribusi responden hampir

berimbang untuk 2 kategori proses penyembuhan luka, dimana

kelompok Responden yang memiliki proses penyembuhan luka yang

baik lebih dominan yaitu 16 Responden (51,6%) sedangkan

Responden dengan proses penyembuhan luka yang buruk adalah 15

Responden (48,4%).
4. Analisis Bivariat

Analisis bivariat dilakukan untuk melihat pengaruh variabel bebas

terhadap variabel terikat.

a. Hubungan usia dengan proses penyembuhan luka pasien diabetes

mellitus

Tabel 7
Hubungan Usia dengan Proses Penyembuhan Luka Pasien Diabetes
Mellitus di RSUD Pangkep

Proses Penyembuhan
Luka Jumlah Nilai
Usia
Buruk Baik 
n % n % n %
Risiko Tinggi 9 40,9 13 59,1 22 100,0
(> 40 tahun)
Risiko Rendah 6 66,7 3 33,3 9 100,0 0,183
(18-40 tahun)
Jumlah 15 48,4 16 51,6 31 100,0
Sumber : Data Primer, 2016

Berdasarkan tabel 7 dapat kita lihat hubungan antara usia dengan

proses penyembuhan luka pada 31 pasien diabetes mellitus di RSUD

Pangkep.

Dari 22 Responden (100%) yang berada pada kelompok usia

Risiko Tinggi (> 40 tahun) diketahui 9 Responden (40,9%) mengalami

proses penyembuhan luka yang buruk dan 13 Responden (59,1%)

nampak mengalami proses penyembuhan luka yang baik. Kemudian

dari 9 Responden (100%) yang memiliki kelompok usia Risiko

Rendah (18-40 tahun) terdapat 6 Responden (66,7%) mengalami


proses penyembuhan luka yang buruk dan 3 Responden (33,3%)

mengalami proses penyembuhan luka yang baik.

Dari hasil analisis hubungan kedua variabel diatas dengan

menggunakan uji statistik Fisher Exact Test menunjukkan

kemaknaan/signifikansi dari hubungan kedua variabel tersebut adalah

(p) = 0,183 (0,183> 0,05), artinya tidak ada hubungan antara usia

dengan proses penyembuhan luka pasien diabetes mellitus di RSUD

Pangkep.

b. Hubungan kadar Glukosa Darah Sewaktu (GDS) dengan proses

penyembuhan luka pasien diabetes mellitus

Tabel 8
Hubungan kadar Glukosa Darah Sewaktu (GDS) dengan Proses
Penyembuhan Luka Pasien Diabetes
Mellitus di RSUD Pangkep

Proses Penyembuhan
Luka Jumlah Nilai
Kadar GDS Buruk Baik 
n % n % n %
Tidak Normal 12 70,6 5 29,4 17 100,0
Normal 3 21,4 11 78,6 14 100,0 0,006
Jumlah 15 48,4 16 51,6 31 100,0
Sumber : Data Primer, 2016

Berdasarkan tabel 8 dapat kita lihat hubungan antara kadar GDS

dengan proses penyembuhan luka pada 31 pasien diabetes mellitus di

RSUD Pangkep.

Dari 17 Responden (100%) yang memiliki nilai GDS tidak normal

diketahui 12 Responden (70,6%) mengalami proses penyembuhan


luka yang buruk dan 5 Responden (29,4%) nampak mengalami proses

penyembuhan luka yang baik. Kemudian dari 14 Responden (100%)

yang memiliki nilai GDS normal terdapat 3 Responden (21,4%)

mengalami proses penyembuhan luka yang buruk dan 11 Responden

(78,6%) mengalami proses penyembuhan luka yang baik.

Dari hasil analisis hubungan kedua variabel diatas dengan

menggunakan uji statistik Chi Square Test menunjukkan

kemaknaan/signifikansi dari hubungan kedua variabel tersebut adalah

(p) = 0,006 (0,006 < 0,05), artinya ada hubungan antara kadar GDS

dengan proses penyembuhan luka pasien diabetes mellitus di RSUD

Pangkep.

