Anda di halaman 1dari 1

NAMA : Evi Beatric Dewi Zebua

NPM : 2215310083

PRODI : Manajemen

MATA KULIAH : Bahasa Indonesia Ilmiah

Judul : Bisnis

Topik : Pengertian dan Tujuan Bisnis

Tema : Bisnis adalah kebutuhan untuk mencapai kesuksesan

BISNIS

Pengertian Bisnis.
Bisnis adalah serangkaian usaha yang dilakukan individu atau kelompok dengan
menawarkan barang dan jasa untuk mendapatkan keuntungan (laba). Arti bisnis juga bisa
didefinisikan sebagai menyediakan barang dan jasa guna untuk kelancaran sistem perekonomian.
Dalam arti luas, pengertian bisnis adalah istilah umum yang menggambarkan semua
aktivitas dan institusi yang memproduksi barang dan jasa dalam kehidupan sehari-hari.
Kesimpulannya, pengertian bisnis memuat 4 aspek yakni, menghasilkan barang dan jasa,
mendapatkan laba, suatu kegiatan usaha dan memenuhi kebutuhan masyarakat dalam sehari-hari.

Tujuan Bisnis.
Mengapa bisnis itu penting untuk dilakukan? Tujuan bisnis adalah untuk mencapai kesejahteraan.
Berikut adalah beberapa tujuan bisnis:
1. Menciptakan lapangan pekerjaan bagi masyarakat juga termasuk dalam tujuan bisnis.
2. Memenuhi kebutuhan hidup dengan sebuah produk dan jasa.
3. Meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat secara umum.
4. Memberikan kesejahteraan bagi para pemilik faktor produksi dan masyarakat.
5. Menjaga eksistensi perusahaan dalam jangka waktu panjang.

Anda mungkin juga menyukai