B. Pembahasan

Anda mungkin juga menyukai

  • Kuesioner Penelitian
    Kuesioner Penelitian
    Dokumen16 halaman
    Kuesioner Penelitian
    Jarvis Much
    Belum ada peringkat
  • Bab Iv
    Bab Iv
    Dokumen9 halaman
    Bab Iv
    Jarvis Much
    Belum ada peringkat
  • Bab Ii1
    Bab Ii1
    Dokumen3 halaman
    Bab Ii1
    Jarvis Much
    Belum ada peringkat
  • Bab I
    Bab I
    Dokumen13 halaman
    Bab I
    Jarvis Much
    Belum ada peringkat
  • Bab Vi
    Bab Vi
    Dokumen2 halaman
    Bab Vi
    Jarvis Much
    Belum ada peringkat
  • 04 Laporan
    04 Laporan
    Dokumen149 halaman
    04 Laporan
    Jarvis Much
    Belum ada peringkat
  • Kasus KLP 1
    Kasus KLP 1
    Dokumen1 halaman
    Kasus KLP 1
    Jarvis Much
    Belum ada peringkat
  • Bab Iii
    Bab Iii
    Dokumen6 halaman
    Bab Iii
    Jarvis Much
    Belum ada peringkat
  • Bab Iv1
    Bab Iv1
    Dokumen4 halaman
    Bab Iv1
    Jarvis Much
    Belum ada peringkat
  • Bab Iv
    Bab Iv
    Dokumen6 halaman
    Bab Iv
    Jarvis Much
    Belum ada peringkat
  • Lembar Observasi
    Lembar Observasi
    Dokumen6 halaman
    Lembar Observasi
    Jarvis Much
    Belum ada peringkat
  • SAMPUL
    SAMPUL
    Dokumen1 halaman
    SAMPUL
    Jarvis Much
    Belum ada peringkat
  • 02 Abstrak
    02 Abstrak
    Dokumen1 halaman
    02 Abstrak
    Jarvis Much
    Belum ada peringkat
  • Bab Iv
    Bab Iv
    Dokumen5 halaman
    Bab Iv
    Jarvis Much
    Belum ada peringkat
  • 06 Daftar Lampiran
    06 Daftar Lampiran
    Dokumen1 halaman
    06 Daftar Lampiran
    Jarvis Much
    Belum ada peringkat
  • Bab Ii
    Bab Ii
    Dokumen4 halaman
    Bab Ii
    Jarvis Much
    Belum ada peringkat
  • Bab Ii
    Bab Ii
    Dokumen21 halaman
    Bab Ii
    Jarvis Much
    Belum ada peringkat
  • Bab I
    Bab I
    Dokumen5 halaman
    Bab I
    Jarvis Much
    Belum ada peringkat
  • Proposal Indah
    Proposal Indah
    Dokumen38 halaman
    Proposal Indah
    Jarvis Much
    Belum ada peringkat
  • Kuesioner Penelitian
    Kuesioner Penelitian
    Dokumen12 halaman
    Kuesioner Penelitian
    Jarvis Much
    Belum ada peringkat
  • Bab I
    Bab I
    Dokumen6 halaman
    Bab I
    Jarvis Much
    Belum ada peringkat
  • Bab V
    Bab V
    Dokumen13 halaman
    Bab V
    Jarvis Much
    Belum ada peringkat
  • 05 Daftar Tabel
    05 Daftar Tabel
    Dokumen2 halaman
    05 Daftar Tabel
    Jarvis Much
    Belum ada peringkat
  • Bab I
    Bab I
    Dokumen6 halaman
    Bab I
    Jarvis Much
    Belum ada peringkat
  • Bab I
    Bab I
    Dokumen7 halaman
    Bab I
    Jarvis Much
    Belum ada peringkat